Sorong - KABARPROGRESIF.COM Peresmian Dermaga Sungai Klalin di Kampung Wermon, Distrik Aimas, Kabupaten Sorong, berlangsung khidmat pada Sabtu pagi,( 28/12/24).
Acara ini dihadiri oleh Pabanlat Staf Operasi (Sops) Koarmada III, yang mewakili Panglima Koarmada III, Laksamana Muda TNI Hersan, S.H., M.Si., bersama sejumlah pejabat lainnya.
Acara yang berlangsung dari pukul 10.00 hingga 11.30 WIT ini dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj.) Bupati Sorong Bupati Ir.Edison Siagian M.E, dan dilaksanakan di area dermaga baru yang siap digunakan.
Pabanlat Sops Koarmada III hadir bersama perwakilan dari berbagai instansi, termasuk Pj Gubernur Papua Barat Daya yang diwakili oleh BP3OKP Otsus, Danlantamal XIV yang diwakili Dansatrol, Dandim Sorong, serta anggota DPRD Kabupaten Sorong.
Kegiatan diawali dengan doa bersama, diikuti laporan dari Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Sorong terkait pembangunan dermaga.
Dalam sambutannya, Pj. Bupati Sorong menyampaikan harapannya agar Dermaga Sungai Klalin dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat setempat, khususnya dalam meningkatkan konektivitas dan mendukung sektor transportasi.
Perwakilan BP3OKP Otsus Papua Barat Daya juga menekankan pentingnya keberadaan dermaga ini sebagai bagian dari program percepatan pembangunan daerah otonomi khusus.
Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan prosesi peresmian dermaga yang ditandai dengan pemotongan pita dan peninjauan dermaga oleh tamu undangan.
Dalam kesempatan ini, Pabanlat Sops Koarmada III menyampaikan pesan dari Pangkoarmada III.
"TNI AL, khususnya Koarmada III, mendukung penuh pembangunan infrastruktur strategis seperti Dermaga Sungai Klalin ini. Kami percaya dermaga ini tidak hanya akan mendukung aktivitas masyarakat, tetapi juga memperkuat pertahanan dan keamanan wilayah perairan," ujarnya.
0 komentar:
Posting Komentar