Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Soft Launching Kota Lama, Gelar Sejumlah Paket Wisata

Sejumlah paket wisata digelar Pemkot Surabaya usai soft launching Kota Lama zona Eropa yang berada di kawasan Jalan Rajawali, Krembangan, Surabaya.

Cegah Narkoba di Kalangan ASN dan Pelajar, Pemkot Surabaya Gandeng BNN dan Polisi

Upaya Pemkot Surabaya memberantas Narkoba tak hanya di kalangan pelajar dan masyarakat, tetapi juga Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup pemkot.

Peluang Investasi untuk Pengembangan Eks THR-TRS

Pemkot Surabaya menggandeng Kamar Dagang dan Industri (Kadin) untuk mempromosikan proyek peluang investasi di Kota Pahlawan. Diantaranya di kompleks eks Taman Hiburan Rakyat (THR) dan Taman Remaja Surabaya (TRS).

Tekan Laju Inflasi, Pemkot Rutin Gelar Pangan Murah

Untuk menekan laju inflasi agar masyarakat bisa mendapatkan komoditas bahan pangan dengan lebih murah, Pemkot Surabaya rutin menggulirkan program Gerakan Pangan Murah setiap bulan.

Pemkot Surabaya Komitmen Amankan Aset yang Dikuasai Pihak Ketiga

Berbagai upaya strategis terus dilakukan Pemkot Surabaya untuk memastikan aset daerah dapat dimanfaatkan secara optimal demi kepentingan warga dan pemerintah.

Kamis, 12 Januari 2017

Pangdam V Brawijaya Kunjungi Korem 082/CPYJ



KABARPROGRESIF.COM : (Mojokerto) Kondisi jumlah personil di wilayah Kodam V Brawijaya terutama di tingkat bawah belum ideal. Meski belum ideal, namun jika terjadi bencana alam maka kesatuan yang dekat dengan lokasi bencana tersebut harus siap melakukan kesiapsiagaan bencana.

Hal tersebut ditegaskan Pangdam V Brawijaya, Mayor Jenderal TNI I Made Sukadana saat melakukan kunjungan kerja (kunker) rutin dalam rangka Pengendalian dan pengawasan (Dalwas) di Korem 082 Citra Panca Yudha Jaya/Mojokerto, yang juga di hadiri oleh Forpimda Mojokerto,Kamis (12/1/2017).
"Korem ini dibawah Kodam V Brawijaya sehingga saya sebagai Panglima Kodam  ingin tahu kondisi personil dan pangkalan. Namun korem ini cukup bagus banget, untuk personil memang kurang di tingkat bawah belum ideal. Khususnya di wilayah pantura," ungkapnya.

Pasalnya, masih kata Pangdam, wilayah pantura merupakan wilayah yang tidak  luas. Padahal, di wilayah pantura dibawah wilayah Korem 082 CPYJ/Mojokerto yakni Lamongan setiap tahun bisa dipastikan terjadi bencana alam baik banjir maupun longsor.

"Tiap tahun bencana alam terjadi, satuan yang ada di dekat wilayah longsor harus siap. Karena memang menjadi tugas operasional selain perang. Wilayah Jatim masih rawan bencana banjir dan longsor, seperti di Trenggalek. Kalau wilayah Korem 082, Lamongan yang masuk peta rawan banjir dan longsor," katanya.
Menurutnya, upaya yang dilakukan Kodam V Brawijaya untuk mencegah bencana alam yakni dengan reboisasi. Pangdam menambahkan, Kodam V Brawijaya mempunyai tanah kodam di wilayah Tulungagung. Saat ini sudah dilakukan penanaman pohon, disamping reboisasi juga antisipasi penyerobot tanah.
Danrem 082 CPYJ/Mojokerto, Kolonel Kav Gatut Setyo Utomo menambahkan, Korem 082 CPYJ/Mojokerto terdiri dari enam Kodim. Yakni Kediri, Tuban, Lamongan, Bojonegoro, Jombang dan Mojokerto. "Jumlah personil seluruhnya sekitar 3300 personil," tambahnya.

Usai melakukan Kunker rutin, Pangdam V Brawijaya yang didampingi istri melakukan penanaman pohon di halaman Korem 082 CPYJ/Mojokerto. Bibit pohon jenis sawo kecik yang merupakan pohon langka tersebut menjadi bibit pohon pilihan yang ditanam. (arf)

Kunker Dantantamal V di Lanal Tegal: Tetap Jaga Persatuan Kesatuan Bangsa dan Hindari Narkoba



KABARPROGRESIF.COM : (Tegal) Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) V Surabaya Laksamana Pertama TNI Edi Sucipto, S.E.,M.M. mengingatkan personel dijajarannya untuk cerdas menanggapi pemberitaan saat ini yang syarat dengan fitnah, Sara dan berpotensi memecahbelah persatuan dan kesatuan bangsa serta menghindari bahaya narkoba baik langsung maupun tidak langsung.

