Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Soft Launching Kota Lama, Gelar Sejumlah Paket Wisata

Sejumlah paket wisata digelar Pemkot Surabaya usai soft launching Kota Lama zona Eropa yang berada di kawasan Jalan Rajawali, Krembangan, Surabaya.

Cegah Narkoba di Kalangan ASN dan Pelajar, Pemkot Surabaya Gandeng BNN dan Polisi

Upaya Pemkot Surabaya memberantas Narkoba tak hanya di kalangan pelajar dan masyarakat, tetapi juga Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup pemkot.

Peluang Investasi untuk Pengembangan Eks THR-TRS

Pemkot Surabaya menggandeng Kamar Dagang dan Industri (Kadin) untuk mempromosikan proyek peluang investasi di Kota Pahlawan. Diantaranya di kompleks eks Taman Hiburan Rakyat (THR) dan Taman Remaja Surabaya (TRS).

Tekan Laju Inflasi, Pemkot Rutin Gelar Pangan Murah

Untuk menekan laju inflasi agar masyarakat bisa mendapatkan komoditas bahan pangan dengan lebih murah, Pemkot Surabaya rutin menggulirkan program Gerakan Pangan Murah setiap bulan.

Pemkot Surabaya Komitmen Amankan Aset yang Dikuasai Pihak Ketiga

Berbagai upaya strategis terus dilakukan Pemkot Surabaya untuk memastikan aset daerah dapat dimanfaatkan secara optimal demi kepentingan warga dan pemerintah.

Selasa, 10 Mei 2016

Pemkot Bantah adanya Kongkalikong



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Terkait permasalahan dirobohkanya bangunan cagar budaya tipe B eks-radio bung Tomo yang ada dijalan Mawar No 10, Surabaya.

Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya membantah tudingan adanya “Kongkalikong” antara Pemkot Surabaya dengan pihak Jayanata selaku pemilik bangunan.

Pernyataan bantahan tersebut tiba-tiba dilontarkan oleh Kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Kabaghumas) Pemkot Surabaya, M Fikser saat menggelar jumpa pers dikantor Humas Selasa (10/05) Siang.

Dalam kesempatan tersebut M Fikser mengatakan bahwa pertemuan tersebut sekaligus membantah adanya tudingan adanya kongkalikong antara pemkot dengan pihak Jayanata.

“ Pertemuan ini sekaligus membantah adanya tudingan kongkalikong antara kami dengan pihak pemilik bangunan” ujar Fikser saat mengakhiri acara jumpa pers dengan awak media.

Sebelumnya, dalam kesempatan yang sama Kepala Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Eri Cahyadi mengatakan bahwa terkait keluarnya Ijin Mendirikan Bangunan (IMB) terhadap pihak Jayanata selaku pemilik bangunan tersebut dan berlaku retribusi nol persen.

Pihaknya beralasan bahwa didalam SOP yang diterapkan pihaknya ada dua system dalam kemunculan IMB yakni bangunan yang sudah berdiri menggunakan retribusi Nol persen dan yang belum berdiri menggunakan retribusi 100 persen.

“ Berdasarkan catatan kami sebelumnya ditahun 1975 sudah muncul IMB. Jadi, untuk bangunan yang ada dijalan mawar 10 tersebut termasuk yang sudah ada bangunannya sehingga retribusi yang ditetapkan adalah Nol persen.”ungkap Eri.

Selain itu Erik juga menjelaskan bahwa pihaknya sudah melakukan pengawasan terhadap bangunan tersebut melalui pemeberian pemahamanan saat melakukan proses perijinan dan pemberian pelakat penanda cagar budaya.

“ Pengawasan sudah kami lakukan selain itu kami juga mengharapkan adanya peran serta masyarakat terhadap pengawasan bangunan cagar budaya” ujarnya.

Selain itu, Pemkot Surabaya mendesak pihak yang telah membongkar bangunan cagar budaya di Jalan Mawar Nomor 10 pada 3 Mei 2016 lalu, untuk merekonstruksi ulang bangunan rumah eks radio perjuangan Bung Tomo tersebut. Selain itu, Pemkot Surabaya juga akan membawa kasus pembongkaran bangunan cagar budaya tipe B tersebut ke ranah hukum.

“Sikap Pemkot, kami mendesak mereka untuk merekonstruksi ulang bangunan dan kami juga mempidanakan mereka. Dengan fakta-fakta di lapangan, mereka (pihak pembongkar) terbukti melanggar Perda Nomor 5 Tahun 2005,” tegas Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota, Irvan Widyanto.

Meski begitu, Pemkot akan mematangkan terlebih dulu kajian hukumnya. Sebab, dalam ranah ini, ada dua aturan dalam obyek yang sama, yang bisa menjadi acuan. Selain Perda Nomor 5 Tahun 2005 tentang pelestarian bangunan dan ingkungan cagar budaya, juga ada Undang-Undang Nomor 11 tahun 2010 tentang pelestarian cagar budaya. “Terkait regulasi ini, kami akan mematangkan dulu. Karena itu, kami agendakan untuk rapat koordinasi dengan pakar hukum,” pungkas Irvan. (arf)

Sikapi Pembongkaran Bangunan Cagar Budaya, Pemkot Matangkan Kajian Hukum



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mendesak pihak yang telah membongkar bangunan cagar budaya di Jalan Mawar Nomor 10 pada 3 Mei 2016 lalu, untuk merekonstruksi ulang bangunan rumah eks radio perjuangan Bung Tomo tersebut. Selain itu, Pemkot Surabaya juga akan membawa kasus pembongkaran bangunan cagar budaya tipe B tersebut ke ranah hukum.

“Sikap Pemkot, kami mendesak mereka untuk merekonstruksi ulang bangunan dan kami juga mempidanakan mereka. Dengan fakta-fakta di lapangan, mereka (pihak pembongkar) terbukti melanggar Perda Nomor 5 Tahun 2005,” tegas Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota, Irvan Widyanto ketika jumpa pers di kantor Bagian Humas Kota Surabaya, Selasa (10/5)

Meski begitu, Pemkot akan mematangkan terlebih dulu kajian hukumnya. Sebab, dalam ranah ini, ada dua aturan dalam obyek yang sama, yang bisa menjadi acuan. Selain Perda Nomor 5 Tahun 2005 tentang pelestarian bangunan dan ingkungan cagar budaya, juga ada Undang-Undang Nomor 11 tahun 2010 tentang pelestarian cagar budaya. “Terkait regulasi ini, kami akan mematangkan dulu. Karena itu, kami agendakan untuk rapat koordinasi dengan pakar hukum,” sambung Irvan.

Dijelaskan Irvan, pihaknya telah bergerak cepat dalam merespon pembongkaran bangunan cagar budaya tersebut. Begitu mendengar terjadi pembongkaran, personel Satpol PP Kota Surabaya langsung melakukan pengamanan di lokasi dengan menempelkan stiker dan juga garis Satpol PP (PP line) untuk mencegah orang yang tidak berkepentingan masuk ke lokasi.

Terkait dengan pembongkaran, Kepala Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang, Eri Cahyadi menegaskan bahwa rumah di Jalan Mawar tersebut sudah memiliki IMB keluaran tahun 1975. Lalu di tahun 2015, ada pengajuan IMB untuk renovasi. Karena bangunan tersebut termasuk cagar budaya, maka juga harus ada rekomendasi dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Surabaya. “Sebelum melaksanakan pembangunan (renovasi), dia harus dapat izin dari Disbudpar. Izin (rekom) keluar sesuai aturan tetapi bongkarnya gak sesuai aturan. Nah, kalau bongkar tidak sesuai aturan, secara otomatis IMB tidak berlaku,” jelas Eri Cahyadi. 

Eri menegaskan bahwa Pemkot sudah melakukan pengawasan terhadap bangunan cagar budaya di Surabaya. Baik itu pengawasan ketika pengurusan izin dengan memberikan penjelasan dan arahan untuk tidak melakukan hal-hal yang tidak diperbolehkan. Lalu, menempatkan plakat penanda dan juga aktif berkeliling. Namun, Eri menggariwbawahi bahwa akan sangat sulit untuk melakukan pengawasan di seluruh sudut Kota Surabaya. Karenanya, dia berharap masyarakat juga ikut proaktif untuk melakukan pengawasan.

“Pengawasan tidak mungkin ke seluruh ujung-ujung Surabaya. Masyarakat juga dapat melakukan pengawasan. Setelah kejadian ini, masyarakat baru bilang kalau mereka tahu ada pembongkaran, tetapi tidak pernah ada laporan ke kami. Pengawasan ini milik semua,” sambung dia.

Terkait rekonstruksi ulang bangunan cagar budaya tersebut, Disbudpar Kota Surabaya akan mendorong pihak pembongkar untuk segera melakukan rekonstruksi. Disbudpar bersama BCB Trowulan telah melakukan identifikasi bagaimana penyusunan batu-bata dan sebagainya, untuk kemudian direkonstruksi ulang sesuai wujud bangunan asalnya. “Harapan kami, sesegera mungkin bangunan tersebut direkonstruksi dan dikembalikan ke bentuk semula,” ujar Wiwiek.(arf)

Danlantamal V Terima Courtesy Call Danlanudal Juanda



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) V Surabaya Brigadir Jenderal TNI (Mar) Rudy Andi Hamzah, S.AP. menerima Courtesy Call atau kunjungan kehormatan dari Komandan Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut (Danlanual) Juanda Kolonel Laut (P) Edwin di ruang kerja Danlantamal V, Gedung Yos Sudarso Mako Lantamal , Selasa (10/5.

Dalam kesempatan tersebut, Danlantamal V didampingi Wakil Komandan Lantamal V Kolonel Laut (P) Isbandi Andrianto, S.E., M.M., Asops Danlantamal V Kolonel Laut (P) Daniel MR, Asintel Danlantamal V Kolonel Laut (E) Bambang Suseno, Asrena Danlantamal V Kolonel Laut (S) Nanang Permadi, Aslog Danlantamal V Kolonel Laut (T) Heru Sriyanta dan Aspers Danlantamal V Kolonel Laut  (KH) Drs. Agus Suharsono.

 Menurut Edwin –sapaan akrab Danlanudal Juanda- kunjungan kehormatan yang dilakukannya tersebut merupakan silaturahmi dan mengenalkan diri secara pribadi kepada para pimpinan kotama yang berada di Surabaya berkaitan dengan jabatan barunya sebagai Komandan Lanudal Juanda yang baru dijabatnya sejak 9 Mei 2016 lalu.

“Ini merupakan ajang silaturahim dan perkenalan saya selaku Danlanudal Juanda baru secara pribadi kepada para pangkotama TNI/TNI AL, salah satunya kepada Danlantamal V dan jajarannya,” terangnya. (arf)

Danlanal Malang Irup Acara Purnawiyata Taruna Taruni SMK Negeri 2 Turen



KABARPROGRESIF.COM : (Malang) Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Malang, Lantamal V Kolonel Laut (E) Gendut Sugiono,S.H. menjadi inspektur upacara upacara Purnawiyata Taruna Taruni SMK Negeri 2 Turen, Kabupaten Malang angkatan XI tahun ajaran 2015/2016, Selasa (10/5).

Acara penutupan pendidikan yang digelar di Aula SMK Negeri 2 Turen, Jl. Gatot Subroto 69 Turen, Kabupaten Malang ini diikuti 203 orang purnawiyata. Hadir dalam kegiatan tersebut seluruh guru-guru SMK Negeri 2 Turen, Muspika Kecamatan Turen dan para orang tua wali murid kelas XII SMK Negeri 2 Turen lainnya.

Dalam amanatnya Komandan Lanal Malang mengharapkan agar ilmu para siswa yang sudah didapat di sekolah dapat dimanfaatkan diaplikasikan serta dikembangkan di masyarakat sesuai keahlian masing masing, baik yang akan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi maupun di dunia usaha .

Sugiono –sapaan akrab Danlanal Malang ini- mengharapkan agar para alumni terus meningkatankan kemampuan diri dan tetap menjalin hubungan antar alumni, dengan sekolah yang telah mengantarkan pemuda pemudi yang berilmu serta senantiasa meningkatkan kualitas diri untuk tetap menjaga citra baik di masyarakat. (arf)

Danlantamal V Dampingi Pangarmatim Tinjau HAI SOON 12 Yang Dibajak



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Komandan Pangkalan Utama TNI AL V (Danlantamal V) Brigjen TNI (Mar) Rudy Andi Hamzah, S.A.P mendampingi Panglima Armada Ri Kawasan Timur (Pangarmatim) Laksamana Muda TNI Darwanto, S.H.,M.A.P meninjau MV HAI SOON 12 yang dibajak sembilan orang perompak yang berhasil digagalkan dan di bawa KRI Untung Suropati-372 ke Dermaga Madura, Koarmatim, Ujung, Surabaya, Selasa (10/4).

Menurut Pangarmatim, KRI  USP-372 yang sedang melaksanakan patrol rutin disekitar perairan laut jawa, mendapat informasi dari Markas besar TNI Angkatan Laut bahwa adanya perompakan terhadap MV HAI SOON 12 yang membawa muatan 4.200 Ton BBM sedang berlayar dari Singapura menuju ke Dumai, mengalami hilang kominikasi.

Akhirnya melalui Automatic Identification System (AIS) kapal tersebut dapat terdeteksi diwilayah perairanTanjung Putting dan namanya sudah diganti menjadi MV “AI SO” oleh para perompak. Sekitar pukul 18.13 WIB keberdaan MV HAI SOON 12 terdeteksi disekitar perairan tanjung Putting Kalimantan Selatan padaposisi 4°27’45,18”S-111°04’20.34T. Dengan sigap, KRI USP-372 segera meluncur kesasaran.

Selanjutnya pada tanggal 09 Mei 2016 WIB KRI USP-372 berhasil melakukan pengintaian terhadap sasaran dan dapat dipastikan bahwa kapal tersebut memang MV HAI SOON12. Ketika KRI USP-372 berjarak 500 yard dan melintang dilanbung kiri kapal MV AI SO dan memerintahkan untuk berhenti namun TO tidak mau berhenti, malah menambah kecepatannya.

Disaat itulah Komandan KRI Untung SUropati-372 Letkol Laut (P) I Gede Dharma Yoga memerintahkan untuk melakukan pengejaran sambil memberikan tembakan peringatan keudara dan mempersiapkan tim VBSS (Visit, Board, Search and Seizure).

Sekitar jam 09.00 WIB tim VBSS KRI USP-372 berhasil memasuki kapal dengan temuan awal 7 (tujuh) orang yang diduga sebagai pembajak. Selanjutnya tim VBSS kembali melaksanakan pemeriksaan dan penggeledahan dan kembali menemukan 2 orang, sehingga total 9 (Sembilan) orang terduga sebagai pelaku kejahatan berhasil diamankan. Kemudian tim VBSS melakukan proses penyelamatan MV HAI SOON 12 di dalam ruangan.

“Kesemilan orang terduga perompak tersebut adalah Mustofa (Buton), Alimuddin (Buton), Ali (Buton), Anur (Bugis), Yanto (Buton), Andika (Buton), Moh Norhadi (Buton), Niko (Wakatobi) dan Agus (Aceh),” terang Pangarmatim.

Menurutnya, para terduga perompak ini diduga bekerja atas dasar order. “Jadi mereka ini diduga mendapatkan order dari seseorang atau boss yang menyuruh mereka bekerja dengan imbalan sejumlah uang,” terangnya.

Hal ini sama halnya dengan yang terjadi di Somalia, para perompak itu bekerja atas dasar order. Selanjutnya apa bila pekerjaanya sukses, mereka ini akan mendapatkan fee atau tambahan uang atas keberhasilannya melakukan pekerjaanya. “Ini yang akan kita dalami, siapa yang memberikan order tersebut”, tegasnya.

Selain Danlantamal V, tampak mendampingi Kasarmatim Laksamana Pertama TNI Mintoro Yulianto, S.Sos., M.A.P, Danguskamlatim, para Asisiten Pangarmatim dan pejabat lantamal V lainnya yang turut mendampingi Pangarmatim meninjau MV HAI SOON 12 yang sandar di dermaga Madura Timur tersebut. (arf)

Komandan Lanal Malang Melaksanakan CC Ke Pangdiv 2 Kostrad

KABARPROGRESIF.COM : (Malang) Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Malang, Lantamal V Kolonel Laut (E) Gendut Sugiono, SH didampingi  Palaksa Letkol Laut (P) Arif B Yudianto, Paspotmar, Pasprogar, Pasintel, Pasops serta Dandenpomal Lanal Malang melaksanakan CC (Courtesy Call) ke Mako Divisi 2 Kostrad Malang, Danlanud Abd. Saleh Malang dan Bupati Malang, kemarin.

Kedatangan Danlanal Malang di sambut langsung orang nomor satu dijajaran Divisi 2 Kostrad Mayjen TNI Ganip Warsito beserta beberapa stafnya diruang kerjanya.

Begitu juga kunjungan kerjanya ke Pangkalan Udara TNI AU Abdulrahman Saleh Malang juga diterima Komandan Lanud Abdurrahman Saleh Malang Marsma TNI Djoko Senoputro, S.E. sedangkan kunjungannyan ke Bupati Malang H. Rendra Kresna diterima bupati di Pendopo kantor Bupati Malang.

Menurut danlanal Malang, kunjungan keraja kepda beberapa instansi yang terkabanung dalam SKPD malang ini, tidak lain untuk mewujudkan silaturahin yang erat diantara pimpinan agar terjalin hubungan harmonis untuk mewujudkan situasi yang kondusif, aman dan nyaman.

Dalam pertemuan dengan Pangdiv 2 Kostrad yang diselenggarakan di Mako Div 2 Kostrad Malang, Komandan Lanal Malang beserta Staf berkomitmen untuk terus menjalin kerjasama serta membina hubungan komunikasi dan  koordinasi secara harmonis dalam rangka mewujudkan stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah Kota Malang dan sekitarnya. (arf)

Tegakkan Disiplin, Denpomal Lanal Malang Adakan Opsgaktib

KABARPROGRESIF.COM : (Malang) Guna meningkatkan dan menegakkan disiplin prajurit dan PNS Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Malang, Lantamal V, Detasemen Polisi Militer Lanal Malang melaksanakan Operasi Penegakkan Ketertiban (Opsgaktib) terhadap kendaraan bermotor yang digunakan personel Lanal Malang, Selasa (10/5).

Sweeping kelengkapan identitas dan surat-surat kendaraan bermotor anggota Militer dan PNS Lanal Malang tersebut digerlar Denpomal Lanal Malang dipimpin langsung Komandan Denpomal Lanal Malang,  Mayor Laut (PM) Wahyu Dwi Sulistyo di sepanjang jalan masuk Mako Lanal Malang Jl. Yos Sudarso, Kota Malang.

Dalam kesempatan tersebut, Komandan Lanal Malang Kolonel Laut (E) Gendut Sugiono, SH, juga melihat langsung jalannya sweeping yang dilakukan Denpomal sebagai satuan penegak disiplin terhadap personel dijajarannya.

Menurut Danlanal Malang, kegiatan sweeping yang digelar Denpomal ini, selain mengecek kelengkapan surat-surat kendaraan roda dua dan roda empat, sweeping ini juga mengecek kelengkapan identitas perorangan anggota seperti KTP, KTA, SIM dan Surat Izin senjata (SIS) untuk pemegang Senpi, bahkan surat-surat lain yang dirasa perlu untuk anggota yang mempunyai kegiatan khusus diluar.

“Surat-surat yang diperlukan harus senantiasa melekat dengan personel bersangkutan ketia beraktifitas didalam maupun diluar jam dinas, hal ini untuk keamanan dan menghindarkan anggota TNI AL khususnya yang dinas di Lanal Malang maupun Lapetal terhindar dari adanya opsgaktib gabungan saat berada di luar dinas,” terangnya.

Dari hasil sweeping yang dilaksanakan, secara umum anggota Lanal Malang maupun Lapetal mempunyai kelengkapan perorangan, hanya beberapa anggota saja yang belum melengkapi sesuai prosedur seperti, habis masa berlakunya, helm tidak sesuai standart TNI dan sura tizin keluar basis. (arf)

PANGDAM JAYA PIMPIN UPACARA SERTIJAB DAN TRADISI KORPS PARA PERWIRA



KABARPROGRESIF.COM : (Jakarta Timur) Pangdam Jaya Mayjen TNI Teddy Lhaksmana W.K memimpin Serah terima Jabatan  dan Tradisi Korps Para Perwira dilingkungan Kodam Jaya.

Serah terima jabatan ini antara lain Danrem 052/Wijayakrama dari Kolonel Kav Muhammad Zamroni Kepada Kolonel Inf Iwan Setiawan, S.E.,M.M,

Asrendam Jaya dari Kolonel Czi Saptono Syiwanudi,S,Sos., kepada Letkol Czi Eko Pujianto Cahyo Putro, S. Sos., Kababinminvetcaddam Jaya dari Kolonel Inf Suwarjiyana dan Perwira LO AU kodam Jaya dari Kolonel Pnb Sapuan, S.Sos., Kepada Kolonel Pnb Eko Sujatmiko, Sekaligus pelepasan Letkol Arh Dedik Ermanto, S.I.P., Kasmen Arhanud 1/F Kodam Jaya. Acara ini dilaksanakan di Aula Sudirman Kodam Jaya. Selasa (10/5/2016).

Dalam Amanatnya Pangdam Jaya menyampaikan, acara ini merupakan suatu wujud kepercayaan yang telah diberikan oleh Pimpinan TNI AD dan juga sekaligus bertujuan untuk melestarikan nilai kejuangan, menumbuhkan kebanggaan terhadap satuan serta membangkitkan motivasi kerja dan pengabdian yang lebih baik. Bangun sinergi yang baik dengan unsur staf disatuan dan komponen masyarakat lingkungan, kembangkan terus kreatifitas yang inovatif dan kreatif agar mendukung keberhasilan tugas pimpinan dan meraih prestasi yang membanggakan.

Pangdam Jaya juga mengucapkan selamat kepada Letkol Arh Dedik Ermanto, S.I.P atas promosi jabatan Golongan IV menjadi Dirbindiklat Pussenarhanud Kodiklat TNI AD. Ucapan terima Kasih disampaikan juga kepada para istri yang telah aktif menunjukan pengabdian diorganisasi Persit dan mendampingi suami, Karena keberhasilan pelaksanaan tugas suami, tidak terlepas dari peran istri didalamnya.

Acara ini dihadiri oleh pejabat Kodam Jaya, Kasdam Jaya, Irdam, Para Asisten Kasdam Jaya, Pa Ahli dan staf Khusus, Perwira LO AL, LO AU, Para Komandan Satuan, Kepala Satuan Jajaran Kodam Jaya, dan Ketua Persit  PD Jaya serta Pengurus Persit PD Jaya. (arf)

Prajurit Armed-7 Ikut Tahlil Yasinan dilokasi Sasaran TMMD



KABARPROGRESIF.COM : (Jakarta Timur) Berbuat yang terbaik untuk rakyat merupakan salah satu janji bagi prajurit jajaran Kodam Jaya. Disela-sela menjalankan tugas pokoknya merehab rumah warga masyarakat dalam kegiatan TMMD Fisik diwilayah Kodim 0507/Bks, prajurit Armed-7 juga melakukan anjangsana dengan mengikuti Tahlil Yasinan dalam rangka meninggalnya almarhum Nurlaila yang tinggal berdomisili dilingkungan sasaran TMMD.

Sehabis selesai sholat isya berjamaah di masjid bersama warga masyarakat setempat, prajurit Armed-7 melanjutkan langkah kakinya menuju rumah almarhum Nurlaila bersama-sama warga untuk melakukan Tahlil Yasinan yang dipimpin Pak Ustad Muklis.

Rasa kebersamaan ini sangat terasa indah dilalui bersama-sama prajurit TNI. Mereka semua mau peduli terhadap rakyat kecil tidak membedakan suku maupun golongan. Dari mulai kerja bergotong royong, makan bersama-sama sampai beribadah pun juga berjamaah. Semoga tali silaturahmi yang sudah ada tetap terjaga selamanya "Tegas Pak Jamad". (arf)

Tanggul Kali Citarum Jebol, Kodim 0509 Selalu di Depan Atasi Masalah



KABARPROGRESIF.COM : (Bekasi) Jajaran Prajurit TNI Kodim 0509/ Kabupaten Bekasi bersama dengan anggota Polsek, Perangkat Desa Pantai Bakti dan berbagai elemen masyarakat Kecamatan Muara Gembong, bahu membahu dan bergotong royong dalam memperbaiki tanggul yang jebol di Kmpg Kedung Bokor Desa Pantai Bakti, Kec Muara Gembong, aliran kali Citarum, Selasa (3/5).

Dandim 0509/Kab Bekasi Letkol Inf Nurdianto mengungkapkan, kegiatan yang dilakukan merupakan bentuk kepedulian TNI AD dalam membantu masyarakat untuk mengatasi terjadinya jebolnya tanggul kali Citarum yang panjangnya sekitar 100 meter yang mengakibatkan terendamnya perumahan warga kampung Kedung Bokor, Desa Pantai Bakti, Kec Muara Gembong setinggi 2 meter. dikarenakan tekanan intensitas air yang teramat kuat membuat tanggul tidak kuat menahan laju air. ” tanggul tidak kuat menahan air sehingga jebol,” paparnya.

Dengan terjadinya hal tersebut, papar Letkol Inf Nurdianto, pihaknya mengintruksikan kepada jajarannya bekerjasama dengan pihak Polri dan Masyarakat bahu membahu mengatasi permasalahan di lapangan hingga selesainya nanti dengan upaya menimbun tanah yang dikarungi dan dipasangi jaro atau bambu untuk menghambat air ke pemukiman warga.

” kami laksanakan, untuk membantu warga atasi jebolnya tanggul di Kampung Kedung Bokor dengan pasang bambu dan timbunan tanah,”paparnya.

Dirinya menjelaskan, walaupun pengambilan tanah untuk menutupi tanggul tersebut terlalu jauh dan medannya sulit. Bagi dirinya itu tidak menyurutkan semangat dan tekad membantu masyarakat untuk menyelesaikan permasalahan yang dihadapi. (arf)

PEMKAB TANGERANG KERAHKAN DUA UNIT KENDARAAN BERAT



KABARPROGRESIF.COM : (Tangerang) Pemerintah Kabupaten Tangerang kerahkan dua unit kendaraan berat , untuk membantu kegiatan progam TMMD Fisik ke-96 TA.2016. Dalagka melaksanakan pembuatan turap dan pengecoran jalan sepanjang 625 m di Kp. Kandawati Rt. 07/02 DS. Kandawati Kec. Gunung Kaler Kab. Tangerang, Pemkab  Tangerang membantu mengerahkan dua unit kendaraan berat Exavator dan Tandem Roller, Senin (9/5)

Dengan adanya alat berat ini diharapkan program TMMD Fisik yang dilaksanakan di pemkab tangerang akan selesai sesuai target yang telah di tentukan, anggota TNI yang tergabung dalam kegiatan ini merasa sangat terbantu dengan adanya alat berat ini apalagi dengan kondisi jalan didaerah ini dengan tanah pesawahan yang labil sangat diperlukan untuk pengerasan jalan sebelum pengecoran.

Program TMMD FISIK Ke 96 TA. 2016  ini sebagai bentuk kepedulian TNI dan pemerintah daerah kepada masyarakat setempat. Dengan berharap perbaikan jalan ini dapat memperlancar arus transportasi pengangkutan hasil panen masyarakat. sehingga diharapkan akan ada peningkatan taraf perekonomian masyarakat. Warga desa Kandawati secara umum berharap semoga kerjasama TNI dan Pemerintah Daerah yang telah dirajut dengan baik ini dapat terjaga hingga tahun-tahun kedepan. (arf)

UST Regu Yonif Mekanis 201/Jaya Yudha



KABARPROGRESIF.COM : (Bogor) Komandan Bataliyon Infanteri Mekanis 201/Jaya Yudha, Letkol Inf Gogor meninjau langsung latihan uji siap tempur UST Regu di daerah Cariu Bogor. Latihan yang berlangsung Senin (9/5) itu bertujuan menguji dan mengukur Satuan dalam mengaplikasikan teknik, taktik, dan prosedur tingkat Kompi sesuai ketentuan yang ditetapkan.

UST tingkat regu , juga bertjuan menguji mengambil keputusan, mampu secara proaktif merealisasikan tugas secara tepat dan cepat sesuai tugas maupun fungsi masing-masing selain itu, latihan tersebut untuk memperoleh kesiapan tempur tingkat Kompi dalam rangka pembinaan latihan untuk melaksankan latihan tingkat selanjutnya.

Untuk itu, kata Danyon, perlu ditingkatkan semangat dalam berlatih dan agar benar-benar kegiatan latihan ini dilaksanakan dengan sungguh-sungguh, sehingga nantinya akan menciptakan suatu latihan seperti dalam kenyataan dan dapat mengerti tindakan-tindakan apa yang akan harus dilakukan tentang situasi suatu operasi sebenarnya. (arf)