Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Soft Launching Kota Lama, Gelar Sejumlah Paket Wisata

Sejumlah paket wisata digelar Pemkot Surabaya usai soft launching Kota Lama zona Eropa yang berada di kawasan Jalan Rajawali, Krembangan, Surabaya.

Cegah Narkoba di Kalangan ASN dan Pelajar, Pemkot Surabaya Gandeng BNN dan Polisi

Upaya Pemkot Surabaya memberantas Narkoba tak hanya di kalangan pelajar dan masyarakat, tetapi juga Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup pemkot.

Peluang Investasi untuk Pengembangan Eks THR-TRS

Pemkot Surabaya menggandeng Kamar Dagang dan Industri (Kadin) untuk mempromosikan proyek peluang investasi di Kota Pahlawan. Diantaranya di kompleks eks Taman Hiburan Rakyat (THR) dan Taman Remaja Surabaya (TRS).

Tekan Laju Inflasi, Pemkot Rutin Gelar Pangan Murah

Untuk menekan laju inflasi agar masyarakat bisa mendapatkan komoditas bahan pangan dengan lebih murah, Pemkot Surabaya rutin menggulirkan program Gerakan Pangan Murah setiap bulan.

Pemkot Surabaya Komitmen Amankan Aset yang Dikuasai Pihak Ketiga

Berbagai upaya strategis terus dilakukan Pemkot Surabaya untuk memastikan aset daerah dapat dimanfaatkan secara optimal demi kepentingan warga dan pemerintah.

Jumat, 24 November 2017

300 Personel Diterjunkan Pasca Angin Puting Beliung


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Sekitar 300 prajurit TNI-AD diterjunkan di beberapa titik lokasi pasca serangan angin puting beliung beberapa waktu lalu.

Tak hanya itu, terdapat 3 titik lokasi yang dinilai mengalami kerusakan berat usai diterjang angin dan guyuran hujan lebat di wilayah Kabupaten Sidoarjo.

Dikatakan Letkol Inf Fadli Mulyono, dirinya telah menyiagakan ratusan prajuritnya di beberapa titik wilayah terdampak serangan angin beliung yang terjadi hari rabu lalu.

“Terutama di Kecamatan Waru. Disana ada 3 desa yang mengalami kerusakan paling berat. Selain Tambakrejo, juga terdapat desa Tambaksawah dan Tambaksumur,” ungkap Dandim 0816/Sidoarjo ini di tengah-tengah proses penanggulangan berlangsung. Jumat, 24 Nopember 2017.

Selain itu, kata Fadli, upaya yang dilakukannya saat ini, juga menindaklanjuti perintah langsung yang disampaikan oleh Danrem 084/Bhaskara Jaya, Kolonel Kav M. Zulkifli usai melakukan peninjauan di wilayah tersebut.

“Kebetulan, kemarin juga Danrem sudah memberikan perintah langsung untuk segera melakukan penanggulangan di daerah ini,” tegasnya.

Perlu diketahui, akibat serangan angin tersebut, ratusan rumah di wilayah Kecamatan Waru mengalami kerusakan yang cukup parah. Tak hanya itu, akibat serangan angin tersebut, puluhan warga mengalami luka-luka. (arf)

Danlantamal IX LepasKeberangkatan Taruna AAL


KABARPROGRESIF.COM : (Ambon) Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut IX (Danlantamal IX) Laksamana Pertama TNI Nur Singgih Prihartono, S.E., M.Tr (Han) beserta Ketua Korcab IX Daerah Jalasenastri Armada Timur melepas sebanyak 102 Taruna/Taruni Akademi Angkatan Laut (AAL) Tingkat IV angkatan ke-63 yang sedang melaksanakan Latihan Praktek (Lattek) pelayaran Jalayudha tahun 2017 di Ambon. Jumat (24/11/2017) pagi.

Para Taruna/Taruni AAL angkatan ke-63 itu berangkat dari Dermaga Pelabuhan Umum Yos Sudarso Ambon menggunakan dua buah kapal perang yakni KRI Abdul Halim Perdanakusuma-355 dan KRI Teluk Ende-517 dari Koarmatim, setelah melaksanakan serangkaian kegiatan selama kurang lebih 4 hari di Kota Ambon.

Selanjutnya para Taruna/Taruni AAL ini akan berlayar menuju daerah tujuan berikutnya yaitu Kota Kendari Sulawesi Tenggara dan akan melaksanakan serangkaian kegiatan yang sama seperti di Kota Ambon. Selama dalam pelayaran, para Taruna/Taruni diberikan pengalaman dalam mengoprasikan kapal combatan sebagai media latihan dengan harapan dapat membangkitkan jiwa patriotisme dan militansi para Taruna sebagai modal dasar prajurit-prajurit bahari yang tangguh dan pantang menyerah.

Danlantamal IX mengungkapkan rasa hormat dan terima kasih kepada pemerintah Provinsi Maluku maupun pemerintah Kota Ambon dan seluruh instansi yang telah memberikan bantuan serta dukungan, sehingga seluruh rangkaian kegiatan yang telah direncanakan dapat terlaksana dengan baik.

“Atasnama TNI Angkatan Laut kami ucapkan terimakasih atas bantuan dan dukungan yang telah diberikan sehingga seluruh kegiatan Taruna/Taruni AAL angkatan ke-63 berjalan lancar dan sukses, terutama kepada seluruh masyarakat Kota Ambon yang antusias menyaksikan drumband Genderang Suling Gita Jala Taruna pada kirab kota beberapa hari lalu, sehingga dapat menghibur masyarakat Kota Ambon”, ujar Komandan Lantamal IX Ambon.

Turut hadir acara pada pelepasan para Taruna/Taruni angkatan ke-63 antara lain, Wakil Komandan Lantamal IX Kolonel Marinir Imam Sopingi, para Asisten Danlantamal IX, para Kadis/Kasatker Lantamal IX, personel Perwira, Bintara dan Tamtama Lantamal IX serta Pengurus Korcab IX Daerah Jalasenastri Armada Timur. (arf)

Bupati Kunjungi Pos Kotis Satgas Pamtas RI-PNG Yonif Mekanis 512/QY


KABARPROGRESIF.COM : (Keerom) Bupati Keerom Drs. Celsius Watae, M.H. Beserta rombongan melaksanakan kunjungan kerja ke Pos Kotis Satgas Pamtas RI-PNG Yonif Mekanis 512/QY di distrik Senggi Kabupaten Keerom.Kamis (23/11/2017)

Dalam kunjungan tersebut, Bupati Keerom Drs. Celsius Watae, M.H. memberikan Apresiasi dan motivasi kepada pajurit Pos Kotis Satgas Pamtas RI-PNG Yonif Mekanis 512/QY yang tengah bertugas dalam menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). 

“ Anak-anak satgas 512/QY bagus, di sela-sela kesibukanya dalam melaksanakan tugas negara juga masih mau dengan semangat untuk bercocok tanam dan hasilnya juga cukup baik. “ Jelas bupati..

Sebelom meninggalkan  Pos Kotis Satgas Pamtas RI-PNG Yonif Mekanis 512/QY di distrik Senggi Kabupaten Keerom, Celsius Watae, M.H juga memotivasi prajurit menjalankan kedaulatan NKRI.

“ Selamat bertugas dan tetap semangat, jaga kesehatan dan semoga berhasil dalam setiap menjalankan tugas di wilayah perbatasan RI-PNG”. sapa orang nomor satu di kabupaten Keerom.

Turut hadir dalam Kunjungan Kerja bapak Bupati Keerom ke Pos Kotis Satgas Pamtas RI-PNG Yonif Mekanis 512/QY, Para Asisten kabupaten Keerom Kadistrik Senggi Kapolres Keerom Kapolsek senggi dan Danramil Senggi. (arf)

Kamis, 23 November 2017

Masduki Tantang Mundur Bila Terlibat Pembongkaran Masjid


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Pernyataan Sekretaris MUI Jatim, Muhammad Yunus jika anggota DPRD Surabaya, tidak mampu memperjuangkan aspirasi rakyat terkait pembongkaran Masjid As-Sakinah dibantah oleh Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya, Masduki Thoha.

Masduki menjelaskan, begitu mendengar rencana pembangunan gedung baru DPRD dirinya langsung menghubungi Sekretaris Daerah (Sekda) Hendro Gunawan. Waktu itu, dia langsung meminta dicarikan lokasi alternatif sebelum masjid dibongkar.

"Waktu itu saya ngomong sama Pak Sekda, sebelum ada ganti jangan dibongkar. Waktu itu langsung kita panggil Sekretaris Dewan untuk mencari lokasi," jelas Masduki Thoha, Rabu (23/11/2017).

Menurut Masduki, dalam rencana pembangunan gedung baru DPRD tidak ada rencana penghapusan masjid. Sebaliknya masjid baru nantinya akan dibangun jauh lebih besar dan megah.

Dalam kesempatan itu, politisi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini juga tidak sepakat jika anggota legislatif disalahkan terkait pembongkaran masjid dan pembangunan gedung baru dewan. Menurut dia, yang bertanggung jawab atas proyek tersebut adalah pemerintah kota.

"Yang membangun itu pemerintah kota. Tidak mungkin Madjid dihilangkan. Apalagi, 90 persen lebih yang ada di sini itu muslim," tandasnya.

Politisi yang dikenal vokal ini memastikan akan mundur dari anggota DPRD Kota Surabaya, jika di lahan bekas Masjid As-Sakinah tidak ada tempat ibadah yang dibangun.

"Kalau tanah itu tidak jadi masjid, saya akan mundur. catat itu omongan saya," tegas mantan Ketua PC Ansor Surabaya itu.

Sebelumnya, Sekretaris MUI Jatim, Muhammad Yunus. Yunus meminta anggota dewan mundur dari posisinya jika sudah tidak mampu memperjuangkan aspirasi masyarakat. Permintaan itu disampaikan saat mengikuti hearing dengan anggota DPRD Surabaya.

"Kalau anda tidak bisa mewakili kami silahkan pergi. Kami akan mencari wakil yang lain," ujar Yunus di hadapan anggota dewan. (arf)

Sekretaris MUI Jatim Sindir Risma Hanya Perhatian Pada Taman


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Tak hanya Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Timur, KH Abdusshomad Bukhori yang gemas dengan perilaku Pemerintah Kota (Pemkot) dan DPRD Surabaya yang sewenang-wenang membongkar masjid As-Sakinah di dalam komplek  gedung parlemen di jalan Yos Sudarso Surabaya.

Pernyataan tidak kalah pedas juga dilontarkan Sekretaris MUI Jatim, Muhammad Yunus.

Yunus meminta anggota dewan mundur dari posisinya jika sudah tidak mampu memperjuangkan aspirasi masyarakat.

"Kalau anda tidak bisa mewakili kami silahkan pergi. Kami akan mencari wakil yang lain," tegas Yunus.

Yunus juga menilai ada kejanggalan dalam pola pembangunan yang dijalankan Walikota Surabaya, Tri Rismaharini. Dimana Risma terkesan hanya peduli dengan kondisi taman yang ada di kota pahlawan.

Orang nomor satu di kota pahlawan tersebut terkesan lalai dengan masalah tempat ibadah. Contohnya masjid yang berada di Middle East Ring Road (MERR). Masjid itu hilang tanpa bekas dan tidak kunjung dibangun.

"Sama halnya Masjid As-Sakinah belum ada pengganti tapi sudah dibongkar," kecam Yunus dengan nada tinggi. (arf)

MUI Jatim Larang Lokasi Masjid As-Sakinah Satu Atap Dengan Gedung DPRD


KABARPROGRESIF.COM :(Surabaya) Polemik pembongkaran masjid As-Sakinah didalam komplek gedung DPRD Surabaya kian memanas.

Sorotan bahkan tudingan negatif sejumlah elemen masyarakat dan agama yang menyuarakan untuk menuntut Pemerintah Kota (Pemkot) dan DPRD Surabaya harus bertanggung jawab atas pembongkaran tempat ibadah itu.

Tak ingin polemik ini berlarut-larut karena adanya beda persepsi maka kalangan  DPRD khususnya Komisi C (Pembangunan) mengundang para ulama untuk mencari solusi kebenarannya.

Namun apa yang diperoleh, kedatangan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Propinsi Jatim, Ansor dan organisasi keagamaan lainnya membuat kalangan Pemkot dan DPRD Surabaya terbelalak.

Hearing yang diharapkan dapat menjadi back up atau dukungan untuk merelokasi masjid As-Sakinah tidak sesuai harapan.

Hal ini dapat terlihat pasca pemaparan oleh Kepala Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman Cipta Karya dan Tata Ruang, Eri Cahyadi.

Secara tegas Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Timur, KH Abdusshomad Bukhori meminta masjid baru yang akan dibangun lokasinya tetap di tempat semula tidak berada di lantai dasar. Sementara untuk gedung dewan yang baru, dia meminta dicarikan lokasi lain.

"Tanah masjid hanya boleh untuk masjid, itu sesuai peruntukanya," tegas Abdusshomad saat dengar pendapat dengan anggota dewan, Rabu (23/11/2017).

Menurut Abdusshomad, pembongkaran masjid di komplek gedung dewan merupakan masalah sensitif. Untuk itu, ia menyarankan semua lapisan masyarakat diajak bicara sebelum pembangunan dimulai.

Abdusshomad meminta Pemkot Surabaya, mencontoh Pemprov Jatim dalam membangun masjid baru. Dimnana masjid baru dibangun jauh lebih megah dari sebelumnya.

"Jangan membangun masjid untuk memecah belah umat Islam. Negara kita bukan sekuler tapi pancasila," tandasnya.(arf)

Wawali Kota Surabaya Klaim Serapan Anggaran Proyek Fisik Meningkat


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Pemerintah kota (Pemkot) Surabaya berupaya menuntaskan sejumlah proyek pembangunan yang dikerjakan pada tahun 2017.

Wakil Walikota Surabaya, Whisnu Sakti Buana, usai mengikuti Rapat Paripurna, Kamis (23/11) mengatakan, bahwa masih ada waktu untuk menyelesaikannya.

Menurutnya, setiap akhir tahun, pihaknya mengevaluasi semua proyek yang belum selesai, tertunda atau bahkan tuntas seratus persen.

“Bukannya terlambat (pengerjaannya),” kelitnya.

Whisnu mengklaim, serapan anggaran untuk proyek fisik dari tahun ke tahun selalu mengalami peniningkatan. Jika, sesuai data, hingga Oktober serapan anggaran di Dinas Pekerjaan Umum, Bina Marga dan Pematusan, serta Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman, Cipta Karya dan Tata Ruang sekitar 41 persen.

Menurut Wakil Walikota, hal itu disebabkan, karena pelaksana proyek seringkali menarik uangnya pada akhir tahun.

“Biasanya tagihan menumpuk di bulan Nopember dan Desember ini. Makanya kita lihat akhir tahun,” paparnya.

Whisnu mengatakan, pemerintah kota intens memantau pekerjaan yang dikerjakan para pelaksana. Ia optimis serapan anggaran tahun ini lebih  baik dari tahun sebelumnya. (arf)

Kesiapan Prajurit Korps Marinir Dalam Latihan Raksa Yuda 2017


KABARPROGRESIF.COM : (Kalimantan) Komandan Pasmar-2, Brigjen TNI (Mar) Nuralamsyha didampingi Wadan Pasmar-2 Kolonel Mar Sarjito mengecek kesiapan prajuritnya dalam Latihan Raksa Yuda Tahun 2017, dipantai Kura-kura Singkawang, Kalimantan Barat. Kamis, (23/11/2017).

Dalam pengecekan tersebut, Orang nomor satu di jajaran Pasmar-2 itu mengecek kesiapan matrial-matrial tempur untuk mendukung atau melaksanakan latihan Raksa Yuda 2017 dan lokasi latihan yang sudah di tentukan oleh Perwira pelaksana latihan.

Latihan yang akan dilaksanakan tanggal 25 November 2017 ini untuk mengasah kemampuan prajurit dalam menjalankan tugas dimedan pertempuran, Selain itu latihan ini juga untuk mendukung peresmian Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan XII (Yonmarhanlan XII) Yang akan diresmikan tanggal 28 November 2017.

Tak Lupa Wadan Pasmar-2 Kolonel Marinir Sarjito juga memberikan pengarahan kepada seluruh Perwira Pelaksana latihan agar tetap mengutamakan keselamatan, Keamanan,  dan suksesnya latihan Raksa Yuda 2017. (arf)

Selalu Bersyukur Itula Prajurit Korps Marinir Padang


KABARPROGRESIF.COM : (Padang) Komandan Yonmarhanlan II Letkol Marinir Bastian Setya Laksana Putra menggelar Tasyakuran HUT ke 10 Yonmarhanlan II di Lapangan Apel Yonmarhanlan II dan Tasyakuran Dirgahayu 72 Korps Marinir di gedung Serba Guna Yonmarhanlan II Padang Sumatera Barat. Kamis, (23/11/17).

Pada tasyakuran HUT ke 10 Yonmarhanlan II yang lalu, Komandan Yonmarhanlan II Letkol Marinir Bastian Setya Laksana Putra menghimbau agar prajurit Yonmarhanlan II selalu bersyukur kepada Tuhan YME dan menyampaikan rasa terima kasih kepada keluarga besar Yonmarhanlan II atas pengabdian kepada Korps Marinir dan TNI AL pada umumnya.

Dalam acara tasyakuran Dirgahayu 72 Korps Marinir, Danyonmarhanlan II mengundang Wadan Lantamal II Kolonel Marinir Lasmono dan Para Asisten Danlantamal II dan diikuti Keluarga Besar Prajurit Yonmarhanlan II, dimana Wadan Lantamal II memberikan sambutan serta menyampaikan kepada prajurit Yonmarhanlan II agar selalu menjaga kekompakan dan keharmonisan dalam berumah tangga.

Tasyakuran Dirgahayu 72 Korps Marinir di awali Pembukaan, laporan Ketua Pelaksana kepada Wadan Lantamal II, sambutan dari Wadan Lantamal II Kolonel Marinir Lasmono, tausiyah agama oleh Ustad Zulhandra Koto S.ag, pemotongan tumpeng oleh Danyonmarhanlan II Letkol Marinir Bastian Setya Laksana Putra untuk diberilan kepada prajurit termuda dan dilanjutkan dengan ramah tamah bersama prajurit Yonmarhanlan II. (arf)

TNI AD Juara Umum Lomba Tembak AARM Ke-27 Di Singapure


KABARPROGRESIF.COM : (Jakarta) Ada berita yang membanggakan bangsa Indonesia, khususnya TNI AD dan Kodam II/Sriwijaya, yang datang dari Singapura. TNI AD dipastikan akan kembali mengharumkan nama Indonesia di kancah Internasional, pada ajang kompetisi menembak tahunan oleh tentara 10 negara Asean yakni ASEAN Armies Rifle Meet (AARM) ke-27 yang digelar di Singapura, pada sejak tanggal 6 November 2017 dan berakhir pada 22 November 2017.

TNI AD dipastikan akan menjadi juara umum mengungguli negara ASEAN lainnya dengan perolehan 29 medali emas, 9 perak dan 9 perunggu (21/11/2017). Bahkan yang membanggakan, pada event tersebut, prajurit TNI juga berhasil naik podium sebagai juara 1,2,3,4 alias menyapu bersih kategori senapan.

Yang lebih membanggakan Kodam II/Swj adalah diantara 37 penembak TNI AD yang mengikuti AARM, ada yang berasal dari Kodam II/Swj yakni dari satuan Yonzipur 2/Samara Grawira ,Prabumulih, atas nama Praka Zulkarnain Amrullah.

Praka Zulkarnain Amrullah berhasil mengukir prestasi yang sangat luar biasa, yakni menjadi juara terbaik Champion perorangan AARM Singapura 2017 dengan prestasi, yakni Macth 1 : emas perorangan dan emas Team, Macth 2 : perunggu perorangan dan emas team, Macth 3 : perak perorangan dan emas team, Trophy perorangan dan tropy team, serta Macth 4 dan 5 mendapatkan perak.

Atas keberhasilan tersebut, Pangdam II/Swj Mayjen TNI AM Putranto, S.Sos menyampaikan ucapan selamat kepada Praka Zulkarnain Amrullah, anggota Kompi Bantuan Yonzipur 2/SG, yang telah membawa nama harum Kodam II/Swj. Semoga keberhasilan ini mampu membangkitkan semangat kepada prajurit yang lain untuk memperoleh pretasi yang terbaik.(rio)

Kursus Free Fall Jamping Master Resmi Ditutup


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Kursus Free Fall Jamping Master Marinir Ta. 2017 resmi ditutup oleh Pasops Kolatmar Letkol Marinir Baju Kelana Putra mewakili Komandan Komando Latih Korps Marinir Kolone Marinir Wurjanto di Lapangan Apel Puslatpasrat Gunungsari Surabaya. Kamis (23/11/2017).

Pada kesempatan tersebut selaku Komandan Upacara Kapten Marinir Ngatimin jabatan sehari hari sebagai Wadan Denkursus Puslatsus. Adapun peserta upacara terdiri dari 1 pleton pasukan dari Puslatpasrat, 1 pleton pelatih dari Puslatsus dan 1 pleton peserta kursus serta dihadiri oleh undangan antara lain Kajasrek Pasmar-1 Mayor Marinir Arifin, Danyon Taifib-1 Mar Mayor Marinir Alim, Pastaf Kolatmar, Danpuslatsus Letkol Marinir Ferdy Erwin T, Ka Akun Kolatmar Letkol Laut (S) M. Ari Swastowo dan Dankima Kolatmar Mayor Marinir Daniel Iwan S.

Kursus Free Fall Jamping Master kali ini diikuti oleh prajurit-prajurit terbaik dari perwakilan Batalyon-Batalyon yang berjumlah 12 personil dan Kursus tersebut memakan waktu hingga satu setengah bulan, dengan lokasi kursus berada di Puslatpasrat Gunungsari – Sby dan pelaksanaan praktek berada di Lanudal Juanda.

Dalam amanat Komadan Komando Latih Korps Marinir Kolonel Marinir Wurjanto yang dibacakan oleh Pasops Kolatmar Letkol Marinir Baju Kelana Putra menyampaikan kursus jumping master tersebut merupakan upaya korps marinir.untuk memberikan pembekalan kemampuan dan ketrampilan kepada prajurit guna menghadapi tuntutan. Tugas kedepan yang semakin. Komplek dan dinamis meskipun di hadapkan dengan keterbatasan dukungan namun hal ini menunjukkan bahwa komitmen korps Marinir tetap tinggi untuk senantiasa meningkatkan kesiap siagaan dalam mengantisipasi setiap ancaman.

Dengan selesainya kursus tersebut diberharapkan kepada seluruh peserta yang memiliki kemampuan bertindak sebagai free fall jumping master memiliki kemampuan teknis dan taktis di bidang sepesialisasinya dan ketrampilan lintas udara yang dapat di proyeksikan secara tepat dan cepat, guna mendukung tugas pokok korps Marinir sebagai pasukan pendarat amfibi.

Sebelum mengakhiri amanatnya, Komandan Kolatmar memberikan pesan kepada para peserta Kursus, yakni Pertama, Tetap tingkatkan ketaqwaan dan keimanan kepada Tuhan yang Maha Esa agar setiap langkah pengabdian kita selalu diberkahi dan diridhoi-Nya. Kedua, Pegang teguh jati diri prajurit Korps Marinir sebagai prajurit pasukan pendarat amfibi yang mampu melaksanakan tugas di segala medan. Tiga, Hayati seluruh materi yang telah diberikan dalam kursus ini dan aplikasikan dalam pelaksanaan tugas maupun operasi. Keempat, Bina dan tingkatkan terus disiplin diri sebagai modal dasar dalam pengabdian kepada Korps Marinir, TNI Al, Bangsa dan Negara.

Selanjutnya kepada pelaksana kursus, Dankolatmar menyampaikan ucapan terimakasih dan penghargaan yang setinggi tingginya atas terlaksananya kursus tersebut. (arf)

Brigif-3 Marinir Gelar Donor Darah dan Pemeriksaan Dini Kanker Sserviks


KABARPROGRESIF.COM : (Lampung) Brigade Infanteri-3 Marinir menyelenggarakan kegiatan donor darah di Bapra Brigif-3 Marinir dan kegiatan pemeriksaan dini kanker serviks di Balai Kesehatan (BK) Marinir di Piabung, Kec. Padang Cermin, Kab. Pesawaran, Prov. Lampung. Kamis (23/11/2017).

Pelaksanaan donor darah yang dilaksanakan di Bapra Brigif-3 Marinir tersebut diikuti oleh personel dari Brigif-3 Marinir,  Lanal Lampung, Koramil Padang Cermin, Yonif 143/TWEJ dan Polsek Padang Cermin. Sedangkan untuk kegiatan pemeriksaan dini kanker serviks dilaksanakan di Balai Kesehatan (BK) Marinir Piabung yang diikuti oleh Jalasenastri Cabang 7 PG Kormar.

Kegiatan donor darah dilakukan dari Unit Transfusi Darah (UTD) PMI prov. Lampung yang diketuai oleh dr. Jaka yang dihadiri dari Dinas Kesehatan Pesawaran Ibu Fitri. Kegiatan-kegiatan tersebut dilaksanakan masih dalam rangka rangkaian kegiatan memperingati HUT Marinir ke-72 yang dilaksanakan di Brigif-3 Marinir.

Turut dalam kegiatan tersebut Wadan Brgif-3 Mar, Pasintel Brigif-3 Mar, Paspers Brigif-3 Mar, Ka Akun Brigif-3 Mar, Dankima Brigif-3 Mar dan jajaran Perwira Brigif-3 Marinir.(arf)