Rabu, 06 April 2016



KABARPROGRESIF.COM : (Malang) Ratusan Prajurit Komando Daerah Militer (Kodam) V/Brawijaya dari 6 Batalyon mengikuti uji petik menembak senjata laras panjang dan pistol di Lapangan Tembak Bedali, Malang. Uji petik menembak kali ini merupakan bagian dari kesiapan Tim Peleton Tangkas Kodam V/Brawijaya untuk terus diasah kemampuannya dalam menghadapi Ton Tangkas tingkat TNI AD, setelah sebelumnya uji ketangkasan fisik berupa Cross Country (Lari Lintas Alam menggunakan perlengkapan militer) antar Batalyon (Yon), Selasa (5/4) kemarin, bertempat di Desa Sidoluhur Bedali Lawang, Malang.

            Dalam uji ketangkasan fisik Cross Country, Yon Zipur 5 meraih juara pertama dengan waktu tempuh rata-rata 52 ; 05 ; 22, untuk juara ke dua diraih Yonif 511 dengan waktu tempuh rata-rata 54 ; 24 ; 99, sedangkan juara ke tiga diraih Yon Arhanudse 8 dengan waktu tempuh rata-rata 56 ; 56 ; 71.

            Giliran hari ini, Rabu (6/4) dilaksanakan uji petik menembak yang dilaksanakan di Lapangan Tembak Bedali, Malang.   Kurang lebih 200 personel terlibat dalam uji petik yang melibatkan 6 Batalyon di Jajaran Kodam V/Brawijaya ini. Kepala Seksi Daerah Latihan (Kasi Rahlat) Rindam V/Brawijaya Mayor Inf Amirullah sebagai koordinator melaksanakan uji petik materi menembak Pistol Jarak 25 m untuk para Perwira (Danton, Danki hingga Danyon) dan menembak senapan jarak 100 m untuk anggota (Tamtama dan Bintara) dalam 3 sikap (tiarap, duduk dan berdiri).

            Koordinator Uji Petik Menembak Mayor Inf Amirullah mengatakan, ketangkasan menembak, baik pistol maupun senapan, mutlak dimiliki setiap prajurit TNI AD dari prajurit hingga seorang Komandan Satuan. “Di sini 6 satuan jajaran Satpur dan Babpur Kodam V/Brawijaya diuji kemampuan dan ketrampilan menembak baik pistol maupun senapan dengan menggunakan senjata organik yang digunakan prajuritnya,” ujarnya, Rabu (6/4).

            Lebih lanjut Mayor Inf Amirullah menjelaskan, uji kemampuan dan  keterampilan ini bisa mengetahui sejauh mana pembinaan satuan yang sudah dilaksanakan oleh para Komandan satuan di jajaran kodam V/Brawijaya dalam menghadapi event TNI AD dan kesiapan operasional satuan. “Sesuai dengan program TNI AD, semua prajurit harus berkualifikasi Mahir Menembak (Hirbak),” paparnya.

            Ditambahkan olehnya, seluruh peserta uji petik menembak kali ini, peserta mengikuti ujian yang terbagi dalam sejumlah gelombang. Untuk menembak senapan laras panjang, menggunakan 30 butir munisi dengan 3 sikap, tiarap, duduk dan berdiri, dimana masing-masing sikap diberikan waktu 10 menit. Dan menembak dengan pistol menggunakan 10 butir munisi dengan waktu 3 menit.

            Untuk uji petik menembak kali ini, juara pertama menembak senapan laras panjang diraih Yon Kav 3 Serbu dengan nilai 4778,9, juara ke dua diraih Yonif 500/R dengan nilai 4614,1 dan juara ke tiga dirah Yonif 512 dengan nilai 4292,6.   Sedangkan menembak pistol sebagai juara pertama diraih Yon Arhanudse 8 dengan nilai perkenaan 66.7, juara ke dua diraih  Yonif 511 dengan nilai perkenaan 63.7, dan juara ke tiga dirah Yon Kav 3 Serbu dengan nilai perkenaan 61.3.

            Uji petik dihari ke dua ini diakhiri dengan materi teknik Navigasi Darat dengan materi yang dilombakan adalah kompas bintang dengan start di daerah latihan Desa Sidodadi hingga finish di Desa Dengkol Bedali Komplek. (arf)



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Penyelenggaraan PrepCom III UN Habitat di Surabaya kurang tiga bulan lagi. Berbagai persiapan terus dimatangkan. Salah satunya, pengecekan lokasi acara oleh perwakilan Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) yang membidangi UN Habitat.

Perwakilan PBB yang datang langsung adalah Francisco Vasquez selaku Meetings Coordination Unit of United Nations Office in Nairobi. Dia hadir bersama United Nations General Assembly Secretariat Jori Jorgensen dan perwakilan sekretariat UN Habitat Ilija Gubic.

Vasquez mengatakan, maksud kedatangannya yakni untuk memastikan venue acara sudah sesuai standar yang diterapkan PBB. Oleh karenanya, Selasa (5/4), dia didampingi rombongan dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dan Pemkot Surabaya menyidak setiap ruangan di Grand City. Secara keseluruhan, Vasquez cukup puas dengan lokasi acara. Dia optimistis, dengan segala fasilitas yang sudah ada, PrepCom III UN Habitat pada 25-27 Juli mendatang mampu berjalan dengan sukses dan lancar.

Selain sidak lokasi konferensi, Vasquez dan timnya juga mengunjungi hotel-hotel di sekitar Grand City. Tujuannya, untuk menyampaikan gambaran informasi hotel tersebut kepada para delegasi peserta PrepCom III UN Habitat. “Hari ini kita baru tinjau satu hotel. Besok peninjauan hotel akan kami lanjutkan,” kata pria berkebangsaan Kolombia ini.

Di sela-sela aktivitasnya di Surabaya, Vasquez beserta rombongan menyempatkan diri menemui Wali Kota Tri Rismaharini di balai kota. Pada kesempatan itu, Risma -sapaan Tri Rismaharini- menyampaikan bahwa Surabaya sudah bersiap menjadi tuan rumah yang baik bagi delegasi-delegasi peserta PrepCom III UN Habitat.

Nantinya, Pemkot akan menyiapkan transportasi bagi tiap delegasi. Transportasi tersebut akan melayani delegasi dari hotel tempat menginap menuju lokasi konferensi dan sebaliknya. Para peserta PrepCom III UN Habitat juga akan didampingi petugas pendamping (LO) dan petugas medis yang siaga 24 jam. “Intinya, saya tidak ingin peserta konferensi bingung mengakses tempat acara,” ujar wali kota perempuan pertama di Kota Pahlawan ini.

Sebagai upaya memperkenalkan budaya lokal, Risma akan memberikan souvenir berupa batik lokal untuk semua peserta PrepCom III UN Habitat. Tak lupa, Pemkot juga menyiapkan beragam pertujukan seni menarik di taman-taman kota pada malam hari. Sehingga, peserta konferensi bisa melepas penat usai berjam-jam mengikuti sidang resmi PrepCom III UN Habitat. (arf)



KABARPROGRESIF.COM : (Kediri) Puluhan anak-anak yang ada di Desa Badas Kecamatan Badas Kabupaten Kediri tampak antusias mengikuti khitanan massal di Kantor Muhammadiyah Pare Kediri, senyum bercampur perasaan was-was menghiasi wajah mereka sebelum anak-anak dipanggil memasuki ruangan. Antusiasme anak-anak ini pun bertambah saat mereka menerima paket peci, baju dan sarung ditangan mereka, yang diberikan oleh salah satu pengurus Kantor Muhammadiyah Pare, H. Syakuni Muslim, Rabu (06/04/2016).

Kegembiraan anak-anak tersebut terpancar usai mereka dikhitankan, kendati sebelumnya sebagian dari mereka terlihat raut wajah mereka, tampak ketakutan dan cemas. Program khitanan massal sangat bermanfaat bagi masyarakat desa setempat, khususnya bagi keluarga tidak mampu. Khitanan massal ini sendiri, hanya diikuti oleh 1 Desa, dan Koramil 11/Pare memerintahkan 1 orang anggotanya untuk turut mendampingi anak-anak yang akan dikhitankan di Kantor Muhammadiyah Pare.

Khitanan massal tersebut diikuti oleh 24 anak yang ada di Desa Badas, sesuai jadwal akan dilakukan secara bergilir, tiap-tiap Desa se Kecamatan Badas dan Pare, tiap harinya. Untuk pelaksanaannya sendiri sudah berlangsung sejak hari senin kemarin, yang diikuti anak-anak dari Desa Tulungrejo dan hari Selasa kemarin, anak-anak dari Desa Krecek.

Sesuai rencana, tiap hari Koramil pare akan menurunkan 1 orang Babinsa untuk mendampingi anak-anak tersebut hingga selesainya program yang berbasis sosial ini, yang berakhir hingga 9 April mendatang (khusus Kecamatan Pare dan Badas). Selain itu pihak Muhammadiyah Pare sendiri juga akan memberikan perhatian kepada keluarga tidak mampu yang ada di Kecamatan Kepung dan Puncu, pada program selanjutnya, yang saat ini masih dalam pembahasan.(arf).



KABARPROGRESIF.COM : (Ponorogo) Bertempat di Pemakaman umum Ds. Bringin Kec. Kauman Kab. Ponorogo dilaksanakan Upacara Pemakaman a.n. Pratu Aang Kunaefi Ta Yonif 600 Raider Kodam VI/Mulawarman NRP 31120162031190 yang dipimpin oleh Kasdim 0802/Ponorogo Mayor Inf Edy Maryono sebagai Irup dan Dan Up  oleh  Danramil 0802/05 Kauman Kapten Inf Supriono  yang diikuti sekitar 200 orang, Selasa Malam (5/4/16)

Pada saat melaksanakan tugas Pamtas di Papua Pratu Aang Kunaifi mengalami sakit Sindroma Stefen Jonson dan penyakit Komplikasi selanjutnya dirujuk ke RSPAD Gatot Soebroto.

Sebelum acara pemakaman terlebih dahulu diadakan acara penyerahan dan penerimaan jenazah kepada pihak keluarga yang diwakili oleh Pabandya Lurja Spers Kodam VI/Mulawarman Mayor Inf Indra Budi didampingi Pabandya Repormasi Birokrasi Srenad Mayor Inf Galih Bramanta dan Dantonkes Yonif 600 Raider Lettu Ckm Hepriadi.

Dalam sambutan Kasdim 0802/Ponorogo Mayor Inf Edi Maryono menyampaikan turut bela sungkawa atas meninggalnya putra terbaik Bangsa, meskipun dalam keadaan sakit Almarhum masih siap melaksanakan tugas negara mengamankan wilayah perbatasan di Papua.

Kepada Keluarga Almarhum Kasdim mengatakan supaya ikhlas melepas kepergian almarhum agar semua amal kebaikan dan pengabdian yang tulus almarhum diterima oleh allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan lahir dan batin, tutur Edi Maryono.

Prosesi pemakaman dihariri oleh Kasdim 0802/Ponorogo Mayor Inf Edy Maryono, Pabandya Lurja Spers Kodam VI/Mulawarman Mayor Inf Indra Budi, Pabandya Repormasi Birokrasi Srenad Mayor Inf Galih Bramanta, Dantonkes Yonif 600 Raider Lettu Ckm Hepriadi, Pasipers Kodim 0802/Ponorogo Kapten Cku Iskandar, Perwakilan Danramil jajaran Kodim 0802/Ponorogo, Perwakilan anggota Bintara dan Tamtama Koramil jajaran Kodim 0802/Ponorogo, Kapala Desa Bringin  Purwito dan Perangkat Desa Bringin, Keluarga Jenasah, Pentakziyah serta masyarakat Desa Bringin Kecamatan Kauman Kabupaten Ponorogo. (arf)



KABARPROGRESIF.COM : (Madiun) Korem 081/DSJ - Dalam rangka meningkatkan kesegaran jasmani prajurit TNI Angkatan Darat, khususnya Prajurit Korem 081/DSJ melaksanaan kegiatan Test Kesegaran Jasmani Periodik I, Tahun Anggaran 2016 di lapangan Gajah Mada Kelurahan Mojorejo Kota Madiun, Rabu (6/4/16).

Sebelum kegiatan dilaksanakan, diawali dengan pengecekan personil yang akanmelaksanakan tes samapta, dilanjutkan pemeriksaan tahap awal untuk mengukur tensi dan denyut nadi bagi para peserta oleh petugas Denkesyah Madiun. Pelaksanaan test Kesegaran diawasi oleh Petugas dari Jasrem 081/DSJ. Pelaksanaan samapta tersebut meliputi test kesegaran ‘A’ yaitu lari 3.200 meter dan test kesegaran ‘B’ yaitu: pull up, sit up, push up dan shuttle run, serta renang militer dasar.

Saat ditemui disela-sela kegiatan Kajasrem 081/DSJ Kapten Czi M. Nurvalasohimengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengukur serta meningkatkan kemampuan fisik dan ketangkasan prajurit Korem 081/DSJ guna menunjang pelaksanaan tugas pokok TNI AD.

Saya berharap seluruh prajurit melaksanakan kegiatan ini dengan sungguh-sungguh dan maksimal, serta perhatikan faktor keamanan sehingga dapat tercapai sesuai yang diharapkan,ujar Kajasrem.

Sementara itu Pasipers Korem 081/DSJ Mayor Inf Suhalid mengatakan, diharapkan melalui tes samapta periodik ini, kita dapat mengukur dan mengetahui kemampuan jasmani prajurit setiap enam bulan sekali dihadapkan dengan tantangan tugas yang semakin tidak ringan dituntut seorang prajurit yang profesional dan memiliki fisik yang tetap prima, oleh karena itu dibutuhkan pembinaan fisik secara rutin. (arf).



KABARPROGRESIF.COM : (Jombang) Padi merupakan komoditi tanaman yang memiliki peranan pokok dan sangat penting sebagai kebutuhan pangan, untuk itu dibutuhkan peran serta berbagai pihak untuk mewujudkannya.

Untuk mewujudkan hal itu, Kelompok Tani (Poktan) di Kecamatan Bandarkedungmulyo yang bertempat di gubug pinggir sawah, anggota PPL Kec.Bandarkedungmulyo, Babinsa Koramil 0814/05 Perak dan Para Ketua Poktan/Pengurus Poktan Dusun Pakis Gisikan Ds.Banjarsari Kec.Bandarkedungmulyo Kabupaten Jombang melaksanakan rapat persiapan masa tanam dengan jumlah peserta 50 orang pada Selasa, (5/4/2016).

Disamping menyiapkan masa tanam juga dilaksanakan sosialisasi yang dibawakan oleh anggota PPL Kecamatan Bandarkedungmulyo membahas tentang pentingnya Asuransi Pertanian dalam mencapai program ketahanan pangan yang diterapkan oleh pemerintah, dilain sisi dapat menjamin kwalitas hasil pertanian dan disisi lain sasaran pemerintah dapat tercapai yakni program ketahanan pangan.

Serda Edi Darsono selaku Babinsa Banjarsari mengatakan,” kami siap membantu para petani mulai dari bercocok tanam hingga masa panen. Jika bapak-bapak membutuhkan bantuan dalam menanam padi kami siap membantu, silahkan datang langsung ke Koramil 0814/05. Untuk masalah yang sedang dihadapi mari kita bahas bersama dengan PPL untuk mencari solusi dan jalan keluarnya “. Terang Babinsa.(arf)



KABARPROGRESIF.COM : (Jombang) Guna memantapkan sinergitas dan menjalin kebersamaan, Anggota Polsek & Anggota Koramil Kota Kodim Jombang menggelar apel bersama, bertempat di kantor Koramil 0814/01 Kota Kodim 0814 Jombang. Komandan Koramil (Danramil) Kapten Inf Suparman memimpin pelaksanaan apel pagi itu. Selasa (5/3).

Dalam apel pagi bersama itu juga dihadiri oleh, Kapolsek Kota AKP Yudhiono SH dan anggotanya. Apel bersama itu dilakukan dengan tujuan untuk mempererat hubungan antara Polsek Kota dengan Koramil Kota.

Dalam pengarahan apel pagi bersama Komandan Koramil Kota Kapten Inf Suparman menyampaikan betapa pentingnya kebersamaan antara TNI dan Polri, lebih-lebih di tingkat Polsek dengan jajaran Koramil. “Hubungan seperti ini akan lebih mempererat tali persaudaraan guna meningkatkan kerjasama dalam memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), khususnya diwilayah Kota Jombang “ katanya.

Sementara itu Kapolsek Kota AKP Yudhiono SH pada apel pagi itu menyampaikan rasa terima kasih dan bangganya bisa melakukan apel bersama dengan jajaran Koramil Kota. Hal itu dilakukan untuk menjalin kebersamaan dalam melaksanakan tugas –tugas di lapangan. “Kita bersyukur karena kita bisa semakin erat dengan TNI ,“ kata AKP Yudhiono SH.(arf).



KABARPROGRESIF.COM : (Ponorogo) Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Sumardi  selesai menjadi Irup Penutupan Pendidikan Tamtama  Gelombang II Tahap I  Tahun 2016 di Magetan, didampingi Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Hardani Lukitanta Adi, Danrindam V/Brw Kolonel Inf Piek Budyakto, Waaspersdam V/Brw, melaksanakan kunjungan kerja ke Kodim 0804/Magetan dan Kodim 0802/Ponorogo. Selasa 5 April 2016.

               Dalam arahannya, Mayjen TNI Sumardi, menyampaikan kepada seluruh anggota jajaran Kodim 0804/Magetan dan Kodim 0802/Ponorogo untuk meningkatkan kedisiplinan sebagai salah satu syarat utama dalam keberhasilan menyelesaikan tugas-tugas yang menjadi tanggung jawabnya, mengajak kepada seluruh Prajurit Kodam V/Brw agar bekerja lebih keras lagi, Pangdam juga mengharapkan kepada seluruh Prajurit jangan sampai melakukan pelanggaran untuk menghindari kerugian baik personel maupun materiil dan jaga nama baik satuan, jangan ada lagi pelanggaran di satuannya masing-masing.

           Lebih lanjut Jenderal Bintang Dua itu juga; "mengharapkan kepada seluruh Pimpinan untuk tidak mengambil atau memotong haknya anggota, hindari perkelahian antar aparat, Kepolisian dan masyarakat, laksanakan tugas sesuai Sumpah Prajurit, Sapta Marga dan 8 Wajib TNI,  jaga nama baik keluargamu jangan sampai terjadi pertengkaran dan perselisihan,  bangun rumah tanggamu dengan cara Sholat berjamaah bagi yang beragama Islam atau ke gereja yang beragama Kristen/Katholik". Tegas Pangdam.

        Dibidang Binter laksanakan kegiatan serbuan teritorial dengan pembinaan masyarakat, jalin kedekatan komunikasi masyarakat dengan baik dan laksanakan Wasbang kepada masyarakat, agar tidak luntur rasa cinta pada tanah airnya. Di bidang Binsat jangan ada anggota terlibat Werfing, kepada seluruh anggota dan keluarganya jangan sampai menjadi pengguna dan pengedar narkoba, laksanakan  tertib administrasi tiap satuan, jaga kebersihan di lingkungan satuannya masing-masing supaya kita bekerja menjadi nyaman.

     Diakhir arahannya Pangdam berpesan agar seluruh anggota selalu berdo'a dan mendekatkan diri dengan Allah Swt. supaya kita selalu diberikan kesehatan, keselamatan dan rezeki yang lancar.

        Turut hadir dalam menyambut kehadiran Pangdam V/Brawijaya beserta rombongan di Makodim 0804/Magetan, Bupati Magetan Drs H Sumantri MM, Kapolres Mgt AKP Johanson Simamora SIk. Ketua DPRD Kab. Magetan Joko Suyono, Sos, Dandim 0804/Magetan diwakili oleh Kasdim Mayor Inf Edy Suyono dan seluruh Pa Staf beserta Danramil jajaran Kodim 0804/Magetan beserta Ibu.

        Sedangkan ketika mengunjungi Kodim 0802/Ponorogo Pangdam dan rombongan disambut Bupati Ponorogo Drs H. Ipong Muchlissoni, Ketua DPRD Kab. Ponorogo Bpk H. Ali Mufthi, S.Ag, Kapolres Ponorogo AKBP Ricky Purnama, SIK.MH, Ketua Pengadilan Negeri Kab. Ponorogo Sriwati, SH. M.Hum, Kepala Kejaksaan Negeri Kab. Ponorogo diwakili oleh Kasi Datun Bpk. Dody, Dandim 0802/Ponorogo diwakili oleh Kasdim Mayor Inf Edy Maryono dan seluruh Pa Staf beserta Danramil jajaran Kodim 0802/Ponorogo beserta Ibu. (arf)



KABARPROGRESIF.COM : (Bangkalan) Upaya khusus (UPSUS) Swasembada pangan di Kota Surabaya terus digiatkan oleh Kodim Kodim 0829/Bangkalan beserta jajarannya.

Seperti yang dilakukan anggota Koramil 07/Labang jajaran Kodim 0829/Bangkalan Sertu. TP Santoso melaksanakan pendampingan petani dalam kegiatan panen padi di lahan sawah milik Bapak Madeni (51) luas lahan 1 Ha di Kelurahan Labang Kecamatan Labang, Kabupaten Bangkalan. Selasa 5 April 2016

Menurut Komandan Koramil (Danramil) 07/Labang Kapten Inf M. Sahri, mengatakan mangatakan “upaya mewujudkan swasembada di Bangkalan dengan pendampingan Babinsa pada petani, mulai dari pengolahan lahan, masa tanam, perawatan, pemupukan, pengairan sampai dengan panen maka pada sekarang ini dapat menghasilkan padi yang cukup baik walaupun ada kendala disana sini tetapi dengan kesabaran semua dapat diatasi,” katanya.

Setelah panen ini, Kapten Inf M. Sahri, mengatakan menekankan pada Babinsa agar senantiasa mengajak kepada petani supaya segera melaksanakan pengolahan tanah untuk masa tanam berikutnya. Sehingga diharapkan tidak terlalu lama sawah dapat ditanami kembali.

“Diharapkan petani juga bisa ikut mensukseskan program swasembada pangan pemerintah,” pungkasnya. (arf)



KABARPROGRESIF.COM : (Bangkalan) Ketua Persit Kartika Candra Kirana Ny. Dewi Nur Cahya Denny Herman beserta Ibu Pengurus Koorcab Rem 084/Bhaskara Jaya PD V/Brawijaya, melaksanakan Kunjungan Kerja Tatap Muka Dengan Anggota Persit Kartika Candra Kirana Cabang XLVIII DIM 0829/Bangkalan, Selasa 5 April 2016

Ketua Persit Kartika Candra Kirana beserta Ibu Pengurus Koorcab Rem 084/BJ PD V/Brw (Ny. Dewi Nur Cahya Denny Herman) setibanya di Makodim 0829/Bangkalan, disambut oleh  Ketua dan Pengurus Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLVIII Kodim 0829 serta Siswa-siswi Tk Yayasan Kartika Chandra Kirana, dilanjutkan ke Ruang Transit.

Dalam sambutannya Ketua Persit Kartika Candra Kirana beserta Ibu Pengurus Koorcab Rem 084/BJ PD V/Brw, Ny. Dewi Nur Cahya Denny Herman  mengatakan dan mengharapkan agar selalu mensyukuiri sebagai istri Prajurit dimanapun bertugas, dalam mendukung dalam pelaksanaan tugas suami dan senantiasa menyayangi suami seperti perhatikan gizi, pelayanan yang baik, selalu berkomunikasi dan terus terang setiap ada permasalahan dalam keluarga.

Selain itu ada beberapa hal diantaranya mengingatkan kepada segenap ibu-ibu Persit Kodim 0829/Bangkalan yang hadir agar tidak mudah tergiur dengan investasi atau bisnis yang instan cepat kaya atau arisan-arisan yang tidak jelas, kita harus selektif cari investasi yang benar-benar dapat dipercaya.

Lebih lanjut Ibu Ny. Dewi Nur Cahya Denny Herman  menyampaikan bahwa saat ini peredaran Narkoba lagi marak sehingga Ibu-ibu Persit harus waspada dan hati-hati jangan karena kesenangan sesaat, terlalu banyak komplain atau banyak keinginan sampai mengambil jalan pintas dengan jadi pemakai atau pengedar Narkoba akan tetapi sesuaikan semua keinginan dengan kemampuan yang ada.

Setelah pengarahan dilanjukan kegiatan photo bersama, dan melaksanakan kegiatan anjang sana atau silaturohkim kerumah Ny Ny Farida Rustamaji istri dari Serma Rustamaji Anggota Unit Intel Dim 0829/Bangkalan yang menderita sakit CKD (Chronic Kidney Disease) proses kerusakan pada ginjal di Kampung Bergen Desa Socah Kecamatan Socah Kabupaten Bangkalan. (arf)



KABARPROGRESIF.COM : (Bojonegoro) Terkait tuntutan pemenuhan stok cadangan gabah dan beras Nasional, Dandim 0813 Bojonegoro, Letkol Kav Donova Pri Pamungkas menghadiri sekaligus menjadi presenter dalam Rapat Koordinasi Pelaksanaan Penyerapan Gabah Petani (Sergap) di Gedung A.H. Nasution, Mabesad, Jakarta.

Dalam Rapat Koordinasi tersebut Dandim 0813 Bojonegoro mendapatkan kepercayaan dari Kasad untuk melaksanakan presentasi dihadapan para Dandim Sentra Padi dan Kadistan Prop/Kab/Kota se - Indonesia, tentang Metode Praktek Langsung Sergap di Sawah.

Kepercayaan tersebut terkait dengan keberhasilan Kodim 0813 Bojonegoro dimana dalam waktu 1 hari, yaitu pada hari Sabtu, 2 April 2016 yang lalu mampu mendongkrak serapan gabah petani yang diserap oleh Bulog Subdivre III Bojonegoro secara signifikan yaitu sebanyak 4.074 ton Gabah Kering Panen (GKP) dan 1.500 ton beras medium (sistem kontrak antara Mitra Kerja Pengadaan/MKP dengan Bulog).

"Yang menjadi kunci utama keberhasilan ini adalah segenap Jajaran Kodim 0813 Bojonegoro mampu memutus jalur transaksi pihak ketiga, yaitu antara tengkulak dan petani" terang Dandim 0813 Bojonegoro, kepada awak media Bojonegoro, Senin (4/04).

Selain itu, masih menurut Dandim, juga karena Bulog Sub Divre III Bojonegoro cepat turun ke Desa-Desa yang sedang panen padi. Sehingga Bulog dapat membeli (Menyerap) Gabah Kering Panen (GKP) petani tersebut dalam jumlah yang besar.

"Saya berharap momentum Sergap ini terus dipertahankan mengingat bahwa stok cadangan gabah/beras Nasional yaitu sebanyak 4 juta ton harus tercapai pada tanggal 31 Mei 2016" demikian ditegaskan oleh Letkol Kav Donova.

Hadir dalam Rapat Koordinasi Pelaksanaan Penyerapan Gabah Petani (Sergap) 117 orang Dandim Sentra Padi dan 128 orang Kadistan Prop/Kab/Kota se-Indonesia.(arf).



KABARPROGRESIF.COM : (Tuban) Demi mendukung kesuksesan Desa Medalem mewakili Kecamatan Senori dalam Lomba Desa Tingkat Kabupaten Tuban, Anggota Koramil 0811/17 Senori bersama Muspika, Perangkat Desa dan masyarakatmelaksanakan kegiatan
Karya Bakti pembersihan jalan dan saluran air, Selasa (5/4) pagi.

Menurut Kapten Inf Priwahyudi selaku Pjs. Danramil Senori, selain dalam rangka membantu kesiapan Desa Medalem mengikuti Lomba Desa Tingkat Kabupaten, kegiatan ini merupakan agenda rutin Koramil Senori yang bertujuan untuk meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, dan juga merupakan wujud kedekatan TNI (Koramil) dengan masyarakat dan berharap kedekatan itu bisa dikembangkan dalam hal yang positif di segala bidang. "Sinergitas Koramil Senori bersama masyarakat tersebut, sebagai upaya untuk meningkatkan kemajuan desa," kata Danramil.

Sementara itu Camat Senori Bapak Eko Yulianto yang terjun langsung di lokasi memantau warganya dalam kegiatan tersebut memberikan apresiasi. "Terima kasih atas partisipasi Koramil Senori karena turut bergabung membantu kesiapan Desa Medalem mewakili Kecamatan Senori dalam mengikuti Lomba Desa Tingkat Kabupaten, semoga kegiatan ini dapat membawa hasil yang terbaik, serta dapat menumbuhkan inisiatif daninovatif bagi warga untuk bergotong-royong," kata Camat Senori.(arf).

Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive