Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Soft Launching Kota Lama, Gelar Sejumlah Paket Wisata

Sejumlah paket wisata digelar Pemkot Surabaya usai soft launching Kota Lama zona Eropa yang berada di kawasan Jalan Rajawali, Krembangan, Surabaya.

Cegah Narkoba di Kalangan ASN dan Pelajar, Pemkot Surabaya Gandeng BNN dan Polisi

Upaya Pemkot Surabaya memberantas Narkoba tak hanya di kalangan pelajar dan masyarakat, tetapi juga Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup pemkot.

Peluang Investasi untuk Pengembangan Eks THR-TRS

Pemkot Surabaya menggandeng Kamar Dagang dan Industri (Kadin) untuk mempromosikan proyek peluang investasi di Kota Pahlawan. Diantaranya di kompleks eks Taman Hiburan Rakyat (THR) dan Taman Remaja Surabaya (TRS).

Tekan Laju Inflasi, Pemkot Rutin Gelar Pangan Murah

Untuk menekan laju inflasi agar masyarakat bisa mendapatkan komoditas bahan pangan dengan lebih murah, Pemkot Surabaya rutin menggulirkan program Gerakan Pangan Murah setiap bulan.

Pemkot Surabaya Komitmen Amankan Aset yang Dikuasai Pihak Ketiga

Berbagai upaya strategis terus dilakukan Pemkot Surabaya untuk memastikan aset daerah dapat dimanfaatkan secara optimal demi kepentingan warga dan pemerintah.

Selasa, 12 April 2022

Polsek Tambaksari Bekuk Bandit Jalanan, Terbaru Korban Petugas DKRTH


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Anggota Unit Reskrim Polsek Tambaksari Surabaya, berhasil membekuk seorang bandit jalanan yang sering meresahkan warga Kota Pahlawan di waktu malam. 

Pelaku yang diketahui berinisial MMH (27) ini, merupakan warga Jalan Jatipurwo, Kecamatan Semampir Surabaya.

Kapolsek Tambaksari Kompol Muhammad Akhyar mengatakan, bahwa pelaku tertangkap pada Rabu tanggal 06 April 2022 sekira pukul 22.00 WIB. 

Saat itu pelaku sedang melancarkan aksi kejahatan terhadap korban MJ (33) yang merupakan petugas Dinas Lingkungan (DLH) Surabaya (sebelumnya DKRTH) di Taman Paliatif, Kecamatan Tambaksari.

“Modus kejahatan yang dilakukan tersangka yakni dengan berpura-pura menanyakan suatu alamat kepada korban. Apabila korbannya lengah, tersangka langsung merampas barang berharga yang dibawa korbannya,” kata Kompol Muhammad Akhyar, Senin (11/4).

Kapolsek Tambaksari mengungkapkan, bahwa aksi kejahatan yang dilakukan pelaku MMH ini tidak sendiri. 

Tapi, bersama satu lagi rekannya berinisial STN (DPO) yang berhasil kabur melarikan diri dari sergapan petugas yang saat itu sedang melaksanakan patroli sahur di lokasi.

"Saat itu DPO (STN) sempat tertangkap namun berhasil meloloskan diri bersama handphone hasil curian. Sedangkan tersangka MMH berhasil ditangkap anggota Unit Reskrim Polsek Tambaksari," ungkap dia.

Kompol Muhammad Akhyar menambahkan, menurut pengakuan dari tersangka MMH, aksi kejahatan yang sudah berhasil dilakukan bersama rekannya STN (DPO) sebanyak dua kali di Surabaya.

"Diduga motif pelaku melakukan pencurian terhadap korban karena butuh uang. Karena pelaku tidak bekerja sebagai pengangguran," tegas dia.

Dari hasil penangkapan terhadap tersangka MMH, petugas kepolisian mengamankan barang bukti sebuah motor Honda Beat yang digunakan sebagai sarana dalam kejahatan.

“Untuk pasal yang disangkakan kepada tersangka yakni, Pasal 365 KUHP tentang tindak pidana pencurian dengan kekerasan dan ancaman hukuman maksimal 12 tahun penjara,” pungkasnya.

Pasukan Korem 083/Baladhika Jaya Disiagakan


KABARPROGRESIF.COM: (Malang) Untuk mengantisipasi terjadinya perubahan situasi dan kondisi, personel Korem 083/Baladhika Jaya mulai melakukan persiapan pengamanan.

Persiapan itu, nantinya akan dilakukan secara bersinergi bersama instansi keamanan lainnya, terutama Polri.

Kapenrem 083/Baladhika Jaya, Mayor Arh Ciptadi menjelaskan setidaknya terdapat 1 Kompi pasukan yang nantinya siap dikerahkan dalam menjaga stabilitas wilayah.

“Untuk Makorem sendiri, sudah ada 1 Kompi personel, dan 1 peleton untuk on call,” ujar Kapenrem. Senin, 11 April 2022.

Korem, kata Mayor Ciptadi, berkomitmen untuk terus bersinergi dengan semua pihak dalam upaya menjaga ketertiban wilayah.

“Kami juga menghimbau masyarakat Malang Raya untuk ikut berpartisipasi menjaga ketertiban,” jelasnya. (Penrem 083/Baladhika Jaya)

Senin, 11 April 2022

43 Jaksa Bertugas di KPK Jangan Melakukan Perbuatan Tercela


KABARPROGRESIF.COM: (Jakarta) Kepala Biro Kepegawaian Kejaksaan Agung (Kejagung), Hermon Dekristo mengingatkan para jaksa yang ditugaskan di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) agar jangan sampai melakukan perbuatan tercela yang dapat mencoreng nama institusi, keluarga dan diri sendiri.

“Apalagi jaksa yang akan dikaryakan adalah orang pilihan yang telah mengikuti serangkaian tes yang diwajibkan KPK,” kata Agung saat melepas 43 orang jaksa untuk ditugaskan di KPK, Senin (11/4/2022).

Hermon pun menekankan bahwa mereka yang dikaryakan bukan semata-mata membantu KPK dari sisi kebutuhan sumber daya manusia.

“Tapi untuk meningkatkan kapasitas dengan menimba pengalaman yang didapatkan selama bertugas di KPK. Sehingga, ketika mereka dikembalikan kesatuan asal atau organisasi induk diharapkan menjadi role model dan panutan di Kejaksaan dan kapasitas SDM-nya dapat dimanfaatkan dengan baik. "ujarnya

Sementara itu, Kapuspenkum Kejaksaan Agung Ketut Sumedana yang pernah bertugas di KPK berpesan agar seluruh jaksa yang akan dikaryakan dapat beradaptasi secara cepat di lingkungan kerja.

“Pahami budaya kerja dan serta mengetahui tugas-tugas yang diberikan," kata Ketut Sumedana.

Dia menyebutkan dari jumlah jaksa yang lulus tes untuk bertugas di KPK sebanyak 60 orang. 

Namun, sebanyak lima orang Jaksa memilih masuk Satuan Tugas pada Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus.

“Sehingga hanya 55 orang dikaryakan di KPK, dengan 12 orang telah dilepas lebih dulu dan 43 orang diberangkatkan hari ini," pungkasnya. 

Demonstrasi Mahasiswa Ricuh, Polri Curigai Kelompok Anarko


KABARPROGRESIF.COM: (Jakarta) Demonstrasi mahasiswa 11 April diwarnai dengan kercuhan. 

Bahkan Ade Armando, seorang dosen kampus Universitas Indonesia menjadi korban pengeroyokan.

Ade Armando babak belur dihajar sekelompok massa. Polri mencurigai adanya kelompok anarko yang masuk dalam demonstrasi mahasiswa. Saat ini aparat kepolisian tengah melakukan pendalaman.

“Kalau saya melihat dari beberapa kutipan-kutipan video yang dikirim dari wilayah yang saat ini juga masih didalami oleh Polda Metro Jaya, kelompok anarko masuk ke situ,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo dalam jumpa pers dikantornya, Senin (11/4/2022) malam.

Dedi menyebut, pihak kepolisian masih melakukan pendalaman terkait dengan dugaan keterlibatan kelompok anarko tersebut.

“Ini yang masih didalami rekan-rekan Polda Metro Jaya dan juga beberapa wilayah. Dari identitas bajunya, kemudian kekhasannya dia,” ujar Dedi.

Dedi menyatakan, pada kegiatan unjuk rasa 11 April hari ini, kepolisian masih tetap bisa memegang kendali dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Kemudian di beberapa wilayah ada beberapa kejadian atau insiden. Namun insiden tersebut bisa dengan cepat dikendalikan aparat keamanan dengan baik,” pungkas Dedi.

Kas Koarmada II Hadiri Rapat Program Pemulihan Ekonomi Nasional Restorasi Terumbu Karang


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Kepala Staf Koarmada II Laksma TNI Rachmad Jayadi, mewakili Pangkoarmada II Laksda TNI Iwan Isnurwanto, menghadiri Vicon tentang tindak lanjut hasil rakor tingkat Menteri terkait pembahasan program pemulihan ekonomi Nasional restorasi terumbu karang yang diinisiasi oleh Kementerian Kemaritiman dan Investasi RI. Vicon dilaksanakan di Puskodal Koarmada II, pada Senin (11/04).

Acara dibuka dan di moderatori oleh Jodi Mahardika, Deputi Bidang koordinasi Sumber daya Maritim Kemenkomarves. 

Sebagai salah satu Negara kepulauan terbesar di dunia, Indonesia memiliki kekayaan sumber daya alam bahari melimpah yang harus dilestarikan dan dikelola dengan baik. 

Salah satunya adalah terkait terumbu karang. Oleh sebab itu, Pemerintah tengah menggalakkan program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) Indonesia Coral Reef Garden (ICRG) untuk merestorasi terumbu karang. Selama kegiatan berlangsung ada pula beberapa tanggapan dan tanya jawab dari beberapa peserta rapat. 

Turut hadir mendampingi Kas Koarmada II dalam kegaitan tersebut Asops Pangkoarmada II, Asrena Pangkoarmada II, dan Aspotmar Pangkoarmada II. (Dispen Koarmada II)

Ade Armando dan 6 Polisi Dikeroyok Pedemo di DPR


KABARPROGRESIF.COM: (Jakarta) Sebanyak enam anggota polisi turut menjadi korban pengeroyokan sekelompok orang dalam aksi demo BEM SI di depan Gedung DPR/MPR RI pada Senin (11/4) sore.

Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran mengatakan enam personel polisi itu dikeroyok saat menyelamatkan pegiat media sosial Ade Armando yang dikeroyok sekelompok orang.

"Ada enam anggota kami yang terluka," kata Fadil di Kompleks Gedung Parlemen, Senin malam.

Alumnus Akpol 1991 itu pun menyayangkan aksi para terduga pelaku tersebut.

"Ada sekelompok yang sengaja memancing di air keruh yang niatnya bukan untuk melakukan unjuk rasa menyampaikan pendapat, tetapi memang niatnya untuk membuat kerusuhan," kata Fadil.

Mantan Kapolda Jawa Timur itu memastikan anak buahnya bakal memburu pelaku mulai malam ini. Adapun para pelaku telah diidentifikasi.

"Sesuai janji saya akan menindak tegas siapa saja yang melakukan pelanggaran hukum, menyusup, siapa yang menjadi dalang dan memerintahkan semua itu terjadi. Mudah-mudahan pelaku bisa segera kami ungkap," tegas Fadil Imran.

Ade Armando menjadi korban pengeroyokan saat hadir di tengah demostrasi di depan gerbang Gedung DPR/MPR pada Senin (11/4/2022) sore.

Enam anggota polisi turut menjadi korban pengeroyokan sekelompok orang dalam aksi demo BEM SI di depan Gedung DPR/MPR RI pada Senin (11/4) sore.

Pantauan di lokasi, Ade Armando tiba-tiba menjadi sasaran amukan sekelompok orang yang berada di lokasi aksi unjuk rasa mahasiswa. 

