Tangerang - KABARPROGRESIF.COM Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang, resmi menetapkan pasangan terpilih Sachrudin-Maryono Hasan sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang periode 2024-2029.
Penetapan tersebut dilakukan melalui rapat pleno terbuka.
"Hari ini kita telah menyelesaikan Pleno hasil penghitungan suara, baik untuk Pilgub Banten maupun Pilwalkot Tangerang," ujar Komisioner KPU Kota Tangerang, Yudhistira Prasasta, Rabu, 4 Desember 2024.
Yudhistira merinci, hasil pleno pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang nomor urut 1, Faldo Maldini-Fadhlin Akbar memperoleh 250.859 suara. Sedangkan, pasangan nomor urut 2, Amarullah-Bonnie meraih suara sebanyak 113.792.
"Dan pasangan calon nomor urut 3, Sachrudin-Maryono mendapat perolehan paling banyak, yakni 394.137 suara," katanya.
Yudhistira menuturkan, selain itu terdapat total suara tidak sah selama Pilkada Kota Tangerang sebanyak 43.547 suara. Sedangkan, lanjutnya, total seluruh suara sah sebanyak 758.778.
"Jadi jumlah seluruh suara sah dan tidak sah itu 802.325. Itu hasil perolehan suara, untuk persentasenya belum kami rampungkan," jelasnya.
0 komentar:
Posting Komentar