KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBB, António Guterres menyerukan tindakan segera untuk menyediakan perumahan yang terjangkau dengan jaminan kepemilikan dan akses air, sanitasi, transportasi dan layanan dasar lainnya yang mudah bagi keluarga berpenghasilan rendah.
Soft Launching Kota Lama, Gelar Sejumlah Paket Wisata
Sejumlah paket wisata digelar Pemkot Surabaya usai soft launching Kota Lama zona Eropa yang berada di kawasan Jalan Rajawali, Krembangan, Surabaya.
Cegah Narkoba di Kalangan ASN dan Pelajar, Pemkot Surabaya Gandeng BNN dan Polisi
Upaya Pemkot Surabaya memberantas Narkoba tak hanya di kalangan pelajar dan masyarakat, tetapi juga Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup pemkot.
Peluang Investasi untuk Pengembangan Eks THR-TRS
Pemkot Surabaya menggandeng Kamar Dagang dan Industri (Kadin) untuk mempromosikan proyek peluang investasi di Kota Pahlawan. Diantaranya di kompleks eks Taman Hiburan Rakyat (THR) dan Taman Remaja Surabaya (TRS).
Tekan Laju Inflasi, Pemkot Rutin Gelar Pangan Murah
Untuk menekan laju inflasi agar masyarakat bisa mendapatkan komoditas bahan pangan dengan lebih murah, Pemkot Surabaya rutin menggulirkan program Gerakan Pangan Murah setiap bulan.
Pemkot Surabaya Komitmen Amankan Aset yang Dikuasai Pihak Ketiga
Berbagai upaya strategis terus dilakukan Pemkot Surabaya untuk memastikan aset daerah dapat dimanfaatkan secara optimal demi kepentingan warga dan pemerintah.
Rabu, 07 Oktober 2020
Bersinergi Cegah Radikalisme, Korem Baladhika Jaya ajak Masyarakat
KABARPROGRESIF.COM: (Malang) Beragam upaya dilakukan oleh TNI-AD dalam menjaga dan merawat kebhinekaan.
Kali ini, upaya itu dilakukan melalui cara komunikasi sosial. Langkah itu, menurut pihak Korem 083/Baladhika Jaya, dinilai sangat efektif dalam merawat persatuan dan kesatuan.
Demikian dikatakan Pasi Puanter, Mayor Inf Teguh Heri yang hadir mewakili Danrem di aula Makorem.
Kegiatan itu, kata Mayor Teguh, digelar dengan tujuan untuk meningkatkan silaturahmi dan komunikasi sosial yang harmonis dengan komponen masyarakat.
“Jadi, kegiatan ini jangan hanya dijadikan rutinitas saja. Jadikan kegiatan ini harus bisa dimaknai sebagai perwujudan kita dengan komponen bangsa. Serta menangkal adanya paham radikal dan separatisme,” ujarnya, Selasa (6/10).
Selain komunikasi sosial, acara tersebut juga diisi dengan adanya beberapa pembekalan yang diberikan pada masyarakat di lokasi itu, terutama mengenai bahaya Covid-19 dan paham protokol kesehatan.
“Masyarakat berperan penting untuk memutus rantai penyebaran corona,” pungkasnya. (Pendam V/Btw/Ar).
Selasa, 06 Oktober 2020
Warga Krembangan Baru Salurkan Aspirasi ke Armuji lewat Bilik Sambat Online
KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Warga Krembangan Baru, Kelurahan Kemayoran, Kecamatan Krembangan menyalurkan aspirasi kepada Calon Wakil Wali Kota Surabaya Armuji lewat 'Bilik Sambat Online' melalui saluran video call whatsapp yang ditempatkan di posko pemenangan paslon nomor 1, Eri Cahyadi-Armuji, di Jalan Krembangan Baru, Selasa (6/10'2020) malam.
Melalui bilik ini, warga bisa menyampaikan uneg-unegnya. Seperti yang disampaikan oleh Ibu Saeroh, warga Krembangan Masigit.
"Terimakasih Pak Armuji. Kami berharap Pak Armuji bisa terus menjadi pemimpin yang amanah, yang memperjuangkan kepentingan rakyat kecil, " pinta Saeroh melalui video call langsung dengan Armuji di Bilik Sambat.
Pada kesempatan itu juga, Saeroh berharap Calon Wali Kota Eri Cahyadi dan Armuji bisa meneruskan kepemimpinan Walikota Surabaya Tri Rismaharini.
"Semoga Pak Eri dan Pak Armuji bisa menjadikan Surabaya lebih keren. Saya dan warga akan mendukung Pak Eri dan Pak Armuji. Kami mohon ke depannya untuk masalah dokumen kependudukan bisa semakin lancar seperti zaman Bu Risma," pungkas Nurul.
Di sela kegiatan yang diselenggarakan oleh Ranting dan PAC PDIP Perjuangan Kecamatan Krembangan, juga dilakukan “peresmian posko Er-Ji, singkatan dari Eri-Armuji.
Posko diresmikan oleh Wakil Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya, Achmad Hidayat didampingi Ketua PAC PDIP Krembangan Hariyadi dan Sekretaris Margono.
Sementara itu, Cawawali Armuji berharap masyarakat Krembangan bisa memanfaatkan “Bilik Sambat Online” ini dengan sebaik-baiknya.
"Bilik Sambat ini inovasi di tengah pandemi covid-19 untuk menghindari pertemuan langsung. Apapun uneg-uneg tentang Kota Surabaya bisa disampaikan langsung ke bilik ini," ujar mantan Ketua DPRD Kota Surabaya tersebut.
“Kami akan terus memperbanyK bilik sambat online ini, sehingga Pak Eri Cahyadi dan saya bisa semakin banyak menjaring aspirasi warga agar ke depan Surabaya yang sudah baik ini semakin baik lagi, jangan malah mundur,” pungkas Armuji. (Ar)
Usai Upacara, Danlantamal IX Gelar Syukuran HUT TNI ke 75 di Kodam XVI/PTM
KABARPROGRESIF.COM: (Maluku) Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) IX Laksamana Pertama TNI Eko Jokowiyono, S.E., M.Si., hadiri Upacara Virtual dan Syukuran HUT TNI Ke-75 Tahun 2020. Dengan tema "Sinergi Untuk Negeri" serta pemusnahan senjata rakitan dari hasil penyerahan masyarakat di Kodam XVI/PTM, Kec. Sirimau Kota Ambon Prov. Maluku.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara secara virtual Presiden RI Joko Widodo disiarkan live di YouTube Sekretariat Presiden. Dalam sambutannya Presiden mengatakan HUT ke-75 TNI bukan hanya dirayakan anggota dan keluarga besar TNI tapi juga masyarakat Indonesia.
Perjalanan panjang TNI sejak perjuangan kemerdekaan hingga kini, menunjukkan TNI adalah penjaga utama kedaulatan negara berdasarkan Pancasila dan UUD 1945, serta melindungi bangsa dari ancaman dan gangguan terhadap keutuhan bangsa dan negara.
Acara dilanjutkan dengan pemusnahan Senjata hasil dari penyerahan masyarakat dan merupakan senjata sisa konflik tahun 1999 lalu. Senjata-senjata ini dikumpulkan sejak tahun 2017 hingga 2019,”
Adapun ratusan senjata api yang dimusnahkan itu terdiri dari 471 senjata api rakitan dan 258 senjata api laras pendek rakitan. Sisanya terdiri dari tabung peluncur, bazooka rakitan, dan peluncur bom rakitan.
Ratusan senjata api itu dihancurkan dengan mesin pemotong setelah upacara HUT TNI di Halaman Kodam XVI Pattimura.
Pemusnahan senjata dipimpin langsung oleh Pangdam XVI/Pattimura, Mayjen TNI Agus Rohman dengang cara dipotong dengan mesin. Pangdam mengatakan, ratusan senjata api rakitan yang dimusnahkan ini merupakan hasil penyerahan secara sukarela dari masyarakat Provinsi Maluku dan Provinsi Maluku Utara. (Pen Lantamal IX Ambon/Ar)
Rangkul Tomas dan Toga, Tangkal Radikalisme
KABARPROGRESIF.COM: (Mojokerto) Kepala Seksi Logistik Korem 082/CPYJ, Letkol Caj Sutejo mengatakan jika keberadaan tokoh agama dan masyarakat, dipercaya ampu menangkal adanya paham radikalisme dan separatisme.
Dalam sosialisasi yang digelar di Pendopo Griya Paramitra Cikaran, Kota Mojokerto, Selasa, 06 Oktober 2020, dirinya menegaskan jika paham-paham tersebut, diyakini mampu merusak Kebhinekaan yang selama ini sudah terwujud dengan baik, khususnya di wilayah Korem.
“Paham itu, bisa mengancam keamanan, kedaulatan serta keberlangsungan NKRI,” ujarnya.
Bahkan, dengan adanya kegiatan yang digelar oleh pihak Korem saat ini, diharapkan bisa dijadikan suatu benteng diri terhadap serangan paham-paham tersebut.
“Biasanya, isu yang digunakan oleh orang-orang tidak bertanggung jawab itu berkaitan dengan adanya etnis, agama, ras dan golongan,” ungkapnya. (Pendam V/Btw/Ar)
Satpol PP Surabaya Bantah Tundingan Penertiban APK Paslon Sepihak, Akui Belum Bergerak
KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Kepala Satuan Pol PP Kota Surabaya Eddy Christijanto membantah bila pihaknya tebang pilih dalam menertibkan atribut dan alat peraga kampanye (APK) hanya kepada salah satu pasangan calon (Paslon) Wali Kota - Wakil Wali Kota.
"Enggak satu Paslon, semua Paslon juga ditertibkan kalau APKnya melakukan pelanggaran," Eddy Christijanto, Selasa (6/10).
Sejak penetapan Paslon Cawali-Cawawali oleh Komisi Pemilihan Umum(KPU) Surabaya, 26 September lalu, kata Eddy, Satpol PP belum melakukan penertiban APK Paslon.
Mengingat penertiban APK itu adalah kewenangan dari Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) kota Surabaya.
"Kita belum menertibkan APK sama sekali. Penertiban sebelum tanggal 26 September. sejak tanggal itu, menjadi kewenangan Bawaslu Surabaya," jelasnya.
Ia menambahkan, kemungkinan penertiban sudah berjalan dari pihak Panitia Pengawas Pemilu tingkat Kecamatan (Panwascam), dibantu oleh Satpol PP Kecamatan tentunya.
"Kalau Panwascam sudah, bersama dengan Satpol PP Kecamatan. Itupun sesuai arahan Panwaslu yang melanggar," tandasnya.
Satpol PP Kota Surabaya akan bergerak melakukan penertiban APK, apabila diminta oleh Bawaslu Surabaya.
Rencananya penertiban baru akan dilakukan Satpol PP pada Selasa (6/10) hari ini, sesuai permintaan Bawaslu.
"Baru sekarang Bawaslu minta kita menertibkan," pungkasnya.
Penertiban APK Paslon Kontestasi Pilwali berdasarkan Surat Keputusan KPU Surabaya, Nomor 876/PL.02.4-Kpt/3578/KPU-Kot/IX/2020, yang telah ditentukan lokasi mana saja APK boleh dipasang. (Ar)
Setelah Tiga Hari Sandar di Lampung, Taruna AAL Lanjutkan Pelayaran KJK 2020 Menuju Padang
KABARPTOGRESIF.COM: (Lampung) Setelah tiga hari sandar untuk bekal ulang logistik dan melaksanakan aktifitas di pangkalan, Taruna Akademi Angkatan Laut (AAL) Tingkat lll Angkatan ke-67 yang tergabung dalam Satuan Pelaksana Latihan Kartika Jala Krida (Satlak KJK) tahun 2020, bertolak untuk melanjutkan pelayaran bersama KRI Bima Suci menuju Padang, Selasa, (6/10).
Keberangkatan Satlak KJK 2020 dari dermaga Caligi Dusun Batu Menyan Kecamatan Teluk Pandan Pesawaran, Lampung ini dilepas Komandan Pangkalan TNI Angkatan laut (Danlanal) Lampung Kolonel Laut (P) Nuryadi bersama Forkopimda Lampung diantaranya adalah Kasatpol PP Provinsi Lampung Drs. M. ALhusnuriski, Kepala Bakesbangpol, Dirpolair Polda Lampung Kombes Pol Sis Mulyono, Kasiren Kolonel Arh. Tri Adrijanto, Danbrigif 4 Mar/BS Kolonel Mar Nawawi S.E., M.M, Asisten Pemerintahan serta Camat setempat.
Sebelum dilepas para Taruna-Taruni AAL Angkatan ke-67, Staf Lat dan anggota KRI Bima Suci melaksanakan Rapid Test di dermaga Caligi, hal ini dilakukan sebagai prosedur wajib sebelum melaksanakan pelayaran, sebagai upaya memastikan personel dalam keadaan sehat.
Menjelang keberangkatan, Dansatgas KJK 2020 Letkol Laut (P) Waluyo, S.H, M.Tr. (Hanla) dan Palaklat Letkol Laut (P) Aris Dianto, M.Han melaksanakan laporan kepada Komandan Lanal Lampung bahwa KRI Bima Suci siap untuk melanjutkan pelayaran ke tujuan berikutnya.
Menurut Palaklat, KRI Bima Suci yang membawa 85 Taruna AAL Tingkat lll ini, akan melaksanakan pelayaran keliling wilayah Indonesia selama 98 hari mulai 26 September 2020 hingga 2 Januari 2021 mendatang, dengan rute pelayaran mulai dari Surabaya-Lampung – Padang – Sabang – Belawan - Tanjung Uban – Ranai – Tarakan – Sorong – Tual - Kupang dan kembali ke pangkalan Surabaya dengan menempuh jarak sekitar 9.910 neutical mile.
Latihan Pelayaran ini lanjutnya, dimaksudkan untuk menambah wawasan para Taruna AAL sebagai calon perwira TNI AL, pelayaran ini juga akan singgah di kota-kota wilayah Indonesia sehingga mereka dapat mengenal dan mencintai aneka ragam budaya yang dimiliki bangsa Indonesia.
Palaklat juga menyampaikan bahwa pada pelayaran ini Satgas KJK 2020 juga akan singgah di pulau-pulau terpencil dan terluar seperti Pulau Rondo, Pulau Miangas, Pulau Marore, Pulau Berhala dan Pulau Rote sambil memberikan bantuan berupa sembako, material kesehatan atau bantuan yang diperlukan oleh penduduk setempat. (Pen AAL/Ar)
PDIP Surabaya dan Relawan Eri-Armuji Bikin Gerakan Coblos No 1 di TPS
KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) PDI Perjuangan dan relawan calon wali kota-calon wakil wali kota (Cawali-Cawawali) Surabaya nomor urut 1, Eri Cahyadi dan Armuji, semakin kencang berlari. Mereka pun membuat berbagai kiat yang menggerakkan masyarakat untuk mencoblos nomor urut 1.
Menurut Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya, Adi Sutarwijono, seluruh kader dan relawan Eri-Armuji harus memastikan setiap dukungan warga Surabaya, nantinya berujung mencoblos nomor urut 1 di TPS (tempat pemungutan suara).
Untuk itu, warga Surabaya digerakkan datang ke TPS pada 9 Desember 2020 dan memilih Eri-Armuji.
“Gerakan datang ke TPS pada 9 Desember 2020 dan mencoblos nomor urut 1 Eri-Armuji, penerus Bu Risma, harus terus dikampanyekan. Setiap dalam pertemuan-pertemuan warga oleh kader-kader PDI Perjuangan bersama seluruh relawan harus mengkampanyekan gerakan ini,” kata Adi, dikonfirmasi, Selasa (6/10/2020).
Kampanye mencoblos nomor urut 1 Eri-Armuji, kata Adi, juga tidak hanya dilakukan saat ada pertemuan tatap muka warga. Tapi juga dilakukan dengan mendatangi warga dari rumah ke rumah, atau door to door, dengan membagikan stiker dan brosur.
“Brosur ini berisikan kinerja nyata Mas Eri Cahyadi sebagai ASN Pemkot Surabaya yang sangat berpretasi dan Cak Armuji sebagai politisi senior PDI Perjuangan. Dengan membagikan brosur ini warga jadi paham rekam jejak Mas Eri dan Cak Armuji. Mereka tidak seperti membeli kucing dalam karung. Sudah banyak prestasi yang dilakukan Mas Eri Cahyadi untuk Surabaya,” ungkapnya.
Gerakan coblos nomor 1, jelas Adi yanh juga Ketua DPRD Kota Surabaya, adalah memasang alat-alat peraga kampanye. Seperti memasang baliho, baner dan spanduk.
“Intinya berbagai macam kampanye kami manfaatkan dengan maksimal. Kami ingin kampanyekan Eri-Armuji dengan cara yang elegan dan santun,” katanya.
Menurut Adi, PDI Perjuangan tidak sendirian dalam upaya memenangkan Eri-Armuji, dalam Pilkada Surabaya 9 Desember 2020.
Sebab, saat ini menjamur para relawan di kampung-kampung dan komunitas. Hal ini menandakan antusias warga Surabaya untuk memberi andil besar dalam memenangkan Eri-Armuji.
“Gerakan mesin PDI Perjuangan bersinergi dengan para relawan. Kami saling bahu-membahu, bekerja keras dan memastikan seluruh dukungan masyarakat nantinya berbuah suara di TPS dengan mencoblos nomor urut 1. Kami ingin masyarakat tak sekadar mendukung, tapi memilih Eri-Armuji di TPS dengan cara mencoblos nomor urut 1,” pungkasnya. (Ar)
Acara Peringatan Global Hari Habitat Dunia 2020 di Surabaya, Ini Kata Presiden Jokowi
KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Acara peringatan global Hari Habitat Dunia (World Habitat Day) 2020 yang dipusatkan di Kota Surabaya berlangsung secara hybrid, Senin (5/10) malam.
Secara Virtual dan Terbatas, Forpimda Jatim ikuti Upacara HUT TNI ke 75
KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Meski digelar secara sederhana, ternyata suasana khidmat dan sinergitas tak luput dalam perayaan HUT TNI ke-75 yang digelar di Gedung Balai Prajurit Makodam V/Brawijaya, Surabaya.
Dalam acara itu, beberapa pejabat militer, Pemda dan Kepolisian pun turut hadir diantaranya Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa, Kapolda Jatim, Irjen Pol Fadhil Imran, Pangkoarmada II dan Sekda Pemprov Jatim hingga stakeholder lainnya.
Ditemui usai mengikuti upacara virtual dan peringatan HUT TNI, Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Widodo Iryansyah menuturkan pelaksanaan tersebut, dilakukan dengan mematuhi protokol kesehatan.
“Ulang tahun yang ke-75 ini, kita laksanakan dengan sederhana. Namun, tidak lepas dari protokol kesehatan,” ujarnya, Senin (5/10).
Penerapan protokol kesehatan, kata dia, merupakan salah satu alternatif yang dinilai mampu memutus rantai penyebaran Covid-19 di Jawa Timur.
“Kita (TNI) menyikapi situasi ini dengan sederhana. Saya kira, makna ini tercermin pada prajurit kita yang masih semangat di lapangan, khususnya dalam membantu menekan angka pandemi Covid ini,” jelasnya.
Terpisah, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa mengajak semua pihak, khususnya TNI untuk memperkuat ideologi di masyarakat.
“Sesuai maklumat Panglima Jenderal Besar Soedirman. Tentara Indonesia, bukanlah serdadu sewaan. Tentara Indonesia, adalah Prajurit ideologis” jelasnya.
Saat ini, kata dia, character building dibutuhkan di semua lini guna menangkal adanya ideologi-ideologi trans nasional yang berupaya menyusup ke Indonesia.
“Ini sangat menjadi penting untuk kita under line bersama,” ujarnya.
“12 persen, anak-anak SMA di Jawa Timur dengan responden seribu orang, ternyata mereka sudah memiliki kecenderungan untuk masuk pada ideologi lain,” ungkap Khofifah. (Pendam V/Brw/Ar)
Cegah Konflik dengan Komsos
KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Pembinaan komunikasi merupakan salah satu strategi yang wajib dilakukan oleh Satuan kewilayahan dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah.
Seperti yang digelar di Aula Makorem 084/Bhaskara Jaya saat ini.
Kasi Intel, Kolonel Inf Andi Gus Wulandri menuturkan jika masyarakat memiliki peranan penting dalam mengantisipasi adanya konflik sosial.
“Pembinaan komunikasi dengan masyarakat ini, sangat penting dalam mencegah adanya, maupun timbulnya suatu konflik,” ujarnya, Selasa (6/10).
Langkah positif yang dilakukan oleh pimpinan, kata Kolonel Andi, nantinya akan mampu mengidentifikasi setiap adanya gangguan, sekaligus penentu arah kebijakan dalam melakukan deteksi dini.
“Apalagi sekarang ada pandemi. Banyak persoalan yang timbul dan mampu merusak sendi-sendi kehidupan berbangsa dan bernegara,” bebernya. (Pendam V/Btw/Ar)
Sebelumnya TNI, Kini Polisi yang Bawa Kue Tart
KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Hampir di setiap wilayah, instansi Kepolisian menggelar kunjungan ke masing-masing markas TNI-AD.
Bukan tanpa sebab, kunjungan itu dilakukan guna menyemarakkan HUT TNI ke-75, tahun ini.
Ada yang berbeda dalam kunjungan yang dilakukan oleh Polres Tanjung Perak Surabaya saat ini.
Pada peringatan HUT Polri sebelumnya, pihak Kodim 0830/Surabaya Utara memberikan surprise kepada Kapolres. Surprise itu, berupa kue tart.
Namun, kali ini giliran AKBP Ganis Setyaningrum yang mendatangi Makodim dengan membawa nasi tumpeng dan kue.
Ditemui usai menyambut kedatangan rombongan Polres, Kolonel Inf Sriyono mengatakan sinergitas antara Satuannya, dengan Polres setempat selama ini sudah terwujud dengan sangat baik.
“Adanya momen ini, semoga bisa mempererat silaturahmi antara Kodim dan Polres, serta menjaga kekompakan dan sinergitas,” ujarnya, Senin (5/10).
Sinergitas itu, menurutnya, perlu ditingkatkan dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman pada masyarakat.
"Terutama dalam menghadapi adanya pandemi ini,” pungkas Dandim. (Pendam V/Bre/Ar)