KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Tak seperti biasanya terlihat di kawasan Grand Pakuwon Banjar Sugihan, Tandes, Surabaya. Jalan yang biasanya sunyi itu, kini sekali-kali terdengar suara sirene yang biasanya dipakai oleh mobil kepolisian.
Alhasil suasana area itu cukup riuh bahkan ‘mencekam’, terlihat satu persatu mobil dengan perawakan besar muncul dengan gagahnya lalu parkir di ujung jalan tikungan yang sudah disediakan.
Selain besar, mobil yang diketahui bermerk Mitsubishi Pajero itu semakin terlihat gagah apalagi dengan adanya tampilan velg dengan paduan ban yang besar.
Ditambah dengan kombinasi warna atau desain acsesoris sehingga terlihat tampilan yang cukup menggoda mata untuk melihatnya.
Tak hanya mobil, tapi pemilik atau pengemudinya pun juga demikian. Terlihat satu persatu dandanan sang pengemudi itu beraneka ragam, ada yang memakai topi ala koboi, topi adat pokoknya bermacam-macam namun rata-rata mereka mengenakan kemeja hitam dengan tulisan tepat dibelakang punggung bertuliskan Pajaro Indonesia (PI).
Satu-persatu usai keluar dari mobil, mereka lantas menuju tenda yang didepannya terdapat panggung besar.
Alunan musik disco dipandu dengan seorang Dis Jokey (DJ) wanita semakin menambah suasana meriah. Ditambah live musik serta tarian tradisional Surabaya.
Suasana yang cukup meriah itu merupakan gambaran dari acara deklarasi Pajero Indonesia (PI) Bersatu, sabtu (21/5/2017).
Acara deklarasi ini merupakan tindak lanjut atas pembentukannya yang telah dilakukan pada 18 februari 2017 lalu.
Menurut Junaedi, ketua komunitas Pajero Indonesi (PI) Bersatu memiliki empat visi dan lima misi.
Adapun Visi itu diantaranya
1 Menunjukan eksistensi PI BERSATU kepada khalayak umum bahwa keberadaan penggemar kendaraaan Mitsubishi Pajero dari berbagai daerah/kota di Indonesia adalah solid dan terarah / positif kegiatannya.
2 Membina serta memajukan tingkat kreativitas, para anggota sehingga menghasilkan manfaat untuk kemajuan dan perkembangan PI BERSATU sendiri atau pihak lain.
3 Menjalin hubungan yang baik dengan organisasi otomotif lainnya yang mempunyai orientasi dan kesamaan (visi dan misi).
4 Melindungi kepentingan hak para anggota PI BERSATU yang berhubungan dengan hubungan antara klub dengan pihak ATPM dengan tetap memperhatikan kepentingan umum dan pemerintah.
Sedangkan lima Misi itu meliputi
1 Menghimpun dan mengkoordinir para pemilik dan para pemakai kendaraan Mitsubishi Pajero dalam suatu wadah untuk dapat dengan mudah memberikan informasi bagi kendaraan sendiri ataupun sesama angggota PAJERO INDONESIA BERSATU terkait tata cara pemeliharaan/perawatan kendaraan sebaik baiknya dalam arti seluas luasnya.
2 Ikut serta dalam menciptakan budaya disiplin dan ketertiban berlalu lintas, sehingga sedapat mungkin terhindar dari kerugian dan kecelakaan antar pemakai jalan dan lingkungan sekitarnya.
3 Meningkatkan pengetahuan para anggota PI BERSATU tentang tata cara berkendara dan merawat kendaraan sehingga para anggota dapat memperoleh kenyamanan dan kepuasan terhadap masalah teknis yang mungkin timbul, terutama dalam hal keselamatan pengemudi, penumpang, kendaraan dan pengguna lalin lainnya.
4 Meningkatkan rasa kekeluargaan, kebersamaan antar seluruh anggota PI BERSATU dan keluarganya khususnya dan antar pemakai kendaraan pada umumnya, sehingga melahirkan rasa solidaritas dan empati yang tinggi antara setiap anggota dan keluarganya serta masyarakat pada umumnya.
5 Menjalin sinergi dalam bidang yang seluas-luasnya, antara anggota PI BERSATU dan keluarganya sehingga dapat membangun kebersamaan dan kekeluargaan yang membahagiakan semua anggota dan keluarganya
“ Kita adalah club yang baru, mengundang dan menyaksikan kepada club-club pajero sebelumnya supaya kita hadir ditengah tengah mereka kita juga ingin dikenal di Surabaya, yang terpenting Kekeluaraan untuk bersilahturahmi.” Jelasnya.
Selain komunitas PI Bersatu, turut hadir komunitas otomotif lainnya, tampak pula Lurah Banjar Sugihan, Camat, Danramil, Perwakilan Polsek Tandes dan Kapolres Bangkalan. (arf)