Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Minggu, 24 November 2024

Asah Kemampuan Personel, Lanud Sam Ratulangi Gelar Latihan Menembak


Manado - KABARPROGRESIF.COM Mengasah kemampuan personel dalam rangka meningkatkan profesionalisme, Lanud Sam Ratulangi menggelar latihan menembak Triwulan IV di Lapangan Tembak EKSC Satbrimob Polda Sulawesi Utara, Manado, Kamis (21/11/2024).

Latihan menembak menggunakan pistol dan laras panjang merupakan salah satu program Dinas Operasi Lanud Sam Ratulangi yang dilaksanakan sebagai upaya pembinaan keterampilan dalam membentuk prajurit TNI Angkatan Udara yang AMPUH.

Sebelum latihan, Seksi Hanlan Lanud Sam Ratulangi memberikan penjelasan mengenai cara menembak yang benar dan apabila terdapat kendala segera sampaikan kepada instruktur di lapangan untuk meminimalisir hal-hal yang tidak diharapkan.

Selain itu, mengingat latihan ini menggunakan peluru tajam sehingga dalam setiap pelaksanaannya agar mengikuti semua arahan instruktur dan mengutamakan keselamatan.

Selanjutnya dalam menembak menggunakan pistol, disediakan 3 butir peluru percobaan dan 10 butir peluru penilaian dengan jarak papan lisan sejauh 25 meter. 

Sedangkan menembak dengan senjata laras Panjang disediakan 3 butir peluru percobaan serta 30 butir peluru penilaian, jarak papan lesan sejauh 100 meter dan dalam tiga sikap menembak yaitu sikap berdiri, sikap duduk, dan sikap tiarap.

0 komentar:

Posting Komentar