Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Senin, 18 November 2024

Peduli Kesehatan Mental Pekerja Migran Indonesia, Polri Berikan Layanan Psikologi dan Konseling


Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Tim Polri yang dipimpin oleh Brigjen Pol Dicky Patria Negara, S.H., S.I.K., M.Si., bersama sejumlah perwira lainnya, melaksanakan program “Study Comparative dan Pelayanan Psikologi bagi Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Hongkong dan Macau”, pada Sabtu (16/11) hingga Minggu (17/11). 

Kegiatan ini bertujuan memberikan layanan psikologis berupa pengetahuan tentang kesehatan mental serta kemampuan praktis terkait manajemen stres yang dapat dilakukan secara mandiri. 

Selain itu, kegiatan ini menyediakan konseling dan dukungan semangat bagi PMI yang sedang menghadapi berbagai tantangan, termasuk permasalahan hukum.

Di hari pertama, tim berangkat ke Macau didampingi oleh Kompol Yuliana Ratih, S.Psi., M.Psi., dari STP Hongkong. 

Tim berkoordinasi dengan kantor penghubung KJRI di Macau untuk menggali informasi seputar masalah yang dihadapi PMI, memberikan dukungan psikologi dan konseling kepada PMI dalam proses hukum, serta membagikan buku saku berisi tips menjaga hubungan jarak jauh. 

Hari tersebut diakhiri dengan konsolidasi untuk persiapan kegiatan berikutnya.

Hari kedua berlangsung di Hongkong, dimulai dengan koordinasi bersama Konjen KJRI Hongkong, Yul Edison. 

Dalam sambutannya, Brigjen Pol Dicky Patria Negara menyampaikan pentingnya kesehatan mental bagi PMI. 

Workshop bertema kesehatan mental mencakup materi seperti manajemen stres, tips hubungan jarak jauh, serta sesi tanya jawab. 

Tim juga memberikan layanan konseling langsung di Taman Victoria Park, menyapa PMI, serta membagikan sarana kontak.

Kegiatan ini mendapat apresiasi tinggi dari KJRI Hongkong dan para PMI yang antusias mengikuti program. 

Konsulat Jenderal RI bahkan berharap kegiatan serupa dapat diadakan rutin dua kali dalam setahun. 

Program ini menegaskan komitmen Polri, khususnya Biro Psikologi SSDM Polri, dalam mendukung masyarakat Indonesia di luar negeri, sekaligus mempererat hubungan antara Polri dan komunitas PMI.

0 komentar:

Posting Komentar