Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Soft Launching Kota Lama, Gelar Sejumlah Paket Wisata

Sejumlah paket wisata digelar Pemkot Surabaya usai soft launching Kota Lama zona Eropa yang berada di kawasan Jalan Rajawali, Krembangan, Surabaya.

Cegah Narkoba di Kalangan ASN dan Pelajar, Pemkot Surabaya Gandeng BNN dan Polisi

Upaya Pemkot Surabaya memberantas Narkoba tak hanya di kalangan pelajar dan masyarakat, tetapi juga Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup pemkot.

Peluang Investasi untuk Pengembangan Eks THR-TRS

Pemkot Surabaya menggandeng Kamar Dagang dan Industri (Kadin) untuk mempromosikan proyek peluang investasi di Kota Pahlawan. Diantaranya di kompleks eks Taman Hiburan Rakyat (THR) dan Taman Remaja Surabaya (TRS).

Tekan Laju Inflasi, Pemkot Rutin Gelar Pangan Murah

Untuk menekan laju inflasi agar masyarakat bisa mendapatkan komoditas bahan pangan dengan lebih murah, Pemkot Surabaya rutin menggulirkan program Gerakan Pangan Murah setiap bulan.

Pemkot Surabaya Komitmen Amankan Aset yang Dikuasai Pihak Ketiga

Berbagai upaya strategis terus dilakukan Pemkot Surabaya untuk memastikan aset daerah dapat dimanfaatkan secara optimal demi kepentingan warga dan pemerintah.

Rabu, 28 Desember 2016

Serapan Belanja SKPD Kota Surabaya, DPUCKTR Terbesar



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Penyerapan belanja daerah seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kota Surabaya Tahun Anggaran 2016 sampai tanggal 27 Desember 2016 sudah terserap 84,4%.

Anggota Komisi C DPRD Kota Surabaya, Sukadar, mengatakan, secara umum penyerapan belanja seluruh dinas di Pemkot Surabaya cukup baik yaitu, mencapai hampir 85%, ini artinya kinerja SKPD dibawah komando Bu Risma positif.

“Dari penyerapan belanja tersebut yang paling rendah hanya 73,34% ada di Dina PU Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya di bawah komando Erna Purnawati, ini yang paling rendah.”ujarnya, kepada wartawan usai Paripurna DPRD Kota Surabaya di gedung Dewan, Rabu (28/12/16).

Ia menjelaskan, rendahnya Dinas PU Bina Marga memang karena masih banyak proyek yang dikerjakan sampai jelang akhir tahun masih belum selesai, jadi masih banyak penyerapan yang belum dilaporkan. Namun PU siap melaporkan dengan target penyerapan sampai 81%, sampai dengan tanggal 30 desember 2016.

Kenapa Dinas PUBM berani menyatakan demikian, karena sejumlah pembebasan lahan yang belum dibayar itu belum dilaporkan, belum di SPJ kan, dan belum masuk didalam laporan penyerapan.

“Makanya kita dari kemarin Selasa (27/12/16) hearing dengan Dinas PU Bina Marga di Komisi C sampai malam, yaitu Pukul 19.30 Wib. Dan hari ini Rabu (28/12/16) rencananya kita juga masih hearing dengan Dinas PU Bina Marga karena Bu Erna menargetkan sampai tanggal 31 Desember penyerapannya bisa mencapai 81%.”kata Cak Kadar, sapaan akrabnya.

Komisi C sendiri, tambah Sukadar, menargetkan penyerapan anggaran seluruh SKPD Kota Surabaya TA 2016 ini lebih baik dari tahun 2015 lalu, dimana tahun lalu serapannya sangat rendah sekali hanya 62%, sementara penyerapannya tahun ini mencapai 81% atau ada peningkatan 23%.

“Yang pasti paling rendah serapannya adalah Dinas PU dan Bina Marga, sementara serapan belanja yang paling bagus ada di Dinas Cipta Karya, dimana serapannya nyaris sempurna hampir 100% yaitu, 96,85%. Kita patut memberikan apresiasi kepada Dinas Cipta Karya dibawah komando Erik Cahyadi, dimana kinerja SKPD tersebut tahun 2016 ini sangat baik.”ungkapnya. (arf)