Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Selasa, 26 November 2024

Danlanud Sam Ratulangi Hadiri Apel Siaga Pengawasan Tahapan Masa Tenang Pilkada Serentak 2024


Manado - KABARPROGRESIF.COM Danlanud Sam Ratulangi Marsma TNI Antariksa Anondo, S.E., M.Tr.(Han)., menghadiri Apel Siaga Pengawasan Tahapan Masa Tenang, Pemungutan, Perhitungan, dan Rekapitulasi Perolehan Suara pada Pemilihan Serentak Tahun 2024 yang diselenggarakan Bawaslu Sulawesi Utara di Taman Pasir Putih, Manado. Sabtu (23/11/2024).

Pada kesempatan ini, Ketua Bawaslu Sulawesi Utara Dr. Ardiles M.R. Mewoh, S.I.P., M.Si., menjelaskan bahwa apel ini merupakan simbol sinergitas antar Lembaga dalam mendukung suksesnya Pilkada Serentak 2024.

"Melalui apel ini, menunjukan kesiapan Bawaslu Sulawesi Utara dalam mengawasi tahapan masa tenang, mengawal masa tenang yang dimulai besok serta pelaksanaan pemilihan pada 27 November dan rekapitulasi," jelasnya.

Dalam apel ini juga turut hadir Anggota Bawaslu RI Herwyn Malonda yang mengingatkan agar pengawas dalam melaksanakan tugasnya dapat bekerja sama termasuk dengan seluruh instansi yang telah berkomitmen menyukseskan Pilkada Serentak 2024.

Serangkaian kegiatan dilaksanakan memeriahkan apel siaga pengawasan, diantaranya parade seni dan budaya yang menampilkan tarian dan alat musik khas Sulawesi Utara, serta penyerahan pohon integritas kepada perwakilan pengawas TPS.

Turut hadir dalam apel ini, Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Candra Wijaya, Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol Roycke Harry Langie, S.I.K., M.H., Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Martin Susilo Martopo Turnip, S.H., M.H., Danlantamal VIII Laksma TNI May Franky.

Pasuna Sihombing, CHRMP., Wakapolda Sulawesi Utara Brigjen Pol Drs. Bahagia Dachi, Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait, Korwil Manado Binda Sulawesi Utara Janhein Alvons Sumege, Ketua KPU Sulawesi Utara Kenly M. Poluan, para Komisioner Bawaslu dan KPU, Pawascam, Panwaslu, Pengawas TPS se-Kabupaten/Kota serta para tamu undangan lainnya.

0 komentar:

Posting Komentar