Sabtu, 26 September 2020



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Pendidikan adalah tiang pancang kemerdekaan lahir dan batin, yang selama ini menjadi fokus perjuangan segenap komponen di Kota Surabaya. 

Anak-anak muda di kota ini, para pelajar dan mahasiswa, bangga dapat berkembang dan berkarya di Kota Surabaya, untuk merajut simpul keberhasilan bersama-sama.

Aryo Seno Bagaskoro, Juru Bicara Tim Pemenangan Calon Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan Calon Wakil Wali Kota Armuji, menuturkan, rasa bangga itu dipupuk melalui bukti dan hasil kerja kepemimpinan yang teruji. 

Selama 18 tahun kepemimpinan Wali Kota Bambang DH dan Tri Rismaharini, anak-anak muda Kota Surabaya dapat bersekolah, belajar, bermain, dan berkarya dengan perasaan lega.

“Ekosistem pendidikan yang dibangun oleh para pemimpinnya, melalui penyediaan fasilitas belajar yang lengkap, peningkatan mutu belajar di sekolah formal, informal, maupun non-formal, penyediaan rumah-rumah belajar seperti Balai Bahasa dan Rumah Matematika, aktivasi organisasi pelajar dan Konselor Sebaya, pemberian subsidi sekolah gratis dari tingkat SD-SMP, bahkan hingga SMA sebelum diambil oleh provinsi, mampu menghidupkan Kota Surabaya sebagai barometer pendidikan nasional,” tuturnya, Sabtu (26/9/2020).

Menurut dia, predikat tersebut tak salah disematkan dengan banyaknya prestasi yang diraih baik oleh Kota Surabaya maupun para pelajar dan guru di Kota Surabaya selama beberapa tahun terakhir. 

Mulai dari peningkatan jumlah siswa berprestasi secara signifikan dari tahun ke tahun, angka partisipasi sekolah yang terus naik, hingga diganjar anugerah Ki Hajar oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan selama tiga tahun berturut-turut sejak tahun 2017.

Untuk memastikan bahwa kabar kebaikan tersebut tidak berhenti, lanjut Seno, pasangan Eri Cahyadi dan Armuji berkomitmen untuk meneruskan dan menggerakkan semakin banyak program-program pendidikan yang pro-rakyat.

“Salah satu poin kebijakan yang disiapkan, selain meneruskan penggratisan SD-SMP, adalah pemberian bantuan bagi anak-anak muda Surabaya yang kurang mampu di jenjang pendidikan SMA dan SMK,” kata Seno.

Dia mengatakan, program itu akan disambung dengan memperbanyak pemberian beasiswa bagi putra-putri terbaik Kota Surabaya di perguruan tinggi. 

Sehingga anak-anak muda di Kota Surabaya dapat fokus belajar di tingkatan pendidikan manapun tanpa harus merasa terbebani oleh biaya.

Di samping itu, jelas Seno, pembekalan character building untuk menyiapkan anak-anak muda Kota Surabaya yang humanis dan kolaboratif akan disiapkan melalui program-program pemberdayaan yang berorientasi pada kesejahteraan, seperti pelatihan, pengembangan fasilitas belajar dan perpustakaan, serta penyediaan lebih banyak rumah-rumah belajar dan bakat minat.

Pendiri dan Ketua Aliansi Pelajar Surabaya ini tidak ingin prestasi gemilang dan rasa bangga yang ada di binar mata para pemuda Surabaya hilang karena rusak oleh cita-cita yang salah. Dirinya ingin seluruh anak-anak muda Kota Surabaya dapat mengenyam hak yang sama untuk memeroleh pendidikan yang menumbuhkembangkan rasa aman dan memerdekakan.

“Mas Eri dan Cak Armuji, melalui pengabdiannya, punya cita-cita untuk menghadirkan kepemimpinan yang membangkitkan rasa bangga dan rasa kebersamaan bagi seluruh anak Surabaya, untuk mempersiapkan barisan kepemimpinan Indonesia bahkan dunia di masa depan, dari Surabaya,” pungkasnya. (Ar)




KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Kebahagiaan, seketika menyelimuti warga Kelurahan Banjarsugihan, Kecamatan Tandes, Surabaya.

Betapa tidak, di lokasi itu, Persit Kodim 0830/Surabaya Utara menyalurkan beberapa bantuan sosial ke masyarakat setempat.

Kebahagiaan itu, terlihat semakin kental ketika para Persit itu memberikan bantuan ke salah satu warga.

Ada hal berbeda yang diungkapkan oleh Tutik Supiah (79), salah satu penerima bantuan tersebut.

Ia mengaku jika bukan hanya sekedar bantuan saja yang ia dapatkan. Namun, Supiah juga sangat terharu ketika kunjungan yang dilakukan oleh Persit di bawah kendali Nuringsih Sriyono, mencoba menghibur dirinya. 

“Suasananya seperti keluarga sendiri,” ujarnya, Sabtu (26/9).

Terpisah, Ny. Adnan menuturkan jika penyaluran bantuan yang dilakukan oleh dirinya kali ini, merupakan rangkaian kegiatan untuk menyambut HUT TNI ke-75, tahun ini.

Selain penyaluran sembako, kata istri Kasdim Surabaya itu, pihaknya juga berencana akan menggelar beberapa aksi sosial lainnya.

“Setiap kegiatannya, kami akan terus melibatkan masyarakat, tapi semua itu tetap berpedoman pada protokol kesehatan,” jelasnya. (Ar)




KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) Jatim mengapresiasi dan mendukung Cawali Eri Cahyadi - Armudji pada Pilkada Surabaya 2020. 

Mereka yakin, dengan pengalaman Eri Cahyadi, bisa membuat Surabaya sebagai kota perdagangan dan hubungan ekonomi terbesar di Indonesia Timur bisa terus berkembang semakin hebat.

ALFI sendiri adalah organisasi para pelaku usaha jasa logistik dan ekspedisi yang banyak bergerak di wilayah kepelabuhanan.

Ketua ALFI Jatim Hengky Pratoko mengatakan, pihaknya telah bertemu dengan Eri Cahyadi dan Armudji beberapa waktu lalu untuk berdiskusi tentang Kota Surabaya ke depan, khususnya dalam hal penataan Pelabuhan Tanjung Perak yang merupakan salah satu jalur perdagangan terbesar di Indonesia.

Dia mengatakan, Pelabuhan Tanjung Perak yang menjadi pintu masuk perdagangan Indonesia Timur ini perlu terus dikembangkan melalui sinergi dunia usaha dan pemerintah, termasuk Pemkot Surabaya.

ALFI meyakini Eri Cahyadi bisa mewujudkannya, karena Eri mempunyai latar belakang pengelolaan dan pengembangan kota.

"Saya lihat pemikiran beliau sangat smart dan terbuka. Beliau juga masih muda," tambah Hengky saat dikonfirmasi melalui telepon, Jumat (25/9/2020).

Dia mengungkapkan, kedepannya Pemkot Surabaya setelah dipimpin Eri Cahyadi bisa lebih besar lagi mengakomodasi kepentingan warga di Tanjung Perak.

"Termasuk hak-hak pertanahan di pelabuhan ini bagaimana, termasuk rakyat yang menempati lahannya," kata Hengky, seraya menambahkan saat ini ALFI Jatim memiliki 1.000 anggota pengusaha.

“Pak Eri Cahyadi kami yakin mampu memberikan warna baru menuju tata kelola di kawasan Pelabuhan Tanjung Perak yang lebih baik lagi,” imbuhnya.

Sementara itu, Eri Cahyadi mengatakan, Pelabuhan Tanjung Perak berperan sentral bagi ekonomi bukan hanya Surabaya, tapi juga Jawa Timur dan bahkan Indonesia Timur.

“Mayoritas jalur perdagangan di Jatim ya lewat Tanjung Perak, maka depan kolaborasi perlu diperkuat antara dunia usaha dan pemerintah, termasuk Pemkot Surabaya,” ujarnya.

Eri menjelaskan, pengembangan pelabuhan harus terintegrasi.

“Jadi bukan hanya sisi transportasi lautnya. Keberhasilan sebuah port menjadi unggul juga harus ditopang banyak hal, mulai dari koneksi dengan kawasan industri hingga standar pelayanannya,” ujar mantan kepala Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya tersebut.

“Keberadaan pelabuhan adalah salah satu pilar cita-cita kami mewujudkan lingkungan bisnis berkelas dunia di Surabaya, dengan rantai pasok yang lancar, punya efisiensi dan berdaya saing. Kita akan gaspol untuk capai tujuan itu,” pungkas Eri. (Ar)




KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Untuk tetap menjaga hubungan kerja sinergitas atara Pom Lantamal V dengan Polrestabes Surabaya, Komandan Pom Lantamal V Letkol Laut (PM) Nurul Fatta Lubis laksanakan Courtesy Call (CC) ke Polrestabes Surabaya, Jum'at (25/9).

Ini merupakan kunjungan pertama kali sekaligus perkenalan dari Letkol Laut (PM) Nurul Fatta Lubis sebagai Komandan Pom Lantamal V.

Dalam cc ini Komandan Pom disambut langsung oleh Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Jhonny Edison Isir.

Tidak banyak yang dibahas dalam kunjungan ini. Pada intinya Letkol Laut (PM) Nurul Fatta Lubis berharap hubungan kerja yang telah dibangun oleh para Komandan sebelumnya bisa tetap berlanjut dan bilamana perlu bisa ditingkatkan kedepannya selama kepemimpinan beliau.

Pada akhir kunjungan dilaksanakan pertukaran cinderamata baik dari Pom Lantamal V maupun dari Polrestabes Surabaya. (Pen Lantamal V/Ar)




KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Bertempat di Lapangan apel  Mako Lanal Tegal Jalan Proklamasi no.1 Kota Tegal, dilaksanakan Rapid Test kepada ratusan Calon Siswa  Bintara Pria dan Calon siswa Tamtama PK TNI AL Gel. II TA. 2020, Jumat (25/9).

Kegiatan Rapid Test ini di peruntukan khusus bagi para Calon siswa pendaftar BA PK/TA PK tahun 2020 yang akan mengikuti test lanjutan sebagai syarat untuk masuk test berikutnya.

Test Rapid ini di dukung oleh anggota Balai Pengobatan Jala Medika Mako Lanal Tegal dan sebagai Tim pemandu Staf Minpers Lanal Tegal dan Test Rapid dipimpin oleh Dokter Syaiful Anwar.

Pelaksanaan Rapid Test ini tentunya dilaksanakan dengan jaga jarak aman antar calon siswa dan mengikuti standart kesehatan yang telah di tentukan pemerintah.

Harapannya agar semua peserta maupun panitia aman tidak ada gejala atau pun yang tidak di inginkan.

Danlanal Tegal Letkol Mar Ridwan Azis, M.Tr.Hanla., CHRMP., mengatakan bahwa kegiatan test ini sesuai dengan program yang telah di tentukan satuan atas, dengan mendasar Telegram Kasal No.141/SPER/0620. TWU 0620.1424 tentang penyelenggaraan penerimaan calon prajurit TNI AL tahun 2020 dengan penerapan protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan dan penularan covid - 19.

"Terimakasih kepada para peserta CASIS Bintara maupun Tamtama tetap semangat dan berjuang agar lolos dan lulus test. Jangan lupa selalu bersyukur dan berdoa kepada Allah SWT agar di beri kemudahan dan kesehatan serta kelancaran," pungkas Danlanal Tegal. (Pen Lantamal V/Ar)


Jumat, 25 September 2020



KABARPROGRESIF.COM: (Mojokerto) Dalam apel kesiapsiagaan yang berlangsung di Lapangan Desa Kemlagi, Kecamatan Kemlagi, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, terdapat beberapa penekanan yang ditekankan oleh Danrem 082/CPYJ, Kolonel Inf M. Dariyanto.

Selain memprioritaskan upaya pencegahan melalui patroli terpadu deteksi dini, Dariyanto juga mengimbau aparat terkait untuk rutin melakukan penataan pengelolaan ekosistem gambut secara berkelanjutan.

“Arahan itu, sesuai dengan empat arahan dari Presiden Joko Widodo mengenai pengendalian kebakaran hutan dan lahan (Karhutla, red) yang sebelumnya telah disampaikan dalam rapat koordinasi nasional pada tahun 2019 lalu,” ujarnya, Jumat, (25/9).

Pemberlakukan penegakkan hukum pun, ujar Danrem, diterapkan dalam upaya penanggulangan itu, terlebih bertindak tanpa kompromi. 

“Bagi para pelaku pembakaran hutan dan lahan, Presiden meminta agar hal itu dilakukan tanpa mengenal siapapun pelakunya,” tegasnya.

Dirinya menambahkan jika upaya itu, telah ditetapkan pada UU nomor 34 tahun 2004 terkait Operasi Militer Selain Perang atau OMSP TNI dalam penanggulangan bencana, khususnya dalam membantu mengatasi bencana alam.

“Ada beberapa hal yang dapat mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan. Yang paling utama, adalah pemberian edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat. Untuk berikutnya, memberikan pengertian agar saat membuka lading atau lahan pertanian, tidak melakukan cara dengan membakar hutan,” pinta Danrem. (Pendam V/Bre/Ar)




KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Keraguan warga Sukolilo akhirnya terjawab saat mendengarkan paparan langsung Calon Wali Kota (Cawali) Surabaya, Eri Cahyadi tentang konsep Kota Pahlawan ke depan.

Bahkan mereka optimis Surabaya tak sekadar maju, tapi akan keren di mata dunia.

Ketua Relawan Pendukung Eri Cahyadi Non Partai Kecamatan Sukolilo, Eko Busono menuturkan, setelah banyak spanduk yang berterbaran Eri Cahyadi adalah penerus Bu Risma, banyak warga Sukolilo bertanya-tanya.

Apakah bisa Eri meneruskan kebaikan Bu Risma, yang sudah terbukti membuat Surabaya maju.

Untuk menjawab keraguan itu, akhirnya berbagai elemen dan komunitas masyarakat di Kecamatan Sukolilo membuat acara, untuk bertemu langsung Eri dan mendengarkan paparannya.

Setelah mendengarkan paparan konsep Eri itu, warga yang terdiri dari berbagai komunitas itu akhirnya optimis dengan kapasitas Eri sebagai penerus Bu Risma.

“Awalnya kami ragu. Kalau diprosentasikan masih 60 persen. Tapi setelah mendengar paparan Pak Eri langsung, kami sudah 120 persen memilih Pak Eri Cahyadi. Beliau benar-benar penerus Bu Risma. Punya konsep matang untuk Surabaya. Bukan hanya maju, tapi jadi ikon Indonesia dan keren di mata dunia,” ujar Eko Busono.

Eko Busono mengatakan, berbagai elemen masyarakat dan komunitas yang turut menghadiri acara yang digelar di Wisata Kuliner Deles di Jalan Arif Rahman Hakim, Kota Surabaya, Kamis (24/9/2020) malam.

Diantaranya komuntias Bunda PAUD, komunitas guru TPA, guru TPQ dan guru TK, Paguyuban Makam Keputih, komunitas bulutangkis dan tenis meja, Karang Taruna, pekerja seni atau seniman dan tokoh masyarakat dari tujuh kelurahan di Kecamatan Sukolilo.

Menurut dia, Surabaya mulai terang pembangunannya sejak kepemimpinan Bambang DH dan dilanjutkan Bu Risma yang sudah sangat jelas kemajuannya.

“Pak Eri nanti tinggal bagaimana mengukuhkan Surabaya lebih keren bukan hanya di Indonesia, tapi juga dunia. Kalau bicara Indonesia di mata dunia, ya Surabaya. Bukan Jakarta atau Bali,” ungkapnya.

Setelah mendeklarasikan diri mendukung dan memilih pasangan Eri-Armuji yang dapat nomor urut 1 ini, kata Eko Busono, para komunitas akan langsung merapatkan barisan melakukan pemetaan.

Dimana yang tidak bisa digarap partai, para komunitas akan masuk.

“Kita akan gerilya. Daerah mana yang tidak bisa dimasuki partai, kami masuk disana. Tentu kami akan banyak tim. Bahkan nanti saat di TPS akan buat 10 tim. Jadi suara untuk Eri-Armuji nanti benar-benar valid. Kami optimis diwilayah Sukolilo nanti akan meraup suara 70 persen untuk kemenangan Pak Eri,” pungkas Eko Busono optimis. (Ar)




KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Untuk mencegah terjadinya genangan air di musim hujan mendatang, sejumlah antisipasi sudah mulai dilakukan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini.

Salah satunya yakni dengan meninjau langsung lokasi pengerukan saluran Medokan Semampir di Jalan Semampir Tengah IX A, Jumat (25/9).

Sembari memantau proses pengerukan, Wali Kota Risma memberikan beberapa arahan kepada jajarannya. 

Mulai dari mengarahkan para satuan petugas (satgas) untuk menghabiskan isi saluran, hingga mendatangkan sejumlah alat berat berupa Komo dan Ponton untuk memaksimalkan pengerukan. 

“Pak setelah dari sisi kiri, pindah ke sebelah sana ya,” kata Risma saat memberikan arahan kepada petugas.

Dalam tinjauannya itu, ia juga meminta jajarannya untuk merenovasi jembatan yang menjadi penghubung antara Semampir Selatan II A menuju Semampir Tengah IX. 

Risma menilai bahwa renovasi jembatan itu penting dilakukan untuk menjaga keamanan dan keselamatan warga.

Sementara itu, Kepala Dinas PU Bina Marga dan Pematusan (DPUBMP) Kota Surabaya, Erna Purnawati menilai, bahwa penambahan alat berat dalam proses pengerukan itu memang penting dilakukan. 

Apalagi, jika dilihat dari prediksi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) hujan akan turun pada bulan November mendatang.

“Jadi sebelum pertengahan November itu memang harus rampung. Karena berdasarkan prediksi kawan-kawan BMKG hujan turunnya di pertengahan November,” kata Erna.

Selain melakukan pengerukan saluran, kata Erna, pihaknya juga bakal merenovasi jembatan yang menjadi penghubung antara Semampir Selatan II A menuju Semampir Tengah IX. 

Namun, jembatan tersebut tak hanya direnovasi tapi dipercantik pula oleh Dinas DPUBMP. 

“Jadi jembatan eksisting milik warga itu akan kita buatkan yang lebih aman. Kalau kita lihat kontruksinya sudah lama. Memang harus diperbaiki biar lebih aman,” jelas Erna.

Seusai meninjau lokasi pengerukan, Erna kemudian mendampingi Risma menuju Jalan Ir Soekarno, tepatnya setelah SPBU Arif Rahman Hakim Surabaya. 

Di lokasi itu, ia bersama jajarannya melakukan bersih-bersih sampah di tepi saluran dan menyapu di sekitar area tersebut.

“Kalau dilihat dari sistem saluran tepi Ir Soekarno kan masih baru. Jadi yang dibersihkan hanya spot-spot tertentu. Ada sampah yang menyumbat itu kami bersihkan,” pungkasnya. (Ar)



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Dankodiklatal) Laksda TNI Nurhidayat didampingi Ketua Pengurus Gabungan (PG) Jalasenastri Kodiklatal Ny. Titi Nurhidayat meresmikan penggunaan gedung Serbaguna Srikandi yang berada di Kesatrian Bumimoro Kodiklatal Surabaya, Jumat, (25/9).

Hadir dalam peresmian tersebut para pejabat Utama Kodiklatal diantaranya Wadan Kodiklatal Brigjen TNI (Mar) Lukman ST., M.Si (Han), Para Direktur, Komandan Kodikopsla, Komandan Kodikdukum dan Kepala Keuangan Wilayah (Kakuwil) Kodiklatal.

Selain itu hadir pula para Pengurus PG Jalasenastri dilingkungan Kodiklatal. Kegiatan yang diselenggarakan secara sederhana ini diawali dengan pembukaan, pembacaan doa, pemotongan pita, pemotongan tumpeng dan diakhiri dengan ramah tamah.

Disela-sela peresmian Komandan Kodiklatal Laksda TNI Nurhidayat menyampaikan dengan selesainya renovasi dan peresmian penggunaan gedung serbaguna ini diharapkan menambah sarana dan prasarana rekreasi bagi prajurit antap dan siswa Kodiklatal.

Menurutnya di sekitar gedung serbaguna tersebut terdapat beberapa fasilitas diantaranya sarana Fitnes, kantin serta taman dan kolam srikandi yang semuanya berada dalam satu lokasi.

Dankodiklatal berharap selain prajurit dan siswa, gedung serbaguna ini juga bisa digunakan sarana rekreasi para keluarga prajurit Kodiklatal di saat weekend atau dinas hari minggu.

Sehubungan dengan penambahan sarana dan prasarana tersebut agar personil yang menjabat pengurus dalam agar selalu menjaga kebersihan gedung dan lingkungan sekitarnya  termasuk sistim irigasi. Selain itu untuk menjaga hal-hal yang tidak diinginkan berupa kebakaran, agar bangunan tersebut dilengkapi dengan alat pemadam kebakaran Api Ringan (Apar). (Pen Kodiklatal/Ar)




KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Puluhan pendekar silat dengan berseragam lengkap bersama jajaran kepolisian melakukan gerebek masker di Pasar Tradisional, Jalan Kutisari Selatan Surabaya.

Tujuan gerebek pasar dengan cara membagikan masker gratis kepada para pedagang maupun pembeli yang ada di lingkungan pasar tersebut untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Hari ini kita melaksanakan apel bersama dan salah satunya untuk mempererat silaturahmi, baik dengan tiga pilar maupun dengan perguruan silat yang ada di Tenggilis Mejoyo,” kata Kapolsek Tenggilis Mejoyo, Kompol Kristiyan Beorbel Martino, Jum'at (25/9).

Dalam gerebek masker ini, Polisi bersinergi dengan beberapa perguruan silat yang ada di wilayah Kecamatan Tenggilis Mejoyo Surabaya. Di antaranya, Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT), Persaudaraan Setia Hati Winongo (PSHW) dan IKS PI Kera Sakti.

Perwira menengah dengan satu melati di pundaknya itu berharap, dengan adanya sinergi bersama semua elemen ini penyebaran Covid-19 di Surabaya bisa segera terputus.

Makanya, pihaknya juga berharap kepada setiap perguruan silat agar dapat menjadi pelopor dalam disiplin menerapkan protokol kesehatan.

Baik itu pada setiap kegiatan latihan maupun ketika di lingkungan masyarakat.

“Jadi ‘Wani Ngandani’, memberikan contoh. Turut berupaya untuk menjadikan Surabaya hijau dari Covid-19,” kata Kompol Kristiyan.

Sementara itu, salah satu perwakilan dari perguruan silat adalah Lastomo. Ia bersama rekan-rekannya mengaku siap mendukung penuh jajaran kepolisian dalam memutus mata rantai Covid-19.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Kapolsek telah mengundang kami semua untuk ikut serta membantu mengurangi Covid-19, khususnya yang ada di wilayah Tenggilis Mejoyo,” kata dia.

Menurutnya, selama ini pihaknya juga turut serta menyerukan kepada masyarakat maupun setiap anggota perguruan silat agar disiplin memakai masker, terutama saat beraktivitas ke luar rumah.

“Jadi kami juga menyerukan kepada masyarakat dan teman-teman agar memakai masker dan (disiplin menjalankan, red) protokol kesehatan. Kami semua juga bersepakat membantu aparat untuk mengurangi Covid-19,” pungkasnya. (Ar)




KABARPROGRESIF.COM: (Ambon) Dalam rangka peringatan HUT TNI ke 75 TNI. Polri, Basarnas, Satpol PP, KPLP, Dinkes Prov maluku, Mahasiswa UT, PU Provinsi Maluku, dan masyarakat laksanakan kegiatan bersih pantai di Hative Kecil serta sekitaran pantai Gogana kec. Baguala Ambon. Jumat (25/09 2020).

Pada kesempatan apel kelengkapan di lapangan  Lantamal IX ambon, Danlantamal IX Laksamana Pertama TNI Eko Jokowiyono S.E., M.Si selaku penerima apel sampaikan Sesuai dengan tema HUT TNI ke 75 tahun 2020 Sinergi Untuk Negeri yaitu bagaimana kita Pemerintah maupun Masyarakat membangun dan menjaga negeri yang kita cintai.

Provinsi Maluku Ambon identik dengan wisata bahari laut sehingga kita harus jaga kebersihan dan keindahan laut. 

Hal ini sangat tergantung dari bagaimana kita berperilaku hidup di darat. Oleh karena itu kegiatan bersih pantai berarti kita perangi semua jenis sampah dan tidak hanya di darat, tetapi juga di laut untuk itu saya sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan ini karena dapat mewujudkan kebersihan dan keindahan lingkungan khususnya di teluk Ambon.

Dalam kunjungan lokasi Pangdam XVI/ Pattimura, Mayjen TNI Agus Rohman menyebutkan bahwa aksi bersih pantai dan laut juga menjadi tanggung jawab semua pihak untuk menjaga kebersihan dan mencegah pencemaran yang lebih luas. 

Hal itu sangat diperlukan karena tidak mungkin mengandalkan petugas dan aparat pemerintah daerah yang sangat minim.

Kegiatan ini dipilih waktu pagi hari karena dengan terpaan Sinar matahari akan membawa manfaat yang sangat bagus untuk tubuh kita. 

Sinar matahari  juga akan memperkuat sistem imunitas tubuh. Dengan tetap menjaga jarak, menggunakan masker dan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 Semoga apa yang kita laksanakan bersama ini bisa membawa manfaat untuk kebaikan bersama.

Kabakamla Zona Maritim Timur, Danrem 151 binaiya, Danlanud Pattimura, Wadan Lantamal IX, Para Asisten DanLantamal IX, Dansat Brimob Polda Maluku, Kepala KKP, Kepala KPLP, Kepala PT Pelni cabang Ambon, Kadis Kesehatan Kota Ambon, Kadis PU Kota Ambon, Kasatpol PP Kota Ambon, Rektor Universitas Terbuka, Ketua Sinode GPM, Raja Halong, Raja Galala dan Raja Hative Kecil. (Pen Lantamal IX/Ar).




KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Usai Sugito, Darmawan, Syaiful Aidy, lagi salah satu terpidana kasus korupsi dana hibah Pemkot Surabaya tahun 2016 untuk program jasmas kembali membayar pidana denda sebesar Rp 100 juta.

Terpidana itu tak lain adalah mantan anggota DPRD Surabaya periode 2014-2019, dari Partai Demokrat, Dini Rijanti.

Pembayaran denda itu dilakukan oleh perwakilan keluarga terpidana serta didampingi jaksa eksekutor di salah satu bank milik pemerintah.

"Iya, kemarin Kamis (24/9) pembayaran denda Rp 100 juta melalui rekening, tidak cash. Tapi sebelum dilakukan pembayaran. keluarga terpidana datang ke kantor ditemui oleh Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus yang didampingi oleh Penyidik dari Seksi Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Negeri Tanjung Perak," jelas Kasi Intel Kejari Tanjung Perak, Erick Lydfyansyah, Jum'at (25/9).

Ia menambahkan, pembayaran dengan sebesar Rp 100 juta sebagai pengganti tiga bulan kurungan atau subsider tersebut merupakan inisiatif dari Dini Rijanti usai menerima putusan dari Pengadilan Tinggi Surabaya yang lebih besar dari vonis di Pengadilan Tipikor Surabaya.

Di Pengadilan Tipikor Surabaya, Dini Rijanti mendapat vonis satu tahun enam bulan kurungan penjara.

"Ini itikat baik bu Dini Rijanti melaksanakan putusan Pengadilan Tinggi Surabaya Nomor : 18/Pid.Sus-TPK/2020/PT.Sby tanggal 9 Juli 2020 Jo Nomor :132/Pid.Sus-TPK/2020/PN. Sby bahwa pembayaran denda perkara sebesar Rp 100 juta tersebut merupakan salah satu poin dalam Putusan Tinggi Surabaya Nomor : 18/Pid.Sus-TPK/2020/PT.Sby tanggal 9 Juli 2020, dimana apabila denda tidak bayar oleh terpidana maka diganti dengan pidana kurungan selama 3 (tiga) bulan," ungkap Erick.

Sedangkan untuk terpidana lainnya seperti Binti Rochma, menurut Erick mengajukan upaya hukum yang lebih tinggi lagi.

"Kalau Binti Rochma Kasasi," pungkasnya.

Seperti diketahui Dini Rijanti, satu dari enam terdakwa kasus yang merugikan keuangan negara mencapai angka Rp 5 miliar akhirnya dijatuhi vonis oleh majelis hakim tindak pidana korupsi (Tipikor) Surabaya, Kamis (16/4).

Mantan anggota DPRD Surabaya periode 2014-2019 dari Partai Demokrat itu dijatuhi pidana penjara selama satu tahun dan enam bulan penjara.

Selain vonis kurungan badan, Dini Rijanti juga di denda sebesar Rp 100 juta dengan ketentuan apabila denda tersebut tidak dibayar maka akan diganti pidana kurungan selama tiga bulan.

Dalam amar putusannya, majelis hakim menyatakan terdakwa secara sah dan meyakinkan terbukti bersalah melanggar pasal 3 Undang-Undang Nomor 31 tahun 1999 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi Jo. Undang-Undang Nomor 20 tahun 2001 tentang perubahan atas Undang-Undang Nomor 31 tahun 1999 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi Jo pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHPidana.

Seperti diberitakan dalam kasus ini Kejari Tanjung Perak telah menuntaskan perkara dugaan korupsi dana hibah Pemkot Surabaya untuk program jasmas di Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Bagian Administrasi Pemerintahan dan Otonomi Daerah.

Selain Dini Rijanti, majelis hakim pengadilan Tipikor Surabaya juga memvonis empat mantan anggota DPRD Surabaya periode 2014-2019 lainnya sedangkan satu anggota DPRD Surabaya yang terpilih lagi, Ratih Retnowati mendapat vonis bebas.

Keempat anggota DPRD Surabaya yakni Sugito, Darmawan, Dini Syaiful Aidy dan Binti Rochma.

Ada juga pihak swasta sebagai pelaksana proyek yaitu Agus Setiawan Tjong yang sudah divonis selama 6 tahun penjara dan saat ini masih proses kasasi.

Agus Setiawan Tjong merupakan pelaksana proyek pengadaan terop, kursi, meja, dan sound system pada 230 RT di Surabaya.

Dari hasil audit BPK, Proyek pengadaan program Jasmas tersebut bersumber dari APBD Pemkot Surabaya, tahun 2016 dan merugi mencapai Rp 5 miliar akibat adanya selisih angka satuan barang yang dimainkan oleh Agus Setiawan Tjong.

Informasi yang dihimpun, program Jasmas ini merupakan produk dari sejumlah oknum DPRD kota Surabaya yang telah diperiksa penyidik.

Diduga tanpa peran ke enam sang legislator itu, program Jasmas dalam bentuk pengadaan ini tidak akan terjadi.

Penyimpangan dana hibah ini bermodus pengadaan. Ada beberapa pengadaan yang dikucurkan oleh Pemkot Surabaya, diantaranya untuk pengadaan terop, kursi chrom, kursi plastik, meja, gerobak sampah, tempat sampah dan sound system. (Ar)


Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive