Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Soft Launching Kota Lama, Gelar Sejumlah Paket Wisata

Sejumlah paket wisata digelar Pemkot Surabaya usai soft launching Kota Lama zona Eropa yang berada di kawasan Jalan Rajawali, Krembangan, Surabaya.

Cegah Narkoba di Kalangan ASN dan Pelajar, Pemkot Surabaya Gandeng BNN dan Polisi

Upaya Pemkot Surabaya memberantas Narkoba tak hanya di kalangan pelajar dan masyarakat, tetapi juga Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup pemkot.

Peluang Investasi untuk Pengembangan Eks THR-TRS

Pemkot Surabaya menggandeng Kamar Dagang dan Industri (Kadin) untuk mempromosikan proyek peluang investasi di Kota Pahlawan. Diantaranya di kompleks eks Taman Hiburan Rakyat (THR) dan Taman Remaja Surabaya (TRS).

Tekan Laju Inflasi, Pemkot Rutin Gelar Pangan Murah

Untuk menekan laju inflasi agar masyarakat bisa mendapatkan komoditas bahan pangan dengan lebih murah, Pemkot Surabaya rutin menggulirkan program Gerakan Pangan Murah setiap bulan.

Pemkot Surabaya Komitmen Amankan Aset yang Dikuasai Pihak Ketiga

Berbagai upaya strategis terus dilakukan Pemkot Surabaya untuk memastikan aset daerah dapat dimanfaatkan secara optimal demi kepentingan warga dan pemerintah.

Selasa, 02 Mei 2017

PT. PAL Kembali Ekspor Kapal Perang SSV ke Negara Philipina



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Setelah Ekspor Kapal Perang Strategic Sealift Vessel (SSV)  ke Negara Philipina pada  Bulan Mei 2016, kini PT. PAL yang merupahkan perusahaan BUMN kembali mendapat kepecayaan oleh Philipina dengan mengekspor kapal perang jenis yang sama yakni SSV  Davao Del Sur (LD- 602).

Budiman Saleh selaku Direktur PT. PAL Indonesia dalam sambutannya mengatakan,ekspor kapal tersebut merupahkan hasil kerja keras yang telah memenangkan tender internasional .bahkan kapal pemesanan pasukan tentara philipina ini sudah merupahkan kapal yang berstandar internasional
Dengan hasil perjuangan anak bangsa ini kami memberikan apresiasi terhadap kerja nyata pembangunan kapal tersebut,kedepan kami harapkan  perusahaan PT. PAL Indonesia menjadi galangan pasar kapal yang global.

Menteri Pertahanan  Republik Indonesia Ryamizard Ryacudu dalam sambutannya menjelaskan,ini adalah sejarah besar bagi indonesia dan negara Philipina dan sebagai bukti perhubungan kedua negara saling bekerja sama dalam peningkatan hubungan bilateral.

Kedepan hubungan tersebut bisa meningkatkan kerjasama strategi dibidang lainnya dan semoga kedepan PT. PAL mampu bersaing untuk meningkatkan kemampuan dalam produksi kapal teebesar untuk negara lain. (Dji)

Hardiknas, Pemkot Beri Apresiasi dan Penghargaan untuk Insan Pengajar



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya memberikan apresiasi dan penghargaan kepada para insan pengajar atas dedikasinya pada dunia pendidikan di Kota Surabaya. Apresiasi tersebut disampaikan Wali Kota Surabaya, Dr (HC) Ir Tri Rismaharini MT seusai upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di Taman Surya, Selasa (2/5/2017).

Hadir dalam upacara peringatan Hardiknas tersebut, wali kota dan sekretaris daerah  bersama jajaran perangkat daerah Pemkot Surabaya, forum pimpinan daerah (Forpimda) Kota Surabaya, para kepala sekolah, guru dan juga siswa-siswi di Kota Pahlawan.

“Saya ucapkan terima kasih kepada para insan pendidik di Surabaya yang telah berjasa mendidik anak-anak kita menjadi generasi yang membanggakan dengan berkiprah di tingkat nasional dan juga dunia. Selamat hari pendidikan nasional,” ujar wali kota.

Wali kota juga memberikan motivasi kepada siswa-siswi di Surabaya tentang pentingnya memiliki tekad kuat dan juga badan yang sehat agar tidak mudah menyerah ataupun sakit dalam mengejar cita-cita yang diinginkan. “Anak-anakku, kalian harus tangguh dan kuat karena kalian cucu-cucu pahlawan. Jangan buang waktu sia-sia karena masa depan sudah menunggu,” sambung wali kota sarat prestasi ini.

Sebelumnya, wali kota membacakan pidato Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI pada peringatan Hardiknas 2017. Beberapa poin penting dari pidato Mendikbud, pemerintah mengajak semua stake holder bangsa untuk mempercepat terwujudnya pendidikan yang merata dan berkualitas sesuai tema Hardiknas tahun ini. Kita juga diajak untuk meneladani pemikiran Ki Hajar Dewantara. Salah satunya perihal tiga pusat pendidikan yakni keluarga, sekolah, masyarakat harus saling berhubungan dan tidak dapat dipisahkan. Serta, tentang reformasi pendidikan nasional yang berfokus pada pendidikan karakter yang kuat dimulai dari dasar. 



Seusai upacara, wali kota bersama jajaran Forpimda memberikan penghargaan kepada para insan pengajar berprestasi. Ada tujuh insan pengajar yang mendapat penghargaan. Diantaranya Riyati dari TK Negeri Pembina Surabaya sebagai juara I seleksi guru berprestasi jenjang TK 2017, Asmaul Husnah dari TK Khadijah Pandegiling sebagai juara I seleksi kepala sekolah berprestasi jenjang TK 2017. Lalu Aan Minan Nur Rahman dari SD Kyai Ibrahim Surabaya selaku juara I seleksi guru berprestasi jenjang SD tahun ajaran (TA) 2017, Edy Susanto dari SD Muhammadiyah IV Surabaya sebagai juara I seleksi kepala sekolah berprestasi jenjang SD TA 2017. Serta Hernawati Kusumaningrum dari SMP Al Hikmah Surabaya sebagai juara I seleksi guru berprestasi jenjang SMP TA 2017.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya, Dr Ikhsan menyampaikan, setiap tahun dinas pendidikan melakukan evaluasi ke masing-masing sekolah perihal delapan standar pendidikan, standar mana yang dinaikkan dan Surabaya ada di posisi mana. Pihak sekolah juga membuat evaluasi dini.

“Kalau terkait reformasi pendidikan, Insya Allah tahun ini sudah jalan arah ke sana. Delapan standar itu kita garap bersama. Kita siapkan guru-guru untuk mendampingi anak-anak agar maksimal, bukan hanya akademisi tapi non akademisi. Kita juga kembangkan karakter nya, semua lini kita lakukan,” ujar Ikhsan.

Sementara Ketua Komisi D DPRD Kota Surabaya, Agustin Poliana menyebut bahwa mewujudkan pendidikan yang merata juga bergantung pada kesiapan semua pihak. Menurutnya, maju nya pendidikan di Kota Pahlawan tidak bisa diserahkan semuanya ke dinas pendidikan. Semua pihak, termasuk masyarakat dan pihak swasta juga harus hadir. Ini penting untuk mencegah terjadinya anak putus sekolah. “Reformasi pendidikan itu bergantung pada kita nya. Masyarakat harus siap untuk bersinergi mewujudkan pendidikan yang merata. Termasuk bagaimana orang tua berperan dengan menyerahkan pendidikan pada guru dan sekolah dan tidak melakukan intervensi,” ujarnya.(arf)

Operasi Kilat Badik, KRI Slamet Riyadi 352 Singgah Pelabuhan Benoa Bali



KABARPROGRESIF.COM : (Makassar) KRI Slamet Riyadi-352 (kapal perang Perusak Kawal Rudal) singgah dan sandar di dermaga timur Pelabuhan Benoa Bali dalam rangka operasi Kilat Badik 2017 BKO Guskamlatim, KRI Ini sanadar dalam upaya bekal ulang BBM dan dukungan logistik lainnya, kemarin.

Dalam Ops Kilat Badik 2017, KRI Slamet Riyadi yang dikomandani Kolonel Laut (P) Mulyadi merupakan kapal markas Guskamlatim dan dalam operasinya dipimpin langsung oleh Danguskamlatim Laksamana Muda TNI I.N.G. Sudihartawan.

KRI Slamet Riyadi (352) merupakan kapal kedua dari kapal perang Perusak Kawal Berpeluru Kendali kelas Ahmad Yani milik TNI Angkatan Laut. KRI ini dinamai Slamet Riyadi yang merupakan salah seorang pahlawan nasional. KRI Slamet Riyadi merupakan kapal fregat eks kapal perang AL Belanda (Hr.Ms. Van Speijk (F802)) yang kemudian dibeli oleh Indonesia.

Kapal ini termasuk dalam Fregat kelas Leander dengan sedikit modifikasi dari disain RN Leander asli. Dibangun tahun 1963 oleh Koninklijke Maatschappij de Schelde, Vlissingen, Belanda dan mulai bertugas pada AL Belanda sejak 1967.

Pada tahun 1987, dibebastugaskan dari AL Belanda dan mendapat peningkatan kemampuan sebelum berpindah tangan ke TNI-AL pada tahun 1987. Termasuk di antaranya adalah pemasangan sistem pertahanan rudal antipesawat (sea-to-air missile/SAM) Mistral menggantikan Sea Cat. Di Indonesia, kapal ini bertugas sebagai armada patroli dengan kemampuan anti-kapal permukaan, anti-kapal selam dan anti-pesawat udara.

Hadir dalam penyambutan KRI Slamet Riyadi-352 Komandan Lanal Denpasar Kolonel Laut (P) GB. Oka, Perwira Staf serta anggota Lanal Denpasar. Usai mengisi bekal ulang, KRI Slamet Riyadi-352 kembali melakukan tugas operasinya. (arf)

Calon Prajurit TNI AL Tahun 2017 Panda VI Makassar Laksanakan Tes Kesehatan



KABARPROGRESIF.COM : (Makassar) Sebanyak 637 Pemuda/pemudi yang terdaftar di Panitia Daerah (Panda) VI Makassar melaksanakn  tes kesehatan pertama bertempat di Dinas Kesehatan (Diskes) Lantamal VI,Selasa, (02/05/2107).

Tes kesehatan dibagi tiga gelombang, hari ini gelombang pertama yang diikuti  222 calon prajurit TNI AL terdiri  dari calon Taruna 55 orang, calon taruni 9, Bintara pria 59, bintara wanita  sebanyak 99 orang.

Pada tes kesehatan Calon prajurit TNI AL para peserta harus menjalani serangkaian tes yang harus dilalui seperti pengukuran tinggi badan, tekanan darah, test warna, visus mata, kesehatan gigi dan Kesehatan umum lainnya.

Untuk tes kesahatan ini Diskes Lantamal VI menyiapkan tenaga medis terbaik yang di miliki Lantamal VI untuk menyeleksi secara baik kesehatan para calon penjaga laut ini.

Kepala Dinas kesehatan (Kadiskes) Lantamal VI Letkol Joko Haryono mengatakan Test kesehatan adalah merupakan salah satu persyaratan kelulusan yang wajib dipenuhi bagi para Calon prajurit TNI AL.

Sementara itu ketua panitia penerimaan Prajurit TNI AL tahun 2017 Panda VI Makassar Letkol Laut (KH) Daud Bari mengatakan tes kesehatan calon prajurit  menggunakan sistem gugur, bila peserta tidak lulus tes dikesehatan pertama ini maka calon tersebut  dinyatakan gugur dan tidak  bisa melanjutkan tes berikutnya.

Pada kesempatan ini Letkol Laut (KH) Daud Bari juga kembali menegaskan didepan para calon prajurit TNI AL 2017 komitmen Komandan Lantamal VI Laksamana Pertama TNI Yusup, S.E., M.M dan pimimpin TNI AL untuk menjalankan proses rekrutmen prajurit secara profesional, objektif dan transparan dengan memegang teguh aturan seleksi yang ketat untuk mendapatkan calon taruna/taruni, bintara pria/wanita terbaik yang nantinya akan mengabdikan dirinya untuk laut Nusantara yang kita cintai. (arf)

Tak Tegas Soal Pasar Grosir Ilegal, Dewan Curigai Disperindag Surabaya Mainkan Aturan



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya diminta untuk memberikan rasa keadilan bagi pedagang di sejumlah pasar lingkungan maupun pasar induk grosir.

"Keadilan harus ditegakkan, jika memang ada pasar yang izinnya lingkungan atau kawasan ya semestinya tidak diperbolehkan jualan grosir," kata Ketua Komisi A DPRD Surabaya Herlina Harsono Njoto saat ditanya wartawan, Senin (1/5/2017).

Komisi A yang membidangi persoalan hukum dan pemerintahan akan memangggil Dinas Peridustrian dan Perdagangan (Disperindag) maupun Satpol PP untuk meminta penjelasan tentang dugaan adaya pasar lingkungan di kawasan Tanjungsari dan Dupak yang menjual secara grosir.

"Kalau dugaan itu benar, tentu tidak boleh diabaikan begitu saja. Disperindag dan Satpol harus tegas menegakan aturan demi rasa keadilan. Kita ingin dengar langsung masalah perizinannya," kata politisi Partai Demokrat ini.

Ia mengingatkan agar semua pihak yang terkait untuk tidak memainkan aturan yang telah ada. Sebab menurut dia, sudah ada rujukanya yaitu Perda No 1 Tahun 2015 tentang pasar rakyat.

"Disperidag juga saya dengar sudah mengumpulkan pengelola pasar, coba hasilnya diumumkan biar publik bisa tahu, jangan disimpan saja hasilnya," tegas Herlina.

Bagi Herlina, pemerintah sudah mengatur jika pasar induk grosir hanya diperbolehkan berdiri dan beroperasi di kawasan pinggiran kota agar tidak membunuh atau mematikan pasar lingkungan sekitarnya.

"Pasar grosir yang ada di tengah kota, secara tidak langsung akan membunuh pasar lingkungan. Pasar grosir jelas punya harga jual lebih murah, ini yang kemudian menyebabkan persaingan harga tidak sehat," tandas Herlina.

Persoalan pasar grosir ilegal yang beroperasi di Surabaya itu muncul ke permukaan setelah pedagang Pasar Induk Osowilangun Surabaya (PIOS) mengadu ke Komisi B DPRD Surabaya.

Mereka datang sembari membawa bukti foto dan video rekaman praktik perdagangan grosir yang terjadi di pasar di kawasan Tanjungsari dan Dupak. Pedagang yang menempati PIOS sebagai pasar induk resmi merasa dirugikan karena dagangannya menjadi sepi. Mereka menuntut Pemkot Surabaya menutup pasar yang melanggar izin itu.

Sebelumnya, Ketua Komisi B Mazlan Mansur sudah meminta Pemkot Surabaya untuk segera bertindak tegas menindaklanjuti keluhan para pedagang PIOS itu. Sebab, kondisi ini sudah lama terjadi dan masih terkesan dibiarkan oleh Pemkot Surabaya.

"Ini harus segera dievaluasi izinnya. Pemkot tidak bisa menutup mata karena sudah disertai bukti-bukti fakta berupa foto dan videonya," kata Mazlan saat memimpin dengar pendapat itu saat itu.

Bahkan, ia meminta kepada Pemkot Surabaya untuk tegas dengan segera mengeluarkan surat peringatan kepada para pedagang grosir ilegal yang tidak mematuhi perda.

Apabila memang ada pelanggaran, maka pasar tersebut bisa dikenai sanksi, dari pencabutan izin, pembekuan atau bahkan penutupan.

"Jadi, Pemkot harus segera bertindak cepat mengatasi ini, karena ini sudah lama," pintanya. (arf)

Penegakan Perda dan Pengamanan Kota



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya masih terus melakukan pengalihan fungsi tempat lokalisasi yang ada di Surabaya dan tidak berhenti, meskipun kawasan tersebut sudah tidak ada lagi. Hingga saat ini, kawasan eks lokalisasi terus berkembang ke arah yang lebih baik. Selain melakukan pembangunan di kawasan tersebut, operasi juga terus dilakukan oleh Pemkot Surabaya dalam pencegahan prostitusi terutama di eks lokalisasi.

Hal ini tercermin dalam upaya Pemerintah Kota Surabaya untuk melakukan penegakan Perda dan pengamanan kota. Hingga saat ini, Pemkot Surabaya bersama dengan Satpol PP beserta dengan petugas lainnya terus melakukan langkah-langkah yang diperlukan, agar masyarakat juga turut membantu menolak kegiatan prostitusi.

Upaya pengalihan fungsi eks lokalisasi ini juga tidak terlepas dari keinginan kuat Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. Kasatpol PP Kota Surabaya Irvan Widyanto mengatakan, keinginan kuat Wali Kota Surabaya dalam menutup lokalisasi terlihat saat melakukan alih fungsi tempat kawasan dolly yang sudah terkenal dengan kawasan prostitusi.

“Suasana sempat mencekam dalam penutupan kawasan dolly yang disertai dengan ancaman. Namun Wali Kota Surabaya memberikan motivasi kepada saya, bila saya tidak turun ibu Wali Kota Surabaya sendiri yang akan turun. Itu adalah salah satu bukti keinginan kuat Wali Kota Surabaya dalam upaya menutup kawasan prostitusi,” kata Irvan Widyanto dalam jumpa pers di Gedung Bagian Humas Pemkot Surabaya.

Irvan juga mengaku, mempertahankan lebih susah daripada memperoleh. Untuk itu, dia mengajak masyarakat juga mau ikut berpartisipasi dalam mereduksi prostitusi yang ada di Surabaya. Menurutnya, tantangan di masa depan adalah kegiatan prostitusi yang memanfaatkan teknologi informasi.

Karena itulah, dia mengajak semua elemen masyarakat untuk mau mengantisipasinya. “Sudah tiba saatnya, menjaga hal ini bersama dengan masyarakat,” katanya.

Irvan mengatakan, dalam mengurangi dan mengantisipasi kegiatan prostitusi dan keamanan lainnya Pemkot Surabaya membentuk tim yang menangani hal tersebut. Tim itu bernama Tim Asuhan Rembulan dan Tim Posko Pantau Terpadu.

Dalam operasi yang dilakukan oleh Tim Asuhan Rembulan dalam enam bulan terakhir, menjaring sebanyak 40 orang PSK di beberapa lokasi. Tim ini merupakan tim gabungan dari Polrestabes Surabaya, Satpol PP, Satlinmas, Dispora, Dishub dan Dinas Sosial.

 “Tim ini bertugas hanya waktu malam hari saja yang bertugas menangani multi fungsi. Mulai menjaring PSK sampai balap liar,” kata Irvan. Bahkan, kata Irvan, dalam 6 bulan terakhir balap liar berkurang. Salah satu penyebabnya merupakan upaya yang terus dilakukan oleh Tim Asuhan Rembulan.

Sedangkan Tim Posko Pantau Terpadu bergerak dengan multi sasaran dengan berbagai perlengkapan, seperti Apar (Alat Pemadam Kebakaran) serta alat darurat lainnya. Waktu operasi tim ini juga berlangsung selama 24 jam. Tim ini terbagi dalam empat wilayah (timur, barat, utara dan selatan) dan dikendalikan oleh Command Centre 112 yang berada di Gedung Siola.

“Contoh upaya yang dilakukan oleh tim ini adalah saat adanya percobaan bunuh diri beberapa waktu lalu yang akhirnya digagalkan oleh petugas di lapangan. Selain itu, respon cepat kami mempunyai SOP di bawah 10 menit harus sudah sampai di lokasi,” ujar Kasatpol PP Kota Surabaya.

Dalam jumpa pers ini juga dihadiri oleh Kabag Humas Pemkot Surabaya Muhammad Fikser, Camat Krembangan I Gede Yudhi Kartika, Camat Benowo Muslich Hariadi dan Camat Sawahan Yunus. Ketiga Camat yang hadir dalam jumpa pers ini, mewakili wilayah yang menjadi eks lokalisasi.

“Untuk di kawasan Krembangan sudah tidak ada tempat prostitusi tetapi kemungkinan beralih ke tempat kos. Nanti akan kita kaji lagi untuk dilakukan pemantauan. Kami juga sering melakukan operasi yustisi, setidaknya dalam satu kelurahan dilakukan dua kali operasi yustisi,” kata Camat Krembangan.

Senada dengan Yudhi, Camat Benowo berpendapat kegiatan prostitusi di tempat sudah sangat berkurang. Beberapa kali patroli dan penjaringan yang terus dilakukan pihaknya, sering kali mendapatkan hasil. Perlu diketahui, di Kecamatan Benowo sendiri terdapat dua eks lokalisasi yaitu, Lokalisasi Moroseneng (Kelurahan Sememi) dan Klakah Rejo (Kelurahan Kandangan).

Dalam upaya pemberdayaan masyarakat di dua eks lokalisasi tersebut, kata Muslich, sering dilakukannya kegiatan di kawasan tersebut. Menurutnya, fasilitas yang diberikan oleh Pemkot Surabaya di kawasan tersebut, seperti dua lapangan futsal, BLC dan Rumah Kreatif ramai dimanfaatkan oleh masyarakat.

“Upaya-upaya kegiatan positif ini diharapkan bisa mengimbangi upaya represif yang juga dilakukan,” katanya. (arf)

Angkat Perekonomian Lewat Surabaya Shopping Festival



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Memasuki bulan Mei 2017, seluruh pusat perbelanjaan yang ada di Surabaya memberi diskon sebesar 70 persen kepada masyarakat surabaya atau luar surabaya yang ingin berburu aneka macam produk mulai dari, fashion, accsesories, makanan dan lain sebagainya.

Pengumuman tersebut muncul setelah Walikota Surabaya, Tri Rismaharini resmi membuka acara Surabaya Shooping festival (SSF) 2017 di Grand City Mall, Senin (1/5) sore. Kegiatan yang kini memasuki tahun ke sepuluh ini merupakan bagian dari rangkaian acara untuk menyemarakkan Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ke-724 pada 31 Mei.

Hadir pula dalam acara tersebut, General Manager Grand City, Rudianto, Ketua Asosiasi pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) DPP Jatim, Sutandi Purnomosidi, beberapa perangkat daerah terkait dan 10 pelaku UKM yang menampilkan beberapa kerajinannya.

Menurut Walikota Surabaya, Tri Rismaharini acara ini memberi progress yang baik untuk meningkatkan perekonomian di surabaya. Sebab, acara SSF mampu menarik minat pengunjung yang tidak hanya datang dari surabaya tetapi juga dari luar surabaya. “Hal ini akan semakin memperluas akses perputaran ekonomi di surabaya,” tegas Risma. 

Lebih lanjut, Risma berharap beberapa pihak mall yang sudah menjalin kerjasama dengan Pemkot khususnya Grand City Mall untuk terus berkomitmen mempertahankan acara SSF setiap tahunnya.

“Melihat potensi surabaya itu luar biasa, oleh karenanya mari kita bersama-sama terus mengembangkan acara ini agar Surabaya selalu mendapat tempat terbaik,” imbuhnya.

Hal senada juga disampaikan Ketua Asosiasi pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) DPP Jatim, Sutandi Purnomosidi. Dirinya sependapat dengan Ibu Walikota bahwa pasar yang ingin diraih tidak hanya datang dari warga surabaya atau jawa timur tetapi juga menarik perhatian masyarakat yang berada di indonesia bagian timur.

“Karena surabaya merupakan penghubung antara indonesia timur dengan indonesia barat, tentunya ini bisa menghaier orang-orang dari Kalimantan, Ujung Pandang bahkan Papua untuk shooping di surabaya,” ungkap Sutandi.

Ditanya soal pertumbuhan yang ingin dicapai pada acara tahun ini, Sutandi optimis acara SSF akan mengalami peningkatan sebesar 25 hingga 30 persen. Sebab, di bulan mei ini terdapat dua momentum yakni bulan puasa dan lebaran serta libur sekolah. “Momen ini mampu memotivasi perekonomian di surabaya,” imbuhnya.

Adapun bagi masyarakat surabaya yang ingin mendapatkan discount super besar ini dapat mengunjungi beberapa gerai perbelanjaan seperti Tunjungan Plaza, Royal Plaza, Galaxy mall, Ciputra Walk, Cito, East Coast Center, ITC, Pasar Atom Mall, Hi-Tech, Pakuwon, dan Grand City.

Selain event Surabaya Shopping Festival, masih banyak lagi acara yang akan di gelar Pemkot Kota Surabaya selama bulan mei diantaranya, Festival Rujak Uleg, Pawai Budaya Dan Parade Bunga, Surabaya Urban Culture Festival, Pasar malam Tjap Tunjungan dan Festival Kalimas yang pasti menyedot perhatian masyarakat surabaya. (arf)

Danlantamal VI Mengantarkan Wapres RI Usai Kunker Di Sulsel



KABARPROGRESIF.COM : (Makassar) Komandan Pangkalan Utama TNI AL VI ( Danlantamal VI ) Laksamana Pertama TNI Yusup S.E, M.M. bersama Ketua Korcab VI DJAT Endang Yusup turut dalam pengantaran Wakil Presiden RI, H. M. Jusuif Kalla dan Hj. Mufidah Jusuf Kalla
setelah melaksanakan kunjungan kerja ke Sulawesi Selatan bertempat di Apron Galaktika Lanud Sultan Hasanuddin , senin siang (01/05/2017).

Wakil Presiden RI dan Istri di Sulawesi Selatan  selama tiga hari melaksanakan kunjungan kerja dari tanggal 29 April hingga 01 Mei 2017.

Dalam pengantaran tersebut Wakil Presiden RI bersalaman dengan Danlantamal  VI  beserta pejabat FORKOPIMDA Provinsi Sulsel lainnya .

Dari pantauan di lapangan, Danlantamal VI bersama Pangkoops AU II dan Pangdam XIV Hasanuddin ikut di rombongan Wapres RI menuju Jakarta menggunakan pesawat TNI AU,

Diagendakan besok Danlantamal VI mengikuti pengarahan Panglima TNI bertempat di Sesko TNI.

Hadir dalam pengantaran Wapres RI dan rombongan kunker, Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo dan istri, Pangkoops AU II Marsekal Muda TNI Umar sugeng dan Istri, Pangdam XIV Hasanuddin Mayor Jendral  TNI Agus Surya Bakti  dan Istri, Danlanud Sultan Hasanuddin Marsekal Pertama Bowo Budiarto Istri, serta para pejabat Sulawesi Selatan lainya. (arf)

Danpasmar-2 Membuka Latihan Bersama Swift Iron Amerika Serikat



KABARPROGRESIF.COM : (Jakarta Selatan) Komandan Pasmar-2 (Danpasmar-2) Brigadir Jenderal TNI (Mar) Nur Alamsyah, M.Tr (Han)., secara resmi membuka latihan bersama (Latma) Swift Iron 17-2 444 Tahun 2017, yang diikuti oleh Para Prajurit Batalyon Intai Amfibi-2 Marinir (Yontaifib-2 Mar) dan US ARMY/ODA bertempat di Lapangan Tembak “Jusman Puger” Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat kemarin (21/04/2017).

Pembukaan latihan ditandai dengan penyematan pita pada salah satu perwakilan dari masing-masing peserta latihan.

Dalam amanatnya, Komandan Pasmar-2 mengatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan latihan bersama antara Indonesia dan Amerika Serikat yang dilaksanakan untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan teknik maupun taktik operasi khusus, baik aspek darat maupun aspek laut bagi personel Yontaifib Korps Marinir.

“Mencermati perkembangan situasi keamanan global dunia saat ini yang semakin kompleks dengan munculnya berbagai ancaman dari negara mana saja dan dengan sasaran lintas negara, sehingga mendorong pemikiran negara-negara untuk menjalin kerja sama keamanan guna mengatasi hal tersebut,”kata Danpasmar-2.

Dengan mempelajari ancaman dan gangguan baik global maupun regional di kawasan Asia Tenggara, maka perlu adanya suatu kerja sama di bidang militer guna menjaga stabilitas keamanan tersebut.

Dilatar belakangi hal diatas, Yontaifib Korps Marinir TNI AL bekerja sama dengan US PACOM melaksanakan operasi gabungan untuk mengatasi masalah tersebut yang tertuang di dalam latihan bersama Swift Iron 17-2444.

Orang nomor satu di Pasmar-2 itu berpesan kepada seluruh peserta latihan agar membangun rasa saling hormat menghormati antar sesama peserta dan menjalin hubungan baik berdasarkan rasa persaudaraan prajurit Korps Marinir. Saya yakin dan percaya, sumbangsih dan kerja keras saudara selama melaksanakan latihan ini akan meningkatkan hubungan baik kedua negara, khususnya Korps Marinir TNI AL dan US PACOM.

“Besar harapan saya, latihan ini dapat dilaksanakan secara berkesinambungan di masa yang akan datang,”pungkasnya.

Sementara Komandan Satgas Latihan Letkol Marinir Rino Rianto mengatakan, latihan Swift Iron 17-2444 yang akan berlangsung hingga 08 Mei 2017 bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan teknik serta taktik operasi khusus aspek media darat dan laut bagi personel Taifib-2 Marinir.

Materi yang akan dilatihkan, lanjutnya, meliputi teori di kelas dan praktek di lapangan,untuk teori meliputi Tactical Combat Casuality Care (TCCC), Human Right sedangkan untuk praktek di lapangan, materinya meliputi Menembak Reaksi, Menembak Machine Gun, Menembak Mid Range Shooting Rifle, Menembak Long Range Shooting/Sniper, Close Quarter Battle (CQB), Scout Swimmer, Exercisi Perahu Karet, Nautical Navigation, Combat Diving, Cast And Recavery, Sea and Jungle Survival dan Amphibious Raid. (arf)

Pererat Persaudaraan Daihatsu Gelar Nobar Bersama Keluarga Awak Media dan Komunitas Otomotif



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Salah satu cara untuk mempererat hubungan  antara Awak Media Surabaya dan komunitas pecinta Otomotif Daihatsu se - Jawa Timur, Daihatsu mengajak Dinner dan  Nonton Bareng  ( Nobar ) Soundtrack Film Fast and Furious 8 bersama keluarga Daihatsu  di Studio Cinema 21 Surabaya Town Square (  Sutos )  Surabaya.

Menurut Budhi Lau selaku Regional Manager Jawa Timur  Astra Daihatsu Motor ( ADM ) mengatakan, kegiatan  ini merupahkan momen  yang sangat istimewa dalam menjaga keakraban dan kekeluargaan dengan para wartawan dan tentunya Komonitas Otomotif.

“ Acara ini merupahkan acara kebersamaan dan  saya ingin teman - teman media dan komunitas daihatsu ini bisa saling melakukan kegiatan bersama - sama." katanya saat ditemui di sela acara Nobar.



Sebanyak 160 undangan hadir pada acara Nobar tersebut,baik dari kalangan keluarga awak media maupun dari komunitas otomotif Daihatsu.diantara komunitas tersebut ada Galaci ( Ayla ), Dxic ( Xenia ), Maxio ( Grand Max Luxio ), Scoci ( Sigra ), Jsc ( Sirion ) serta Teruci ( Terios )
Dia menambahkan,kegiatan nan seru serta santai ini juga digelar pembagian doorprize oleh Crew Daihatsu dan kedepan pihaknya akan melakukan kegiatan  ajang Nobar tersebut akan menjadi kalender setiap tahunnya sehingga suasana akan lebih mengakrabkan.

“ Kami memang membebaskan temen-teman media untuk mengajak keluarganya masing-masing, supaya acaranya lebih ramai dan akrab. Dan kegiatan seperti ini akan kami jadikan agenda rutin dikemudian hari." pungkas Budhi.  (Dji)

Pemkot Pastikan Aman Tidak Ada Prostitusi Terselubung Di Eks Lokalisasi Dolly



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya memastikan lokalisasi eks Dolly bersih dari praktik prostitusi terselubung, bahkan para wanita penjaja seks komersial dipastikan tak ada lagi yang berkeliaran di kawasan Dolly.

Kepastian ini ditujukan untuk menepis dugaan bahwa masih ada praktik prostitusi di Dolly meski sudah di basmi oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya.

Kepala Satpol PP Kota Surabaya, Irvan Widianto mengatakan, Satpol PP aktif melakukan patroli di kawasan Dolly yang kini sudah berubah fungsi dari eks lokalisasi menjadi daerah yang hidup dari segi ekonomi warga seperti,  maraknya Usaha Kecil Menengah, dan industri kreatif.

“Kita pastikan eks lokalisasi Dolly clear dari praktek prostitusi, dan keamanan terus kita tingkatkan untuk menjaga kenyamanan masyarakat di wilayah Dolly.”ujarnya saat jumpa pers soal ‘Penegakan Perda dan Upaya Pengamanan Kota’ di ruang Humas Pemkot Surabaya, Senin (01/05/17).

Ia mengakui, memang belum lama ini diketemukan ada praktik prostitusi terselubung di bekas kawasan Dolly namun segera dirazia dan ditindak oleh Satpol PP.

“Dalam razia tersebut ada tujuh wanita pekerja seks komersial yang kita amankan.”terangnya.

Lebih lanjut Irvan menjelaskan, jumlah Pekerja Seks Komersial (PSK) yang terjaring oleh Satpol PP disekitar eks Dolly selama empat bulan terakhir yaitu Januari hingga April 2017 sudah terjaring 36 PSK dari empat wilayah yaitu, eks lokalisasi Dolly 12 orang, Makam kembang Kuning 11 orang, Diponegoro 3 orang, dan Tambak Asri 10 orang.

“Sementara selama tahun 2016 jumlah PSK atau Wanita Harapan  yang telah terjaring oleh Satpol PP total sebanyak 111 orang. Setiap PSK yang terjaring akan dilakukan outreach dan tes HIV oleh Dinas Kesehatan dan DP5B Kota Surabaya.”jelas Irvan.

Irvan juga menambahkan, dalam menjaga ketertiban umum bukan hanya fokus di kawasan eks Dolly namun juga seluruh Surabaya yang diindikasikan rawan terhadap kriminal.

Langkah-langkah Satpol PP dalam menjaga ketertiban umum, kata Irvan, Satpol PP membentuk ‘Tim Asuhan Rembulan’ yang terdiri dari Polrestabes, Tim Odong-odong Satpol PP, Satlinmas, Dispora, Dishub, dan Dinas Sosial Kota Surabaya.

