Sabtu, 19 Maret 2022


KABARPROGRESIF.COM: (Jakarta) Polsek Cengkareng bersama personel anggota brimob polda Metro Jaya menggrebek komplek permata kedaung kaliangke atau yang biasa dikenal dengan kampung ambon, Kamis, (17/3).

Dari penggerebekan tersebut sedikitnya 7 orang berhasil di amankan berikut paket narkotika jenis sabu siap edar Kapolsek Cengkareng Polres Metro Jakarta Barat Kompol Ardie Demastyo menerangkan pihaknya dibantu oleh Personel brimob polda Metro Jaya melaksanakan kegiatan sterilisasi komplek permata kedaung kaliangke Cengkareng Jakarta dari tempat penyalahgunaan narkoba.

“Dari hasil Operasi tersebut sedikitnya kami mengamankan 7 orang yang diduga sebagai bandar/pengedar barang haram narkoba,” kata Ardhie Demastyo saat dikonfirmasi, Sabtu, (19/3).

Sesuai dari arahan pimpinan bapak kapolda metro jaya Irjen Pol Dr M Fadil Imran melalui bapak kapolres metro jakarta barat kombes pol Ady Wibowo untuk melakukan langkah-langkah dalam merubah stigma kampung ambon sebagai syurganya para pecandu narkoba.

“Alhamdulillah, selain kami amankan bandar/pengedar kami turut juga mengamankan paket klip narkoba jenis sabu siap edar dengan berat brutto 0,40 gram,” ucap Ardhie Demastyo

Dari hasil penggrebekan tersebut pihaknya juga mengamankan barang bukti handphone yang berisi percakapan transaksi narkoba.

“Kami juga melakukan penggerebekan disebuah kamar kostan dan kembali mengamankan 1 kantong plastik klip kosong, alat hisap sabu, 3 buah timbangan digital dan sebilah tombak serta sebilah pisau,” jelasnya

Kini ke 7 pelaku berikut barang bukti kami amankan ke polsek Cengkareng guna di lakukan proses penyidikan lebih lanjut untuk mempertanggung Jawabkan atas perbuatan nya pelaku dikenakan pasal 114 sub 112 UURI no 35 tahun 2009 tentang narkotika.



KABARPROGRESIF.COM: (Jakarta) Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mempromosikan potensi pariwisata Kepulauan Seribu pada ajang balap MotoGP di Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB) 18-20 Maret 2022. 

Selain pariwisata, produk-produk kreatif juga turut dipromosikan.

"Tidak sekadar promosi pariwisata, kami turut mengajak pelaku ekonomi kreatif untuk mengenalkan produk-produk unggulan," kata Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta Andhika Permata di Jakarta, Sabtu (19/3).

Pameran pariwisata itu diadakan melalui Mandalika Experience Expo di Pertamina Mandalika International Street Circuit dengan menggandeng agen perjalanan wisata untuk menawarkan paket wisata ke Kepulauan Seribu.

"Kami bergabung dalam pameran UKM yang diselenggarakan oleh Kementerian Koperasi dan UKM dengan membawa dua merek terbaik yakni D’Craft dan Senang-senang di Jakarta," ujarnya.

Menurutnya, bersanding dengan Mandalika dalam 10 Bali Baru, Kepulauan Seribu memiliki "surga" bahari tersembunyi yang keindahannya tidak kalah dengan destinasi wisata lain.

Andhika mengungkapkan Kepulauan Seribu memiliki potensi yang dapat disandingkan dengan destinasi bahari di Indonesia lainnya seperti Raja Ampat atau Mandalika yang memiliki kemiripan dari sisi topografi dan dikelilingi oleh gugusan pulau dan ragam aktivitas bahari.

Kepulauan Seribu menawarkan daya tarik mulai dari hutan mangrove, konservasi penyu dan hiu, snorkeling, hingga cagar budaya dengan aktivitas yang dapat dilakukan di antaranya berenang, menyelam, snorkeling, banana boat, jet ski, kayak, sambil bermain dengan beragam biota laut.

"Kami sedang mempersiapkan paket-paket yang dapat mengakomodasi masyarakat yang ingin bekerja sambil menikmati keindahan alam Kepulauan Seribu, jadi tidak perlu pergi jauh-jauh semua ada di Jakarta," terang Andhika seperti dilansir dari Antara.

Kepulauan Seribu memiliki 113 pulau terdiri dari 11 pulau berpenduduk, tujuh pulau resor, dan pulau konservasi. Adapun pulau tersebut di antaranya Pulau Macan, Pulau Tidung, Untung Jawa dan Pulau Pramuka.

"Jika ingin menyatu dengan alam Pulau Semak Daun dan Pulau Dolphin bisa disinggahi untuk kemah sejenak, lingkungan yang asri, deburan ombak, dan pasir putih menunggu kedatangan wisatawan," tutupnya.



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Puluhan Kader Surabaya Hebat dari sejumlah wilayah kecamatan mengikuti study tour ke Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa) Benowo, Sabtu (19/3). 

Kegiatan yang baru pertama kali diadakan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) ini bertujuan untuk menambah pengetahuan kader mengenai proses pengolahan sampah menjadi energi listrik.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya, Agus Hebi Djuniantoro mengatakan, bahwa study tour ke PLTSa Benowo bertujuan untuk menambah ilmu pengetahuan Kader Surabaya Hebat dalam mengolah sampah. 

Sehingga diharapkan partisipasi atau kepedulian warga terhadap sampah tersebut semakin meningkat.

"Dengan melihat langsung proses pengolahan sampah, maka diharapkan dapat meningkatkan partisipasi dan kepedulian para kader dalam upaya mengurangi sampah yang masuk ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA). Sehingga hal tersebut dipandang perlu oleh kita," kata Hebi, Sabtu (19/3).

Kegiatan study tour ini, kata Hebi, telah memasuki sesi atau pekan keempat sejak pertama kali diadakan pada 26 Februari 2022. 

Sedangkan untuk pesertanya, secara bergantian diikuti oleh perwakilan Kader dan Ketua RW dari 31 kecamatan Surabaya. 

"Jadi kegiatan study tour ini baru pertama kali kami adakan di tahun 2022 ini. Dan pekan keempat ini merupakan yang terakhir," ujar dia.

Di PLTSa Benowo, para kader diajak melihat langsung proses pengolahan sampah baik di area Landfill Gas (FLG) Power Plant maupun Gasification Power Plant. 

Namun, tak sekadar melihat proses pengolahan sampah menjadi energi listrik. Para kader juga diberikan penjelasan oleh petugas DLH dan pemandu dari PT Sumber Organik (PT SO) atau pihak rekanan pemkot, pengelola PLTSa Benowo.

Para Kader Surabaya Hebat mendapat penjelasan mulai dari awal proses menurunkan sampah dari dump truk ke area dumping dan menuju waste storage pit. 

Kemudian, sampah itu dimasukkan ke dalam gasifier atau alat pembakaran. Dan selanjutnya, sampah dibakar hingga menghasilkan flue gas.

Hasil dari flue gas atau panas itu kemudian dimasukkan ke alat bernama secondary combustion chamber yang berfungsi meningkatkan suhu pembakaran. 

Kemudian, proses selanjutnya ada di boiler yang berfungsi mengubah air menjadi uap. Setelah itu, tahapan terakhir berada di steam turbine generator yang berfungsi untuk mengubah uap menjadi energi listrik.

Hebi berharap, melalui kegiatan study tour ini, partisipasi Kader Surabaya Hebat dalam upaya mengurangi sampah rumah tangga dapat lebih meningkat. 

Sebab, kata dia, Pemkot Surabaya tentu tidak bisa mengurangi sampah sendiri tanpa keterlibatan dari masyarakatnya.

"Karena itu kami berharap para Kader dapat membantu pemkot mengurangi sampah yang masuk ke TPA. Sehingga beban di TPA itu bisa berkurang, karena lahan kita juga terbatas," jelas dia.

Srini adalah satu di antara Kader Surabaya Hebat asal RW II Kelurahan Kandangan, Kecamatan Benowo, yang mengikuti study tour tersebut. 

Dia mengaku terkejut ketika baru pertama kali melihat langsung proses pengolahan sampah di PLTSa Benowo.

"Kegiatan ini sangat bermanfaat sekali. Karena yang dipikirkan orang-orang di TPA Benowo hanya sampah yang menggunung. Namun ternyata di sini banyak alat-alat yang memproses sampah menjadi gas dan listrik," kata Srini.

Dia menyatakan, selama ini juga concern mendukung pemkot dalam upaya mengurangi sampah rumah tangga yang menuju ke TPA. 

Salah satunya melalui kegiatan lomba zero waste hingga pembuatan lubang resapan biopori dan komposter di wilayah perkampungan.

"Terutama juga melalui bank sampah. Di Kelurahan Kandangan, bank sampahnya itu banyak yang sudah terorganisir. Dan itu hasilnya juga sangat bermanfaat untuk membantu perekonomian warga," tutur dia.

Hasil dari study tour ini pun bakal dijadikan Srini sebagai landasan untuk kemudian disosialisasikan kepada warga di wilayahnya. Pada intinya, kata dia, sampah itu memiliki beragam manfaat apabila bisa dikelola dengan baik.

"Jadi sampah itu sebenarnya bermanfaat kalau kita tahu tekniknya. Kalau kita biarkan, kan bakal terus menggunung. Ini juga untuk masa depan anak cucu kita, maka kita harus pikirkan dari situ," pungkasnya.


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Tim uji dari Kolat (Komando Latihan) Koarmada II kembali  melaksanakan uji terampil Glagaspur (Geladi Tugas Tempur) Pangkalan tingkat 1/P-1 dan tingkat 2/P-2, kali ini Lanal Sangatta yang berada di bawah komando Lantamal XIII Tarakan jajaran Koarmada II.

Setibanya di Mako (Markas Komando) Lanal Sangatta pada Kamis, (17/3) kedatangan Tim uji terampil Glagaspur  Kolat Koarmada II yang dipimpin oleh Letkol Laut (P) Woody Oktavia, beserta 6 anggota disambut langsung oleh Palaksa (Perwira Pelaksana) Lanal Sangatta Mayor Laut (P) Herwanto mewakili Danlanal Sangatta.

Pelaksanaan uji terampil Glagaspur Pangkalan  dilaksanakan selama 2 hari , yakni sejak Kamis hingga Jumat (18/3).

Diikuti oleh seluruh Prajurit Lanal Sangatta, pada hari pertama diujikan sejumlah tes uji yang meliputi Tes Uji Tulis, Kecakapan Bahari Dan Komunikasi, Cross Country, Bongkar Pasang Senjata Dan Menembak, PBB, PDD Khas TNI AL, Persemayaman dan Pemakaman Militer.

Pada hari ke 2 dilaksanakan  latihan driil Dakhura, praktek lapangan Dakhura, Peran Anti Teror Dan Sabotase, Peran Bahaya Darat Separatisme, Peran Tempur Bahaya Udara dan Peran Kebakaran.

Ditempat terpisah Danlanal Sangatta Letkol Laut (P) I Komang Nurhadi, berpesan, agar seluruh Prajurit Lanal Sangatta yang mengikuti latihan uji Glagaspur ini melaksanakannya dengan baik dan sungguh-sungguh. 

“Sehingga didapatkan hasil penilaian yang baik serta akurat sesuai dengan ketentuan yang ada ,baik penilaian terhadap personel maupun materiil," tegas Danlanal.

Kegiatan ini lanjut Danlanal, dilaksanakan sesuai dengan perintah Pangkoarmada II Laksda TNI Iwan Isnurwanto, agar seluruh Prajurit dibawah jajaran Koarmada II senantiasa mengasah dan memelihara kemampuan Keprajuritan dalam tugasnya sehari-hari yang selaras dengan kebijakan Kasal Laksamana TNI Yudo Margono, yakni di bidang pembinaan SDM TNI AL yang unggul. (Dispen Koarmada II)



KABARPROGRESIF.COM: (Jakarta) Ajang MotoGP Mandalika jadi perhatian dunia saat ini. Balapan MotoGP yang berlangsung 20 Maret 2022 di Mandalika, Lombok Tengah, NTB, itu dinantikan banyak pihak. Alhasil, wisatawan berbondong-bondong berkunjung ke sana.

Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggaraan Kegiatan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif , Rizki Handayani Mustafa mengatakan jika Mandalika saat ini sudah ramai wisatawan.

"Kita ketahui acara race-nya untuk Moto1, Moto2, sampai MotoGP itu baru start besok. Kemarin dan hari ini itu istilahnya baru cari posisi. Meski begitu, Mandalika dilaporkan sudah mengundang banyak perhatian dan di sana ramai," jelas Rizki Handayani, Sabtu (19/3/2022).

Euforia MotoGP terasa sekali di Mandalika. Terlebih, ini adalah kali pertama MotoGP dilangsungkan di Indonesia sejak 1997.

Namun, menariknya Sirkuit Mandalika yang merupakan sirkuit bertaraf Internasional memiliki pemandangan alam yang sangat indah.

"Wisatawan itu datang ke Mandalika tidak semuanya suka balapan motor. Tapi, ada juga mereka yang ingin merasakan langsung keseruan MotoGP yang ada di Indonesia," kata Rizki Handayani.

Beberapa wisatawan juga tertarik datang ke Mandalika untuk merasakan destinasi wisata Lombok yang menawarkan keindahan alam luar biasa.

"Jadi, selain nonton MotoGP, destinasi wisata alam Lombok pun jadi incaran dan jadi alasan lain turis datang ke Mandalika," ujarnya.



KABARPROGRESIF.COM: (Gresik) Bupati Gresik, Fandi Akhmad Yani menggandeng karang taruna untuk bangkitkan ekonomi lokal. Caranya, dengan membranding produk UMKM di desa.

Hal ini disampaikan pria yang akrab disapa Gus Yani itu pada pelantikan Pengurus Karang Taruna Kecamatan Menganti periode 2022 - 2027, Sabtu (19/3/2022).

Gus Yani menyebut bahwa potret Kabupoaten Gresik ke depan dilihat dari sumber daya manusia (SDM) dan peran pemuda. Para generasi milenial, salah satunya yang tergabung dalam karang taruna.

Para generasi muda harus ikut ambil bagian pemulihan ekonomi lokal, membangkitkan UMKM yang ada di desa masing-masing. Ini merupakan bentuk pemulihan ekonomi paska pandemi.

"Ayo bareng-bareng kita bangkitkan UMKM," kata Gus Yani.

Dalam waktu dekat, perizinan tuntas di tingkat Kecamatan. Produk UMKM akan memiliki izin di tingkat Kecamatan, hal ini mempermudah UMKM.

Di era transformasi digital, tantangan semakin kompleks. Para generasi muda karang taruna harus mudah beradaptasi dan berinovasi.

"Jangan pernah menjauh dari teknologi, peluang terbuka lebar, tinggal kita dituntut kaya inovasi," kata Gus Yani.

Peran karang taruna harus menjadi orkresta seluruh bidang. Turun ke desa memotivasi semangat para karang taruna di desa, bangkit bersama jangan terpengaruh narkoba.



KABARPROGRESIF.COM: (Samarinda) Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Isran Noor menegaskan jajarannya setempat berkomitmen untuk menerapkan pengelolaan keuangan daerah secara transparan dan akuntabel. 

Dia juga meminta agar pemerintah kabupaten/kota di kaltim juga menjalankan hal serupa.

Hal tersebut disampaikan Isran Noor pada acara Penyerahan Laporan Keuangan Pemprov Kaltim Tahun Anggaran 2021 Kepada BPK Perwakilan Provinsi Kaltim.

"Untuk itu saya berharap kepada seluruh jajaran Pemprov Kaltim dan pemerintah kabupaten/kota agar siap terbuka dan berkoordinasi secara baik dengan pihak pemeriksa (auditor)," tegas Isran di Samarinda, Sabtu (19/3/2022).

Dia berharap hasil pemeriksaan laporan nantinya bisa memberikan manfaat bagi masyarakat. 

Selain itu apa yang dilakukan Pemprov Kaltim sudah sesuai dengan kaidah ketentuan yang berlaku.

"Semoga hasilnya lebih baik. Adakah yang lebih baik lagi dari WTP," kata Isran.

Mantan Bupati Kutai Timur itu meminta agar seluruh jajaran Pemprov Kaltim secara intensif berkoordinasi dengan auditor BPK.

"Laporan keuangan sudah kami serahkan, semoga bisa segera diperiksa," tuturnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala BPK Perwakilan Kaltim Dadek Nandemar mengapresiasi Pemprov Kaltim yang telah menyerahkan Laporan Pengelolaan Keuangan Tahun 2021.

"Sesuai ketentuan, maka dua bulan setelah disampaikan, hasil pemeriksaan laporan ini harus kami laporkan. Tentu kami sangat mengapresiasi Pemprov Kaltim yang telah menyampaikan laporan dan termasuk cepat," puji Dadek.

Sebagai informasi, saat ini baru empat pemerintah daerah yang sudah menyampaikan laporan keuangan, yakni Pemkab Kutai Kartanegara, Pemkot Bontang, Pemkab Kutai Barat, dan Pemprov Kaltim.



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) APC (Air Picture Compiler) milik KRI Sultan Hasanuddin-366 telah mendeteksi kontak udara musuh berupa kontak IFF. Prosedur AAW (Anti Air Warfare) pun dilaksanakan. 

Selanjutnya  kapal perang dari jajaran Satuan Kapal Eskorta Koarmada II ini melaksanakan aksi bela diri dengan mengerahkan segala aset pertahanan udara yang dimiliki, yaitu Tetral Mistral, SKWS Decoy, Meriam OSRG 76 MM, dan Meriam Vector 20 MM. 

Kondisi tersebut di atas merupakan rangkaian Latihan Perkasa A 2022 TNI-AU yang melibatkan KRI Sultan Hasanuddin-366, yang memiliki kemampuan pertahanan udara sebagai Gap Filler. 

Latihan dilaksanakan  di perairan sekitaran kepulauan Tambelan, Jumat (18/3). Adapun unsur-unsur yang terlibat dalam latihan diantaranya adalah pesawat Hawk, pesawat B/737, Kosek IKN, KRI SHN-366 serta melibatkan Batalyon Artileri Pertahanan Udara (Arhanud) dari TNI AD. 

Latihan Perkasa A 2022 yang melibatkan tiga matra yakni TNI AD, TNI AL, dan TNI AU  yang bertujuan mempererat jalinan kerjasama yang solid diantara tiga matra dalam melaksanakan operasi pertahanan udara. 

Dibawah pimpinan Letkol Laut (P) Boy Yopi Hamel sebagai Komandan,  KRI SHN-366 melaksanakan pertahanan udara dengan memanfaatkan segala aset yang dimiliki sehingga 2 pesawat Hawk lawan disimulasikan berhasil dilumpuhkan. 

Menurut Letkol Boy Yopi Hamel, dengan dilaksanakannya latihan Perkasa A 2022 kali ini menunjukan unsur KRI dari TNI AL  memiliki kemampuan pertahanan udara serta mampu melaksanakan tugas dengan baik untuk mendeteksi semua kontak udara. 

“Latihan kali ini tidak hanya bertujuan kapal sebagai pengisi Gap Filler, namun tentunya juga bertujuan untuk melatih serta meningkatkan kemampuan prajurit KRI SHN-366 dalam mendeteksi kontak udara. Tentunya melatih profesionalisme perwira peperangan atas air yang menjadi modal utama dalam Peperangan anti Udara, ” ujarnya.

Di tempat  terpisah, Dansatkor Koarmada II, Kolonel Laut (P) Andri Kristianto juga  menyampaikan bahwa Latihan PAU (Peperangan Anti Udara) merupakan bentuk pembinaan profesionalisme pengawak KRI di jajaran Satkor Koarmada II yang merupakan pilar utama bagi TNI AL. 

Hal ini lanjut Dansatkor, sesuai dengan instruksi Panglima Koarmada II, Laksda TNI  Iwan Isnurwanto, agar setiap unsur KRI di jajaran Koarmada II selalu menjaga kesiapan tempur guna menghadapi ancaman yang dinamis. Kesiapan tempur tersebut dapat di asah melalui latihan yang bertahap, bertingkat dan berkelanjutan serta terukur.

Selain itu juga selaras dengan program prioritas Kasal Laksamana TNI Yudo Margono mengenai pembangunan ssstem pembinaan kekuatan dan kesiapan operasi  yang bersinergi dan mempunyai interoperabilitas tinggi. (Dispen Koarmada II)



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa memastikan bahwa stok gula di Jawa Timur aman jelang memasuki bulan suci Ramadan.

Bahkan, wanita yang juga mantan Menteri Sosial dan juga Menteri Pemberdayaan Perempuan ini menegaskan bahwa stok gula Jatim aman hingga bulan Mei.

Hal itu disampaikan Gubernur Khofifah saat hadir dalam Munas II Dewan Pimpinan Pusat Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia di Hotel Papilio Surabaya, Sabtu (19/3/2022) siang.

"Saya sudah ketemu dengan Direktur PTPN X. Pada dasarnya stoknya cukup sampai dengan nanti bulan Mei," tegas Khofifah.

Dengan begitu, Gubernur Khofifah juga meminta agar masyarakat tidak cemas terkait ketersediaan suplai gula di bulan Ramadan, karena stok di Jatim sangat cukup.

Meski begitu, diucapkan Khofifah stok yang ada untuk Jatim tersebut akan cukup asalkan tidak ada perintah dari pemerintah pusat untuk menggerakkan suplai gula yang ada di Jatim ke luar Jatim.

Hal ini karena sejatinya peran Jawa Timur dalam suplai gula nasional cukup strategis. Di mana 46 persen produksi gula di Indonesia itu berasalnya dari Jatim.

"Maka mudah-mudahan tidak ada perintah dari pusat untuk menggerakkan gula dari Jatim untuk ke luar Jatim," tandasnya.

Lebih lanjut di kesempatan Munas ini, Gubernur Khofifah juga berkesempatan mengukuhkan pengurus APTRI. Di forum ini Gubernur Khofifah juga memberikan sejumlah pesan kepada para petani tebu.

Ia meminta agar mengembangkan transformasi digital, dan memperkuat sinergitas demi melindungi para petani tebu yang ada di Jawa Timur maupun secara luas di Indonesia.

"Di Jatim ini 95 persen petani tebu adalah petani rakyat, artinya mereka bisa menjadi pengusaha di lingkungan pergulaan karena raw materialnya adalah tebu," tegas Khofifah.

Tak hanya itu, disampaikan Gubernur Khofifah, bahwa pihaknya terus berupaya mengakomodir maupun menyambungkan rekomendasi-rekomendasi dari para petani tebu yang ada di Jatim dalam rangka memberikan proteksi bagi petani tebu.

"Seluruh petani tebu dan pabrik gula di Jatim memang harus terkonsolidasi dengan baik. Maka pabrik gula, petani tebu maupun PTPN semoga sinkron semua sehingga kita bisa memberikan proteksi pada petani tebu, salah satu bentuknya, jika petani tebu panen ya jangan digiling bersamaan dengan raw sugar yang diimpor, karena 95 persen petani tebu kita itu ya petani rakyat," tegas Khofifah.

Sementara itu, Arum Sabil, Ketua Dewan Pembina Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI), menguatkan apa yang disampaikan Gubernur Khofifah yang menyebutkan bahwa stok gula di Jatim cukup hingga Mei mendatang.

“Stoknya cukup, oleh karena itu nanti justru ketika Mei sudah mulai panen, saya hanya mengingatkan pemerintah agar menjaga keseimbangan antara produksi dalam negeri dengan gula impor yang dimasukkan,” tegasnya.

Ia meminta agar pemerintah lebih bijak sebelum memasukkan gula impor ke dalam negeri. Dengan menghitung dengan rinci produksi dalam negeri, menghitung kebutuhan gula impor, menentukan waktu yang tepat untuk impor dan peruntukannya.

Jangan sampai gula impor masuk justru saat petani tebu sedang panen. Karena itu sangat berdampak pada kerugian petani tebu.

“Kalau untuk Jatim kita punya luas lahan tanaman tebu sebanyak 210 ribu hektare, sedangkan produksi gula kita per tahun adalah 1,2 juta ton. Lalu untuk kebutuhan gula di Jatim per tahun adalah 600 ribu ton. Kita surplus setiap tahunnya, maka gula kita biasanya diminta untuk memenuhi kebutuhan di daerah lain,” pungkas Arum Sabil.



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Puluhan warga Surabaya yang datang ke alun-alun Surabaya memberikan keluhan, lantaran tak bisa memasuki basement alun-alun kota Surabaya yang baru beberapa hari lalu dibuka.

Kebanyakan dari pengunjung ini tidak mengetahui, bahwa Pemerintah Kota Surabaya telah menetapkan kebijakan untuk pembelian tiket untuk masuk ke beberapa lokasi wisata di Surabaya.

"Ya saya nggak dapat infonya sih. Baru tau pas tadi dibilangin sekuritinya. Pas mau pesen tiket juga sudah habis kuotanya," ungkap Yusha, salah seorang pengunjung alun-alun Surabaya, Sabtu (19/3/2022) malam.

Yusha menuturkan, ia yang datang bersama temannya hanya mengetahui pembukaan alun-alun saat Surabaya sudah memasuki PPKM Level 2. 

Karena itulah, ia hanya bisa berjalan di sekitaran alun-alun bagian atas dan food court.

"Saya datang jam setengah 7. Akhirnya cuman duduk-duduk di food court sama dengerin live music aja," ujarnya.

Senada dengan Yusha, pengunjung lain bernama David menyatakan tidak tahu-menahu soal sistem pembelian tiket yang diberlakukan secara online. 

Ia mengakui bahwasanya dirinya-lah yang kurang mengikuti informasi soal wisata di Surabaya.

"Next time-nya mungkin akan cek google aja dulu," kata David.

Sebelumnya, Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Museum dan Gedung Seni Balai Budaya, Saidatul Ma'munah menyampaikan, mengacu pada Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 16 Tahun 2022, yaitu untuk fasilitas umum (area publik, taman umum, tempat wisata umum dan area publik lainnya) mendapatkan izin buka dengan kapasitas 75 persen.

"Bagi pengunjung anak-anak yang berusia di bawah 6 tahun harus didampingi orangtua yang telah melakukan vaksinasi sebanyak 2 kali. Selain itu, pengunjung juga diwajibkan telah melakukan pendaftaran secara online melalui laman web tiketwisata.surabaya.go.id," papar Saida.



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Dalam rangka HUT Pasmar ke-21, Gubernur Akademi Angkatan Laut (AAL) Laksda TNI Denih Hendrata mengikuti lomba menembak pistol eksekutif Pati Danpasmar 2 Cup tahun 2022, dengan meraih juara 2 yang digelar di lapangan Tembak Marinir FX. Soepramono Karangpilang, Surabaya, Sabtu (19/3).

Adapun lomba menembak kali ini adalah salah satu rangkaian kegiatan memperingati HUT ke-21 Pasmar 2 yang diperingati tanggal 22 Maret 2022 mendatang dan peserta harus menjunjung tinggi nila-nilai sportifitas antar peserta lomba.

Hadir dalam kegiatan pembukaan Lomba menembak pistol kali ini Wadan Kodiklatal, Danlantamal V, Kadispsial, Danpasmar II, Kajasdam V/Brw, Dan Lanud Moeljono Sby, Kapolrestabes Sby, Kadispora Jatim, Ketua Umum Koni Jatim dan jajarannya serta para undangan lainnya.

Kegiatan menembak ini bermanfaat juga guna merefleksikan keinginan berolahraga khususnya cabang menembak serta melatih ketangkasan para prajurit dan para atlit tembak nasional lainnya.

Pagelaran menembak saat ini sudah berkoordinasi dengan satgas covid wilayah Surabaya dan sudah mendapat ijin untuk pelaksanaannya dan wajib mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran varian baru covid-19.



KABARPROGRESIF.COM: (Banten) Dansat (Komandan Satuan) Brimob Polda Banten Kombes Pol Dwi Yanto Nugroho yang diwakili Danyon A Pelopor Satbrimob Polda Banten Akbp Norhayat memimpin Upacara Pengukuhan Pasukan respon cepat Satbrimob Polda Banten di Lapangan Satbrimob Polda Banten pada Sabtu (19/3/2022).

Pengukuhan tersebut dihadiri Danyon A Pelopor selaku pimpinan upacara didampingi Para PJU Satbrimob Polda Banten dan 45 personel yang akan dikukuhkan pasukan respon cepat serta diikuti 62 personel Satbrimob Polda Banten sebagai pendamping.

Danyon A Pelopor Satbrimob Polda Banten Akbp Norhayat menjelaskan arti dan makna dari Pasukan respon cepat.

“Pasukan respon cepat adalah pasukan kesatuan yang mempunyai kekuatan dan keberanian sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat mewakili satu kesatuan yang lengkap dengan senantiasa siap dihadapkan kepada setiap tantangan yang terlibat dengan daya gerak yang tinggi dan mampu bergerak keseluruh penjuru serta sebagai penegak hukum yang profesional dan proposional selalu menjunjung tinggi supermasi hukum dan hak azasi manusia, serta kebenaran sebagai perwujudan atas dasar kedisiplinan, sinergitas, dedikasi, loyalitas dan performance serta prestasi anggota didalam melaksanakan tugasnya,” katanya.

Norhayat menyampaikan pasukan respon cepat power on hand Kapolri yang merupakan bagian dari Korps Brimob. 

“Pasukan respon cepat merupakan bagian dari Korps Brimob memiliki 4 fungsi utama yaitu mengendalikan konflik sosial, melawan gangguan keamanan, penyelamatan pejabat negara, serta penyelamatan kontijensi,” ujar Norhayat.

Diakhir Norhayat mengatakan sebagai prajurit Bhayangkara Korps Brimob Polri sejati atas pengabdiannya dengan senantiasa selalu menjunjung tinggi serta rasa kebanggaan terhadap Kesatuan.

“Sebagai bagaian prajurit dengan berbekal ketrampilan serta kemampuan yang dimiliki dan selalu berpegang teguh pada motto Negara Hadir Negara Tidak Boleh Kalah “Brimob untuk Indonesia” setia pada Tribrata dan Catur Prasetya dalam melaksanakan tugas-tugas Kepolisian dalam menegakkan hukum di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia, ” tutupnya. 


Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive