Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Presiden Prabowo Subianto minta urusan judi online harus segera diselesaikan dengan menegakkan hukum yang setegak-tegaknya.
Presiden pun sudah berikan petunjuk dan arahan kepada Jaksa Agung, Kapolri, dan Kementerian Komunikasi Digital (Komdigi) untuk berantas judi online (judol).
Hal ini diungkapkan Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi dalam keterangan persnya di kantor Komdigi usai pertemuan dengan menteri serta jajaran pimpinan Kementerian Komdigi, Kamis, 14 November 2024.
Menurut Mensesneg, Presiden Prabowo punya komintmen untuk menuntaskan masalah judol. Selain itu, presiden berulang kali menekankan masalah judol di Indonesia harus ditindak tegas.
"Kalau memang memang betul-betul ditemukan ya gak ada masalah itu, harus ditangani kan gitu. Ditindak setegas-tegasnya, kalau masalah komitmen ya begitu tidak ragu-ragu beliau Pak presiden," ujar Prasetyo.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar