KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan Angkatan Laut (Dankodiklatal) Laksda TNI Nurhidayat menerima kunjungan kerja Kepala Dinas Informasi dan Pengolahan Data Angkatan Laut (Kasdisinfolahtal) Laksma TNI Aria Cakra Wibawa, M.Tr Han di Loby Mako Pusat latihan Elektronika dan Kendali Senjata (Puslatlekdalsen) Kesatrian Bumimoro Kodiklatal Surabaya, Senin, (7/9).
Soft Launching Kota Lama, Gelar Sejumlah Paket Wisata
Sejumlah paket wisata digelar Pemkot Surabaya usai soft launching Kota Lama zona Eropa yang berada di kawasan Jalan Rajawali, Krembangan, Surabaya.
Cegah Narkoba di Kalangan ASN dan Pelajar, Pemkot Surabaya Gandeng BNN dan Polisi
Upaya Pemkot Surabaya memberantas Narkoba tak hanya di kalangan pelajar dan masyarakat, tetapi juga Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup pemkot.
Peluang Investasi untuk Pengembangan Eks THR-TRS
Pemkot Surabaya menggandeng Kamar Dagang dan Industri (Kadin) untuk mempromosikan proyek peluang investasi di Kota Pahlawan. Diantaranya di kompleks eks Taman Hiburan Rakyat (THR) dan Taman Remaja Surabaya (TRS).
Tekan Laju Inflasi, Pemkot Rutin Gelar Pangan Murah
Untuk menekan laju inflasi agar masyarakat bisa mendapatkan komoditas bahan pangan dengan lebih murah, Pemkot Surabaya rutin menggulirkan program Gerakan Pangan Murah setiap bulan.
Pemkot Surabaya Komitmen Amankan Aset yang Dikuasai Pihak Ketiga
Berbagai upaya strategis terus dilakukan Pemkot Surabaya untuk memastikan aset daerah dapat dimanfaatkan secara optimal demi kepentingan warga dan pemerintah.
Senin, 07 September 2020
Marak Penjual Liar, Pedagang Pasar Kedurus Unjuk Rasa
KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Puluhan pemilik stan selaku Pedagang didalam pasar Kedurus, Kecamatan Karang Pilang, Surabaya menggelar aksi unjuk rasa tepat di depan kampung Kedurus 4 gang mangga, Surabaya.
Mereka memprotes dengan keberadaan para pedagang di luar lokasi pasar Kedurus yang semakin menjamur.
Pasalnya keberadaan pedagang di luar area pasar tersebut membuat kondisi di dalam pasar menjadi sepi pengunjung.
Akibatnya perputaran ekonomi para pedagang resmi yang berada di dalam Pasar Kedurus menurun drastis, apalagi dalam masa Pandemi Covid-19 seperti ini.
Sebelum menggelar aksi ini, pihak pedagang di dalam pasar Kedurus itu sudah berkoordinasi dengan Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPMK).
Namun nyatanya hingga aksi digelar tidak ada tindakan. Padahal tugas dan fungsi LPMK adalah menampung aspirasi masyarakat, peningkatan kualitas dan percepatan pelayanan pemerintah kepada masyarakat, penyusunan rencana, pelaksanaan, pelestarian dan pengembangan hasil-hasil pembangunan secara partisipatif, serta pengembangan potensi sumber daya alam serta keserasian lingkungan hidup.
Keluhan para pedagang di dalam pasar itu tak hanya disampaikan ke LPMK. Namun juga ke intansi pemerintahan di wilayah tersebut agar segera menertibkan pedagang di luar area Pasar Kedurus.
Tapi nyatanya, setali tiga uang, pihak kelurahan bahkan Kecamatan Karang Pilang terkesan tutup mata.
Dalam aksinya, para pedagang yang kebanyakan emak-emak mengeluarkan semua dagangannya.
Hingga berita ini diturunkan, aksi tersebut mendapat pengawalan dari aparat kepolisian, sedangkan pihak kelurahan Kedurus maupun kecamatan Karang Pilang
Minggu, 06 September 2020
Wali Kota Risma Sunmori di Surabaya Utara, Bagikan Masker ke Pemukiman Warga
KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Tiap akhir pekan, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini seperti telah memiliki agenda rutin.
Petugas Protokol Kesehatan dapati Warga Turi Tak Kenakan Masker
KABARPROGRESIF.COM: (Lamongan) Upaya penerapan new normal masih terus
digencarkan di wilayah tugas Kodim 0812/Lamongan.
Berbagai sanksi, hingga teguran pun tak segan-segan diberikan oleh petugas protokol kesehatan yang terdiri dari aparat TNI, Polri dan Pemda setempat.
Patroli itu, kali ini menyasar Kecamatan Turi, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur. Minggu, (6/9).
Di daerah itu, petugas berhasil menjaring puluhan warga yang diketahui tak mematuhi protokol kesehatan, terlebih mengenakan masker ketika berkendara.
“Kesadaran masyarakat masih minim. Ini salah satu kendala memutus rantai penyebaran Covid-19,” kata Pj Danramil Turi, Kapten Caj Suyanto.
Meski begitu, kata dia, sanksi maupun teguran yang diberikan bagi pelangar dilakukan secara humanis dan santun.
“Kita hanya berupaya membangun tingkat kesadaran masyarakat,” pungkasnya.
Sementara itu, Dandim 0812/Lamongan, Letkol Inf Sidik Wiyono mengapresiasi kinerja tiga pilar dalam upaya memutus rantai corona di Kabupaten Lamongan.
Betapa tidak, dalam upaya tersebut petugas diwajibkan untuk memiliki tingkat kesabaran yang tinggi ketika menghadapi pelanggar protokol kesehatan.
“Selama ini, tiga pilar sudah bekerja dengan ekstra. Kami himbau, masyarakat untuk tetap patuh dengan adanya aturan protokol kesehatan ini,” pinta Dandim. (Ar)
KAL Maribaya Lanal Tegal Kawal Sedekah Laut
KABARPROGRESIF.COM: (Tegal) Komandan Pangkalan TNI AL Tegal Letkol Mar Ridwan Azis bersama unsur jajaran Forkopimda Kota Tegal mengikuti proses upacara dan sedekah laut yang dilaksanakan di Halaman KUD Karya Mina Kota Tegal Jl.Blanak No.10 Kel. Tegalsari Kec. Tegal Barat Kota Tegal, Minggu (6/9).
Tradisi Upacara Sedekah Laut Nelayan Kota Tegal Tahun 2020 di ikuti lebih kurang 300 orang dan di laksanakan dengan himbauan dan pengecekan pemakaian masker dan juga jarak aman.
Turut hadir dalan kegiatan tersebut antara lain Walikota Tegal H. Dedy Yon Supriyono, Sekda Kota Tegal Johardi, Danlanal Tegal Letkol Mar Ridwan Azis, M.Tr. Hanl, Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Sutan Pandapotan Siregar, Kapolres Tegal Kota AKBP Rita Wulandari Wibowo, Kadis Perikanan Kelautan, Pertanian dan Pangan Kota Tegal Noor Fuady, Ketua Panitia Sedekah Laut Nelayan Kota Tegal Tahun 2020 H. Tambhari Gustam, Ketua DPC HNSI Kota Tegal H. Riswanto, Ketua PNKT Tegal H. Susanto Agus Priyono, Ketua KUD Karya Mina Kota Tegal Hadi Santoso dan Masyarakat nelayan Kota Tegal.
Sedekah laut yang biasanya 7 Ancak (sesajen) dilarung ke Laut tapi tahun ini menghadirkan 5 Ancak (sesajen).
Dalam pelarungan ancak di laut untuk keamanan sesuai SOP/Perijinan dan situasional sekarang tidak boleh melebihi dari 5 Mil. Untuk itu peraturan dan tata tertib wajib dilaksanakan.
Dalam sambutannya orang nomor satu di Kota Tegal H. Dedy Yon Supriyono, yang intinya adalah bahwa laut merupakan tradisi turun - temurun yang setiap tahunnya dirayakan masyarakat nelayan tegalsari dan sekitarnya. Sehingga hal ini menjadi sebuah kearifan lokal yang lestari.
Rutinitas sedekah laut ini terselenggara sebagai ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT atas hasil laut yang telah diperoleh nelayan.
Selain terkandung ungkapan rasa syukur atas rizki yang telah diperoleh, di dalam kegiatan ini, juga terkandung doa agar terus melimpah hasil laut yang diterima.
Karena sedekah laut dilaksanakan secara rutin setiap tahun, maka menjadi agenda yang di tunggu – tunggu, bukan hanya bagi warga nelayan, tetapi juga warga Kota Tegal pada umumnya. Sehingga secara alamiah sedekah laut telah menambah deretan daftar wisata budaya di Kota Tegal.
Hal ini sejalan dengan komitmen pemerintah Kota Tegal untuk terus mengembangkan sektor pariwisata"Jelas Walikota Tegal.
Danlanal tegal menyampaikan bahwa kegiatan sedekah laut/Larung sesaji dilaksanakan setiap tahun dan ini adalah budaya dan bentuk rasa syukur para nelayan kepada sang maha kuasa. Untuk itu di harapkan kepada nelayan harus selalu bersyukur dan menikmati rejeki dengan Ikhlas dan selalu bersabar, berdoa dan bekerja keras.
Sedekah laut ini menjadi suatu kegiatan turun temurun dari nenek moyang, hingga saat ini tetap berjalan.
Kegiatan sedekah laut ini juga di dukung oleh jajaran TNI - Polri, Prajurit Mako Lanal Tegalpun turut serta dalam pengamanan dan ketertiban acara. Tidak ketinggalan pula Kapal Angkatan Laut ( KAL) Maribaya Lanal Tegal Mengangkut jajaran rombongan Forkopimda dalam pelarungan di tengah laut sekaligus mengawal jalannya pelayaran, "Jelas Danlanal Tegal. (Ar)
Sabtu, 05 September 2020
Diberangkatkan dari Makam Sunan Bungkul, Besok Paslon Machfud-Mujiaman Daftar ke KPU Surabaya
KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Pasangan bakal calon Machfud Arifin dan wakilnya Mujiaman Sukirno berencana mendaftar ke KPU Surabaya pada Minggu (6/9) atau pada hari terakhir penutupan pendaftaran Pilwali Surabaya.
Tinjau Proges Pembangunan Jembatan Joyoboyo, Risma Minta November Kelar
KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini bersama jajarannya meninjau progres pembangunan Jembatan Joyoboyo yang terletak di sisi selatan Terminal Intermoda Joyoboyo (TIJ).
Pemkot Surabaya Gelar Operasi Konten Pornografi, Sasar Anak-anak di Warung Kopi dan Fasilitas Publik
KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya secara serentak menggelar operasi konten pornografi (OKP) di seluruh wilayah di Kota Pahlawan.
Pemkot Surabaya Panen Padi 21 Kilogram di Halaman Balai Kota
KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Sesuai dengan program Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini terkait kedaulatan pangan dalam menghadapi pandemi Covid-19, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) terus melakukan penanaman makanan pokok sehari-hari.
Kampung 1001 Malam di Surabaya Menarik Perhatian Istri Jenderal Bintang Empat
KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Kampung 1001 malam di Surabaya, lebih tepatnya di Kecamatan Krembangan, Kelurahan Dupak, Surabaya, menjadi daya tarik sendiri bagi Hetty Andika Perkasa.
Bukan disebabkan oleh daya tarik keindahan tersendiri, namun, kampung yang jauh dari hiruk pikuk pusat keramaian Kota itu, mendapat perhatian dari Istri Jenderal bintang empat di tubuh TNI-AD.
Beberapa bantuan sembako pun, disalurkan oleh Istri Jenderal TNI Andika Perkasa ke masyarakat di lokasi itu.
Letaknya yang berada di bantaran sungai, sekaligus di kolong jalan tol penghubung Surabaya-Gresik itu, menimbulkan keprihatinan tersendiri.
Suradi (58), salah satu pemulung yang saat itu menerima bantuan sembako dari Hetty Andika mengatakan jika puluhan tahun dirinya sudah menetap, dan tinggal di kampung 1001 malam tersebut.
Warga yang saat ini menderita lumpuh itu mengungkapkan jika bantuan yang ia terima saat ini, sangat membantu perekonomian keluarganya.
Ia pun mengaku, sangat terharu ketika Ketua Umum Persit Kartika Candra Kirana itu, bertandang ke rumahnya.
“Bagaimana saya tidak kaget pak, rumah saya amburadul seperti ini. Tapi beliau (Hetty Andika Perkasa, red), Istri seorang Jenderal mau bertamu ke rumah saya,” akunya, haru.
Diketahui, usai mengujungi kampung 1001 malam, Hetty Andika Perkasa menyempatkan diri untuk berkunjung ke Rusunawa yang berada di Kelurahan Dupak.
Di lokasi itu, ia juga membagikan beberapa paket bantuan sembako ke para penghuni Rusun dengan didampingi oleh Ketua Persit Kodim 0830/Surabaya Utara. (Ar)
Perda Terkait Pengelolaan Barang Milik Daerah Kota Surabaya Disahkan
KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) terkait pengelolaan Barang Milik Daerah (BMD) Kota Surabaya akhirnya disahkan menjadi Peraturan Daerah (Perda) pengelolaan BMD.
Jalin Sinergitas Danlanal Tegal bersama jajaran Forkopimda Laksanakan Gowes dan olahraga bersama
KABARPROGRESIF.COM: (Tegal) Komandan pangkalan TNI Angkatan Laut Tegal Letkol Mar Ridwan Azis, M.Tr.Hanla., CHRMP bersama jajaran Forkopimda Kota Tegal melaksanakan kegiatan senam dan gowes bersama dalam rangka sinergi antara jajaran Forkopimda kota Tegal, Sabtu (5/9).
Kegiatan diawali dengan apel senam bersama di lapangan apel Makodim 0712 Tegal dilanjutkan dengan gowes sepeda bareng menuju kebon mangga Martoloyo dengan jarak 15 KM.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka sinergitas Forkopimda dan jajaran TNI - Polri yang diikuti oleh lebih kurang 200 orang .
Dalam kegiatan ini turut menghadiri di antaranya Walikota Tegal H. Dedy Yon Supriyono, S.E., M.M, Danlanal Tegal Letkol Mar Ridwan Azis, M.Tr.Hanla., CHRMP, Sekda Kota Tegal Dr. Drs. Johardi, M.M, Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Sutan Pandapotan Siregar, S.I.P, Kapolres Tegal Kota AKBP Rita Wulandari Wibowo, S.I.K., M.H, Kalapas Kelas 2 B Kota Tegal : Sambiyono, B.c. Ip., M.H, Kasatpol PP Kota Tegal Hartoto, Si. Pem., M.Si, Kepala Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Tegal Siyamto, A.Ptnh., M.Si, dan Peserta Gowes dari TNI-Polri.
Gowes bareng ini di laksanakan agar terjalin hubungan baik antara pimpinan dengan pimpinan, atasan dengan bawahan, serta prajurit dan unsur instansi samping.
Turut mendampingi juga GowesserTegal dan Gowesser Prujurit Lanal Tegal beserta Kodim dan Gowesser Polresta tegal. (Ar)