“Sebagai prajurit TNI AL, kita wajib menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, karena kita merupakan garda terdepan untuk NKRI,” terang Danlantamal V saat bertatap muka dengan seluruh prajurit, PNS dan Jalasenastri Cabang V Pangkalan TNI AL Tegal yang digelar gedung Sarjoe Lanal Tegal, kamis (12/1).

Kehadiran Danlantamal V yang didampingi Ketua Korcab V Daerah Jalasenastri Armada Timur Ny. Herniwati Edi Sucipto, Asisiten Intelijen Danlantamal V Kolonel Laut (E) Bambang Suseno IP. S. H., Asisten Logistik Danlantamal V Kolonel Laut (T) Heru Sriyanta, S. T, Kadisminpers Lantamal Letkol Laut (KH) Drs. I Made Suweca dan Kasior Korcab V Ny. Heru Sriyanta.

Kedatangan Danlantamal V beserta rombongan disambut langsung Komandan Lanal Tegal Letkol Mar SB Manurung yang  didampingi oleh Ketua Cabang  7 Korcab V Daerah Jalasenastri Armada Timur Ny. SB Manurung, serta seluruh perwira staf Lanal Tegal yang diringai oleh tarian Gamyong dan siswa-siswi Tk Hangtuah 16 kota Tegal.

Dalam kunjungan sekaligus tatap muka dengan seluruh anggota Lanal Tegal beserta Ibu-ibu Jalasenastri yang dilaksanakan digedung Sarjoe Lanal Tegal tersebut, Danlanal Tegal menyampaikan laporan komando serta memaparkan kepada Danlantamal V mengenai bidang Personel, Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Lanal Tegal, gelar kekuatan Lanal dan Posal jajarannya serta kondisi Lanal Tegal.

Dalam arahannya Danlantamal V sambil memperkenalkan diri  dan memahami bahwa Lanal Tegal memiliki tugas pokok yang tidak ringan, keberadaannya di wilayah pesisir utara ini  berkonsekwensi terhadap tingginya kegiatan pengamanan dan penegakan hukum di laut yang memerlukan kesiapan dan kesigapan dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya.

Selain itu, Danlantamal juga mengingatkan tentang masih maraknya bahaya narkoba baik dari luar negeri maupun dalam negeri yang tidak menutup kemungkinan terjadi di wilayah kerja Lanal Tegal.

Edi -sapaan akrab Danlantamal V ini- berpesan agar seluruh keluarga besar Lanal Tegal  serta memerintahkan kepada semua prajurit dilingkungan Lanal Tegal untuk menghindari segala macam jenis narkoba, pergaulan bebas, paham radikal, dan kekerasan dalam rumah tangga. Apalagi sekarang ini lagi marak-maraknya tembakau gorila.

"Penyalahgunaan narkoba terbukti telah merusak masa depan bangsa di negara manapun berada. Daya rusaknya yang luar biasa, yaitu merusak mental dan karakter manusia, merusak fisik, kesehatan masyarakat, serta dalam jangka panjang berpotensi besar mengganggu daya saing dan kemajuan bangsa”.

Edi juga memberikan penekanan yang berisikan tentang Disiplin, kerja keras dengan dilandasi rasa keiklasan dan kekeluargaan yang tinggi. Apabila hal itu bisa terlaksana akan menghasilkan kinerja yang baik sehingga dapat tercapai apa yang menjadi tujuan baik itu dalam dinas maupun dalam kehidupan sehari-hari. Ia juga memberikan arahan bahwa setiap personel harus mampu berinovasi, memberikan inspirasi, serta wawasan yang luas sehingga akan  bertambah pengetahuan dan keterampilan yang positif meski dalam keterbatasan dan keterbatasan bukan berarti halangan untuk tetap memberdayakan yang ada tetapi inovasi dan kreativitas yang pada akhirnya dapat menunjang dan memberikan kehidupan prajurit lebih baik.

Pada kesempatan tersebut, Ketua Korcab V Daerah Jalasenastri Armada Timur Ny. Herniwati Edi Sucipto menyerahkan taliasih kepada Melati  23 tahun, lulus SLB kota Tegal merupakan putri dari pelda Mes Sumarsono Suwito anggota lanal Tegal di karenakan diwaktu kecil kena panas dan step juga kepada Safaat Mahesa Tunggal  15 tahun kelas 2 SLB kota Tegal putra dari Serma Alien anggota Lanal Tegal di karenakan lahir Prematur. (arf)

Danrem 083 Hadiri Lepas Sambut Dandenkesyah 05.04.03 Malang



KABARPROGRESIF.COM : (Malang) Bertempat di Denkesyah 05.04.03 Malang Jl. Panglima Sudirman, Kesatrian, Blimbing, Kota Malang, Acara lepas sambut Dandenkesyah 05.04.03 Malang telah Diawali dengan rangkaian kegiatan penerimaan dan penyambutan Dandenkesyah 05.04.03 Malang sebagai warga baru yang dimulai dengan tradisi pengalungan bunga kepada Letkol Ckm dr. Krisna Murti, Sp.BS. sebagai Dandenkesyah 05.04.03 Malang yang baru, dari Letkol Ckm dr. Muchlis Effendi, Spd, Msi, yang akan mejabat sebagai Dandenkesyah  Madiun. Undangn dihadiri seluruh Komandan satuan jajaran kota Malang Raya, Perwira, Bintara, Tamtama, ASN dan Persit Kesdam V/Brw sekitar 200 orang.

Danrem 083/Bdj yang di wakili oleh Kasipers Korem Letkol Inf Yudo Wasono, mengucapkan banyak terima kasih serta penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Letkol Ckm dr. Muchlis Effendi, Spd, Msi, yang telah menyelesaikan tugas dan tanggung jawab jabatannya sebagai Dandenkesyah 05.04.03 Malang.

Tidak lupa juga mengucapkan selamat datang untuk Letkol Ckm dr. Krisna Murti, Sp.BS. sebagai Dandenkesyah 05.04.03 Malang yang baru atas diberikanya kepercayaan oleh pimpinan TNI-AD.

Lepas sambut ini merupakan tradisi satuan dan bagian dari mekanisme pembinaan organisasi sebagai implementasi dari proses regenerasi, sekaligus menjaga kesinambungan kepemimpinan. Hal ini dalam rangka mendorong semangat pembaruan dan penyegaran pemikiran yang diproyeksikan bagi peningkatan kinerja organisasi guna menghadapi perubahan lingkungan strategis yang semakin dinamis dan kompleks. (arf)

Kunjungan Kehormatan Danlanal Batuporon ke Bupati Sumenep



KABARPROGRESIF.COM : (Sumenaep) Komandan Pangkalan Angkatan Laut (Danlanal) Batuporon, Lantamal V Letkol Marinir Ena Sulaksana didampingi Perwira Staf Operasi Lanal Batuporon Kapten Laut (P) Kustoyo melaksanakan kunjungan kehormatan ke Bupati Sumenep diterima langsung oleh Bupati Sumenep Dr. KH.A.Busyro Karim M.Si dipendopo kabupaten, selasa kemarin (10/1).

Pada kesempatan tersebut, Danlanal menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Sumenep karena telah menerimanya dengan baik. Kunjungan kerja ini dimaksudkan untuk mempererat talisilahturahmi dan sekaligus memperkenalkan diri sebagai pejabat baru di Lanal Batuporon.

“Kami mohon maaf karena baru sekarang bisa sampai ke Sumenep, semoga kedatangan kami kesini bisa mempererat tali silaturrahim antara Lanal Batuporon dengan pemerintah kabupaten Sumenep”.

Bupati Sumenep pada kesempatan tersebut  menyampaikan kepada Danlanal bahwa atas nama pemerintah Sumenep menyampaikan terima kasih atas kedatangan Danlanal Batuporon beserta rombongan.

“Atas nama pemerintah Kabupaten Sumenep kami menyampaikan terima kasih kepada Danlanal beserta rombongan yang telah meluangkan waktunya untuk datang ke Sumenep, jarak tempuh yang lumayan jauh”.

Busro panggilan akrab Bupati Sumenep juga menyampaikan agar jangan sungkan-sungkan datang ke Sumenep, koordinasi dan komunikasi akan menambah wawasan kita terutama untuk mendukung tugas pokok, 

Sebelum mengakhiri kunjungan kehormatannya, Danlanal Batuporon menyerahkan plakat sebagai cenderamata dan dilanjutkan dengan foto bersama Bupati Sumenep. (arf)

Rabu, 11 Januari 2017

September 2017 Batas Akhir Swalayan Yang Langgar Perda Bakal Ditutup



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Tahun 2017 ini merupakan batas akhir bagi pasar swalayan maupun minimarket yang melanggar Peraturan Daerah (Perda) No 8 Tahun 2014 harus ditutup total. Hal ini mencuat saat hearing Komisi B DPRD Kota Surabaya dengan Disperindag Surabaya, soal Penataan Toko Swalayan di Surabaya, Rabu (11/01/17).

Anggota Komisi B DPRD Kota Surabaya, Erwin Tjahyadi, mengatakan, hasil hearing ternyata banyak catatan yang harus dilakukan pengetatan oleh Disperindagin Kota Surabaya maupun SKPD yang lain, termasuk penegak Perda.

“Catatan kami ada beberapa pasal yang masih dilanggar oleh pengelola Swalayan, padahal Perda No 8 Tahun 2014 ini efektif sudah berjalan selama dua tahun, namun dilapangan tetap saja pemilik Swalayan masih banyak yang melanggar.”ujarnya, kepada wartawan di gedung DPRD Kota Surabaya, Rabu (11/01/17).

Ia menjelaskan, pelanggaran yang dilakukan oleh pengelola Swalayan terhadap Perda No 8 Tahun 2014 tersebut yang pertama adalah, tentang jarak antara Swalayan dengan pasar rakyat harus 500 meter ternyata dilapangan pengelola Swalayan masih banyak yang melanggar, tapi diketentuan peralihan ini disebutkan dikasih batas waktu 2,5 tahun.

Erwin menegaskan, nanti September tahun ini sudah tidak ada ampun, jika pengelola Swalayan tidak pindah karena dekat dengan pasar rakyat harus ditutup, ini serius bukan main-main. Pelanggaran kedua tentang jarak jalannya, dimana di Pasal 6 Perda No 8 Tahun 2014 disebutkan  pendirian toko Swalayan minimal 8 meter untuk minimarket.

“Faktanya dilapangan minimarket masih banyak berdiri hanya berjarak 5 meter dari pasar rakyat, ini jelas melanggar Perda No 8. Dan Pemerintah Kota harus tegas menutup minimarket yang melanggar Perda tersebut,”tegasnya.

Lebih lanjut Erwin mengatakan, soal mengenai ketentuan jam buka di Perda disebutkan jam buka pasar Swalayan mulai Senin hingga Jumat adalah pukul 08.00 sampai pukul 22.00 Wib, Kalau hari Sabtu dan Minggu baru ditambah sampai pukul 23.00 Wib.

“Tapi faktanya kami melihat masih ada minimarket maupun Swalayan yang buka sampai 24 jam. Bahkan ada minimarket di tulis besar-besar buka 24 jam, ini yang melanggar Perda, Dan jika sampai September tahun ini pengelola swalayan maupun minimarket masih membandel dan melanggar maka Pemkot harus menutup minimarket tersebut”ungkapnya. (Trish/arf)

Dewan Minta Pemkot Surabaya Pro Aktif Selamatkan Aset Daerah



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Anggota Komisi D (pendidikan dan kesra) DPRD Kota Surabaya, Reni Astuti meminta pemerintahan kota serius menjaga seluruh aset yang mereka miliki. Salah satu caranya dengan melibatkan peran serta masyarakat.

Menurut Reni, program e-wadul yang ada di Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) harus benar benar dimanfaatkan untuk memantau seluruh aset yang dimiliki pemerintah kota. Agar kejadian seperti di Jalan Basuki Rahmat No. 119-121 tidak kembali terulang.

"Pemkot harus lebih pro aktif. Jangan sampai ketika sudah jadi isu besar baru pemerintah kota bertindak," ujar Reni Astuti, Rabu (11/1/2017).

Selama ini program e-wadul hanya dimanfaatkan masyarakat untuk melaporkan ketika ada kejadian seperti kebakaran. Padahal program tersebut bisa dimanfaatkan untuk banyak hal.

Terkait gugatan perlawanan PDAM yang kembali dikalahkan, politisi dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini meminta pemerintah kota menyiapkan tim hukum yang kompeten. Dengan demikian, Pemkot tidak mudah dikalahkan ketika sedang berperkara .

Selain menyiapkan tim hukum yang memadai, Reni menyarankan Pemkot mulai mengumpulkan data seluruh aset yang dimiliki. Sehingga ketika ada pihak yang mencoba merebut bisa dengan mudah dipatahkan.

"Pemkot harus punya data yang kuat. Karena pemerintah kota memiliki kewajiban untuk mempertahankan aset yang mereka miliki," ingatnya.

Disinggung soal status cagar budaya aset PDAM yang ada di Jl Basuki Rahmat, dia berpesan siapapun nanti yang menang harus tetap melestarikan bangunan itu. Hal itu sesuai dengan peraturan bangunan cagar budaya.

Pemerintah kota memiliki kewenangan menegur bahkan menindak jika terjadi alih fungsi peruntukan. Lebih bagus lagi, jika seluruh data bangunan cagar budaya diupload sehingga semua pihak bisa bersama-sama dalam melakukan pengawasan.

"Tidak cukup hanya dengan memberikan papan nama, Pemkot harus mencari jalan lain untuk mempertahankan bangunan cagar budaya," imbuh Reni.

Seperti diketahui, Hakim Ferdinandus menolak permohonan perlawanan eksekusi yang diajukan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Surya Sembada Kota Surabaya.

Dalam amar putusan yang dibacakan di ruang garuda, Selasa (10/1/2017), Hakim Ferdinandus beralasan, dasar atau bukti yang diajukan PDAM telah dipakai pada gugatan perdata sebelumnya yang dimenangkan oleh Hanny Layantara.

Tak hanya itu, Hakim Ferdinandus juga menyampingkan SK Walikota Surabaya Tri Rismaharini. SK tersebut menyatakan objek PDAM di Jalan Basuki Rahmat 119-121 Surabaya merupakan Cagar Budaya, yang merupakan Bekas Markas Tentara Keamanan Rakyat (TKR) Indonesia. (bmb/arf)

Kunjungan Wisatawan Asal Amerika Tertarik Berkunjung ke Balai Kota Surabaya



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Sebanyak 600 penumpang dan 450 kru kapal pesiar MS. Seabourn Encore asal Amerika berkunjung ke kota Surabaya pada Rabu (11/1/2017). Kota Surabaya dianggap memiliki daya tarik tersendiri bagi para tamu asing dalam pelayaran dari Amerika ke Asia Tenggara.

"Mereka adalah tamu asing dari kapal pesiar asal Amerika, mereka kesini dalam perjalanan keliling dunia dan mampir di Surabaya," Kabid Promosi Wisata Dinas Pariwisata Surabaya Dayu Kade Asritami, Rabu (11/1/2017).

Dayu juga menjelaskan, salah satu lokasi yang dikunjungi adalah Balai Kota Surabaya. Dalam kunjungan ke Balai Kota Surabaya ini, ada 86 orang yang berkunjung. Mereka merupakan tamu asing yang memilih City Tour dengan rute Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya-HOS-Monkasel-Jalan Kayoon-Balai Kota Surabaya-Patung Joko Dolog-pelabuhan.

"Ada dua City Tour yang ditawarkan, selain rute berkunjung ke Balai Kota, terdapat rute lainnya yang mengunjungi kawasan Wisata Mangrove. Sedangkan untuk wisatawan yang memilih berkunjung ke Wisata Mangrove berjumlah 40 orang," ujar Dayu.

Menurut Dayu, pengenalan Balai Kota Surabaya yang menjadi cagar budaya dan digunakan sebagai pusat pemerintahan kota, menjadi daya tarik tersendiri bagi para tamu asing.

"Responnya positif, operator kapal pesiar juga sangat antusias bekerjasama dengan Pemkot Surabaya, karena satu-satunya kota yang sangat ramah dalam menyambut tamu," ujar Dayu.

Setibanya di Balaikota, para wisatawan tersebut disambut dengan Tarian lenggang Surabaya dan tarian Reog lengkap dengan sepasang dadak merak. Selain itu, para wisatawn asing ini juga diberikan sajian khas Surabaya, mulai dari Kelepon, hingga sinom. Sembari menikmati makanan tersebut, mereka berkeliling gedung peninggalan Belanda yang kini difungsikan sebagai gedung pemerintahan.

"Saya sangat senang berada di Surabaya, orang-orangnya menyenangkan, kotanya sangat bagus dan kami menikmati waktu kami untuk berkunjung kesini," kata Ann Marie Solomon, salah satu penumpang kapal MS. Seabourn Encore saat berkunjung di Balai Kota Surabaya.

Dia juga mengatakan sangat tertarik dengan bangunan Balai Kota. Menurutnya ini merupakan pengalaman yang menyenangkan.

Lokasi lain yang menarik selain Balai Kota Surabaya, menurut Marie, adalah saat berkunjung melihat patung Suro dan Boyo yang menjadi simbol Kota Surabaya.

"Surabaya sangat panas, tapi menyenangkan sekali untuk berkunjung melihat patung itu," ujarnya.

Sementara itu, Bill dari Seattle, Amerika, mengatakan dirinya sangat menyukai jamuan terima tamu saat kapal pertama kali bersandar di Surabaya.

"Saya datang kemari bersama dengan istri saya, kami menyukai gedung ini (Balai Kota Surabaya,red), terima kasih sudah menjamu saya. Saya menikmati kunjungan ini" katanya.

Dia bercerita, ini pertama kali dirinya berkunjung ke Indonesia. Setelah ini, kata Bill, dirinya akan melanjutkan perjalanan terakhir ke Bali sebelum kembali ke negaranya.

"Pertama kali saya mengunjungi Dubai, India, Singapura, Surabaya kemudian Bali. Setelah itu saya terbang dari Jakarta menuju Dubai lalu kembali ke Seattle," ujarnya. (arf)

Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Fokus Hidupkan Sentra Kuliner



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya selama ini acapkali disemati stigma rajin membangun sentra wisata kuliner tetapi kurang pandai menghidupkan sentra yang dibangun. Stigma itu tidak lepas dari adanya sentra kuliner yang masih “belum hidup” dalam artian belum mampu jadi jujugan masyarakat. Karenanya, di tahun 2017 ini, Pemkot Surabaya akan fokus menghidupkan beberapa sentra kuliner yang telah dibangun.

Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kota Surabaya, Eko Haryanto mengatakan, di tahun 2017 ini, dinas nya tidak akan fokus pada pembangunan sarana dan prasarana sentra PKL/kuliner baru. Namun, Dinas Koperasi dan Usaha Mikro akan fokus pada beberapa pekerjaan rumah dalam upaya menghidupkan beberapa sentra wisata kuliner yang telah dibangun Pemkot Surabaya. Eko menyebut akan mengevaluasi sentra kuliner yang ada.

“Kami akan mencoba melihat kelemahan-kelemahan dari sentra-sentra kuliner ini lalu mencoba untuk memberdayakan mereka,” tegas Eko Haryanto ketika jumpa pers di Kantor Bagian Humas, Rabu (11/1/2017).

Menurut Eko, ada 40 an sentra kuliner di Surabaya. Dia menyebut dinasnya akan berkeliling untuk melihat langsung sentra kuliner tersebut. Dari hasil evaluasi setelah mendatangi beberapa sentra kuliner, Eko menyebut ada sentra kuliner yang masih sepi, ada yang ramai tetapi kurang bagus manajemennya, dan ada yang memang benar-benar ramai. Eko menyebut, ada sentra kuliner yang pedagangnya sebelumnya sudah punya segmen pembeli tetapi. Tetapi ketika dipindah ke gedung sentra kuliner yang tempatnya lebih layak, malah sepi.

 “Itu yang coba kami urai masalahnya. Kami akan berkeliling ke semua sentra kuliner untuk mengetahui penyebabnya kenapa kok tidak ramai. Kami akan coba cari solusinya. Intinya perlu ada sentuhan pemerintah di situ,” tegas pria yang pernah menjabat kepala dinas sosial ini.


Menurut Eko, ada tiga hal penting yang harus dilakukan dalam upaya menghidupkan sentra kuliner di Surabaya. Yakni manajemen produksi, manajemen keuangan dan manajemen pengelolaan. Karenanya, Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kota Surabaya akan lebih banyak menyentuh peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM), peningkatan produksi dan juga manajemen pengelolaan.

“Itu yang kurang. SDM akan kami latih. Termasuk manajemen keuangan akan kami tata. Selama ini mereka cenderung uang kelompok dan pribadi itu bercampur sehingga perlu ada tata kelola keuangan yang standar,” sambung Eko.

Fokus lainnya adalah menata penampilan sentra kuliner menjadi lebih bagus dan bersih, makanan yang dijual menarik, taste alias rasa makanan tersebut unik. Dan yang tidak kalah penting adalah membangun brand agar di setiap sentra PKL punya keunikan dan keunggulan seperti halnya di sentra kuliner Taman Bungkul yang terkenal dengan rawon nya. Bila semua hal itu bisa dilakukan, Eko optimistis, harapan untuk melihat setra kuliner bisa menjadi menopang peningkatan destinasi wisata, bisa terwujud. “Harapan kami, Maret nanti sudah ada penampilan berbeda. Ini saya kejar tayang. Karena itu, saya butuh bantuan teman-teman media untuk ikut memberikan saran,” jelas Eko.(arf) 

DPC Hanura Pecat 5 Pengurus PAC



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Konflik di Partai Hanura Kota Surabaya, terus berlanjut. Terbaru, sebanyak 5 Pengurus Anak Cabang (PAC) dipecat oleh Ketua DPC versi kubu Edi Rachmat.

Kelima PAC yang dicopot meliputi PAC Rungkut, Sukolilo, Gunung Anyar, Pakal, dan Mulyorejo dicopot. Pencopotan PAC yang terdiri dari ketua, sekretaris, dan bendahara (KSB) merupakan imbas dari ketidakhadiran mereka saat musyawarah cabang luar biasa (muscablub) pada bulan lalu.

"Ada delapan PAC yang tidak hadir, namun PAC Wonocolo dan Wonokromo masih dalam proses investigasi. Sementara untuk PAC Semampir ketidak hadirannya bisa dimaklumi," ujar Edi Rachmat, Selasa (10/1/2016).

Edi Rachmat mengatakan, pencopotan lima PAC karena tidak mau diakomodasi dalam kepengurusan Hanura saat ini. Mereka merupakan kader yang masih mengakui DPC versi Wishnu Wardhana-Agus Santoso sebagai pengurus yang sah.

Sekretaris Komisi B ini menjelaskan, pencopotan lima PAC ini tidak serta merta dilakukan. Pihaknya membentuk tim enam untuk melakukan investigasi dan tindakan persuasif untuk tetap mengakomodir kader Hanura yang duduk di PAC.

Namun, upaya persuasif tidak berjalan maksimal. Sebab, hanya satu PAC yang mengakui kepengurusan yang baru. Edi menargetkan, dalam minggu ini masalah PAC sudah selesai.

Edi sangat menyayangkan sikap kader yang mbalelo. Dia menengarai, kader-kader tersebut tidak paham terhadap aturan partai. Mereka sifatnya loyal terhadap personal, bukan terhadap partai.

"Secara pertemanan kita tidak ada masalah, tapi ini kepengurusan, ke delapan ini saya beharap gabung, tapi mereka menolak," ucapnya.

Keputusan mencopot beberapa PAC, lanjut Edi, atas koordinasi dengan DPD Hanura Jatim. Dari hasil koordinasi, pihaknya diperintahkan untuk melakukan musyawarah anak cabang (musancab) untuk membentuk kepengurusan yang baru.

Ketua Tim Enam Aries Sukoyono, menambahkan, pada prinsipnya tim enam bekerja dengan mengedepankan langkah persuasif. Tujuannya, kader-kader partai yang makar, mau bergabung kembali dengan pengurus Hanura saat ini. Namun, upaya itu sia-sia.

"Karena gerbongnya Pak Agus, mungkin tidak mau dengan penunjukan ketua baru," terangnya.

Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Bappilu Hanura Surabaya ini mengungkapkan, saat ini sedang melakukan penjaringan calon untuk mengisi lima PAC yang kosong.

"Ke depan kami sangat berhati-hati dalam merektur pengurus. Sebab, Hanura Surabaya masih terjadi dualisme kepengurusan," ujar Aries.

"Kami semangatnya merangkul, karena kader segalanya bagi partai," katanya.

Pihaknya menargetkan Kekosongan PAC dibeberapa kecamatan itu dalam waktu dekat segera terisi. Mengingat pada akhir Januari akan dilakukan pengokohan 31 PAC se-Surabaya.

"Semuanya (PAC) kita kokohkan," pungkas Aries. (bmb/arf)

Pemkot Berencana Serahkan 8 Pasar Tradisional Ke PD Pasar Surya



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Pemeritah kota Surabaya berencana bakal menyerahkan delapan pasar tradisional yang dibawah koordinasi dinas Koperasi dan usaha mikro surabaya.

Kepala dinas koperasi dan usaha mikro kota Surabaya Eko Hariyanto, mengatakan pihaknya kini tengah mengkaji rencana menyerahkan delapan pasar tradisonal kepada pihak PD Pasar Surya.

" Kita tengah mengkaji rencana tersebut sejak tahun 2016 kemarin" ujar Eko saat jumpa pers di kantor Humas Pemkot Surabaya.

Mantan Asisten Kesra tersebut juga menjelaskan tujuan untuk menyerahkan pasar tradisional yang dibawah koordinator dinas koperasi kepihak PD Pasar Surya agar pengelolaan pasar tradisional tersebut menjadi lebih fleksibel serta untuk mengurangi beban biaya pasar.

" Rencana tersebut memang kami kaji untuk menjadikan pengelolaan pasar tradisional lebih fleksibel dan sekaligus mengurangi beban anggaran untuk biaya pasar" jelas Eko.

Lebih lanjut dijelaskan oleh Eko kedelapan pasar yang bakal diserahkan ke pihak PD Pasar Surya diantaranya pasar Sememi, pasar Klakahrejo, pasar Sumberejo, Pasar Wiyung, dan Pasar Jambangan, pasar Gunung anyar, pasar Nambangan serta pasar Dupak.

sementara itu, untuk sentra PKL Eko mengatakan bahwa sejak tahun 2016 lalu pemkot sudah tidak lagi menambah jumlah sentra PKl, lantaran sudah tidak lagi melakukan relokasi PKL yang ada di jalan.

" Karena sudah tidak lagi merelokasi PKL pemkot sejak tahun 2016 lalu sudah tidak lagi membangun jumlah sentra PKL" pungkasnya. (hdi/arf)

Tantangan Makin Kompleks, IPNU Harus Perkuat Kaderisasi



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Tantangan yang dihadapi generasi muda dinilai cukup kompleks di era sekarang. Untuk itu, sejumlah organisasi kepemudaan maupun pelajar harus benar-benar memperkuat kaderisasi agar bisa menghadapi tantangan tersebut sekaligus mampu bersaing.

Kondisi tersebut cukup dimaklumi para Pengurus Cabang (PC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Kota Surabaya. Untuk itu, itu PC IPNU Surabaya rutin menggelar Latikan Kader Utama (LAKUT) untuk mempersiapkan para kader IPNU tetap eksis dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. LAKUT) merupakan jenjang kaderisasi formal Tertinggi di Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama.

Ketua PC IPNU Surabaya, Agus Setiawan mengatakan, Kegiatan LAKUT ini merupakan suatu wujud itikad dari PC IPNU Kota Surabaya untuk memperkuat kaderisasi Karena Kaderisasi adalah pilar utama sebuah organisasi dapat terus eksis ditengah segala tantangan zaman yang ada.

''Cita-cita organisasi tidak dapat tercapai tanpa adanya proses kaderisasi yang memadai untuk melahirkan kader-kader mumpuni dalam berbagai bidang dan profesi yang memiliki semangat kebangsaan dan moralitas tinggi untuk benar-benar menjadi pemimpin,'' katanya usai menggelar LAKUT di  Gedung Hoofdbestuur Nahdlatoel Oelama, NU Kota Surabaya, kemarin (10/1).

Menurutnya, LAKUT dengan mengusung tema “Revitalisasi Gerakan Pelajar NU yang Kritis dan Militan di Tengah Masyarakat Urban” dirasa sangat tepat dalam kondisi bangsa seperti sekarang ini.

Agus mengatakan, LAKUT bertujuan untuk membentuk kader yang mampu mengelola dan menjadi penggerak organisasi secara profesional, pioneer dalam gerakan sosial, serta mampu menyelesaikan permasalahan dalam organisasi serta permasalahan sosial kemasyarakatan.

Diharapkan, kata dia, dengan agenda rutin kaderisasi yang digelar IPNU bisa melahirkan kader-kader yang tidak hanya tangguh secara intelektual dan memiliki keunggulan akhlaq serta terampil berorganisasi, namun juga siap tempur di medan peradaban yang makin kompleks.

''Upaya untuk mencetak calon-calon pemimpin masa depan yang memiliki kapasitas kepemimpinan yang tinggi dan memiliki keberpihakan dan militansi, berkarakter penggerak serta kritis dan tidak menutup mata terhadap berbagai persoalan dan perkembangan sosial yang dihadapi mayarakat,'' katanya.

Sementara Harun Rosyid Sekretaris PC IPNU Surabaya menjelaskan, kaderisasi di sebuah organisasi merupakan kunci kesinambungan hidup sebuah organisasi untuk tumbuhnya kader tangguh dan tersedianya sumber daya manusia bermutu yang mempunyai komitmen tinggi terhadap ideology, cita-cita organisasi, bertanggungjawab dalam membina dan mengembangkan organisasi serta sanggup mengemban estafet kepemimpinan dengan arif.

''Karena sejarah membuktikan, bahwasanya kaum mudalah yang mampu menjadi pelopor dalam menghimpun kekuatan masyarakat kepada sebuah gerakan sosial yang massiv menuju sebuah perubahan sosial yang dicita-cita kan. Keberadaan Generasi Muda di Nahdlatul Ulama, menjadi sangat strategis, bukan hanya karena kuantitas dan sebarannya, juga karena di tangan Generasi mudalah masa depan bangsa dan jam’iyyah dipertaruhkan,” tandasnya.

LAKUT yang menyuguhkan berbagai materi-materi yang strategis dan kontekstual tersebut menghadirkan Narasumber dari berbagai kalangan diantaranya Dr. Muhibbin Zuhri, M.Ag Ketua PCNU Kota Surabaya, Gus MuhammadAl-Fayyadl Komite Nasional FNKSDA, Roy Murtadho Editor Islam Bergerak, Muhammad Idris dari Mata air Foundation, H Hakim Jayli Direktur TV9, Haikal Atiek Zamzami Ketua PW IPNU Jawa Timur, Alaik S Hadi Komisaris PT Cipta Indo Buana dan lain sebagainya.(lan/arf)

Pertahankan Masa Pakai, Lantamal V Pemeriksaan Rutin Kendaraan Dinas



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Guna mempertahankan dan memperpanjang masa pakai kendaraan dinas, Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal V) menggelar apel pengecekan kendaraan dinas dijajarannya yang dihelat di Lapangan Apel Yos Sudarso, Mako Lantamal V, Surabaya,  Rabu (11/1).

Dalam pemeriksaan kendaraan rutin terhadap kendaran roda 4 dan roda 2 kali ini, Aslog Danlantamal V didampingi oleh Asintel Danlantamal V Kolonel Laut (E) Bambang Suseno, Dandenma Lantamal V Letkol Marinir Prasetyo Pinandito, Kadisfaslan Lantamal V Letkol Laut (T) Luluk Eko Hendriyanto, Kadisang Lantamal V Mayor Laut (T) Anis Siswanto,S.T.,M.Tr Hanlan.

“Pemeriksaan ini rutin kita lakukan 4 bulan sekali untuk melihat apakah ada sparepart kendaraan yang sudah aus atau oli mesin harus diganti ataupun perlengkapan seperti lampu rotator berfungsi dengan baik atau tidak, semua kita cek agar dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dapat berjalan dengan baik,” terang Aslog.

Dalam rangka memelihara dan merawat kendaraan dinas yang diserahkan kepada Satuan  jajaran Lantamal V,  pemeriksaan kendaraan dinas digelar usai pelaksanaan Apel pagi.

Pemeriksaan kendaraan dinas tersebut dilaksanakan dengan mengecek seluruh kendaraan roda 4 sejumlah 45 unit, kendaraan roda 2 sebanyak 24 unit ,  kendaraan berupa pengecekan fisik kendaraan, kondisi ban kendaraan, accu serta oli kendaraan, pengecekan lampu rotator, sirine dengan cara menghidupkannya. Selain itu juga mengecek kondisi air radiator setiap kendaraan tersebut.

Menurutnya, kegiatan ini merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan, apabila ditemukan ada kendaraan yang tidak terawat, maka satuan yang mendapat tugas tanggungjawab dari kendaraan tersebut akan mendapatkan sanksi dari dinas. (arf)