Irvan menerangkan, selama enam bulan sejak Oktober 2016  hingga Maret 2017 Tim Asuhan Rembulan sudah berhasil merazia sedikitnya 40 orang dalam operasi penertiban. Rinciannya, dibulan Oktober 2016 terjaring 12  orang, November 5 orang, Desember 4 orang, Januari 2017 14 orang, Februari 2  orang, dan bulan Maret 3 orang. “Total 40 orang.”jelasnya.

Sementara itu Camat Sawahan, Yunus mengatakan, kawasan Dolly kini sudah beralih fungsi tidak lagi menjadi sentra pekerja seks komersial namun menjadi kawasan dengan geliat ekonomi warga yang terus tumbuh. Karena para eks wanita pekerja seks oleh Pemkot Surabaya dilatih untuk berkarya dengan beragam usaha yang digelutinya.

Yunus menerangkan, pemberdayaan warga di eks Dolly terus dilakukan dan untuk menjaga ketertiban pihaknya bersama Satpol PP setiap malam keliling melakukan operasi penertiban umum.

Selain itu, kata Yunus, Pemkot Surabaya juga melakukan pembinaan kepada warga untuk menjadi usahawan dengan dilatih dan diberikan modal usaha. Bukan saja mantan pekerja seks, namun juga warga yang selama ini tinggal di Dolly juga mendapat prioritas khusus untuk dikader menjadi usahawan.

“Coba Anda lihat sekarang di Dolly, banyak pelaku UKM eks pekerja Dolly dan warga setempat berhasil mengembangkan usahanya dengan berbagai macam hasil kreatifitas produk yang dihasilkan. Dan Dolly kini sudah menjadi sentra industri kreatif dan UKM yang inovatif.”ungkapnya. (arf)

Senin, 01 Mei 2017

OJK Gandeng BEI, APRDI Gelar Sosialisasi dan Edukasi Pasar Modal Terpadu 2017


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Bidang Pengawasan Sektor Pasar Modal (BPSPM) akan menyelenggarakan Kegiatan Sosialisasi dan Edukasi Pasar Modal Terpadu 2017 di Surabaya pada tanggal 25 – 27 April 2017.

Kegiatan ini telah diselenggarakan sejak tahun 2015 di 12 kota besar di Indonesia dan merupakan hasil kerjasama antara OJK dengan BEI dan Asosiasi Pengelola Reksa Dana Indonesia (APRDI).Kota surabaya menjadi kota ke-3 diselenggarakannya program SEPMT tahun 2017 setelah Semarang dan Yogyakarta.

" Adapun tujuan dari kegiatan dimaksud, yang pertama adalah untuk meningkatkan pemahaman masyarakat, wartawan, dan pelaku bisnis di daerah atas issue aktual di Pasar Modal, kedua untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat dalam berinvestasi yang cerdas dan aman, ketiga sebagai bentuk ajakan persuasif kepada masyarakat untuk dapat menjadi investor di Pasar Modal, dan yang terakhir adalah sebagai wujud kongkret dari recycle pungutan OJK." kata  Luthfy Zain Fuady selaku Direktur Pengaturan Pasar Modal.

Luthfy menjelaskan, berdasarkan survei indeks literasi keuangan tahun 2016, indeks Pasar Modal hanya sebesar 4,4% meningkat dari yang sebelumnya di tahun 2013yaitu sebesar 3,79%. Sedangkan untuk indeks inklusi tahun 2016 juga mengalami peningkatan dari 0,11% di tahun 2013 menjadi 1,25% di tahun 2016. " Diharapkan melalui kegiatan ini dapat lebih meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap Pasar Modal khususnya di Kota Surabaya." jelasnya.

Masih kata Luthfy, target peserta dari penyelenggaraan kegiatan ini adalah Pejabat/Pegawai Kantor OJK, para pelaku bisnis, wartawan Lokal, Dosen/Pengajar; dan Mahasiswa di daerah.

Adapun kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan selama kurang lebih 3 (tiga) hari di Surabaya.  yakni, 25 April 2017 diselenggarakan Media Gathering Wartawan di Kantor Regional 4 OJK JawaTimur.26 April 2017 diselenggarakan Seminar Pasar Modal di Aula Fakultas Kedokteran Universitas Surabaya, Tenggilis.27 April 2017 Kompetisi Nasional Games InvestasiPasar Modal 2017 di Gedung Perpustakaan Universitas Surabaya, Tenggilis.

Dia menambahkan, yang berbeda dari program SEPMT tahun ini dengan tahun sebelumnya adalah program ini diselenggarakan bersamaan dengan dua Kompetisi games investasi Pasar Modal 2017 yaitu games Nabung Saham GO, yang merupakan aplikasi game simulasi trading yang dibuat sederhana untuk memudahkan pengenalan Pasar Modal kepada masyarakat yang masih awam. Aplikasi ini dapat di download di google playstrore dan appstrore. Kompetisi games kedua adalah Stocklab yaitu game simulasi investasi berbentuk kartu.

" Games ini di-launching bersamaan dengan Nabung Saham GO pada tanggal 27 Agustus 2016 d BEI dan sudah diperkenalkan ke masyarakat di lebih dari 20 kota dan lebih dari 40 perguruan tinggi." pungkas Luthfy. (Dji)