Minggu, 06 Desember 2015

Gelar Doa Dan Dzikir Untuk Pilwali Damai 


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Suasana dikawasan Girilaya Surabaya, Sabtu (5/12) Malam, berubah menjadi hening dari keramian lalu lalang kendaraan yang biasanya melewati akses jalan menuju Dukuh Kupang dan Mayjend Sungkono.


Sebanyak 2500 Warga Surabaya menggelar Istiqosah dan Dzikir untuk suksesnya Pemilihan  Walikota dan Wakil Walikota  (Pilwali dan Wawali)  Surabaya, yang akan dilakukan pada Rabu  9 Desember 2015 mendatang.

KH Zainudin Husni,  yang memimpin doa bertema "Pilkada Damai" ini,  mengajak para jamaah yang ikut dalam acara tersebut, Untuk  mensukseskan pesta demokrasi  Pilwali Kota Surabaya.

Dalam pesan moralnya, Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Tabriyatul Qulub Surabaya ini, berharap siapapun Pasangan Calon (Paslon) yang memenangkan Pilwali, Harus mampu membawa Surabaya ke arah yang lebih baik.

"Dan yang kalah,  juga harus legowo,"ujar KH Zainudin Husni dalam sambutannya.

Usai memberikan pesan moral, KH Zainudin Husni, mengajak para jamaah untuk berdzikir. Sontak, suasana pun berubah menjadi ramai. Lantunan doa yang dikemas dalam dzikir itupun mampu merasuk ke hati ribuan warga surabaya. Ada yang melantunkan dzikir dengan nada tinggi, Bahkan juga banyak yang menangis.

Saat acara ini digelar, cuaca Surabaya memang  tidak bersahabat. Lokasi tempat doa ini pun ,sempat diguyur hujan kecil, Namun hal itu tak menyurutkan ribuan warga untuk menghentikan acara suci ini. Mereka terus berdoa dan berdzikir hingga berakhirnya acara.

Doa dan dzikir bertema "Pilkada Damai" ini juga melibatkan beberapa  tokoh atau ulama yang dituakan di Surabaya. "Ada 12 Kyai Khos yang ikut dalam acara ini, Salah Satunya KH Habib Smith,"ucap KH Zainudin Husni saat dikonfirmasi usai acara.

Seperti diketahui, acara ini digelar semata-mata hanya untuk mengajak masyarakat Surabaya,  turut serta mengamankan jalannya pelaksanaan Pilwali dan Pilwawali Surabaya,  menuju surabaya yang lebih aman dan damai.

Ada dua pasangan calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Surabaya yang tampil dalam pesta rakyat ini. Mereka adalah pasangan Rasiyo-Lucy Kurniasari dan Tri Risma Harini-Wisnu Sakti Buana. (Komang)

Sabtu, 05 Desember 2015

KABARPROGRESIF.COM : (Sumenep) Kodim 0827/Sumenep gelar kegiatan Karya Bakti TNI dalam rangka rangkaian peringatan Hari Juang Kartika (HJK) ke 70 dan HUT ke 67 Kodam V/Brawijaya bertempat di sepanjang Jalan Kapten Tisna dan Jalan Setiabudi sepanjang tiga kilo meter, Jum’at 4 Desember 2015.

“Kegiatan Karya Bakti TNI diselenggarakan mengingat wilayah ini saat musim penghujan mau tiba, selain itu untuk memperindah dan mempercantik lingkungan”, kata Dandim 0827/Sumenep Letkol Inf Permadi Azhari.  

Kegiatan Karya Bakti kali ini dengan membersihkan taman dan selokan lingkungan sepanjang Jalan Kapten Tisna dan Jalan Setiabudi sepanjang tiga kilo meter,.

Letkol Inf Permadi Azhari, mengatakan “tujuan dari kegiatan ini adalah lebih mendekatkan diri antara Kodim 0827/Sumenep dengan elemen masyarakat wilayah Sumenep, serta merupakan kepedulian TNI terhadap warga masyarakat sekelilingnya”, ujar Letkol Inf Permadi Azhari, saat ditemui media ini, Jum’at 4 Desember 2015, pagi.

Hadir dalam kegiatan tersebut personel Polres Sumenep, Satpol PP,  Dishub, organisasi masyarakat dan para masyarakat sekitar lokasi Karya Bakti TNI tersebut berjumlah 300 orang.

Letkol Inf Permadi Azhari, berharap kepada warga sekitar agar dapat menjaga kebersihan lingkungan yang telah dibersihkan sehingga tanaman terawatt, tampat indah dan dapat mengurangi dampak banjir yang mungkin timbul pada saat musim penghujan tiba maupun dampak penyakit yang dapat timbul akibat saluran tidak dapat mengalir dengan baik, dan jadikanlah kali tersebut berfungsi sebagai saluran air bukannya sebagai tempat pembuangan sampah”, harapnya. (arf)

Seminggu jalani perawatan di RS Bhayangkara Polda Jatim 
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Wiyang Lautner (24) pengengemudi mobil Lamborghini B 2258 VW maut yang menabrak pedagang STMJ dan menewaskan satu orang akhirnya dijebloskan ke ruang tahanan Polrestabes Surabaya, Sabtu (5/12/2015) siang.

Pemuda asal Pondok Dharma Husada II/20 Surabaya dibawa dari rumah sakit Bhayangkara Polda Jatim menuju Polrestabes Surabaya mobil Satlantas.

Sebelum dijeblosakan ke ruang tahanan, sekitar pukul 10.20 WIB pengemudi supercar maut tersebut terlebih dahulu ke gedung Inafis untuk dilakukan sidik jari dan pendataan identitas.

Kasubbag Humas Polrestabes Surabaya AKP Lily Djafar mengatakan, tersangka diperbolehkan keluar rumah sakit guna proses penyedikan setelah menjalankan perawatan dan dinyatakan sehat oleh dokter.

“Karena kondisinya sudah dinyatakan pulih pasca menjalani perawatan, tersangka hari ini langsung dimasukan ke Penjara, guna menjalani proses pemeriksaan dan penyidikan,” terang Lily.

“Seperti dengan tahanan lainnya, tersangka Wiyang juga mendapat perlakuan yang sama selama dititipkan di ruang tahanan Mapolrestabes, dan kami juga tidak akan membedakan dan kesan istimewa seperti anggapan yang beredar,” tambahnya.

Sebelum ditahan, pengemudi Lamborghini maut ini telah menjalani perawatan selama satu minggu di RS Bhayangkara. Tersangka Wiyang Lautner terlibat kecelakaan menabrak warung STMJ di Jl Manyar Kertoarjo dengan menewaskan satu orang. Dan dua lainnya mengalami luka dan patah tulang. (@/arf)

KABARPROGRESIF.COM : (Bangkalan) Babinsa Koramil 02/Socah jajaran Kodim 0829/Bangkalan yang dikoordinir Serda Zainorrohman, membantu petani membajak sawah dan menanam bibit jagung sawah Kelompok Tani, menggunakan traktor modern pada luas lahan kurang lebih 1 hektare di Kecamatan Socah, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur.

Aksi bajak sawah dengan peralatan modern itu berlangsung di Kecamatan Socah, Kabupaten Bangkalan, Sabtu 5 Desember 20151.

Pengolahan menggunakan traktor adalah cara pengolahan lahan baru yang dapat membantu petani untuk menyuburkan tanah yang akan ditanami karena dengan sistim traktor ini akan mengubah sifat fisik tanah agar lapisan atas yang semula keras menjadi datar dan melumpur.

Keuntungan yang didapat selama pengolahan tanah yaitu gulma mati yang kemudian akan membusuk menjadi humus, airisasi tanah menjadi lebih baik dan  lapisan bawah tanah jenuh air sehingga dapat menghemat air.

Pada pengolahan tanah sawah dilakukan perbaikan dan pengaturan pematang sawah serta selokan.

Galengan (pematang) sawah diupayakan agar tetap baik untuk mempermudah pengaturan irigasi sehingga tidak boros air dan mempermudah perawatan tanaman.
   
Dengan pengolahan lahan menggunakan Traktor ini diharapkan para petani akan lebih mudah merawat tanaman serrta dapat menghasilkan panen yang lebih baik, sehingga kebutuhan pangan dapat terpenuhi dan bahkan dengan meningkatnya hasil panen akan mendukung program pemerintah tentang ketahanan pangan nasional.

Pangan merupakan kebutuhan manusia yang paling mendasar, sehingga ketersediaan pangan khususnya beras bagi masyarakat harus selalu terjamin.

Dengan terpenuhinya kebutuhan pangan maka masyarakat akan memperoleh hidup yang tenang sehingga mampu mampu berperan dalam pembangunaan.

Penyediaan pangan yang cukup, merata dan bermutu bagi seluruh rakyat Indonesia khususnya masyarakat Kabupaten bangkalan merupakan suatu prioritas yang terpenting guna mewujudkan program pemerintah dalam mendukung ketahanan pangan nasional. (arf)

Pelakunya diduga GM Pelindo Tanjung Perak 

KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Seorang pria diduga merupakan seorang General Manager Pelindo III Cabang Tanjung Perak Surabaya dilaporkan menodongkan pistol kepada seorang karyawan counter ponsel di Plaza Marina, Surabaya, Sabtu (05/12/2015) siang.

Informasi yang didapatkan, pelaku yang bernama Eko Hariadi Harijanto, membeli sebuah ponsel merk Samsung seri Note 5 seharga Rp 9,3 juta, di lantai III sekitar pukul 13.20 WIB.

Pada saat itu tiba-tiba mengeluarkan senjata api jenis pistol dan menodongkan di kepala seorang pegawai bernama M Sofi, warga warga Jl Girilaya Gg IV. Kontan saja, aksi ‘coboy’ pejabat Pelindo tersebut membuat korban ketakutan.

Beberapa pegawai counter mengungkapkan, pelaku menodongkan pistol karena kecewa tidak mendapat hadiah dari pembelian sebuah ponsel di toko tersebut.

Sebelum menodogkan senjata api, pelaku terlihat menagih hadiah dari pembelian handphone sebesar Rp 9 juta. Namun ia tidak bisa mendapatkan hadiah tersebut.

Tiba-tiba pelaku yang tinggal di Jl Ikan Duyung, Surabaya tersebut langsung menacabut sebuah pistol dari dalam bajunya dan menodongkan kepala korban.

Kanit Reskrim Polsek Wonocolo AKP Arif Suharto mengatakan, penodongan terhadap karyawan counter Samsung, pelaku yang membeli Ponsel langsung naik pitam setelah hadiah yang seharusnya didapat masih indent.

“Pelaku penodongan terhadap karyawan counter Samsung, setelah mencoba semua fitur termasuk kamera, langsung marah, karena hadiah yang diinginkan masih Indent, dan menodongkan Senpi kearah kepala korban,” terang Arif.

“Bila kita melihat harga ponsel tang dibeli, pasti dari golongan ekonomi menengah keatas, namun nama dan alamatnya sudah kami kantongi sesuai dengan identitas KTP yang dicatat korban,” tambahnya.

Meski belum memastikan bahwa pelaku adalah Dirut PT Pelindo, namun berdasarkan foto dan identitasnya, lanjut Arif, diduga kuat pelaku adalah pejabat PT Pelindo.

“Foto dan identitasnya, mengarah kesana,” pungkas Arif.

Sementara korban M. Sofi yang mengalami shok pasca penodonngan yang dilakukan Eko Harijadi Harijanto, sedang diperiksa dimintai sebagai saksi oleh penyidik Polsek Wonocolo.

Sementara itu, Kapolsek Wonocolo, Kompol Taufik Yulianto mengatakan setelah anggotanya mengecek ke TKP, diketahui identitas pembeli pada nota atas nama Eko Hariyadi warga. Jl. Ikan Duyung, Tanjung perak Surabaya.

“Motif penodongan karena pelaku kecewa, sebab hadiah yang seharusnya dia dapatkan dari pembelian HP tidak ditepati.” ujar Kompol Taufik. (@/ arf)

KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Jajaran Kodim 0830/Surabaya Utara menggelar karya bakti TNI dalam rangka memperingati Peringati Hari Juang Kartika (HJK) ke 70 dan HUT ke 67 Kodam V/Brawijaya dengan sasaran Taman Makam Pahlawan (TMP) 10 November di Jalan Mayjen Sungkono Surabaya, Jumat  4 November 2015.

Kegiatan tersebut diikuti 100 personel TNI, PNS dan masyarakat setempat.

Kegiatan bersih-bersih Taman Makam Pahlawan ini dilaksanakan Kodim SU sebagai wujud penghargaan terhadap jasa para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raga demi merebut dan mempertahankan kehormatan bangsa Indonesia sebagai negara yang merdeka.

Selain itu juga untuk menjadikan semangat juang para pahlawan sebagai pendorong untuk meningkatkan pertisipasi para prajurit dalam mengisi perannya sesuai dengan kemampuan masing-masing demi kemajuan satuan.

Dalam kegiatan karya bhakti dilaksanakan pembersihan dan pengecatan makam para pahlawan, sehingga terlihat lebih bersih dan terpelihara dengan baik.

Dengan adanya kegiatan karya bhakti tersebut para prajurit Kodim 0830/SU dan kompoenen lain yang ikut dalam kegiatan ini dapat lebih mencintai pahlawan dan mewujudkan keteladanan para pahlawan dengan cara bekerja secara tulus dan ikhlas dan selalu melakukan pembersihan dan perawatan peninggalan sejarah yang ditinggalkan oleh para pahlawan. (arf)

KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Serda Dewa Babinsa Koramil 0830/02 Semampir melaksanakan kegiatan  Komunikasi Sosial  (Komsos) dengan Paguyuban Abang Becak Semampir untuk meningkatkan ketertiban dan keamanan pelabuhan. Sabtu 5 Desember 2015.

Danramil 0830/02 Semampir Mayor Imam Suyoso, menyampaikan  bahwasanya pertemuan tersebut merupakan sarana yang efektif  untuk memelihara  dan  meningkatkan  kebersamaan  guna  membangun  komunikasi  dan  silaturahmi antara  Kodim 0830/02 Semampir jajaran Kodim 0830/Surabaya Utara.

Sehingga akan terwujud salingpengertian kesepahaman, kekeluargaan, dan kebersamaan Sesuai dengan Amanat UU RI No. 34Tahun 2004 tentang TNI,  salah satunya mempertahankan keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik  Indonesia  yang  berdasarkan  Pancasila  dan  UUD  1945,  serta  melindungi  segenapBangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia dari  ancaman dan gangguan terhadap keutuhanBangsa dan Negara.

Dari pelaksanaan Komsos tersebut, Komsos tersebut selain untuk memelihara dan meningkatkan Kamtibmas di wilayah, juga bertujuan untuk memelihara talisilahturahmi dan hubungan yang baik, sehingga nantinya ke depan akan mempermudah dalam melakukan koordinasi guna menangani permasalahan yang timbul di wilayah.  (arf)

KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Guna menciptakan wilayah Benowo yang aman dan kondusif, Koramil, Polsek Benowo, Polsek Pakal dan Salpo PP Kecamatan Benowo serta instansi terkait gelar Operasi Yustisi gabungan di wilayah Kecamatan Benowo dan Pakal dala, Jum’at 4 Desember 2015, malam.

Sasaran utama dalam Operasi Yustisi ini adalah menertibkan warga pendatang yang tidak memiliki identitas, khususnya tempat-tempat kos atau kontrakan dan tempat hiburan malam/cafe.

Selain itu, operasi yustisi ini juga menyasar bangunan yang digunakan tidak sesuai dengan peruntukannya.

“Operasi Yustisi ini sengaja dilakukan di wilayah Kecamatan Benowo agar wilayah ini benar-benar dalam keadaaan aman dan kondusif. Selain itu untuk mendata warga yang tidak jelas keberadaannya, apalagi adanya isu-isu tentang perekrutan Warga Negara Indonesia untuk bergabung dengan kelompok ISIS,” kata Camat Benowo, Tommi .

Operasi Yustisi juga dimaksudkan agar jangan sampai wilayah Benowo dijadikan tempat atau basis kelompok-kelompok terselubung yang melakukan perekrutan terhadap WNI untuk menjadi anggota ISIS. (arf)

KABARPROGRESIF.COM : (Ngawi) Komandan Kodim (Dandim) 0805/Ngawi, Letkol Inf Sugiyono memastikan seluruh Babinsa di wilayah tugasnya, tidak hanya melakukan monitoring dan mengawal penyaluran bantuan bibit dan pupuk, tetapi turun tangan untuk membantu dan mendampingi petani mengelola lahan pertanian tanaman pangan seperti padi, kedelai, jagung dan lainnya.

“Kami akan menempatkan satu Babinsa untuk melakukan pengawalan dan pendampingan petani di satu kelompok tani di setiap desa,” kata Dandim Letkol Inf Sugiyono, Sabtu 5 Desember 2015.

Pantuan di lapangan, kegiatan satuan jajaran Kodim Ngawi sedang berlangsung monitoring dan mengawal langsung pendistribusian bibit dan pupuk.  Seperti di wilayah,  Babinsa Teguhan  Serma Junarto melaksanakan pendampingan bantuan bibit ke Kelompok Tani Sri Mulih Desa Teguhan berupa, bibit kelapa sebanyak 3500 batang, bibit klengkeng sebanyak 750 batang, jeruk sebanyak 750 batang, dan jambu mete sebanyak 250 batang, bantuan dari Pemerintah Pusat.(arf)

KABARPROGRESIF.COM : (Ngawi) Babinsa Koramil Kendal jajaran Kodim 0805/Ngawi bersama-sama masyarakat Dusun Manden Desa Sidorejo Kecamatan Kendal, Kabupaten Ngawi gelar kerja bhakti normalisasi saluran irigasi, Sabtu 5 Desember 2015.

Pada kesempatan ini anggota Koramil Kendal yang dipimpin Serka Waloja ikut berpartisipasi  gotong royong normalisasi saluran irigasi dan pemasangan busimen gorong-gorong setengah lingkaran, dengan volume sesuai rencana panjang 250 meter dan lebar 60 cm. 

Keterlibatan TNI dalam kerja bhakti normalisasi irigasi ini bertujuan untuk mewujudkan program swasembada pangan yang dicanangkan pemerintah

Serka Waloja selaku Babinsa Koramil Kendal jajaran Kodim 0805/Ngawi sangat mendukung pembersihan untuk menormalkan aliran irigasi tersebut. “Agar saat musim tanam nanti, saluran irigasi tersebut bisa berfungsi secara maksimal mengairi sawah Dusun Manden Desa Sidorejo Kecamatan Kendal, Kabupaten Ngawi, maupun desa sekitarnya,” terangnya. (arf)

KABARPROGRESIF.COM : (Ngawi) Pada musim tanam bulan September-Desember, petani di Desa Banjarsari Kecamatan Padas,  Kabupaten Ngawi mengadakan doa bersama.  Sabtu 5 Desember 2015

Hadir pada acara doa bersama musim tanam itu, Kades dan staf serta Babinsa Koramil Padas Pelda Gunadi.

Pelda Gunadi menyampaikan, doa bersama ini merupakan sesuatu kegiatan yang baik apalagi untuk mengharapkan keberkahan dan keridhoan dari Allah SWT.

Oleh karena itu,  dalam melakukan tanam juga harus ada kebersamaan,maka dengan apa yang kita lakukan untuk menanam padi yang mengharapkan keberkahan tentunya harus ada kekompakan dari masyarakat, dan ini bagian dari membangun kabupaten melalui peningkatan ekonomi,tegas Bupati Siak itu lagi.

'Dan apa yang dilakukan oleh masyarakat harus dimulai dengan niat yang baik, agar hasilnya berkah, yang berkaitan dengan taman padi sangat penting karena kita masih makan beras,dan saat ini kita masih kekurangan beras,'terang Pelda Gunadi.

Sementara itu Kades Banjarsari menyambut baik atas niat baik masyarakat untuk program pertanian, dalam rangka untuk memohon kepada Allah ,agar kerja yang kita lakukan mendapatkan berkah dari Allah.

Untuk sebuah pekerjaan yang kita mulai dengan yang baik, mudah mudahan hasilnya baik, tentunya agar hasil padi bagi lakukan kordinasi dengan baik dengan para petugas yang ada di lapangan, karena untuk mendukung pertanian banyak bantuan yang di berikan oleh Pemerintah.

Ide doa bersama ini dalam rangka memohon doa kepada Allah agar hasil panen meningkat tentunya ini sangat baik dilakukan oleh masyarakat, dan petani ingin berbuat yang baik untuk pertanian dan persawahan yang ada di Kecamatan Padas dan lokasi sawah ini sangat strategis.

Kegiatan ini rutin ini dilakukan di kecamatan Padas.  Dan acara ini akan kita laksanakan setiap musim tanam agar hasil produksi meningkat, imbuhnya. (arf)

KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Sebanyak 100 vendor yang beraneka ragam dari para pelaku Industri Pernikahan di Surabaya mengikuti Surabaya Wedding Festival yang digelar pada tanggal  4  hingga 6 Desember 2015.Festival Weddingku yang menggandeng Dyandra Grand Ballroom dilaksanakan di Gedung Dyandra Ballroom Surabaya

Digelarnya Surabaya Wedding  Festival digedung serba guna ini, adalah untuk memberikan rasa nyaman pada para calon pengantin,hal ini dikarenakan area gedung ini berlokasi tepat di tengah jantung kota,” Gedung ini akan memberikan kenyamanan tersendiri bagi peserta pameran.selain fasilitas tempat yang modern juga akses lokasinya sangat strategi bagi calon pengantin.” ujar Suprapti Suprobo sealu general Manager

           Suprapti Suprobo menambahkan, dilaksanakan Surabaya Wedding festival yang pertama kali ini diharapkan bisa berjalan dengan baik dan para peserta vendor tahun ini juga memiliki inovatif dalam ajang festival wedding tersebut,” Untuk Surabaya Wedding Festival tahun ini,selain dimeriahkan sebanyak 100 vendor pernikahan terpercaya akan melakukan tampilan trend dekorasi 2016.”katanya Jumat ( 4/12 )

         Dalam festival weddingku setiap calon pengantin yang berkunjung akan mendapatkan sebuah souvenir beserta hadiah yang telah disediahkan,” Weddingku yang mengusung tema Destination Wedding merupahkan trend bulan madu di bali dan luar negeri serta peluncuran prodak-prodak souvenir pernikahan trend 2016 dan hadiah  langsung  berupa voucer Haagen Dazs senilai 100,000 untuk kesempatan memenangkan weddingku sparkling bride berupa dua orang pengantin ke paris.”terangnya

           Untuk Surabaya Wedding festival tahun ini diharapkan bisa memberikan kenangan bagi para calon pengantinnya,” Pameran pernikahan ini diharapkan akan selalu ditunggu-tunggu oleh para calon pengantin.karena,festival weddingku tersebut bertujuan untuk memberi pengalaman yang manis dan berbeda bagi mereka yang telah mempersiapkan pesta dihari yang paling bahagia ini.” Katanya

           Selain pesta pernikahan yang digelar, Dyandra Grand Ballroom juga memperkenalkan trend hidangan khusus pernikahan modern dalam bentuk individual set menu.mulai hidanganpembuka hingga penutup,andalan sajian hidangan yang dirancang oleh para chief Dyandra Grand Ballroom yakni Hot dan cold combination dishes salad, Budha jumps Over the Wall, Roasted Norwegian salmon on Bed Of Green Asparagus and Vegetables serve With baked Potato and teriyakiSauce,Braised Sea Cucumber, Black Shitake Mushroom and Brocoli in Oyster sauce, Blueberry Chese Cake serve With Chocolate Ice Cream in Raspberry Compote and Kiwi Coulis. ( Adji )        

Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive