Pages - Menu

Halaman

Rabu, 13 November 2024

Rangking Indonesia Naik di Bidang Ini, Lampaui Inggris, Prancis, dan Jepang


Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan capaian membanggakan dalam hal daya saing Indonesia di tingkat dunia.

Dalam pemeringkatan World Competitiveness Ranking 2024 yang dirilis oleh International Institute for Management Development, Indonesia berhasil naik dari posisi 34 ke posisi 27. 

Peringkat tersebut bahkan melampaui negara-negara maju seperti Inggris, Prancis, dan Jepang.

Capaian ini tidak lepas dari stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang dijaga dengan baik oleh Polri bersama kementerian dan lembaga negara lainnya.

Menurut Kapolri, stabilitas kamtibmas menjadi faktor penting yang mendukung pertumbuhan ekonomi dan menarik minat investasi di Indonesia.

“Pertumbuhan ekonomi dapat berjalan apabila stabilitas kamtibmas bisa terjaga,” kata Jenderal Sigit dalam paparannya di rapat bersama Komisi III DPR, Jakarta, Senin (11/11/2024).

Kapolri menambahkan, realisasi investasi selama periode 2020 hingga September 2024 juga melampaui target Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN), yang semakin memperkuat posisi daya saing Indonesia di kancah global.

“Berdasarkan hasil dari penelitian dari International Institute for Management Development, terkait dengan World Competitiveness Ranking, ini juga mengalami peningkatan dari ranking 34 menjadi 27. Kita berada di atas beberapa negara maju antara lain Inggris, Prancis, dan Jepang,” tutur Kapolri.

Keberhasilan ini menjadi motivasi bagi Polri untuk terus menjaga keamanan demi mendukung pembangunan dan memperkuat posisi Indonesia di panggung internasional.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar