Senin, 15 Agustus 2016



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) “Para Babinsa agar bisa menjadi contoh dan tauladan di masyarakat dengan senantiasa mematuhi hukum, disiplin dan tata tertib yang berlaku baik di lingkungan kedinasan maupun di lingkungan masyarakat”. Hal tersebut disampaikan Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI I Made Sukadana pada saat pengarahan didepan seluruh prajurit Korem 084/BJ di Aula Bhaskara.

“Sebagai prajurit Sapta Marga, Babinsa harus dapat menjadi contoh dan tauladan dalam bersikap dan bertindak serta mampu menjadi pelopor mengatasi berbagai kesulitan yang berkaitan dengan kepentingan masyarakat umum, Prajurit Komando Teritorial adalah prajurit yang hebat karena secara langsung bersentuhan dengan masyarakat  selain itu pimpinan TNI AD menaruh harapan besar kepada kita termasuk para Babinsa sebagai aparat kewilayahan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat,kita sangat dibutuhkan perannya di tengah-tengah masyarakat dalam membina membantu dan menyelesaikan segala permasalahan yang timbul di masyarakat”tegas Pangdam.

Pada kesempatan tersebut Pangdam juga menambahkan Prajurit teritorial harus menghindari Molimo (5M) molimo adalah ajaran Sunan Ampel dalam bahasa Jawa yang artinya adalah Moh (tidak mau), limo (lima) tidak melakukan 5 hal perbuatan dosa yang dilarang oleh Tuhan. Kelima M itu adalah : Madat (Narkoba) , Madon (Main Wanita) , Minum (Mabuk), Main (Judi) dan Maling. Pelanggaran terhadap ke lima M itu selain merugikan diri sendiri dan keluarga juga merugikan orang lain terutama di lingkungan masyarakat. “Jangan sampai prajurit teritorial yang semestinya menjadi contoh di masyarakat malah melanggarnya”Pungkasnya.

Pengarahan Pangdam tersebut merupakan salah satu rangkaian kegiatan Kunjungan Pangdam di Korem 084/Bhaskara Jaya selain penanaman bibit Pohon Kepel serta penyebaran 50 ribu benih ikan lele dan nila di Kolam Ikan Bhaskara.(andre)



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Panglima Kodam V/Brawijaya Mayjen TNI I Made ‎Sukadana memuji kinerja Korem 084/Bhaskara Jaya yang memanfaatkan lahan di sekitar markasnya untuk dikelola, dibuat kolam ikan mujair nila dan ikan lele, serta tanaman cabai dan tomat.‎

“Ini ‎bagus, patut di contoh dan dikembangkan di lahan milik Kodim atau Koramil jika masih tersisa lahan,” ujar Mayjen TNI I Made Sukadana, di sela kunjungan kerjanya ke Markas Korem 084/Bhaskara Jaya di Surabaya kemarin .

Di kesempatan itu, pimpinan tertinggi TNI AD di Jawa Timur tersebut menyempatkan diri menebar 50 ribu benih ikan nila dan lele, serta menaburkan makanan ikan ke kolam.‎ dilanjutkan dengan penanaman pohon Kepel (stelechorpus Burahol )di lapangan  depan makorem.

Ditambahkan, hasil pemanfaatan lahan milik Korem 084/Bhaskara Jaya itu dipakai untuk keperluan kebutuhan  panti asuhan yang penghuninya anak-anak yatim    piatu dari personil TNI AD se wilayah korem 084/BJ. Serta dipakai untuk kebutuhan mengangkat kesejahteraan personil yang memasuki masa pensiun.‎

Disebutkan, sampai saat ini ada 13 ‎anak-anak usia sekolah dasar sampai perguruan tinggi yang tinggal di panti asuhan.

Komandan Korem 084/Bhaskara Jaya Kolonel Czi Denny Herman menambahkan, tempat lahan kosong yang berada di  Mako Korem memang harus  dimanfaatkan semaksimal mungkin sehingga kami buat untuk  kolam ikan dan lapangan tembak ..,” ucap Kolonel Denny.

Turut mendampingi kegiatan Irdam Kolonel Inf Nur Rahmad, As Intel Kolonel Inf G Tanpa Kustoro. As Ops Kolonel Inf Washington . Para Dandim Sejajaran Korem 084/BJ. (andre)



KABARPROGRESIF.COM : (Bojonegoro) Upaya mendukung masyarakat yang sehat cerdas dan produktif, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0813-09/Sumberejo, Serda Sutaji, turut dalam lomba kreasi pemanfaatan sampah, yang digelar di Balai Desa Deru, Kecamatan Sumberejo Bojonegoro, Jawa Timur, Rabu (10/8).

Kegiatan digelar dengan mengusung tema “DERU MERDEKA SAMPAH” yang mempunyai arti momentum dilakukan bertepatan dengan Bulan Agustus ini di Desa Deru menggelorakan semangat untuk bebas dari sampah dan diikuti oleh 13 peserta, yang terdiri dari 11 peserta dari RT I, peserta dari lembaga pendidikan dan 1 peserta dari yayasan yang ada di Desa Deru.

“Para peserta sendiri sudah mendapat pembekalan pada hari sebelumnya, dengan menghadirkan penggiat kreasi daur ulang Desa Deru Elda yang telah membuat produk dari bungkus kopi instan menjadi aneka kreasi seperti tempat tisu, tas dan lainya” demikian ungkap Sekretaris Desa Deru, Yusuf Ismail.

Ditambahkan oleh Yusuf Ismail, bahwa kegiatan yang mendapat dukungan dari pemerintah Desa dan juga oleh para Mahasiswa Unair yang telah melaksanakan tugas KKN lebih kurang sebulan di Desa tersebut.

“Kami sangat senang dengan adanya kegiatan ini, selain warga disini yang ramah, mereka juga mendukung program-program yang diajukan oleh kami. Sehingga, diakhir momen ini kami memberikan 14 tong sampah. Diharapkan, 14 tong sampah ini nantinya dibagikan kepada semua RT dan lembaga yang ada di Desa Deru ini” ujar Bayu, Koordinator KKN Unair Surabaya.

Selain itu, dalam kegiatan yang dihadiri oleh Anggota DPRD Komisi B, Suyono, juga dilakukan penanaman 100 pohon bougenvil disisi jalan raya yang berbatasan dengan Desa Deru, yang dipimpin oleh Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kabupaten Bojonegoro, Nurul Azizah. (andre))



KABARPROGRESIF.COM : (Bangkalan) Babinsa 10/Galis  Kodim 0829/Bangkalan Serda Hadi Prayitno menghadori rapat koordinasi evaluasi capaian kinerja terkait kesehatan warga sepanjang 2015 lalu, Puskesmas Banjar Galis melakukan mini lokakarya  bersama instansi lintas sektor pertama di 2016.  Senin (15/8)

Acara bertempat di gedung pertemuan Puskesmas Banjar Galis yang dihadiri oleh jajaran Muspika, kepala desa, tokoh masyarakat dan sejumlah undangan lainnya. Camat Galis, Achmad Farid, mengharap pertemuan ini bisa menciptakan komitmen bersama untuk memajukan pembangunan di wilayah Kecamatan Galis.

“Kita upayakan pembangunan di tahun ini lebih baik, di antaranya dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat untuk memproses data kependudukan dan yang sedang diusahakan adalah bagaimana pelayanan itu bisa diproses di kantor kecamatan,” harapnya.

Kepala Puskesmas Banjar Galis, Mohammad Toha menyampaikan, acara ini untuk mengetahui program dan kegiatan apa saja yang telah dicapai selama setahun serta kendala apa saja dibidang kesehatan.

“Karena sesuai laporan yang dihimpun saat ini target capaian kesehatan yang telah dilakukan Puskesmas Banjar Galis sepanjang tahun 2015 memang masih ada yang kurang, sehingga penting dilakukannya komitmen kerjasama lintas sektor,” pungkasnya. (andre)



KABARPROGRESIF.COM : (Bekasi) Bertempat di Makorem 051/WJK Kodim 0507/Bekasi turut serta mengirimkan peserta lomba tokoh mirip proklamator RI bpk sukarno dan Hatta.

Pada kesempatan lomba mirip tokoh kali ini Kodim 0507/Bekasi mengirimkan 5 pasang tokoh mirip Bung Karno Hatta dimana masing masing koramil jajaran Kodim 0507/Bekasi mengirimkan satu pasang.

Lomba mirip tokoh proklamator ini dilaksanakan dalam rangka hut RI ke 71 yang diselenggarakan oleh Korem 051/Wjk guna untuk mengenang jasa jasa bapak pendiri bangsa Indonesia. dari kelima pasang peserta yang diikutkan smoga ada yang bisa jadi juara. 

Selain mengikuti lomba mirip tokoh proklamator Kodim 0507/Bekasi dengan jajaran koramilnya juga melaksanakan kegiatan lomba dan kegiatan kebersamaan dengan masyarakat diantaranya lomba permainan anak anak, lomba sepak bola antar sekolah, lomba paduan suara, lomba mengarang lagu nasional, gerak jalan santai, goes napak tilas, pembersihan lingkungan.

Semua kegiatan dilaksanakan bareng bareng instansi pemerintahan dan masyarakat guna menjalin sinergitas dalam melaksanakan tugas. Ujar dandim 0507/bekasi Letkol Inf Wawan Kusnendar. (andre)



KABARPROGRESIF.COM : (Bangkalan) Anggota Babinsa jajaran Kodim 0829/Bangkalan, intens melaksanakan pendampingan panen padi di lokasi pertanian di wilayah tugas masing-maisng, untuk mensukseskan program sasembada pangan.  Senin (15/8)

Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 18/Kokop Serda Tariono dan dua orang anggota lainnya membantu petani panen padi di Desa Batukorogan Kecamatan Kokop Bangkalan. Sedangkan Babinsa Koramil 12/Modung Serka Madra'i untuk membantu petani padi di Desa Serabi Barat.  Untuk Babinsa Koramil/01 Kota Kapten Inf Heriyanto Pada hari Minggu 14 Agustus 2016 perintahkan Serda Purwanto melaksanakan pendampingan panen padi milik Ibu Komariyah Desa Sabiyan Bangkalan.

Dalam proses panen padi tersebut Babinsa jajaran Kodim 0829/Bangkalan dan para petani tampak semangat saat memotong tanaman padi. "Saya tak mengenal lelah walaupun berjibaku dengan lumpur dan gatal-gatal di badan, karena tugas saya sebagai Babinsa harus selalu siap sedia membantu warga, apalagi dalam kegiatan panen padi seperti ini,"ungkap Serda Tariono.

Sementara menurut Komandan Kodim 0829/Bangkalan Letkol Inf Sunardi Istanto, SH., membenarkan, bahwa dalam menyukseskan program swasembada pangan ini, Angkatan Darat memerintahkan Babinsa supaya selalu terjun kelapangan dan berkordinasi dengan PPL dalam menjalankan tugas di lapangan, sehingga dapat berjalan dengan lancar khususnya progam pertanian ini.

Sementara itu menurut salah satu Ketua Kelompok Tani, Ibu Komariyah, menyampaikan, masyarakat sangat senang dengan adanya Babinsa yang terjun langsung membantu para petani serta memberikan penyuluhan dan bimbingan dalam bertani. "Dengan adanya pendampingan dari para Babinsa hasil panen tahun kali ini cukup bagus, sehingga kesejahteraan para petani dapat meningkatkan", ujar Komariyah.

Ia berharap hal ini bisa terus dilakukan oleh Babinsa, sehingga para petani bisa ikut menciptakan swasemabada pangan secara nasional agar warga masyarakat menjadi sejahtera. (andre)



KABARPROGRESIF.COM : (Bekasi) Koramil 02/Pondok Gede Kodim 0507/Bekasi punya cara tersendiri dalam menumbuhkan rasa nasionalisme generasi muda.

Bertempat di SD 6 Jatirahayu Kec Pondok Melati anggota Koramil 02/Pondok Gede melatih anak anak sekolah pelajaran baris berbaris dalam rangka hut RI ke 71. Anak anak sekolah sangat antusias dan semangat mengikuti latihan yang dilatih oleh para anggota Koramil 02/Pondok Gede yang langsung di pimpin oleh Wadanramil 02/pondok gede Kapten Inf Sugianto.

“Kami ingin menanamkan rasa nasionalisme kepada generasi penerus bangsa dengan cara melatih disiplin generasi muda sejak dini, rasa nasionalisme akan tumbuh apabila disiplin generasi muda sudah ditanamkan sejak dini terutama penghargaan atas lambang lambang negara seperti menghormati dan bangga terhadap bendera negara RI merah putih”. Ujar Wadanramil mewakili Dandim 0507/Bekasi Letkol Inf Wawan Kusnendar disela sela latihan.

Selain melatih pbb diadakan jugA lomba lomba seperti lomba masukan belut dibotol, lomba bakiak, lomba makan krupuk, lomba lari kelereng.

“Kami sangat berterima kasih telah didatangi oleh bapak bapak tentara dari Koramil 02 Pondok Gede yang telah ikut serta melatih anak anak kami dan sangat membantu kami dalam mendidik dan mensport anak anak didik kami”. Ujar kepala sekolah SD 6 Jatirahayu. (andre)



KABARPROGRESIF.COM : (Bangkalan) Hal ini dilakukan Babinsa Koramil 15/Geger jajaran Kodim 0829/Bangkalan Kopda Widodo dan Babinkamtibmas dalam ranga pemantauan wilayah untuk meningkatkan kondusifitas wilayah dan dalam rangka menyambut hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia (HUT  RI ) ke 71 yang jatuh tiap tanggal 17 Agustus 2016 mendatang. Senin (15/8/2016)

Babinsa Koramil 15/Geger Kopda Widodo dan Babinkamtibmas berkolaborasi dalam tugas melalui kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan anjansana ke warga di wilayah tugas.

Menurut Komandan Koramil (Danramil) 15/Geger Kapten Inf Joko Darmawan, menekankan pada Babinsa pada kegiatan Komsos agar menghimbau kepada warga agar selalu menjaga kewaspadaan karena situasi yang terjadi dan menyambut peringatan HUT RI ke 71 tahun 2016 ini. (andre)



KABARPROGRESIF.COM : (Bekasi) Area Parkir Restauran De’Lagon Kawasan Lippo Cikarang Desa cibatu kecamatan cikarang selatan Sabtu 13 Agustus 2016 dilaksanakan Giat PORSENI (pentas olahraga & kesenian) warga Cluster Lippo cikarang dalam rangka menyambut HUT RI ke 71.

Kegiatan PORSENI meliputi aksi Beladiri dari Tim merpati Putih warga Cluster Lippo cikarang, senam bersama, pentas Marcing Band dari sekolah Karya iman.

Kegiatan di awali dengan Upacara pembukaan PORSENI dgn Irup bpk.Lekson Sembiring (ketua PORSENI) dan di hadiri oleh : bpk Totok ( presiden direktur Lippo ), Camat cikarang selatan bp.Enop chan, Danramil 08/LA kapten Inf Dasiya, Kolonel purn Juandreas, Para pimpinan Lippo bersama staf, Rt & Rw seluruh cluster lippo.

Dalam Sambutannya Danramil 08/Lemah Abang : “Kegiatan PORSENI ini merupakan kegiatan rutin tahunan bagi warga Cluster Lippo Cikarang, yang tujuannya selain ikut memeriahkan HUT KEMERDEKAAN RI ke-71, juga merupakan ajang Silaturahmi bagi warga Cluster yang setiap harinya selalu sibuk dengan rutinitas kerja dan ajang rekreasi tahunan. Kami disini selaku aparat Kewilayahan di Kabupaten Bekasi, khususnya di Kecamatan Cikarang Selatan sangat bangga dengan warga Cluster Lippo Cikarang, yang mana tidak lupa dengan jati dirinya selaku warga Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan berharap langkah ini dpt di ikuti oleh seluruh warga di Kabupaten Bekasi, khususnya warga yang mendiami perumahan elite/Cluster” (andre)



KABARPROGRESIF.COM : (Bangkalan) Babinsa Koramil 08/Tragah Kodim 0829/Bangkalan, Serka Sutris melaksanakan kegiatan pembinaan Paskibraka  Kecamatan Tengah Kabupaten Bangkalan, yang bertempat di Halaman Sekolah SMA Tragah, Senin (15/8/2016).

Materi pembinaan  yang disampaikan meliputi Wawsan Kebangsaan, kedisiplinan, kepemimpinan dan latihan PBB diantaranya baris berbaris, Hadap kanan – kiri, jalan ditempat, sikap sempurna, perhormatan  dan tata upacara umum.

Kegiatan pembinaan Paskibraka ini, dipersiapkan untuk perwakilan lomba tingkat kabupaten dan merupakan kegiatan pelatihan rutin kepada pramuka siswa siswi SMA Tragah rutin untuk persiapan HUT RI ke 71 tanggal 1 Agustus 2016 mendatang. Kegiatan  dan berjalan lancar tertib dan aman. (andre)



KABARPROGRESIF.COM :(Bekasi) Pagi hari ini Minggu 14 Agustus 2016 sekitar Pukul 07.30 WIB bertempat di Bumi perkemahan Karang Kitri Kecamatan Bojong Mangu Kabupaten Bekasi, telah di laksanakan upacara peringatan hari jadi Pramuka Yang ke-55 dan di ikuti kurang lebih 3000 Pramuka dari SD,SMP, SMA sekabupaten Bekasi.

Hari jadi Pramuka th. 2016 di Buper Karang Kitri bertemakan “Bangun Karakter Kaum Muda Melalui Kegiatan Yang Keren, Gembira dan Asik”.

Sebagai Pemimpin Upacara pada Upacara Hari jadi Pramuka ke-55 ini, Sdri Aprilia Putri pratami (SMP 4 tambun Selatan) dan dr. Hj. Neneng Hasanah Yasin (Bupati Kab. Bekasi) sebagai Pembina Upacara.

Dalam kegiatan upacara hari jadi Pramuka ke-55 ini di ikuti oleh Dandim 0509/Kab. Bekasi beserta para Danramil, para perwira staf jajaran Kodim 0509/Kab. Bekasi. (andre)



KABARPROGRESIF.COM : (Jakarta Barat) Dalam keadaan padatnya kegiatan di wilayah, Satuan Unit Inteldim 0503/JB tetap menyempatkan waktu untuk kumpul bersama dengan keluarga besar Inteldim 0503/JB. Minggu (14/8/2016)

Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap sebulan sekali, di rumah para anggota yang mendapatkan giliran di tunjuk untuk kumpul bersama, dengan tujuan agar kita dapat mengetahui, paham serta dapat membentuk perhatian yang solid kepada para keluarga Satuan Intel dan dapat menjadi kontrolnya pimpinan, terutama pada anggota yang sakit atau yang sedang ada masalah, ucap Kapten Jeffry

Baru di Kodim Jakarta Barat, saya melihat adanya pertemuan antara semua keluarga satuan Intel. Anak anaknya di wajibkan harus ikut saat arisan di rumah para anggota Satuan Intel Kodim Jakbar, ungkap Lettu Sriyanto. (andre)

Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive