KABARPROGRESIF.COM : (Semarang) Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Semarang Lantamal V Kolonel Laut (P) Hanarko Djodi Pamungkas menerima kunjungan putra putri Maritim Jawa Tengah di ruang Sintok Mako Lanal Semarang, Rabu (26/7).
Dalam kesempatan tersebut, Danlanal Semarang didampingi Palaksa dan perwira Staf Lanal Semarang. Dalam sambutannya, Djodi -sapaan akrab Danlanal Semarang ini- menyatakan sangat senang atas kunjungan dari Putra Putri Maritim Jawa Tengah ke Mako Lanal Semarang, mengingat dalam waktu dekat ini yakni pada awal bulan Agustus 2017 Lanal Semarang mempunyai event besar yakni Bhaksos TNI AL yang menurut rencana akan di hadiri oleh Menteri Sosial dan Ibu Ketua Umum Jalasenastri.
“Terima kasih kepada rekan-rekan dari putra-putri Maritim Jawa Tengah yang telah meluangkan waktunya untuk berkunjung ke Mako Lanal Semarang ini. Pada kesempatan ini juga, saya sampaikan bahwa dalam waktu dekat ini, tepatnya diawal bulan Agustus mendatang akan dilaksanakan bakti sosial TNI AL. Kegiatan tersebut rencananya akan dihadiri oleh Menteri Sosial Khofifah Indarparawansa dan Ibu Ketua Umum Jalasenastri,” ujar Djodi.
Untuk itu kehadiran dari Putra Putri Maritim di Lanal Semarang di rasakan sangat tepat sekali. Selanjutnya Komandan Lanal Semarang meminta kepada Putra Putri Maritim Jateng untuk bisa membantu meramaikan acara tersebut diatas.
“Saya mohon kepada rekan-rekan sekalian, untuk turut mensukseskan acara tersebut," pintanya.
Bagaikan gayung bersambut hal tersebut langsung di setujui oleh Para Putra Putri Maritim Jateng dan berjanji akan mendatangkan seluruh Komunitas yang berdomisili di Jateng.
Mengakhiri kunjungannya Putra Putri Jateng berkesempatan berfoto bersama Komandan Lanal Semarang dan Penata Model dari Semarang, Bayu Ramli. (arf)