Kamis, 24 September 2020



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menjadi pembicara dalam acara peluncuran program Gap Fund.

Risma dipilih menjadi pembicara lantaran pihaknya merupakan salah satu Board Member dari Global Covenant of Mayors for Climate and Energy (GCoM). 

Program tersebut, digagas oleh GCoM dengan dukungan dari pemerintah Jerman dan Luxemburg serta Bank Dunia.

Gap Fund merupakan sebuah program yang akan memberikan dukungan berupa bantuan teknis dalam mendukung proyek perencanaan perubahan iklim di berbagai negara.

Acara tersebut, diikuti Risma secara virtual dari Rumah Dinasnya, Jalan Sedap Malam, Rabu (23/9) malam. 

Pada kesempatan itu, wali kota perempuan pertama di Kota Pahlawan ini memaparkan strategi Surabaya dalam menangani perubahan iklim. 

Salah satunya yakni proyek pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa) yang terletak di Benowo.

“Surabaya saat ini sedang mengembangkan proyek limbah menjadi energi listrik dari pengelolaan sampah. Sekitar 11 megawatt listrik yang telah dihasilkan,” kata Risma dalam keterangan resmi yang diterima Kantor Berita RMOLJatim.

Risma menjelaskan, melihat peluang Gap Fund tersebut, tampaknya dapat membantu dalam membuat studi kelayakan tentang pengembangan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) yang dapat menampung hingga seribu ton per hari. 

Selain itu, Risma menyebut, tantangan lain yang tengah dihadapi terkait dampak perubahan iklim adalah terjadinya banjir. 

Terutama pada tahun 2010, tercatat hampir 52 persen Surabaya banjir saat turun hujan.

“Untuk mengatasi itu, sejumlah inisiatif kami lakukan. Hasilnya laju genangan air telah diturunkan dan hanya tersisa dua persen saja,” ungkap dia.

Wali kota perempuan pertama di Kota Surabaya itu mengaku, ia bersama jajarannya secara konsisten mengembangkan berbagai program untuk menangani persoalan banjir. 

Mulai dari pembangunan pompa air di sepanjang sungai yang mengalir, membuat bendungan hingga waduk. 

Bahkan, hingga hari ini, total pompa air yang telah dibuat Wali Kota Risma berjumlah sekitar 75 titik. 

“Saat air pasang, pintu air ditutup, sementara air di daratan dipompa keluar saat hujan deras. Itu yang kami lakukan,” jelasnya.

Untuk memaksimalkan upaya tersebut, Risma juga membuat program penghijauan. Di antaranya, membangun hutan kota, pembuatan taman, penanaman pohon secara rutin, konservasi kawasan pantai timur untuk mencegah bencana alam dan air pasang. 

“Itu yang kami lakukan secara terus menerus. Sekarang hutan kota kami luasnya mencapai 46 hektare dan total taman sebanyak 575 lokasi,” jelas dia.

Di kesempatan yang sama, ia juga merinci upaya lain yang masih memiliki kaitan erat. Diantaranya adalah memperbaiki saluran irigasi dan diubah menjadi drainase. 

Menurutnya, hal itu menjadi penting untuk dilakukan. Sebab, saluran air primer akan dikeruk. Sementara saluran sekunder dan tersier diperbaiki.

“Nah kan di bawah trotoar sudah terdapat drainase tersier yang besar. Itu fungsinya dapat membantu menampung air hujan sebelum melaju ke pompa air,” urainya.

Dari semua strategi yang dipaparkan itu, Wali Kota Risma optimistis bahwa praktik terbaik bukanlah tentang penggunaan teknologi tinggi, namun keberhasilan upaya itu terletak pada kemitraan yang kuat dan rutin. 

Termasuk melibatkan masyarakat, pemangku kepentingan, serta tata kota yang baik dengan tetap mempromosikan teknologi sederhana dalam pelaksanaannya.

“Saya percaya praktik terbaik yang kami miliki di Surabaya dapat direplikasi di kota-kota lain karena kunci suksesnya bukanlah tentang penggunaan teknologi tinggi,” papar dia.

Seusai paparan, tampaknya audience yang terdiri dari perwakilan pemerintah daerah dan kementerian dari berbagai negara mengapresiasi penjelasan Risma. 

Buktinya, moderator bernama Martin Wright menyatakan bahwa apa yang dilakukan Wali Kota Risma patut dicontoh untuk daerah-daerah lain. 

“Upaya Ibu Risma untuk adaptasi dengan perubahan iklim merupakan hal yang sangat menarik karena diambil dari langkah praktikal yang diambil di lapangan,” pungkasnya. (Ar)



KABARPROGRESIF.COM: (Sidoarjo) Wakil Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan laut (Wadan Kodiklatal) Brigjen TNI (Mar) Lukman ST., M.Si (Han) menghadiri sidang Penentuan Akhir (Pantukhir) Calon Siswa Pendidikan Pembentukan Bintara Singkat (Diktukbakat) TNI AL TA 2020 yang dilaksanakan di Gedung Bawean Pusat Latihan Pendidikan Dasar Militer (Puslatdiksarmil) Kodiklatal yang berlokasi di Juanda Sidoarjo, Kamis, (24/9).

Sidang Pantukhir yang diikuti 999 parjurit TNI AL strata Tamtama tersebut dipimpin langsung Kepala Dinas Pendidikan Angkatan Lau (Kadisdikal) Laksma TNI Dr. Diki Atriana, M.Sc., CHRMP. Turut hadir dalam sidang tersebut para pejabat terkait diantaranya Dirdiklat Kodiklatal Laksma TNI Judijanto, S.T.,M.Si., MA, Wadan Puspomal Laksma TNI Zulkifli Mahmud selaku Binkorp Pomal, Paban I Ren Spersal, Paban II Binteman, Paban III Dik Spersal, Kasubdis Opsdik Disdikal, Paban I Rendik Ditdiklat Kodiklatal, Paban III Ditum Kodiklatal dan Komandan Puslatdiksarmil.

Sebelum pelaksanaan Pantukhir para Calon siswa tersebut telah menjalani berbagai tahap tes mulai dari tes kesehatan fisik, kesehatan jiwa (Keswa), Kesegaran Jasmani (Garjas), Psikologi dan  Mental Idiologi. Untuk tes kesehatan lengkap, digelar di Satuan Kesehatan (Satkes) Kodiklatal, tes Psikologi di Kantor Dinas Psikologi Angkatan Laut  (Dispsial) Juanda, Sidoarjo, sedangkan kesegaran jasmani (Garjas) digelar di Lapangan Samudera Puslatdiksarmil Juanda Sidoarjo.Setelah dinyatakan lulus para Calon Siswa ini selanjutnya akan menempuh pendidikan di Puslatdiksarmil Kodiklatal yang dibuka langsung Komandan Kodiklatal Laksda TNI Nurhidayat. (Pen Kodiklatal/Ar)




KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Sebanyak 14 lembaga pendidikan jenjang SD dan SMP di Kota Pahlawan dinyatakan lolos dalam penilaian Sekolah Adiwiyata Kota Surabaya Tahun 2020.

Dari 14 lembaga pendidikan itu, terdiri dari 10 jenjang SD dan 4 SMP.

Keputusan ini ditetapkan setelah ke-14 sekolah itu melalui tahapan verifikasi administrasi dan penilaian yang dilakukan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya bersama tim penilai.

Penilaian yang dilakukan ini, berdasarkan Peraturan Menteri (Permen) Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Nomor: P.53/MENLHK/SETJEN/KUM.1/9/2019.

Penilaian yang dilakukan itu mencakup beberapa aspek, mulai verifikasi kelengkapan administrasi, kebersihan lingkungan hingga fasilitas serta sarana prasarana di sekolah.

“Pakai virtual jadi dibatasi, kalau dulu (tim penilai) itu datang dan ada penyambutan. Kalau sekarang tidak,” kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya, Eko Agus Supiadi, Kamis (24/9).

Namun demikian, kata Agus, selama ini pendampingan dan pengawasan terhadap Calon Sekolah Adiwiyata di Surabaya tetap berjalan.

Meskipun dalam pelaksanaan tahun ini bersifat terbatas dengan meminimalisir setiap kegiatan tatap muka.

“Jadi dokumen administrasi itu dikirim lewat daring dari sekian Calon Sekolah Adiwiyata yang diusulkan,” ujarnya.

Bagi Calon Sekolah Adiwiyata yang dinyatakan lolos di tingkat kota, nantinya lembaga pendidikan itu akan diusulkan ke jenjang provinsi.

Tentunya lembaga pendidikan yang diusulkan itu telah dianggap layak memenuhi beberapa aspek penilaian yang ditentukan.

“Nanti yang lolos (tingkat kota) kita usulkan ke tingkat provinsi. Biasanya kalau di provinsi itu tunggu satu tahun dulu dia bina sekolah kemudian di tahun berikutnya diusulkan ke tingkat nasional,” pungkasnya. (Ar)




KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Direktur Umum (Dirum) Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Kodiklatal) Laksma TNI Rubiyanto, S.E., M.M., CHRMP mewakili Komandan Kodiklatal menerima kunjungan kerja Wakil Gubernur Lembaga Pendidikan Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN) Dr. Barito Mulyo Ratmono, S.H., S.I.K., M.Si di Loby Gedung Ki Hadjar Dewantara Kesatrian Bumimoro Kodiklatal Surabaya, Kamis, (24/9).

Dalam menerima kunjungan tersebut Dirum Kodiklatal didampingi oleh Komandan Kodikdukum Kolonel Laut (E) Gunawan Tri Atmojo, S.T., M.A.P, Paban VI Renlat Ditdiklat Kolonel Marinir Fery Marpaung. Sedangkan dari lembaga STIN selain Wakil Gubernur STIN Dr. Barito Mulyo Ratmono, S.H., S.I.K., M.Si  hadir pula Dedi Cahyadi I., S.Sos., M.M (Kabag Adm. Akademik STIN), Sopandi, S.Pd., M.Sos (Kepala Prodi S-1 STIN), Rio Adrianto, S.In (Kasubbag Adm. Akademik STIN) dan Ongku Sutan Harahap, S.In (Kasubbag Rendik STIN).

Dalam kesempatan tersebut Wakil Gubernur Lembaga pendidikan STIN  Dr. Barito Mulyo Ratmono, S.H., S.I.K., M.Si menyampaikan maksud dan kedatangan ke lembaga pendidikan Kodiklatal ini selain silaturohmi juga melaksanakan study banding mengenai pendidikan antara lembaga STIN dengan lembaga Pendidikan TNI AL Khususnya Kodiklatal baik sebelum masa pandemi Covid 19 mauapun di masa Pandemi.

Sementara itu Dirum Kodiklatal Laksma TNI Rubiyanto, S.E., M.M., CHRMP dalam sambutanya menyampaikan ucapan selamat datang di lembaga pendidikan Kodiklatal. Menurutnya sebagai lembaga pendidikan yang mencetak Sumber Daya Manusia Prajurit Matra Laut, Kodiklatal terus berkomitmen untuk memajukan prajuritnya baik sebelum pandemi maupun saat pandemi.

Selesai kunjungan ke Mako Kodiklatal selanjutnya pejabat lembaga STIN ini mengunjungi beberapa fasilitas pendidikan di Kodiklatal diantaranya Pusat Latihan Elektronika dan kendali Senjata (Puslatklekdalsen) dan Pusat Latihan Operasi Laut (Pusatopsla). (Pen Kodiklatal/Ar)




KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Melalui rapat pleno terbuka 'Pengundian Nomor Urut Pasangan Calon', Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surabaya akhirnya menetapkan Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Surabaya, Eri Cahyadi-Armuji mendapat nomor 1, dan Machfud Arifin-Mujiaman nomor 2.

Ketua KPU Kota Surabaya, Nur Syamsi mengatakan, dengan penetapan nomor urut ini selanjutnya digunakan sebagai dasar untuk menyusun daftar pasangan calon bagi pasangan calon, nama dan nomor urut Paslon merupakan citra diri yang dapat digunakan untuk kampanye.

“Sedangkan bagi KPU Kota Surabaya, nama dan nomor urut Paslon sebagai dasar menyiapkan logistik untuk pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Surabaya tanggal 09 Desember 2020, sekaligus untuk mensosialisasikan kepada masyarakat.” ujarnya saat pembacaan penetepan nomor urut Paslon Pilwali Surabaya, di Hotel Singgasana Surabaya, yang disiarkan live streaming KPU Kota Surabaya, Kamis (24/09/20).

Ia menambahkan, mulai sekarang pesta demokrasi Kota Surabaya diharapkan dapat terselenggara dengan baik, dan seluruh pemangku kepentingan harus bersinergi untuk menghadirkan pemilihan Walikota Surabaya yang berualitas, serta menjunjung tinggi Luber yaitu, Langsung, Umum, Bebas, dan Rahasia.

Nur Syamsi kembali mengatakan, dengan sinergi para pemangku kepentingan ini kita semua berharap semangat persatuan dan kesatuan sebagai landasan dalam Pilwali Surabaya.

“Terlebih dua hari kedepan tahapan Pilkada Surabaya sudah mulai masuk kampanye, mari kita edukasi masyarakat secara berdaulat dalam pemilihan Walikota Surabaya secara bermartabat.”tutur Nur Syamsi.

Selain itu, kata Nur Syamsi, sebagaimana KPU Kota Surabaya untuk menyuarakan pemilu yang bermartabat, Surabaya Hebat, agar pemilih menggunakan hak pilihnya sebaik-baiknya pada tanggal 09 Desember 2020.

“Untuk itu, dengan mengucap Bismillahirohman Nirrohim,rapat Pleno Terbuka Pengundian nomor urut Paslon Walikota dan Wakil Walikota Surabaya dalam Pilwali Surabaya, secara resmi kami buka dan terbuka secara umum.”ungkapnya. (Ar)




KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Letnan Kolonel Laut (P) Maman Nurachman resmi menjabat Kepala Departeman Pelaut (Kadeppel) Akademi Angkatan Laut (AAL) setelah dikukuhkan Gubernur AAL Laksamana Muda TNI Edi Sucipto, S.E., M.M. yang digelar di Lobby Utama Gedung R. Soebijakto, Mako AAL, Bumimoro, Surabaya, Kamis (24/9).

Hadir dalam acara pengukuhan tersebut, Wakil Gubernur AAL Brigjen TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., Sekretaris Lembaga AAL Laksma TNl Yoos Suryono Hadi, M.Tr (Han), para Direktur AAL, para Kepala Departemen/Program Pendidikan, Danmen AAL, Kadepiptek, Kadepjas dan Kadeppim serta perwakilan perwira staf lainnya.

Gubernur AAL usai acara mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung dijajaran AAL kepada Letkol Laut (P) Maman Nurachman.

“Selamat bertugas, semoga amanah sebagai pimpinan program pendidikan Manajemen Pertahanan Matra Laut AAL untuk dapat meningkatkan kualitas perwira lulusan AAL Korps Pelaut yang profesional, maju dan adaptif, sehingga mampu menjawab tantangan dan tuntutan tugas ke depan yang tidak semakin ringan,” pesan Gubernur AAL.

Sebelum menjabat Kadeppel AAL, Letkol Laut (P) Maman Nurachman yang merupakan lulusan AAL angkatan ke-44 tahun 1998 ini  adalah Komandan KRI Abdul Halim Perdanakusuma-355  yang berada dijajaran Satkor Koarmada II.

Selama kedinasannya, Maman –sapaan akrab pria kelahiran Arjawinangun, 7 April 1975 ini, banyak dihabiskan dijajaran Koarmada II, baik di KRI Satuan Kapal Ranjau (Satran), Satuan Kapal Eskorta (Satkor) dan pangkalan.

Diantaranya sebagai Komandan KRI Pulau Rimau-724, Komandan KRI Pulau Raas-722, Komandan KRI Pulau Rupat-712, Palaksa KRI Fatahilah-351, Palaksa KRI Usman Harun-359, kemudian pada tahun 2019 dipercaya pimpinan TNI AL untuk menjabat Komandan Lanal Gorontalo, Lantamal VIII/Manado jajaran Koarmada II. (Pen AAL/Ar)





KABARPROGRESIF.COM: (Yogyakarta) Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-74 Tentara Nasional Indonesia (TNI) Tahun 2020 yang jatuh pada tanggal 5 Oktober 2020 mendatang.

Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Yogyakarta Lantamal V Koarmada II bersama jajaran TNI Polri wilayah Daerah istimewa Yogyakarta (DIY) melaksanakan Ziarah Rombongan ke makam pahlawan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusumanegaran, Semaki Yogyakarta pada Rabu (23/9).

Gubernur Akademi TNI Angkatan Udara (AAU) Marsda TNI Nanang Santoso bertindak sebagai pimpinan ziarah didampingi Danrem 072/Pamungkas Brigjend TNI Ibnu Bintang Setiawan, S.I.P, M.M serta jajaran pimpinan TNI Polri DIY antara lain Kapolda DIY diwakili Wakapolda Brigjen Pol R. Slamet Santoso, S.H., S.I.K, Danlanud Adisucipto diwakili Kadisops Kolonel Pnb Sri Raharjo, Danlanal Yogyakarta diwakili oleh Palaksa Mayor Laut (P) Wahyu Hidayanto, pejabat Forkopimda DIY antara lain Gubernur DIY diwakili oleh Kadis Sosial Endang Patmintarsih, S.H., M.Si, Walikota Yogyakarta diwakili oleh Kadisnakertrans H. Sisruwadi, S.H., M.Kn. serta putra alm. Panglima Besar Jenderal Sudirman Muhammad Teguh Bambang Tjahjadi. Adapun kesatuan-kesatuan turut hadir dalam ziarah yakni kelompok TNI AD dari Korem 072/Pmk, kelompok TNI AL dari Lanal Yogyakarta dan kelompok TNI AU dari Lanud Adisutjipto.

Rangkaian kegiatan ziarah diawali dengan upacara penghormatan kepada arwah pahlawan, dilanjutkan dengan mengheningkan cipta dan peletakan karangan bunga serta diakhiri dengan upacara tabur bunga di atas pusara makam pahlawan dipimpin pimpinan ziarah dan diikuti segenap peserta ziarah. Sebagai wujud penghargaan atas terpeliharanya dengan baik makam para pahlawan di TMP Kusumanegara, Gubernur AAU mewakili unsur pimpinan TNI Polri DIY memberikan bingkisan kepada para juru kunci dan juru rawat TMP.

Seusai pelaksanaan, Gubernur AAU didampingi unsur pimpinan TNI Polri melaksanakan press conference kepada rekan wartawan, disampaikan bahwa ziarah yang kita laksanakan di TMP ini bagian dari ziarah nasional yang tidak hanya dilaksanakan dalam rangkaian acara peringatan HUT TNI Ke-75, namun ziarah nasional ini juga menjadi wujud penghormatan dan penghargaan kepada para pahlawan yang telah gugur.

"Kita sebagai penerus harus bisa meneladani perjuangan para pahlawan yang sudah gugur mendahului kita dalam memperjuangkan kemerdekaan bangsa Indonesia, adapun terkait masih dalam situasi Covid-19 pelaksanaan ziarah kita laksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19, salah satunya pembatasan pasukan upacara yang terlibat" tandasnya. (Pen Lantamal V/Ar)




KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Dengan tetap mengutamakan pelaksanaan protokol kesehatan, Sebanyak 5223 ribu calon prajurit TNI AL yang mendaftar melalui Rayon Lantamal V Surabaya, memadati Lapangan Pasiran Ujung Surabaya, dalam rangka untuk mengikuti  seleksi tahap  selanjutnya.

Penyerahan peserta seleksi Caba PK Pria dan wanita serta Cata PK gelombang II tahun 2020 diserahkan oleh Pabanren Spers Disminpers Lantamal V Letkol Laut (S) Koko Komarudin, S.Sos. selaku Katim pendaftaran Rayon Lantamal V Surabaya, kepada Katim seleksi Letkol Marinir Anthonius Themy Irawan yang sehari hari menjabat sebagai Kasi Katmil, Subdis Klaskatmil Disminpersal, di lapangan Pasiran Ujung surabaya. Rabu (23/9).

Dalam pengarahannya Pabanren Spers  mengajak seluruh calon untuk bersyukur ke pada Tuhan Yang Maha Esa,  dan mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta seleksi di Lapangan Pasiran Ujung surabaya,  terima kasih atas animo dan semangat para pemuda dan pemudi masyarakat Surabaya dan sekitarnya,  yang akan siap bersaing melaksanakan seleksi, untuk mendarmabaktikan diri kepada Bangsa dan Negara melalui TNI Angkatan Laut.

Lebih lanjut Pabanren Spers mengingatkan kepada seluruh peserta seleksi bahwa para peserta  untuk tidak terpengaruh oleh siapapun apalagi adanya oknum yang menjanjikan kelulusan dengan meminta sejumlah uang.

Ia pun menekankan bahwa lulus tidaknya tergantung kemampuan masing-masing sesuai syarat atau standar nilai yang telah ditentukan dan dalam pelaksanaan seleksi di TNI AL tidak dipungut biaya apapun, mulai dari pendaftaran sampai dengan pelaksanaan seleksi. 

Karena seleksi tersebut merupakan kegiatan yang dibiayai oleh negara dan para peserta harus percaya terhadap kemampuan diri masing-masing peserta dan yakin yang menjamin kelulusan adalah diri sendiri dan bukan orang lain.

Selain itu Pabanren Spers juga mengingatkan kepada peserta selama proses seleksi tetap senantiasa berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa, menjaga kesehatan dan  menjaga diri agar tidak mudah terpengaruh dengan kegiatan yang tidak perlu dan mengundang bahaya atau masalah.

Lebih jauh Pabanren Spers juga menyampaikan kepada seluruh peserta seleksi, akan pentingnya untuk menjadi diri sendiri, fakus pada cita-cita tidak tergantung pada orang lain untuk menghadapi tes. Sehingga hasil tes akan lebih optimal.

Dalam rekrutmen personil TNI AL Rayon Lantamal V surabaya, sejak dibuka pendaftaran calon Bintara Pria dan Wanita PK, serta Calon Tamtama PK TNI AL Gel –II Tahun 2020 dari tanggal 01 september s/d 22 September 2020, tercatat sebanyak 5.223 ribu  orang dengan rincian calon Bintara PK Pria  3.615 orang dan calon Bintara Wanita sebanyak 851 orang, sedangkan calon Tamtama sebanyak 757 orang pendaftar. (Pen Lantamal V/Ar)




KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Guna mencegah dan mendeteksi dini sekaligus meminimalisir penularan Covid-19 Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) V Surabaya dipimpin oleh Perwira Seksi Personel (Pasipers) Yonmarhanlan V Kapten Marinir Herizal Nasrun bekerjasama dengan Diskes Lantamal V yang dipimpin oleh Mayor Laut (KH) Munali  mengadakan rapid test di Mako Yonmarhanlan V yang diikuti oleh sebanyak 150 prajurit Yonmarhanlan V beserta keluarga bertempat di Jl.Stasiun Benteng Ujung Perak Surabaya, Rabu (23/9).

Tujuan dilaksanakannya rapid test tersebut adalah untuk memastikan Kondisi Kesehatan anggota Yonmarhanlan V bebas dari Covid-19 dan mematuhi ST Danpasmar 2 tentang Percepatan penangganan COVID 19 di wilayah Surabaya.

Dalam pelaksanaannya terdata sebanyak 150 prajurit Yonmarhanlan V yang mengikuti pemeriksaan Rapid Test dengan hasil semuanya Non Reaktif.

Sementara itu, Danyonmarhanlan V Letkol Marinir Andi Ichsan,S.H,.M.M mengatakan rapid test yang dilaksanakan secara berkelanjutan, setelah seluruh personil di rapid, dinyatakan  personil Yonmarhanlan V dengan hasil semuanya Non Reaktif.

Kegiatan berlangsung dengan aman dan lancar serta tetap mengedepankan protokol kesehatan. (Pen Lantamal V/Ar)




KABARPROGRESIF.COM: (Cilacap) Ketua Cabang 3 Korcab V Daerah Jalasenastri  Armada  (DJA) II, Ny.  Aryana Bambang Marwoto didampingi pengurus Jalasenastri Cabang 3 melaksanakan  Rabu Berkah bakti sosial di Panti Rehabilitasi Fisik dan Mental Ar Ridwan Jl. Mangga RT. 01/03 Gumelar Wetan, Kec. Kalisabuk Kab. Cilacap. Rabu (23/9).

Dalam kegiatan tersebut setidaknya 13 koli baju layak pakai, 200 nasi kotak diserahkan kepada Panti Rehabilitasi Fisik dan Mental.

Disela sela kegiatan Ny. Aryana Bambang Marwoto didampingi Mayor Laut (S) Sapto Heri Krisdiyanto, (Paspogar Lanal Cilacap), Lettu Laut (P) Mustirah (Pabinhar Lanal Cilacap), menjelaskan kegiatan bakti sosial ini disamping untuk pembinaan potensi maritim juga sebagai wujud kepedulian Jalasenastri Lanal Cilacap kepada warga masyarakat di wilayah kerja Lanal Cilacap.

"Semoga kehadiran kami ditengah - tengah warga Panti Rehabilitasi Fisik dan Mental Ar - Ridwan, dapat memberikan kesejukan dan meringankan kebutuhan mereka dimasa pademi Covid - 19," jelasnya.

Sementara itu dikesempatan yang sama Pimpinan Panti Rehabilitasi Fisik dan Mental Ar - Ridwan, KH. Himammudin Ridwan didampingi  Istri Ibu Siti Hanifah, menyampaikan terima kasih atas kunjungan Jalasenastri Lanal Cilacap di tempat kami. (Pen Lantamal V/Ar)




KABARPROGRESIF.COM: (Cilacap) Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Cilacap menggelar bakti sosial pembagian nasi kotak dan bakti kesehatan berupa rapid test kepada warga masyarakat Kelurahan Donan, Kecamatan Cilacap Tengah, Kabupaten Cilacap, Rabu (23/9).

Kapten Laut (S) Firman Hidayat (Pasminlog Lanal Cilacap) yang memimpin kegiatan Baksos dalam hal ini bertindak atas nama Komandan Lanal Cilacap Letkol Laut (P)  Bambang Marwoto, PSC.,M.S, mengatakan, melihat kondisi saat ini kepedulian terhadap sesama menjadi hal yang sangat penting dilakukan ditengah pandemi Covid-19. Untuk itu kegiatan bakti sosial ini akan terus dilaksanakan oleh Lanal Cilacap.

"Dengan peraturan Protokol Kesehatan Covid - 19 yang ketat, kegiatan baksos ini mudah - mudahan dapat membantu saudara-saudara kita yang banyak terdampak Covid-19, " ujarnya. (Pen Lantamal V/Ar)




KABARPROGRESIF.COM: (Yogyakarta) Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-75 Tentara Nasional Indonesia (TNI) Tahun 2020 dengan tema “Sinergitas Untuk Negeri” yang jatuh pada tanggal 5 Oktober 2020 mendatang, Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Yogyakarta Lantamal V Koarmada II mengikuti kegiatan Donor Darah bertempat di ruang serba guna Korem 072/Pamungkas Jl. Reksobayan No.4 Kota Yogyakarta pada Rabu pagi (23/9).

Kegiatan donor darah yang dilaksanakan oleh Korem 072/Pamungkas dengan menggandeng kantor PMI Kota Yogyakarta diikuti perwakilan satuan TNI Polri wilayah DIY antara lain Ajenrem 072, Denpomad IV/2, Denzibang 2/IV, Denbekang IV/2, Denkesyah IV/2, Denpal IV/2, Denhubrem IV/2, Yonif 403/WP, Kikavser 2/JRTR, Lanal Yogyakarta, Lanud Adisutjipto, Polresta Yogyakarta, Satbrimob Polda DIY serta ibu-ibu Dharma Pertiwi TNI Polri.

Turut hadir dari Lanal Yogyakarta adalah, Perwira Pelaksana (Palaksa) Lanal Yogyakarta Mayor Laut (P) Wahyu Hidayanto beserta 10 personel PNS, Ketua Jalasenastri Cabang 8 Korcab V DJA II Ny. Irma Aminuddin Albek beserta 4 perwakilan pengurus dan Lettu Laut (P) Benu selaku Pabinhar Cabang 8 Lanal Yogyakarta.

Dalam rangkaian kegiatan yang dilaksanakan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 antara lain, wajib bermasker, melaksanakan cuci tangan dengan sabun atau handsanitiser, melaksanakan pengukuran suhu tubuh, mengatur jarak  serta pembatasan kerumunan dengan pembagian pergelombang peserta donor darah.

Adapun Palaksa Lanal Yogyakarta disela sela meninjau pelaksanaan donor darah mewakili Komandan Lanal (Danlanal) Yogyakarta Kolonel Laut (P) Aminuddin Albek, S.E., D.S.D.S., M.A.S.S menyampaikan bahwa kegiatan tersebut selain untuk memperingati HUT Ke-75 TNI juga bertujuan untuk membantu pemerintah daerah khususnya PMI Kota Yogyakarta dalam memenuhi kebutuhan darah bagi masyarakat ditengah pandemi Covid-19 sehingga stok darah khususnya kantor PMI Kota Yogyakarta dapat dijaga ketersediaannya, hal ini diharapkan semakin memberikan motivasi dan semangat bagi seluruh anggota yang menyumbangkan darahnya.

"Semoga keikhlasan dari segenap anggota Lanal Yogyakarta menjadi catatan amal kebaikan serta darah yang disumbangkan dapat dimanfaatkan untuk kepentingan kemanusiaan oleh PMI dengan sebaik-baiknya", tegas Palaksa Lanal Yogyakarta. (Pen Lantamal V/Ar)


Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive