Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Soft Launching Kota Lama, Gelar Sejumlah Paket Wisata

Sejumlah paket wisata digelar Pemkot Surabaya usai soft launching Kota Lama zona Eropa yang berada di kawasan Jalan Rajawali, Krembangan, Surabaya.

Cegah Narkoba di Kalangan ASN dan Pelajar, Pemkot Surabaya Gandeng BNN dan Polisi

Upaya Pemkot Surabaya memberantas Narkoba tak hanya di kalangan pelajar dan masyarakat, tetapi juga Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup pemkot.

Peluang Investasi untuk Pengembangan Eks THR-TRS

Pemkot Surabaya menggandeng Kamar Dagang dan Industri (Kadin) untuk mempromosikan proyek peluang investasi di Kota Pahlawan. Diantaranya di kompleks eks Taman Hiburan Rakyat (THR) dan Taman Remaja Surabaya (TRS).

Tekan Laju Inflasi, Pemkot Rutin Gelar Pangan Murah

Untuk menekan laju inflasi agar masyarakat bisa mendapatkan komoditas bahan pangan dengan lebih murah, Pemkot Surabaya rutin menggulirkan program Gerakan Pangan Murah setiap bulan.

Pemkot Surabaya Komitmen Amankan Aset yang Dikuasai Pihak Ketiga

Berbagai upaya strategis terus dilakukan Pemkot Surabaya untuk memastikan aset daerah dapat dimanfaatkan secara optimal demi kepentingan warga dan pemerintah.

Kamis, 12 Mei 2016

28 Perwira Calon Penyidik Lantamal V Terima Penyegaran Ilmu Hukum



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Sebanyak 28 orang perwira calon penyidik tindak pidana tertentu di laut mendapatkan pembekalan dan penyegaran ilmu hukum yang digelar di Gedung Serba Guna, Mako Lantamal V, Surabaya, Kamis (12/4).

Ke-28 perwira tersebut berasal dari Pangkalan TNI Al (Lanal) dijajaran Lantamal V yakni dari Lanal Tegal, Cilacap, Jogyakarta, Semarang, Batuporon, Malang, Banyuwangi, Bali, perwira dari Satuan Keamanan Laut (Satkamla), Dinas Kesyahbandaran Lantamal V dan Detaseman Markas lantamal V.

Pada pembekalan tersebut, Kepala Dinas Hukum (Kadiskum) Lantamal V, Letkol Laut (KH) Ida Kade Sadnyana mendapat giliran petama untuk memberi pencerahan hukum kepda para perwira Lantamal V ini terutama materi tentang tindak pidana tertentu di laut.

Kade –sapaan akrab Kadiskum Lantamal V ini- dalam penjelasannya selalu dikaitkan dengan beberapa kasus yang sudah dan tengah ditangani TNI Al/Lantamal V, sehingga para peserta lebih mudah mengerti dan memahami cara penanganan hukum yang harus diambil bila hal tersebut terjadi diwilayah kerjanya.

Selain memberikan pembekalan, Kadiskum Lantamal V juga membuka secara resmi acara pelaksanaan pembekalan kepada 28 orang calon perwira penyidik Tindak Pidana Tertentu Dilaut yang dilangsungkan sehari ini.

Pada sesi kedua, para calon penyidik Lantamal V ini mendapatkan materi tentang pengantar intelijen dan teknik pengumpulan data yang disampaikan  Pabanlid Sintel Lantamal V, Letkol Laut (S) Ajik Sismianto,S.E., dilanjutkan Komandan Satuan Keamanan Laut (Dansatkamla) Lantamal V, Letkol Laut (P) Stenley Lakahena dengan materi tentang prosedur tetap keamanan laut dan penegakan hukum oleh TNI AL.

Pada sesi ke empat, Pabanren Sops Lantamal V Mayor Laut (P) Yudho Pamungkas mewakili Asisten Operasi Danlantamal V mendapat giliran memberikan materi tentang tugas pokok dan fungsi TNI AL bidang operasi dan tata cara pelaporan berjenjang.

Dari berbagai macam materi yang diberikan, Kadiskum Lantamal V diharapkan para calon Perwira Penyidik Tindak Pidana Tertentu di Laut ini mengerti, memahami dan nantinya bisa mengaplikasikan dilapangan.

Selesai menerima pembekalan ini, ke-28 orang calon penyidik ini, akan dilantik sebagai Perwira Penyidik Tindak Pidana Tertentu di Laut yang rencananya akan dilaksanakan besok Jum’at, 13/05/2016. (arf)

Prajurit Korem 082/CPYJ dan Jajaran, Peringati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1437 H



KABARPROGRESIF.COM : (Mojokerto) Prajurit Korem 082/CPYJ, Kodim 0815/Mojokerto Dan Bapras Jajaran Wilayah Mojokerto memperingati Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW Tahun 1436 Hijriyah/2016 Masehi, bertempat di Masjid PB Jend. Soedirman Asrama Cikaran Jl. Gajah Mada No. 4 Mojokerto, Rabu (11/05/2016).

Peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW  dihadiri Kepala Staf Korem (Kasrem) 082/CPYJ Letkol Arh Drs.Supyan, M.T, Para Dan/Kabapras, Kasdim 0815, Para Kasi Korem, Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Jajaran Korem 082/CPYJ serta Ibu-ibu Persit  Kartika Chandra Kirana Wilayah Mojokerto.

Kegiatan diawali dengan pembacaan Kitab suci Al Qur'an oleh Ananda Natasya Emilia putri dari Kabintal Korem 082/CPYJ. Tema peringatan isra’ mi’raj kali ini yaitu ” Dengan Hikmah Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad Saw Kita Mantapkan Keimanan Dan Ketaqwaan, Guna Meningkatkan Loyalitas, Moralitas Dan Integritas Sebagai Landasan Dalam Mewujudkan TNI Yang Kuat, Hebat, Profesional Dan Dicintai Rakyat”.

Kepala Staf Korem (Kasrem) 082/CPYJ Letkol Arh Drs.Supyan, M.T, membacakan sambutan Danrem 082/CPYJ, bahwa kegiatan peringatan hari besar agama ini sengaja menghadirkan Prajurit, PNS, serta Persit, merupakan bagian dari kegiatan pembinaan personel dan keluarganya di Kesatuan Korem 082 dan Jajaran tersebut diharapkan akan memberi nilai tambah, khususnya bagi yang hadir. Selain itu juga sebagai wahana meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

Jadi Inti dari pada Isra’ Mi’raj adalah peristiwa perjalanan Nabi Muhammad SAW dari bumi menuju ke langit yang di tempuh hanya dalam waktu singkat, selanjutnya Nabi Muhammad  SAW menerima   perintah   langsung dari Allah SWT, untuk  melaksanakan sholat lima waktu dalam sehari semalam, sholat ini berfungsi untuk memberikan ketenangan dan kedamaian dalam kehidupan manusia.

Jika diamati cara penyampaian perintah shalat yang langsung disampaikan  Allah  SWT kepada Nabi  Muhammad SAW tanpa perantara, selain menunjukkan keagungan   pribadi  Nabi  Muhammad SAW juga karena shalat itu sendiri mempunyai kedudukan yang sangat penting dan tinggi derajatnya dalam ajaran Islam.

Maka dari itu mari kita jaga dan pelihara sholat kita, karena sholat merupakan tiang agama, yang harus berdiri kokoh dan kuat dalam menopang kehidupan kita, karena dengan kokohnya sholat diharapkan dapat mencegah diri kita dari berbagai bentuk pelanggaran dan penyimpangan, demikian sambutan Danrem 082/CPYJ.

Dalam ceramahnya  Ustad Muhammad Zainuri, S.Pd.I menjelaskan bahwa peristiwa Isra’’ Mi’raj merupakan mukjizat besar bagi Nabi Muhammad Shalallahu ‘Alaihi Wasallam, yang mana peristiwa tersebut merupakan fenomenal, karena tidak pernah terjadi sebelumnya dan sesudahnya, sehingga peristiwa tersebut sungguh  mengagumkan, sekaligus menakjubkan.

Ustad Muhammad Zainuri, S.Pd.I juga mengajak kepada para jamaah untuk melaksanakan perintah Allah, karena perintah Allah diatas segalanya, jangan takut perintah orang (Komandan) tapi justru mengabaikan perintah Allah, contohnya kalau ada suara adzan ya langsung tinggalkan semua kerjaan untuk melaksanakan sholat berjamaah. Acara tersebut diakhiri dengan Do’a yang dipimpin oleh Ustad Muhammad Zainuri.(arf).

Danramil 0810/12 Pace Pimpin Kegiatan Komunikasi Sosial Dengan Komponen Masyarakat



KABARPROGRESIF.COM : (Nganjuk) Komandan Koramil 0810/12 Pace Kapten Inf Hardi Prayitno Kodim 0810/Nganjuk memimpin kegiatan Komunikasi Sosial Dengan Komponen Masyarakat bertempat di Pendopo Kecamatan Pace yang di ikuti kurang lebih 120 Orang.Kamis(12/5/16).

          Hadir dalam kegiatan tersebut  Pasiter Kodim 0810/Nganjuk Kapten inf Suyatno, Kapolsek Pace AKP Siran, Camat Pace Imam Azhari S.sos M.M, Kepala dinas Pertanian Ir. Agus, UPTD Sekecamatan Pace, Kepala Desa Sekecamatan Pace, Tokoh Pemuda, Tokoh Agama dan Tokoh masyarakat Kecamatan Pace.

Danramil 0810/12 Pace Kapten Inf Hardi Prayetno yang intinya dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada para tamu undangan yang telah hadir dalam rangka kegiatan Komunikasi soasial dengan Komponen masyarakat. Kegiatan Komunikasi Sosial dengan Komponen Masyarakat ini sangat besar maknanya karena merupakan momentum untuk mempererat jalinan silaturahmi, meningkatkan koordinasi dan membangun komunikasi antara kami sebagai Prajurit TNI yang bertugas di wilayah Kecamatan Pace. Melalui Komsos ini pula diharapkan dapat mencapai kesamaan pemahaman serta menghasilkan berbagai pemikiran cemerlang, sebagai solusi terbaik demi peningkatan kerjasama dalam rangka membangun karakter bangsa guna optimalisasi sistem pertahanan wilayah. Ujar Kapten Inf Hardi Prayetno

Sedang Camat Pace  Imam Azhari S.sos M.M mengatakan bahwa kegiatan Komonikasi Sosial dengan Komponen Masyarakat seperti ini dapat memperkuat jalinan silahturahmi diantara kita. Mari kita semua  terbangun kebersamaan,saling membantu dan saling mengisi sehingga akan memperkokoh persatuan dan kesatuan diantara kita sebagai anak bangsa dan meningkatkan silahturahmi yang telah terjalin selama  dengan lebih agar lebih baik lagi. Kegiatan seperti ini tidak sekedar hanya untuk mengenal satu dengan yang lainnya, tetapi lebih dari itu kita mencoba untuk saling tukar informasi. Kepada Warga Masyarakat Pace janganlah sampai terpengaruh, atau jangan adalagi kegiatan Organisasi Gafatar yang masuk Wilayah Kecamatan Pace khususnya Desa Plosoharjo. Kita harus selalu waspada dan apabila ada kegiatan yang mencurigakan agar segera lapor, ke Koramil 0810/12 atau ke Polsek Pace. Ajak Imam Azhari.

Selanjutnya Kapolsek Pace AKP Siran dalam sambutannya menghimbau kepada Masyarakat agar selalu waspada tentang bahaya Narkoba. Masyarakat Pace agar selalu mengawasi anak anaknya jangan sampai terpengaruh oleh bahaya Narkoba. Semua warga Negara wajib untuk membrantas peredaran bahaya Narkoba. Sedangkan Kasus asusila juga marak berjalan seiring perkebangan jaman, karena banyak media HP , pergaulan hubungan bebas, agar sebagai orang tua wajib mengingatkan jangan sampai anak anak kita terkena khasus asusila. Perkembangan saat ini kasus asusila mengakibatkan kematian korban, maka anak anak kita jangan sampai berurusan pidana masalah asusila. Disamping itu akhir-akhir ini banyak penipuan, dengan cara pendataan penduduk,korban terhipnotis pelaku menguras harta korban, penipuan dengan iming - iming mendapatkan  hadiah, akhirnya menguras rekening korban. Maka di harapkan kepada kita semua selalu waspada, apabila mencurigakan segera laporkan ke Polsek setempat. Tegas Kapolsek.
Pada Kesempatan Tersebut Dandim 0810/Nganjuk yang diwakili Kapten Inf Suyatno Pasi ter Kodim 0810/Nganjuk menyampaikan bahwa Kegiatan Komsos ini memiliki arti penting, sebagai salah satu upaya TNI untuk meningkatkan jalinan komunikasi sosial yang lebih harmonis dengan seluruh komponen masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Pace. Pertemuan ini juga merupakan sarana yang efektif untuk memelihara dan meningkatkan kebersamaan guna membangun komunikasi dialogis   diantara   kita, sehingga dapat diperoleh kesamaan pandang dalam memahami setiap permasalahan yang terjadi, sehingga akan terpelihara keharmonisan dan sinergitas.  Ikatan kebersamaan seperti ini, perlu kita tumbuh suburkan untuk memupuk rasa persatuan dan kesatuan yang sangat diperlukan guna menghadapi berbagai permasalahan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.Tandas Pasiter.(arf)

PT. Alam Semesta Agro Akan Mulai Memproduksi Benih Tanaman Padi Skala Besar Di Kediri



KABARPROGRESIF.COM : (Kediri) Salah satu perusahaan yang bergerak disektor agrobisnis dan berlabel anak perusahaan dari salah satu pabrikan dalam negeri berlatar belakang plat merah ini mulai mengembangkan sayapnya di Desa Bukuh Kecamatan Ngadiluwih Kabupaten Kediri. PT. Alam Semesta Agro akan mulai memproduksi benih tanaman padi skala besar, yang nantinya akan berkontribusi bagi pengembangan produksi pertanian didalam negeri.

Danramil Ngadiluwih Kapten Inf Supriyadi, bersama Direktur PT.Alam Semesta Agro Bapak  David Pranowo, dan Direksi Pengembangan Benih Edy Setianto, berkeliling areal perusahaan yang luasnya mencapai hampir 2 hektar tersebut, Kamis (12/05/2016)

“Saya berharap perusahaan ini nantinya akan memberi kontribusi besar kepada perkembangan dunia pertanian, khususnya yang ada di Kediri. Selain itu dampak positif akan diberikan kepada para petani, kendati suatu perusahaan selalu menginginkan laba atau keuntungan. Tetapi perlu dipikir lebih jernih, sisi lain yang mungkin bisa dilakukan untuk kepentingan bersama,” ujar Kapten Inf Supriyadi.

Dari benih-benih yang siap keluar pasar, baru benih padi, nantinya akan dikembangkan lagi dengan benih-benih jagung, dikarenakan masih perlu melihat daya minat konsumen terlebih dahulu, demikian dikatakan Direktur PT.Alam Semesta Agro Bapak  David Pranowo.

“Kebetulan TNI ada opsi kerjasama dengan Kementan, nantinya kita dari perusahaan dan Koramil-Koramil yang ada di Kediri, bisa bekerjasama untuk meningkatkan produktifitas sektor pertanian di pedesaan. Petani dalam negeri sandaran pangan yang tidak mungkin diabaikan, tentu perlu kecermatan dan kejelian melihat kondisi pertanian yang ada di Kediri, untuk bisa mengarahkan pelaku sektor pertanian beralih pada produk benih dalam negeri,” kata Edy Setianto (Direksi Pengembangan Benih).(arf)

Tiga Ratus Orang Menghadiri Pencanangan Renovasi Rumah Tidak Layak Huni Tahap VII Tahun 2016 di Wilayah Kodim 0801 Pacitan



KABARPROGRESIF.COM : (Pacitan) Bertempat di Kantor Kecamatan Arjosari dan Rumah Mbah Simis Dusun Sinoman Rt. 03 Rw. 08 Desa Jatimalang Kecamatan Arjosari Kabupaten Pacitan  sekitar 300 orang   menghadiri Pencanangan Renofasi RTLH (Rumah Tidak Layak Huni) Tahap ke VII tahun 2016 dan Peletakan Batu Pertama Pembangunan RTLH oleh Bupati Pacitan Drs. Indartato.Kamis(12/5/16)
Kegiatan tersebut merupakan kerjasama Kodam V / Brawijaya dengan Pemprov Jatim. Sebagai  penanggung jawab Pencangan Renovasi Rumah Tidak Layak Huni Tahap VII Tahun 2016  yaitu Dandim 0801 Pacitan Letkol Inf. Yudi Diliyanto S.Ip

Dalam sambutannya Dandim 0801 Pacitan Letkol Inf Yudi Diliyanto S.Ip mengatakan bahwa kegiatan  ini adalah merupakan wujud kepedulian TNI AD dalam membantu pemerintah daerah untuk mensejahterakan masyarakat. Jumlah rumah yang akan di bedah jumlah 926 unit dan ini merupakan kerja sama antara Kodam V / Brawijaya dengan Pemprov Jatim yang di laksanakan oleh Kodim 0801 Pacitan. Ujar Dandim Pacitan.
Selanjutnya Bupati Pacitan Drs. H Indartato, MM mengatakan kegiatan ini merupakan wujud perhatian dari negara bagaimana yang hidup di NKRI masyarakat harus sejahtera, salah satunya wujud melalui progam RTLH atas kerjasama Kodam V / Brawijaya dan Pemprov Jatim.  Di Kabupaten Pacitan total Rumah Tidak Layak Huni berjumlah 16.000 unit yang tersebar di Wilayah Kabupaten Pacitan. Dengan adanya program ini tentunya sangat membantu Pemda Pacitan untuk mengurangi jumlah tersebut. Kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada TNI yang telah membantu  mensejahterakan masyarakat khususnya di Kabupaten Pacitan semoga dengan program ini masyarakat kami menjadi lebih sejahtera.Ucap Bupati.

Pencanangan Renovasi RTLH (Rumah Tidak Layak Huni) Tahap ke VII tahun 2016 dibuka oleh Bupati Pacitan Drs. H Indartato, MM dengan ditandai pemukulan gong dan ditampilkan persembahan tari Gambyong dari anak- anak SDN 1 Borang Kecamatan Arjosari Kabupaten Pacitan.

Tampak Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Pacitan Drs. H Indartato, MM, Sekda Kab. Pacitan Drs. Suko Wiyono, Kepala Kejaksanan Negeri Pacitan Dwiyanto SH.M.Hum, Kadim 0801 Pacitan Mayor Inf Sunarto,  Kabak Ops Polres Pacitan Kompol. Subiyato, Camat Arjosari Ahmad Taufan, S.Sos , Pewira Staf dan Danramil  jajaran Kodim 0801 Pacitan, Kapolsek Arjosari AKP. Edi Suyono, Perwakilan dari  Dan Kalmladu TNI AL Pacitan Seka Arif  Anggota Kodim 0801/ Pacitan, Kades Se Kecamatan Arjosari dan  Warga Kecamatan Arjosari penerima RTLH.(arf)

Pengarahan Aspers Kasdam Jaya kepada Orang tua/Wali dan Calon Taruna/Taruni Akmil Panda Jaya TA 2016



KABARPROGRESIF.COM : (Jakarta Timur) Penerimaan Taruna/Taruni Akmil merupakan salah satu kegiatan yang dilaksanakan Kodam Jaya untuk mendapatkan calon-calon pemimpin masa depan, Aspers Kasdam Jaya Kolonel Inf Amarullah, S.H. Menyampaikan informasi dan pengarahan kepada orang tua/wali dan calon taruna/taruni Akmil TA 2016 bertempat di Gedung Dojo Yudo Makodam Jaya (11/5). Jl Mayjen Sutoyo Cililitan Jakarta Timur.

Kegiatan pengarahan kepada orang tua/wali dan calon agar mengetahui pelaksanaan kegiatan serta pemeriksaan dan pengujian penerimaan calon Taruna/Taruni Akmil Panda Jaya, dalam penyampaian Aspers Kasdam Jaya yang perlu diperhatikan orang tua dan calon taruna/taruni bahwa seleksi ini dilaksanakan dengan obyektif dan transparan, tidak dipungut biaya serta jangan percaya dengan modus percaloan yang menjanjikan untuk masuk seleksi tanpa mempertimbangkan hasil seleksi dari calon taruna/taruni.

Aspers juga menyampaikan akan menindak tegas bentuk percaloan baik calon maupun oknum calo serta para calon agar siapkan mental karena  dalam seleksi pasti ada yang lulus dan tidak lulus, pada kesempatan yang sama dilaksanakan penanda tanganan Pakta Integritas( pernyataan untuk tidak melakukan suap dan KKN) yang merupakan kelengkapan administrasi saat pemeriksaan calon. Para orang tua serta calon taruna/taruni Akmil Panda Jaya TA 2016 dapat melihat setiap pengumuman dan kegiatan  melalui Webside Kodam Jaya www. kodam-jaya.mil.id.

Lebih dari 1.500 orang calon dan orangtua/wali mengikuti pengarahan  dengan antusias yang mana dilaksanakan juga sesi tanya jawab, kemudian dilanjutkan dengan pembagian jadwal pemeriksaan awal yang nantinya akan di bagi menjadi beberapa gelombang yang akan dilaksanakan mulai besok pagi bertempat di lapangan Tenis Jasdam Jaya mulai dari pemeriksaan Administrasi, Kesehatan, Jasmani (postur), Parade, Psikologi sampai dengan pemeriksaan lanjutan sidang pemilihan tingkat Panda Jaya.

Hadir pada pengarahan kepada orang tua/wali dan calon taruna/taruni Akmil Panda Jaya TA 2016 serta penanda tanganan Pakta Integritas oleh Kakesdam Jaya, Kaajendam Jaya, Kajasdam Jaya dan Waasintel. (arf)

Warga Jatiranggon Bekasi Terima Penyuluhan Kerukunan Umat Beragama



KABARPROGRESIF.COM : (Bekasi) Sedikitnya 50 orang warga di Kelurahan Jatiranggon Kecamatan Jati Sampurna Kab. Bekasi yang berada di wilayah Kodim 0507/Bks menerima penyuluhan kerukunan ummat beragama dari tim non fisik TMMD ke-96 Kodam Jaya, Rabu, (11/5/16).

Penyuluhan diawali dengan sambutan Lurah Jatiranggong, Miana dan dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih dan selamat datang kepada tim non fisik TMMD ke-96 wilayah Bekasi. Lurah juga menyampaikan seluruh warganya menyambut baik pelaksanaan TMMD yang ada diwilahnya.

Kemudian dilanjutkan dengan penyuluhan Kerukunan Ummat Beragama oleh Kapten Inf Sinaga dari Bintaldam Jaya.  Dalam penyuluhannya, Kapten Inf Sinaga menyampaikan, Indonesia merupakan negara yang menerapkan masyarakatnya untuk hidup rukun. Sebab kerukunan merupakan salah satu pilar penting dalam memelihara persatuan rakyat dan bangsa Indonesia yang dilandasi oleh Pancasila dan UUD 45.

Kapten Inf Sinaga juga menyampaikan pentingnya kerukunan RAS supaya terhindar dari perpecahan.

“Tanpa terwujudnya kerukunan diantara berbagai Suku, Agama, Ras dan antar Golongan,  Indonesia akan mudah terancam perpecahan dengan segala akibatnya yang tidak diinginkan, sehingga perlu penerapan kebersamaan dalam kegiatan kita sehari hari”, tegasnya.

Lebih lanjut, Kapten Inf Sinaga menyampaikan, kerukunan dapat diartikan sebagai cerminan suasana damai, tertib, tentram, sejahtera, hormat menghormati, harga menghargai, tenggang rasa, gotong royong sesuai dengan ajaran agama dan kepribadian Pancasila.

Tampak hadiri seluruh ketua RT dan RW,  serta Tokoh Pemuda,  Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Jatiranggon. (arf)

Memasuki Minggu ke-2, Jalan Desa Kandawati Dipasang Anyaman Besi



KABARPROGRESIF.COM : (Tangerang) Tim Fisik TMMD ke-96 Kodam Jaya wilayah Kodim 0506/Tgr terus pacu penyelesaian pengecoran jalan Desa Kandawati Kelurahan Kandawati Kecamatan Kresek, Tangerang. Dengan penuh semangat 120 anggota TNI dari kesatuan Yonmekanis 203/AK, Denzipur 003, Angkatan Laut dan Angkatan Udara terus bergotong royong bersama masyarakat mengejar target pengecoran jalan sepanjang  625 meter,  lebar jalan 3,5 meter dan tebal 17 centimeter yang menguhubungkan Desa Kandawati dengan Kecamatan Kresek, Rabu, (11/5/16).

Setelah minggu pertama melakukan tahap pertaan jalan,  kemudian pengerasan jalan dengan batu-batu kecil (koral) dan pengecoran turap di pinggir jalan supaya jalan menjadi kuat, memasuki minggu kedua ini tim fisik TMMD dibantu masyarakat tengah melakukan pekerjaan penganyaman besi-besi untuk persiapan pengecoran jalan sebagai penguat jalan saat pengecoran.

Komandan SSK Lettu Inf Inf Arja Suharja mengaku bersyukur dengan masyarakat Desa Kandawati yang dengan senang hati terus bekerja sama dengan anggotanya hingga tercapai target di bulan depan.

“Kami bersama masyarakat bekerja dengan penuh semangat, hati senang dan tek kenal lelah, mudah-mudahan selesai sesuai waktu yang ditentukan”, ujar Lettu Inf Arja Suharja saat ditemui di lokasi.

Kehadiran jalan ini tentunya akan sangat membantu masyarakat sekitar terutama sebagai jalur distribusi hasil pertanian maupun perdagangan hingga akhirnya dapat meningkatkan taraf kehidupan ekonomi masyarakat Desa Kandawati. (arf)

TIM TMMD NONFISIK AJAK SISWA/SISWI SMKN 7 TANGERANG JAUHKAN NARKOBA



KABARPROGRESIF.COM : (Tangerang) Kegiatan TMMD Nonfisik di Wilyah Koramil 07 Curug, Kodim 0506 Tangerang,  berikan penyuluh tentang Bahaya Narkoba di SMKN 7 Tangerang, Danramil Kapten Inf Tarsan mengajak para siswa/i untuk menyimak dan memahami apa yang di berikan tim penyuluh TMMD Nonfisik. Rabu (11/5)

Kegiatan TMMD Nonfisik mengambil sasaran para pelajar karena perlunya kesadaran untuk mengetahui bahaya narkoba yang dapat merusak dan menghancurkan masa depan generasi muda,  serta berimbas pada kehancuran negara, sehingga diharapkan mereka akan menjauhi dan tidak menjadi pengguna narkoba.

Kegiatan TMMD Nonfisik ini merupakan kegiatan tahunnan yang diselenggarakan oleh TNI dibantu POLRI dan Pemerintah penyuluhan narkoba diberikan kepada sekitar 90 siswa di aula sekolah. Penyuluhan bahaya narkoba disampaikan oleh PNS IId Alfie dari Kesdam Jaya dan Badan Narkotika Nasional Daerah.

Masa remaja merupakan suatu fase perkembangan antara masa anak-anak dan masa dewasa. Perkembangan seseorang dalam masa anak-anak dan remaja akan membentuk perkembangan diri orang tersebut di masa dewasa. Karena itulah bila masa anak-anak dan remaja rusak karena narkoba, maka suram atau bahkan hancurlah masa depannya. Pada masa remaja, justru keinginan untuk mencoba-coba, mengikuti trend dan gaya hidup, serta bersenang-senang besar sekali. Walaupun semua kecenderungan itu wajar-wajar saja, tetapi hal itu bisa juga memudahkan remaja untuk terdorong menyalahgunakan narkoba.

Data menunjukkan bahwa jumlah pengguna narkoba yang paling banyak adalah kelompok usia remaja. Masalah menjadi lebih gawat lagi bila karena penggunaan narkoba, para remaja tertular dan menularkan HIV/AIDS di kalangan remaja. Hal ini telah terbukti dari pemakaian narkoba melalui jarum suntik secara bergantian. Bangsa ini akan kehilangan remaja yang sangat banyak akibat penyalahgunaan narkoba dan merebaknya HIV/AIDS. Kehilangan remaja sama dengan kehilangan sumber daya manusia bagi bangsa. “Mari jauhkan narkoba dari SMKN 7 Tangerang”, ucap PNS IId Alfie. (arf)

Dandim 0506/Tgr menghadiri Acara Launching PATEN (Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan)



KABARPROGRESIF.COM : (Tangerang) Dandim 0506/Tgr Letkol Inf Achiruddin menghadiri Acara Pelaksanaan Launching "PATEN" sebagai tindak lanjut atas terbitnya Peraturan Walikota Tangerang No.22 Tahun 2016 Pelimpahan sebagai kewenangan Walikota Tangerang kepada Camat dan peraturan Walikota Tangerang No.13 Tahun 2016 Tentang Penyelenggaraan Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan (PATEN). Bertempat di Kantor Kec.Karawaci alamat Jl.Proklamasi Cimone Kota Tangerang. Kamis (12/05).

Acara Launching "PATEN" dibuka oleh Walikota Tangerang Arief Wismansyah yang didampingi oleh Wakil WalikotaTangerang dan Muspida Kota Tangerang.

Dalam sambutanya Walikota Tangerang  mengatakan, maksud dilaksanakannya  Paten Kecamatan adalah memujudkan Kecamatan sebagai Pusat Pelayanan masyarakat serta menjadi simpul Pelayanan bagi Kantor / Badan dalam pelayanan terpadu Kabupaten/Kota. Sedangkan tujuan nya adalah meningkatkan kualitas pelayanan dan mendekatkan pelayanan kepada masyarakat.

 “Ruang lingkup Paten meliputi Pelayanan bidang perizinan yaitu: Perizinan Tempat Usaha (SITU) skala kecil dengan luasan ≤ 100 M² dan tidak memerlukan kajian Teknis”, Ungkap Walikota Tangerang. Selanjutnya kata Walikota Tangerang sedangkan pelayanan non perizinan terdapat 13 Item. Selain itu juga Kecamatan sebegai penyelenggara Paten harus memenuhi persyaratan Adminstrif yang meliputi: Jenis Pelayanan,Persyaratan Pelayanan,Proses/Prosedur Pelayanan,pejabat yang bertangung jawab terhadap Pelayanan, waktu pelayanan dan terakhir biaya pelayanan.

 Acara tersebut dihadiri oleh Walikota Tangerang, Wakil Walikota Tangerang Dandim 0506/Tgr, Muspida Kota Tangerang, Camat dan kepala SKPD terkait serta Para tamu undangan lainnya. (arf)

Cegah DBD dengan Menciptakan Lingkungan yang Bersih



KABARPROGRESIF.COM : (Bekasi) “Penderita demam berdarah atau DBD biasanya mengalami rasa sakit dan nyeri luar biasa, menusuk tulang hingga sakit di belakang mata. Umumnya, gejala demam berdarah dapat terlihat jelas pada 3 s/d 14 hari setelah masa inkubasi. Diawali dengan demam tinggi hingga mencapai suhu 410 Celcius. Masa inkubasi adalah jarak waktu virus pertama masuk ke dalam tubuh”, buka Pelda Suryadi dalam kegiatan penyuluhan TMMD Non Fisik ke-96, bertempat di Aula Kelurahan Jatiranggon Bekasi, Rabu (11/5).

Virus DBD ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes Aegypti. Artinya, DBD tidak bisa menular langsung ke orang lain tanpa perantara. Nyamuk Aedes Aegyti biasanya berkembang biak di area kumuh dan iklim yang lembab. Pelda Suryadi menghimbau, "jika mengalami gejala seperti flu dan demam selama lebih dari satu minggu, sebaiknya periksakan diri ke dokter, karena belum ada obat penawar DBD. Minumlah air/cairan sebanyak mungkin, beristirahat yang cukup serta mengkonsumsi parasetamol.

Sebelum mengakhirinya, Bintara Kesdam Jaya ini juga mengingatkan l"angkah-langkah preventif yang bisa ditempuh untuk terhindar dari DBD. Selain fogging, tentu saja dengan menjaga kebersihan di lingkungan sekitar kita”, pesannya kepada para Ketua RT/RW dan aparat Kelurahan serta warga Kelurahan Jatiranggon. (arf)

PANGDAM V/BRAWIJAYA DAMPINGI GUBERNUR CANANGKAN PEMBANGUNAN RTLH DI TUBAN



KABARPROGRESIF.COM : (Tuban) Usai Pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) XIII dan Hari Kesatuan Gerak  (HKG) PKK ke-44 Provinsi Jawa Timur Tahun 2016, rombongan Gubernur Jatim didampingi Pangdam V/Brawijaya dan Bupati Tuban, meresmikan pencanangan pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Kelurahan Perbon, Kecamatan Tuban, Kabupaten Tuban.  Rabu (11/5/2016)

            Peresmian ditandai dengan peletakan batu pertama proses rehab rumah RTLH oleh Gubernur Jatim, yang di damping Pangdam V/Brawijaya dan Bupati Tuban.

            Dalam sambutannya Gubernur Jatim Soekarwo, menyampaikan bahwa di Jawa Timur, jumlah RTLH sudah mencapai 253.334 rumah. Sehingga kemiskinan masih lumayan tinggi di Jawa Timur.  Dengan demikian perlu dorongan percepatan pembangunan agar bisa merubah tatanan ekonomi masyarakat. “kalau di Tuban itu lebih dari 1300 unit, dan langsung akan di bangun oleh Kodam V/Brawijaya bekerjasama dengan masyarakat,” ujar Pak De Karwo.

            Sementara itu, Panglima Kodam V/Brawijaya, Mayor Jendral TNI Sumardi mengatakan untuk jumlah RTLH yang akan di bangun oleh Kodam V/Brawijaya se-Jatim mencapai 10.000 unit, dengan alokasi renovasi RTLH Tahap XII tahun 2016 dengan sasaran 10 Kodim di jajaran Kodam V/Brawijaya, masing-masing di wilayah ; Kodim 0801/Pacitan sebanyak 926 unit, Kodim 0803/Madiun sebanyak 303 unit, Kodim 0805/Ngawi sebanyak 1.023 unit, Kodim 0807/Tulungagung sebanyak 935 unit, Kodim 0808/Blitar sebanyak 666 unit (Kota 14 unit dan Kabupaten 652 unit), Kodim 0810 Nganjuk sebanyak 570 unit, Kodim 0809/Kediri sebanyak 553 unit (Kota 36 unit dan Kabupaten 517 unit), Kodim 0811/Tuban sebanyak 1.300 unit, Kodim 0821/Lumajang sebanyak 1.024 unit dan Kodim 0824/Jember sebanyak 1.550 unit. Jumlah seluruhnya 8.850 unit sisa alokasi 1.150 unit dari alokasi yang disiapkan 10.000 unit.

“semuanya akan di kerjakan oleh Kodam V/Brawijaya bersama masyarakat secara swadaya, ini merupakan upaya pendekatan diri antara Kodam V/Brawijaya dengan masyarakat luas,” jelasnya.

            Usai melakukan proses peletakan batu pertama  RTLH di Kelurahan Perbon Kecamatan Tuban, Kabupaten Tuban, kemudian rombongan Gubernur Jatim didampingi Pangdam V/Brawijaya, Bupati melakukan peninjuan sejumlah peralatan dan kebutuhan pembangunannya sebelum kemudian meninggalkan lokasi. (arf)