Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Soft Launching Kota Lama, Gelar Sejumlah Paket Wisata

Sejumlah paket wisata digelar Pemkot Surabaya usai soft launching Kota Lama zona Eropa yang berada di kawasan Jalan Rajawali, Krembangan, Surabaya.

Cegah Narkoba di Kalangan ASN dan Pelajar, Pemkot Surabaya Gandeng BNN dan Polisi

Upaya Pemkot Surabaya memberantas Narkoba tak hanya di kalangan pelajar dan masyarakat, tetapi juga Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup pemkot.

Peluang Investasi untuk Pengembangan Eks THR-TRS

Pemkot Surabaya menggandeng Kamar Dagang dan Industri (Kadin) untuk mempromosikan proyek peluang investasi di Kota Pahlawan. Diantaranya di kompleks eks Taman Hiburan Rakyat (THR) dan Taman Remaja Surabaya (TRS).

Tekan Laju Inflasi, Pemkot Rutin Gelar Pangan Murah

Untuk menekan laju inflasi agar masyarakat bisa mendapatkan komoditas bahan pangan dengan lebih murah, Pemkot Surabaya rutin menggulirkan program Gerakan Pangan Murah setiap bulan.

Pemkot Surabaya Komitmen Amankan Aset yang Dikuasai Pihak Ketiga

Berbagai upaya strategis terus dilakukan Pemkot Surabaya untuk memastikan aset daerah dapat dimanfaatkan secara optimal demi kepentingan warga dan pemerintah.

Selasa, 05 April 2022

Tangis Haru Kasad Saat Mengunjungi Anak Sertu Eka, Korban Kebiadaban KKB Papua


KABARPROGRESIF.COM: (Sidoarjo) Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurrachman S.E., M.M. tak kuasa menyembunyikan dan menahan air matanya saat bersama dengan Vano (5th), salah satu putra tercinta Alm. Sertu Eka, Babinsa Kp. Meagaima Rami 11702-05/Kurulu Kodim 1702/JWY yang menjadi korban pembunuhan OTK di Papua beberapa waktu yang lalu.

Hal tersebut terlihat saat Kasad beserta Ny. Rahma Dudung Abdurrachman mengunjungi rumah orangtua Alm. Sertu Eka di Sidoarjo Senin (4/4/2022).

Disela sela kesibukannya yang sangat padat dalam melaksanakan tugas, Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dudung Abdurachman, S.E., M.M., didampingi ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana Ny. Rahma Dudung Abdurachman menyempatkan diri pada malam hari untuk berziarah ke makam Alm. Sertu Eka korban pembunuhan di Papua dan mengunjungi keluarga korban di Sidoarjo.

Sebagai wujud mecintaannya kepada keluarga prajurit Kasad akan menanggung kebutuhan kedua putra almarhum yang masih kecil dan memberikan beasiswa sekolah hingga siap bekerja.

Selain itu Jenderal Dudung juga akan membantu adik Alm. Sertu Eka yang saat ini duduk di kelas 3 SMA mewujudkan cita citanya menjadi anggota TNI.

“Untuk adik Almarhum Sertu Eka akan kita bantu masuk Taruna Akademi Militer, sehingga diharapkan kelak dapat menjadi tumpuan keluarga membantu adik-adiknya,” ungkap Kasad.

Usai berziarah dan mengunjungi kediaman orang tua almarhum, Kasad beserta rombongan menuju RSUD Dr. Soetomo menjenguk Vino (4th), salah satu anak Sertu Eka yang selamat, pasca Operasi jari tangannya yang putus terkena sabetan senjata tajam.

Sebagaimana diketahui, Alm. Sertu Eka Andriyanto Hasugian Babinsa Kp. Meagaima Ramil 1702-05/Kurulu Kodim 1702/JWY beserta istrinya Almh. Sri Lestari Indah Putri seorang Bidan di Puskesmas Kabupaten Yalimo telah menjadi korban pembunuhan yang ditengarai dilakukan oleh oknum KKB Papua di Jln. Trans Elelim-Wamena Kabupaten Yalimo pada Kamis lalu (31/3/2022) dan kedua putranya selamat. (Pendam V/Brawijaya)

Senin, 04 April 2022

Cegah Tawuran, Satpol PP Surabaya Bagi-Bagi Makan Sahur Sambil Patroli


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya bersama TNI/Polri dan tokoh masyarakat bergandeng tangan menjaga keamanan warga selama ramadan Idul Fitri 1443 Hijriah. 

Mulai dari pencegahan tempat Rekreasi Hiburan Umum (RHU) yang melanggar jam buka, tempat kerumunan, hingga mengantisipasi terjadinya tindak kriminalitas di jalan umum hingga perkampungan.

Sesuai dengan instruksi Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, pada ramadan tahun ini pemkot menggelar patroli pengamanan gabungan. 

Patroli itu dimulai dari pukul 20.00 WIB hingga 23.00 WIB bersama TNI/Polri dan patroli khusus Satpol PP Tim Asuhan Rembulan dimulai dari pukul 23.00 WIB hingga 04.00 WIB. 

"Kegiatan pengamanan Satpol PP ada tiga. Nanti tim satu ikut gabungan Polrestabes Surabaya, kemudian tim dua ikut Polres Pelabuhan Tanjung Perak, kemudian terakhir, pukul 23.00 WIB sampai 04.00 itu Tim Asuhan Rembulan bergerak," kata Kepala Satpol PP Kota Surabaya Eddy Christijanto, Senin (4/4).

Eddy menyampaikan, sasaran dalam kegiatan ini diantaranya adalah RHU bandel yang melampaui ketentuan jam buka, kedua mencegah adanya aktivitas warga setelah pelaksanaan salat tarawih seperti orang yang nongkrong hingga larut malam, balap sepeda, main bola di jalan dan lain sebagainya.

"Kalau ada RHU yang nyolong-nyolong itu pasti kita bubarkan. Apalagi setelah tarawih hingga menjelang subuh masih ada orang kumpul-kumpul, nongkrong-nongkrong di pinggir jalan, main bola di jalan, balap sepeda itu kita bubarkan kita arahkan untuk pulang," tegas Eddy.

Eddy mengungkapkan, nantinya Tim Asuhan Rembulan itu akan memberikan arahan kepada remaja atau anak - anak yang nekat keluar pada saat malam hari. 

Pengarahan itu akan dilakukan secara humanis dengan cara bagi-bagi sahur gratis selama operasi berlangsung, setelah itu Tim Asuhan Rembulan diminta untuk pulang.

"Nanti kami ajak makan sahur gratis sembari kita edukasi, kemudian kami arahkan pulang," imbuhnya.

Untuk mencegah terjadinya tawuran, Eddy mengaku telah membuat surat edaran kepada camat dan lurah yang isinya adalah meminta patroli tiga pilar di wilayahnya masing-masing. 

Kedua, agar mengkomunikasikan kepada tokoh masyarakat, ketua RT/RW dan termasuk tokoh agama untuk mencegah kelompok atau anak-anak yang melakukan aktivitas di malam hari saat ramadan.

"Sesuai dengan arahan bapak wali kota, Satpol PP Kota Surabaya diminta untuk berkolaborasi dengan berbagai pihak. Karena pemkot tidak berjalan sendiri, harus melibatkan tokoh masyarakat, RT/RW, tokoh agama, takmir masjid dan organisasi seperti NU atau Muhammadiyah mencegah anak-anak beraktivitas hal-hal yang melanggar aturan,” pungkasnya. 

Siswa Diktaifib XLVIII Latihan SAR Tempur


KABARPROGRESIF.COM: (Banyuwangi) Salah satu materi latihan yang disajikan pada latihan praktek Komando Siswa Diktaifib Angkatan XLVIII adalah pelaksanaan Combat SAR  atau SAR Tempur yang domainnya untuk melatih dan memberikan gambaran kepada para siswa dalam upaya pencarian dan penyelamatan personil/awak pesawat tempur yang melakukan Eject karena pesawatnya tertembak jatuh oleh musuh di medan pertempuran di daerah Purwosari, Pesanggaran,  Banyuwangi, Minggu (03/04/2022).

Dalam latihan yang didampingi langsung oleh Kapten Mar Suyono T.J.Lumbantoruan, melibatkan 1 unsur bantu latihan yaitu 1 unit Helikopter Jenis Bell dari Squadron 400 Puspenerbal yang digunakan untuk pencarian korban, sekaligus mengevakuasinya dari daerah musuh ke daerah aman. 

Pentingnya upaya pencarian dan penyelamatan korban ini karena seorang pilot pesawat tempur merupakan asset yang sangat berharga bagi pihak musuh untuk mendapatkan berbagai informasi penting, sekaligus sebagai tawanan perang yang bernilai tinggi.

Komandan Sekolah Khusus Marinir (Dansesusmar) Letkol Marinir Mintarjo S.H. M.Tr. Opsla selaku perwira pelaksana praktek (palaklattek) dalam penjelasannya menyampaikan bahwa dalam pelaksanaannya, latihan Combat SAR ini diskenariokan bahwa, pesawat tempur milik TNI AL tertembak jatuh oleh musuh di medan pertempuran namun sang pilot berhasil menyelamatkan dirinya dengan melakukan eject dari pesawat.

Lebih lanjut ia menerangkan bahwa dari info intelijen dan berbagai informasi yang diterima, koordinat keberadaan sang penerbang telah didapatkan. Upaya pencarian dan penyelamatanpun dilakukan menggunakan pesawat Heli Bell dengan membawa sejumlah siswa Diktaifib. 

Setelah tiba di lokasi keberadaan korban, satu tim siswa Diktaifib Angk. XLVIII langsung mengamankan lokasi sekaligus melakukan evakuasi korban dengan cepat via media udara dengan metode mobile udara (Mobud).

Masih dalam kesempatan yang sama,  Dansesusma menambahkan bahwa "Korbanpun langsung diterbangkan ke daerah aman untuk mendapatkan pertolongan medis selanjutnya, karena saat melaksanakan eject, korban mengalami patah tulang pada bagian kakinya dan sejumlah luka lainnya. 

Sebelum mendarat di lokasi aman yang diskenariokan berlokasi di main base PLP Mar Lampon, sejumlah unsur yang terlibat pada latihan Combat SAR ini telah siap sesuai dengan tugas dan fungsinya masing-masing, baik dalam hal pengamanan, penanganan korban oleh tim kesehatan maupun oleh unsur satuan  Intelijen dan unsur satuan lainnya."

"Latihan SAR tempur ini bertujuan untuk melatih kesiap-siagaan semua siswa sehingga dapat diaplikasikan saat bertugas di medan operasi di masa yang akan datang dan juga sejalan dengan  dengan kebijakan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman," pungkasnya.

Apel Pertama di Bulan Ramadhan, Ini Pesan Danrem 083/Baladhika Jaya


KABARPROGRESIF.COM: (Malang) Memasuki bulan suci Ramdhan, terdapat beberapa pesan yang disampaikan oleh Danrem 083/Baladhika Jaya, Kolonel Inf Yudhi Prasetiyo dalam apel yang dipimpin oleh dirinya di Lapangan Makorem. Senin, 4 April 2022 pagi.

Selain soal berbagi di bulan Ramadhan, Danrem juga menghimbau personelnya untuk bisa mendekatkan diri dengan sang pencipta.

“Bulan Ramadhan ini, merupakan bulan penuh berkah. Jangan jadikan penghambat untuk terus beribadah dan berbuat kebaikan,” ujar Danrem.

Apel tersebut, kata Danrem, tak lepas dari adanya protokol kesehatan.

Menurutnya, penerapan protokol kesehatan di setiap kegiatan, merupakan salah satu prioritas yang harus bisa dilakukan.

“Kita ketahui bersama, sekarang pandemi belum berakhir. Protokol kesehatan, wajib dipatuhi,” pintanya. (Penrem 083/Baladhika Jaya)

Kejari Batanghari Tetapkan Tiga Orang Kontraktor Proyek SPALD-T Sebagai Tersangka


KABARPROGRESIF.COM: (Batanghari) Kejaksaan Negeri (Kejari) Batanghari berhasil mengungkapkan tindak pidana korupsi dalam proyek pembangunan Sistem Pengolahan Air Limbah Domestik Terpusat (SPALD-T) pada tahun 2019. Dalam tahap penyidikan tersebut tiga orang pelaksana atau kontraktor ditetapkan sebagai tersangka, Senin (04/04).

Dana yang bersumber dari Donatur Australia pada tahun Anggaran 2019 ini terbukti adanya tindak pidana korupsi dengan jumlah kerugian negara sebesar Rp.1,5 Milyar rupiah. Tiga orang tersangka tersebut yakni IP, IZ dan MYB.

Kepala Kejaksaan Negeri Batanghari Sugih Carvalo saat dikonfirmasi mengatakan pemeriksaan dilakukan sekira pukul 10.00 WIB terhadap tiga orang pelaksana kegiatan tersebut.

"Penanganan penyidikan yang telah dilakukan sejak tahun 2021, dimana perkara ini menjadi atensi atas tindak pidana korupsi atas pembangunan Sistem Pengolahan Air Limbah Domestik Terpusat yang terletak di RT. 25 Kelurahan Teratai, Kecamatan Muara Bulian dan untuk sementara tersangka kami titipkan di rumah tahanan Polres Batanghari,"kata Sugih.

Sugih Carvalo menambahkan, dari tahun 2021 sudah 32 orang saksi sudah dipanggil, yakni dari pihak penerima manfaat, unsur masyarakat dan unsur pemerintah.

Atas perbuatannya tiga orang tersebut disangka telah melanggar Pasal 2 Ayat (1) Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (UU Tipikor) dengan ancaman kurungan minimal 4 tahun penjara dan maksimal 20 tahun penjara.

Dirut Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra Diperiksa Kejagung Terkait Kasus Korupsi


KABARPROGRESIF.COM: (Jakarta) Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk, Irfan Setiaputra mendadak diperiksa Kejaksaan Agung dalam lanjutan kasus Korupsi pengadaan pesawat pada periode 2011 hingga 2021.

"IS selaku Direktur Utama PT Garuda Indonesia (persero) Tbk. sejak 23 Januari 2020, diperiksa terkait pengadaan pesawat udara pada PT Garuda Indonesia (persero), Tbk. Tahun 2011- 2021," kata Kapuspenkum Kejagung Ketut Sumedana dalam keterangan tertulis, Senin (4/4/2022).

Tidak hanya Irfan, Jaksa Agung juga memeriksa tiga orang lainnya pada hari ini terkait kasus yang saat ini sudah menjerat tigas orang itu, mereka adalah petinggi emiten berkoda GIAA tersebut.

Dua orang yang diperiksa dan identitasnya telah diketahui yakni WA dan BR, mereka disebut-sebut masuk dalam jajaran komisaris Garuda Indonesia pada 2013.

Sementara itu satu orang lagi yang diperiksa adalah VY selaku Senior Manager Marketing Research PT Garuda Indonesia (persero) Tbk. tahun 2005-2015.

"Mereka diperiksa terkait pengadaan pesawat udara pada PT Garuda Indonesia (persero), Tbk. Tahun 2011- 2021," jelasnya.

Hingga kini, tiga orang sudah ditetapkan sebagai tersangka yaitu Mantan Vice President Planning PT Garuda Indonesia Tahun 2017-2018, AB; Vice President Strategic Management Office PT Garuda Indonesia 2011-2012, SA; dan Executive Project Manager Aircraft Delivery PT Garuda Indonesia 2009-2014, AW.

Kasus Mafia Tanah Pertamina, Kejati DKI Mulai Cari Tersangka


KABARPROGRESIF.COM: (Jakarta) Tim penyidik tindak pidana khusus Kejaksaan Tinggi (Kejati) DKI Jakarta meningkatkan kasus mafia tanah terkait aset milik PT Pertamina dari status dari penyelidikan ke tahap penyidikan, pada Jumat, 1 April 2022.

Aset tanah milik Pertamina berlokasi di Jalan Pemuda, Ramawangun, Jakarta Timur.

"Kepala Kejati DKI Jakarta, Reda Manthovani, telah memerintahkan tim penyelidik pada Asisten Tindak Pidana Khusus (Aspidsus) untuk menaikkan status penanganan kasus mafia tanah aset milik PT Pertamina di Jl. Pemuda Ramawangun Jakarta Timur, dari status penyelidikan ke tahap penyidikan," kata Kasi Penkum Kejati DKI Jakarta Ashari Syam dalam keterangannya, Minggu (3/4).

Menurutnya, kasus mafia tanah aset PT Pertamina dinaikan ke penyidikan berdasarkan hasil gelar perkara (ekspose) yang dilakukan tim penyelidik Aspidsus Kejati DKI Jakarta.

Hasil kesimpulan ekspose menyatakan bahwa dalam penyelidikan ditemukan alasan yang cukup adanya peristiwa yang diduga sebagai perbuatan tindak pidana korupsi.

"Sehingga perlu ditindaklanjuti dengan mencari dan mengumpulkan alat bukti dan barang bukti yang akan membuat terang dugaan tindak pidana korupsi yang terjadi. Serta guna menemukan tersangka," ujar Ashari.

Lebih lanjut dikatakan Ashari, sebelumnya, Kepala Kejati DKI Jakarta pada saat itu dijabat Febrie Adriansyah mengeluarkan Surat Perintah Penyelidikan Nomor: Print-3026/M.1/Fd.1/12/2021 tanggal 20 Desember 2021 tentang penyelidikan kasus mafia tanah aset milik PT Pertamina, di Jalan Pemuda Ramawangun Jakarta Timur.

"Dimana dari hasil penyelidikan diperoleh fakta bahwa PT Pertamina memiliki lahan sekitar 1,6 hektar yang terletak di Jalan Pemuda Ramawangun Kota Adminstrasi Jakarta Timur," ucapnya.

Kasus mafia tanah aset PT Pertamina dinaikan ke penyidikan berdasarkan hasil gelar perkara (ekspose) yang dilakukan tim penyelidik Kejati DKI Jakarta

Lahan milik Pertamina tersebut, lanjut Ashari, dimanfaatkan sebagai Maritime Training Center (MTC) seluas sekitar 4000 M², Stasiun Pengisian Bahan Bakar Gas (SPBG) sekitar 4000 M² dan 20 unit rumah dinas perusahaan yang dipinjam pakai oleh Bappenas, berdasarkan akta pengoperan dan penyerahan tanah Nomor 58 Tanggal 18 September 1973.

Kemudian pada 2014, seorang bernama OO Binti Medi menggugat PT Pertamina ke Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Timur dengan Nomor Perkara 127/PDT.G/2014/PN.Jkt.Tim.

OO Binti Medi selaku Penggugat, mengaku sebagai pemilik tanah seluas 12.230 M² dengan dasar surat tanah yang terdiri dari Verponding Indonesia Nomor C 178, Verponding Indonesia No C 22 dan Surat Ketetapan Padjak Hasil Bumi No. 28.

Atas gugatan perdata tersebut, PN Jakarta Timur akhirnya mengabulkan gugatan Penggugat sebagaimana tertuang dalam Putusan Perdata Nomor: 127/Pdt.G/2014/PN. Jkt.Tim jo No 162/PDT/2016/PT.DKI jo No. 1774 K/PDT/2017 jo No. 795 PK/PDT/2019.

"Pengadilan menyatakan bahwa tanah sengketa a quo merupakan tanah milik Para Penggugat selaku ahli waris dari A Supandi, dan bukan milik Tergugat (PT Pertamina)," tuturnya.

Pengadilan kemudian menghukum PT Pertamina untuk membayar ganti rugi tanah sebesar Rp 244.600.000.000 (Rp 244 miliar lebih).

Namun setelah adanya putusan pengadilan tersebut, terungkap 2 surat Verponding Indonesia dan 1 Surat Ketetapan Pajak yang dijadikan dasar gugatan oleh OO Binti Medi, diduga palsu.

"Oleh karenanya, diduga ada penyalahgunaan wewenang dan perbuatan melawan hukum dan/atau penerimaan uang terkait proses peradilan perdata maupun pelaksanaan putusan pengadilan," paparnya.

Sehingga, Ashri menambahkan, menyebabkan PT Pertamina dirugikan sebesar Rp244,6 milyar. Sebab, PT Pertamina tidak pernah melaksanakan putusan pengadilan tersebut untuk membayar ganti rugi sebesar Rp 244,6 milyar.

"Akan tetapi, uang milik PT Pertamina telah disita eksekusi oleh Juru Sita PN Jakarta Timur melalui PN Jakarta Pusat dari rekening Bank BRI milik PT Pertamina," tegasnya.

"Padahal, pihak PT Pertamina tidak pernah memberikan ataupun memberitahukan nomor rekening bank BRI tersebut untuk kepentingan sita eksekusi," sambungnya.

Hore! Besok Jaspel Bagi Tenaga Pendidik PAUD Surabaya Cair


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Kabar gembira untuk semua Tenaga Pendidik PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini (TK/ KB/ TPA/ PPT) di Kota Surabaya. 

Sebab, mulai Selasa, 5 April 2022, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mencairkan Jasa Pelayanan (Jaspel) kepada para tenaga pendidik generasi emas di Kota Pahlawan.

Hal tersebut sebagaimana disampaikan Bunda PAUD Kota Surabaya Rini Indriyani saat melakukan sosialisasi formulasi pemberian biaya Jaspel bagi tenaga pendidik PAUD di Kota Pahlawan, Senin (4/4). 

Sosialisasi ini diikuti Kepala Dinas Pendidikan (Dispendik) Kota Surabaya Yusuf Masruh beserta Tim Ahli PAUD Martadi dan Ketua Pokja Bunda PAUD Kota Surabaya Thussy Apriliyandari.

Sosialisasi yang bertempat di Graha Bunda PAUD Kota Surabaya itu, juga berlangsung secara hybrid dan diikuti seluruh stakeholder PAUD dan pendidik PAUD di Kota Pahlawan.

Bunda PAUD Kota Surabaya Rini Indriyani menyampaikan, bahwa Jaspel merupakan bentuk apresiasi Pemkot Surabaya kepada tenaga pendidik PAUD atas jerih payah dan keikhlasan mereka.

"Jaspel bagi tenaga pendidik PAUD untuk periode Januari sampai Maret 2022 akan dicairkan besok pada tanggal 5 Maret 2022," kata Rini Indriyani, Senin (4/4).

Sedangkan Jaspel bagi tenaga pendidik PAUD untuk periode bulan April 2022, Bunda Rini menyebut, akan dicairkan pada bulan Mei 2022. 

Ini sebagaimana  yang disampaikan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi pada peresmian Graha Bunda PAUD beberapa waktu lalu yang menginginkan Jaspel Bunda PAUD dibayarkan setiap bulan. 

"Jadi untuk Jaspel ke depan akan dicairkan setiap bulannya," sambungnya.

Dalam kesempatan ini, Rini Indriyani juga berpesan kepada seluruh Bunda Paud kecamatan/ kelurahan, kepala sekolah, guru, dan masyarakat, untuk turut serta membantu mensosialisasikan pentingnya pendidikan anak usia dini bagi anak umur 0-6 tahun. 

Di masa golden age itu diharapkan anak-anak menjadi peserta didik di satuan PAUD Kota Surabaya.

"Sehingga mendapatkan layanan stimulasi tumbuh kembang yang tepat dan pendidikan karakter yang baik untuk anak-anak usia dini di Kota Surabaya," tutur dia.

Di tempat yang sama, Kepala Dispendik Kota Surabaya Yusuf Masruh menerangkan, bahwa berkat upaya Wali Kota Eri Cahyadi perhitungan besaran Jaspel juga mengalami kenaikan. 

Yakni, yang semula 0,5 dibulatkan ke atas. Namun, saat ini pembulatan ke atas cukup 0,25 saja. 

"Apabila kurang 0,25 akan dikalikan dengan koefisien nominal : rasio," kata Yusuf Masruh.

Selain itu, Yusuf menyebut, kepala sekolah yang semula tidak menerima Jaspel, kini juga mendapatkannya. 

Jaspel ini juga menjadi motivasi untuk para pendidik dan satuan PAUD dalam meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan serta pelayanan.

"Sehingga meningkatkan partisipasi masyarakat untuk memasukkan putra-putrinya ke satuan PAUD," pungkasnya. 

Jabatan Komandan Satuan Udara Koarmada II Dipercayakan Kepada Kolonel Laut (P) Ma'arif


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Pangkoarmada II Laksda TNI Iwan Isnurwanto, secara resmi menyerahkan tongkat komando Komandan Satuan Udara (Dansatud ) Koarmada II kepada Kolonel Laut (P) Ma'arif melalui acara serah terima jabatan yang berlangsung di ruang kerja Pangkoarmada II di Gedung Nala Koarmada II, Senin (04/04).

Laporan Perwira Acara kepada Pangkoarmada II, menjadi awal acara yang segera dilanjutkan dengan pembacaan surat keputusan pengangkatan Komandan Satuan Udara dan menyerahkan tongkat komando kepada pejabat baru. 

Berikutnya pembacaan sumpah jabatan yang dipimpin oleh Pangkoarmada II dilanjutkan dengan penandatanganan Pakta Integritas.

Dansatud Koarmada II sebelumnya dijabat oleh Kolonel Laut (P) Batos Laksono, dan diserah terimakan oleh Pangkoarmada II kepada Kolonel Laut (P) Ma'arif yang sebelumnya juga menjabat sebagai Dansatud di Koarmada I.

Terkait sertijab tersebut, Pangkoarmada II mengatakan Jika serah terima jabatan merupakan kebutuhan akan suatu rotasi jabatan guna penyegaran untuk organisasi, dalam rangka pelaksanaan tugas. 

"Selain itu, serah terima jabatan dalam suatu organisasi pada hakikatnya merupakan proses dinamisasi dan pembinaan organisasi yang dihadapkan dengan tantangan tugas," terang Laksda Iwan.

Sertijab juga menurut Laksda Iwan sesuai arahan dan selaras dengan perintah Kasal Laksamana TNI Yudo Margono yakni  serah terima jabatan merupakan wujud dari pelaksanaan pembinaan Sumber Daya Manusia TNI AL yang unggul. (Dispen Koarmada II)

Kejati DKI Tingkatkan Status Kasus Mafia Tanah Aset Pertamina ke Penyidikan


KABARPROGRESIF.COM: (Jakarta) Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta (Kejati DKI) meningkatkan penanganan status kasus mafia tanah aset milik PT Pertamina di Jl Pemuda Rawamangun, Jakarta Timur dari tingkat penyelidikan ke tahap penyidikan. Peningkatan status kasus tersebut berdasarkan gelar perkara yang dilakukan penyidik.

“Kepala Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta, Reda Manthovani, telah memerintahkan Tim Penyelidik pada Asisten Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta, untuk menaikkan status penanganan kasus Mafia Tanah Aset Milik PT. Pertamina di Jl. Pemuda Ramawangun Jakarta Timur, dari status penyelidikan ke tahap penyidikan,” kata Kasipenkum Kejati DKI Jakarta Ashari, dalam keterangan tertulisnya, Minggu (3/4).

Peningkatan status penanganan kasus tersebut berdasarkan hasil gelar perkara (ekspose) oleh Tim Penyelidik pada Asisten Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta. 

Dalam ekspose tersebut disimpulkan ditemukan alasan yang cukup adanya peristiwa yang diduga sebagai tindak pidana korupsi.

“Sehingga perlu ditindaklanjuti dengan mencari serta mengumpulkan bukti yang dengan bukti itu akan membuat terang dugaan tindak pidana korupsi yang terjadi dan guna menemukan tersangkanya,” imbuhnya.

Sebelumnya, Kepala Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta mengeluarkan Surat Perintah Nomor : Print-3026/M.1/Fd.1/12/2021 tanggal 20 Desember 2021 tentang penyelidikan kasus mafia tanah aset milik PT. Pertamina di Jalan Pemuda Ramawangun Jakarta Timur.

Dari hasil penyelidikan diperoleh fakta, PT. Pertamina memiliki lahan sekitar 1,6 Hektar yang terletak di Jalan Pemuda Ramawangun Kota Adminstrasi Jakarta Timur yang dimanfaatkan sebagai Maritime Training Center (MTC) seluas sekitar 4000 M², Stasiun Pengisian Bahan Bakar Gas (SPBG) sekitar 4000 M² dan 20 (dua puluh) unit Rumah Dinas Perusahaan (yang dipinjam pakai oleh Bappenas) berdasarkan Akta Pengoperan dan Penyerahan Tanah No. 58 Tanggal 18 September 1973.

Kemudian di tahun 2014, seorang bernama OO Binti Medi menggugat PT. Pertamina ke Pengadilan Negeri Jakarta Timur (Nomor Perkara 127/PDT.G/2014/PN.Jkt.Tim). OO Binti Medi yang bertindak selaku Penggugat, mengaku sebagai pemilik tanah seluas 12.230 M² yang berasal dari surat tanah yang terdiri dari Verponding Indonesia No. C 178, Verponding Indonesia No. C 22 dan Surat Ketetapan Padjak Hasil Bumi No. 28.

Atas gugatan perdata tersebut, PN Jakarta Timur mengabulkan gugatan Penggugat sebagaimana tertuang dalam Putusan Perdata No. 127/Pdt.G/2014/PN. Jkt.Tim jo No. 162/PDT/2016/PT.DKI jo No. 1774 K/PDT/2017 jo No. 795 PK/PDT/2019. 

Dalam putusan itu, PN Jaktim menyatakan tanah sengketa a quo merupakan tanah milik Para Penggugat selaku ahli waris dari A. Supandi dan bukan milik Tergugat (PT. Pertamina). 

Pengadilan kemudian menghukum PT. Pertamina untuk membayar ganti rugi tanah sebesar Rp 244.600.000.000.

Kemudian diketahui, 2 Verponding Indonesia dan 1 Surat Ketetapan Pajak yang dijadikan dasar gugatan oleh OO Binti Medi, diduga palsu. 

Diduga ada penyalahgunaan wewenang dan perbuatan melawan hukum dan/atau penerimaan uang terkait dengan proses peradilan perdata maupun pelaksanaan putusan pengadilan sehingga menyebabkan PT. Pertamina dirugikan sebesar Rp 244,6 milyar.

Sebab, PT. Pertamina tidak pernah melaksanakan putusan pengadilan tersebut untuk membayar ganti rugi sebesar Rp 244,6 miliar. Akan tetapi, uang milik PT. Pertamina telah disita eksekusi oleh Juru Sita PN Jakarta Timur melalui PN Jakarta Pusat dari rekening bank BRI milik PT. Pertamina. 

Padahal, pihak PT. Pertamina disebut tidak pernah memberikan ataupun memberitahukan nomor rekening bank BRI tersebut untuk kepentingan sita eksekusi.

Kejati Jabar Kembali Panggil Saksi Kasus Korupsi Dana Hibah Pemkot Bandung


KABARPROGRESIF.COM: (Bandung) Penyidik kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Barat berencana memanggil sejumlah saksi dalam kasus dugaan korupsi dana hibah Pemkot Bandung untuk kegiatan Kwarcab Pramuka Kota Bandung.

Rencananya, pemanggilan akan dilakukan esok hari, Selasa (5/4) oleh tim penyidik Kejati Jabar.

“Besok (pemeriksaan). Paling tiga sampai empat orang,” kata Kepala Seksi Penerangan dan Hukum (Kasipenkum) Jawa Barat Dodi Gazali Emil, Senin (4/4)

Kendati demikian, Dodi tak memerinci siapa saja saksi yang akan diperiksa tersebut. Namun, yang pasti, orang-orang yang dipanggil berkaitan dengan kasus dana hibah Pemkot Bandung.

“Hanya siapa saja orangnya (saksi) tidak bisa diinfokan,” tambahnya.

Kasus dana hibah kegiatan pramuka ini sudah naik ke tahap penyidikan. Sementara di tahap penyelidikan, penyidik Kejati Jabar sudah memeriksa 19 orang pejabat di lingkungan Pemkot Bandung.

Sebelumnya, penyidik Kejati Jabar meningkatkan status penyelidikan menjadi penyidikan atas dugaan tindak pidana korupsi di pramuka Kota Bandung.

Meski statusnya sudah dinaikan, belum ada tersangka dalam kasus ini.

Stabilkan Harga, Pemkot Surabaya Siap Gerojok Sembako Murah di Pasar Gotong Royong Ramadan


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya bersiap menggelar Pasar Gotong Royong Ramadan mulai akhir pekan ini, yaitu Jumat-Sabtu (8-9/4).

Pasar Gotong Royong Ramadan ini akan terus digelar setiap minggu selama Ramadan.

“Pasar ini akan dimulai minggu ini (8-9/4). Jadi, sekitar pukul 15.00 WIB atau habis asar kita akan mulai sampai selesai sekitar isya’,” kata Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah serta Perdagangan Fauzie Mustaqiem Yos, Senin (4/4/2022).

Khusus minggu ini, Pasar Gotong Royong Ramadan ini akan digelar di lima lokasi, yaitu di Kecamatan Rungkut akan digelar di halaman parkir gedung YKP Penjaringansari, di Kecamatan Karangpilang akan bertempat di Balai RW 2 Kelurahan Karangpilang, di Kecamatan Benowo akan bertempat di halaman Gedung Pandansari, di Kecamatan Kenjeran bertempat di SWK Tanahmerah, dan di Kecamatan Tambaksari bertempat di halaman Gelanggang Remaja.

“Lokasi pasar ini memang bermacam-macam, ada yang di SWK, kantor kecamatan dan Balai RW dan tempat lainnya, tergantung kesiapan dari pihak kecamatan setempat,” tegasnya.

Menurut Yos, Pasar Gotong Royong Ramadan ini digelar khusus untuk membantu warga Kota Surabaya yang terus berjibaku dengan pandemi Covid-19. 

Di samping itu, harga bahan pokok di pasaran sudah mulai naik, sehingga pemkot berinisiatif menggandeng distributor untuk menggelar pasar ini.

“Tentunya, kami berharap dengan adanya pasar ini harga bahan pokok di pasaran mulai menurun dan stabil. Makanya kami melakukan ini tidak di pasar, tapi lebih didekatkan dengan warga, dan inilah filosofi dari pasar gotong royong itu,” katanya.

Nantinya, para distributor seperti Bulog, Rajawali, dan Bimoli akan membawa produknya masing-masing dan akan diatur untuk menjual produk yang berbeda-beda. 

Namun begitu, barang-barang yang akan dijual nantinya akan berfokus pada Barang Kebutuhan Pokok Dan Barang Penting (Bapokting).

“Insyallah nanti akan ada sembako lengkap dan yang pasti akan murah, berbeda dari pasaran,” tegasnya.

Oleh karena itu, ia mengajak kepada warga Kota Surabaya untuk memanfaatkan Pasar Gotong Royong Ramadan ini. 

Sebab, ini akan sangat membantu warga dalam memenuhi kebutuhannya sehari-hari. 

“Monggo datang dan manfaatkan pasar ini sebaik-baiknya,” pungkasnya.