Jalan sehat dan Karnaval sebagai wujud menciptakan tali persaudaraan warga
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Untuk memperingati Hari Kartini,Kelurahan Lidah Kulon Kecamatan Lakarsantri menggelar Jalan Sehat dan Karnaval.
Sebanyak 5000 peserta jalan sehat dan karnaval memadati Halaman Kantor Kelurahan Lidah Kulon, antusias warga terlihat mulai dari anak- anak, orang dewasa hingga Lansia ikut serta dalam memeriahkan di Hari Kartini.
Menurut Hanung kegiatan ini merupahkan langkah awal untuk menghidupkan kembali wadah organisasi kepemudaan karang taruna yang ada di wilayah kelurahan Lidah Kulon.
" Kegiatan ini untuk menghidupkan kembali kreatifitas dan eksitensi pemuda karang taruna di wilayah kelurahan.pasalnya,selama ini organisasi karang taruna disini vakum." kata Hanung Lurah Lidah Kulon saat disela acara Jalan Sehat dan Karnaval di Halaman Kantor Kelurahan Lidah Kulon.Minggu (24/4).
Masih kata Hanung, Jalan Sehat dan Karnaval yang digelar kali pertama ini diharapkan agar masyarakat bisa menjadi guyub antar sesama warga dan tanpa membedakan suatu golongan.
" Digelarnya Jalan Sehat dan karnaval ini bisa membangkitkan rasa kebersamaan dan mempererat tali persaudaraan antar sesama warga terutama untuk warga disekitar kelurahan lidah kulon." ungkap pria mantan Sekretaris Kelurahan Lontar.
Hanung Menambahkan,dengan melaksanakan iven peringatan hari kartini,kedepan wadah karang taruna bisa memberikan kepeduliannya terhadap warga dengan cara menyelenggarakan kegiatan disetiap Hari Nasional.
" Kami mendukung sekali dengan kegiatan tersebut,namun.kedepan wadah karang taruna bisa memberikan kepedulian terhadap warganya untuk menggelar kegiatan ini pada tiap tahunnya di Hari Nasional seperti Hari Kemerdekaan, Hari Jadi Surabaya dan peringatan 10 November." jelas pria kelahiran surabaya.
Ditempat yang sama Dicky Agil selaku ketua Karang Taruna Kelurahan Lidah Kulon menyatakan,Lomba Jalan Sehat dan Karnaval yang diselenggarakan oleh para karang taruna ini adalah sebagai wujud untuk mempererat persaudaraan antar warga.dan dengan kegiatan ini kita tentunya berharap supaya warga tidak ada jurang pemisah antar warga setempat.
" Harapan kita dengan digelarnya jalan sehat dan karnaval ini untuk mempererat tali silaturahmi warga lidah kulon dengan warga sepat,agar kedepan kita ingin menjaga keharmonisan dan kebersamaan untuk selalu hidup guyub." ungkapnya.
Untuk memeriahkan jalan sehat dan karnaval tersebut,panitya telah menyediahkan banyak hadiah diantaranya Sepeda Federal, Lemari Es, Setrika, Magic Coom, Gobyback, Kompor Gas, Dispenser, Kipas Angin dan sebagai hadiah utama yakni 2 Motor Matic.Serta untuk Lomba Karnaval Kategori Kelompok berupa uang tunai sebesar Rp 1.000.000untuk juara 1, Juara II Rp. 700.000 dan juara III Rp .500.000 dan untuk Karnaval kategori Umum Juara 1 mendapatkan uang tunai Rp. 300.000, Juara II uang tunai Rp. 200.000 kemudian juara III mendapat uang Rp.100.000. untuk masing- masing pemenang selain uang tunai juga mendapat Trophy. (Dji)
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Untuk memperingati Hari Kartini,Kelurahan Lidah Kulon Kecamatan Lakarsantri menggelar Jalan Sehat dan Karnaval.
Sebanyak 5000 peserta jalan sehat dan karnaval memadati Halaman Kantor Kelurahan Lidah Kulon, antusias warga terlihat mulai dari anak- anak, orang dewasa hingga Lansia ikut serta dalam memeriahkan di Hari Kartini.
Menurut Hanung kegiatan ini merupahkan langkah awal untuk menghidupkan kembali wadah organisasi kepemudaan karang taruna yang ada di wilayah kelurahan Lidah Kulon.
" Kegiatan ini untuk menghidupkan kembali kreatifitas dan eksitensi pemuda karang taruna di wilayah kelurahan.pasalnya,selama ini organisasi karang taruna disini vakum." kata Hanung Lurah Lidah Kulon saat disela acara Jalan Sehat dan Karnaval di Halaman Kantor Kelurahan Lidah Kulon.Minggu (24/4).
Masih kata Hanung, Jalan Sehat dan Karnaval yang digelar kali pertama ini diharapkan agar masyarakat bisa menjadi guyub antar sesama warga dan tanpa membedakan suatu golongan.
" Digelarnya Jalan Sehat dan karnaval ini bisa membangkitkan rasa kebersamaan dan mempererat tali persaudaraan antar sesama warga terutama untuk warga disekitar kelurahan lidah kulon." ungkap pria mantan Sekretaris Kelurahan Lontar.
Hanung Menambahkan,dengan melaksanakan iven peringatan hari kartini,kedepan wadah karang taruna bisa memberikan kepeduliannya terhadap warga dengan cara menyelenggarakan kegiatan disetiap Hari Nasional.
" Kami mendukung sekali dengan kegiatan tersebut,namun.kedepan wadah karang taruna bisa memberikan kepedulian terhadap warganya untuk menggelar kegiatan ini pada tiap tahunnya di Hari Nasional seperti Hari Kemerdekaan, Hari Jadi Surabaya dan peringatan 10 November." jelas pria kelahiran surabaya.
Ditempat yang sama Dicky Agil selaku ketua Karang Taruna Kelurahan Lidah Kulon menyatakan,Lomba Jalan Sehat dan Karnaval yang diselenggarakan oleh para karang taruna ini adalah sebagai wujud untuk mempererat persaudaraan antar warga.dan dengan kegiatan ini kita tentunya berharap supaya warga tidak ada jurang pemisah antar warga setempat.
" Harapan kita dengan digelarnya jalan sehat dan karnaval ini untuk mempererat tali silaturahmi warga lidah kulon dengan warga sepat,agar kedepan kita ingin menjaga keharmonisan dan kebersamaan untuk selalu hidup guyub." ungkapnya.
Untuk memeriahkan jalan sehat dan karnaval tersebut,panitya telah menyediahkan banyak hadiah diantaranya Sepeda Federal, Lemari Es, Setrika, Magic Coom, Gobyback, Kompor Gas, Dispenser, Kipas Angin dan sebagai hadiah utama yakni 2 Motor Matic.Serta untuk Lomba Karnaval Kategori Kelompok berupa uang tunai sebesar Rp 1.000.000untuk juara 1, Juara II Rp. 700.000 dan juara III Rp .500.000 dan untuk Karnaval kategori Umum Juara 1 mendapatkan uang tunai Rp. 300.000, Juara II uang tunai Rp. 200.000 kemudian juara III mendapat uang Rp.100.000. untuk masing- masing pemenang selain uang tunai juga mendapat Trophy. (Dji)