Kupang - KABARPROGRESIF.COM Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) VII Kupang Letkol Mar Hariadi Akmur, M.,Tr.,Opsla., mewakili Danlantamal VII Kupang menghadiri kegiatan pembukaan Kejuaraan Antar PPLP/PPLPD/SKO Cabang olahraga Taekwondo yang digelar di GOR Flobamora Oepoi Kupang, Oebufu, Kec. Oebobo, Kota Kupang Nusa Tenggara Timur. Selasa, (5/11/2024).
Kejurnas Taekwondo yang digelar di GOR Oepoi Flobamora dilaksanakan mulai tanggal 3 s/d 8 November 2024,dimana Kejurnas Taekwondo ini diikuti oleh kurang lebih 33 kontingen dari 17 PPLP, 17 PPLPD, dan SKO dari 17 provinsi di Indonesia dengan total peserta mencapai 289 atlet, Kejurnas antar PPLP/PPLPD/SKO dibuka secara langsung oleh Pejabat Gubernur Nusa Tenggara Timur Dr. Andriko Noto Susanto, SP,M.P, acara diawali dengan doa bersama yang dilanjutkan dengan yel-yel salam olah raga oleh para peserta, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, dan Mars Patriot Olahraga, laporan Ketua Panitia Muktah Lubis, S.Sos., M.Si., defile atlet, pengucapan janji atlet dan janji wasit serta doa.
Danyonmarhanlan VII menyampaikan bahwa kehadirannya merupakan bentuk suport bagi perkembangan dan kemajuan olahraga di Tanah Air, khususnya cabang olahraga taekwondo, dan Yonmarhanlan VII Kupang akan senantiasa bersinergi dengan unsur Forkopimda baik di tingkat Provinsi Nusa Tenggara Timur, maupun Kota/Kabupaten Kupang untuk mendukung terselenggaranya turnamen dengan baik dan lancar sehingga tujuan digelarnya Kejurnas Taekwondo ini dalam mencetak bibit potensial dapat terwujud.
0 komentar:
Posting Komentar