Mereka tidak terlihat menggunakan atribut mahasiswa.

Akibat aksi kekerasan tersebut, kedua mata Ade Armando mengalami bengkak setelah dikeroyok.

Celana Ade Armando juga dilucuti oleh kelompok yang tidak bertanggung jawab tersebut.

Hadiri Demo di DPR, Ade Armando Malah Babak Belur dan Sempat Ditelanjangi


KABARPROGRESIF.COM: (Jakarta) Ade Armando tiba-tiba hadir di gedung DPR, katanya untuk memantau demo mahasiswa dan sejumlah elemen lainnya. Namun, ia justru menjadi sasaran amukan massa yang ricuh.

Pantauan, Senin (11/4), massa yang diduga susupan dan berpakaian STM ricuh. Di saat itulah Ade Armando dipukuli sampai babak belur.

Wartawan yang ada di lokasi sempat melihat Ade bahkan sempat ditelanjangi. Polisi pun langsung bergegas memisahkan Ade dari kerubungan massa.

Ade dibopong oleh polisi, salah satunya Wakapolres Jakarta Pusat AKBP Setyo. Darah terlihat jelas mengucur di wajah Ade.

Kejagung Karyakan 43 Jaksa Pilihan di KPK


KABARPROGRESIF.COM: (Jakarta) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menerima sebanyak 43 jaksa baru yang dikaryakan oleh Kejaksaan Agung di lembaga antirausah tersebut.

Karopeg pada Jaksa Agung Bidang Pembinaan Hermon Dekristo menyampaikan bahwa jaksa yang dikaryakan merupakan orang pilihan.

Mereka telah mengikuti serangkaian tes yang diwajibkan oleh KPK.

Para jaksa yang dikaryakan juga bukan semata-mata untuk membantu KPK dari sisi kebutuhan sumber daya manusia, akan tetapi untuk meningkatkan kapasitas dengan menimba pengalaman yang didapatkan selama bertugas di KPK.

"Saya tekankan selama dikaryakan di KPK, jangan sampai melakukan perbuatan tercela yang dapat mencoreng nama institusi, keluarga dan diri sendiri, dan setelah di KPK para Jaksa yang dikaryakan akan menjadi tugas-tugas KPK untuk melakukan pembinaan dan pengawasan dalam rangka meningkatkan kapasitas SDM dan integritas sebagai jaksa,” ujar dia saat melepas para jaksa yang dikaryakan di Aula Gedung Kartika Lantai 10 Kejaksaan Agung, Senin (11/4).

Kapuspenkum Kejaksaan Agung Ketut Sumedana yang juga sebagai salah satu orang yang pernah bertugas di KPK menyampaikan agar seluruh jaksa yang dikaryakan di KPK dapat beradaptasi secara cepat di lingkungan kerja, dan memahami budaya kerja dan serta mengetahui tugas-tugas yang diberikan.

Sebagai informasi, jumlah Jaksa yang lulus tes untuk melaksanakan tugas di lingkungan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berjumlah 60 (enam puluh orang) namun sebanyak 5 (lima) orang jaksa memilih masuk dalam Satuan Tugas (Satgas) pada Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus, sehingga sebanyak 55 (lima puluh lima) orang Jaksa dikaryakan di KPK dengan rincian 12 (dua belas) orang Jaksa telah dilepaskan terlebih dahulu ke KPK sementara 43 (empat puluh tiga) orang Jaksa diberangkatkan pada hari ini.

Tim Ahli Cagar Budaya Surabaya Disahkan, Wali Kota Eri Cahyadi Minta Wisata Heritage Terus Dikembangkan


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bersama DPRD Kota Surabaya akhirnya menyetujui dan mengesahkan Tim Ahli Cagar Budaya (TACB) Surabaya periode 2022-2027 pada hari ini, Senin (11/4). 

Persetujuan tim ini pun dilakukan pada saat rapat paripurna di gedung DPRD Kota Surabaya.

Adapun TACB Surabaya Periode 2022-2027 adalah Dr. Ir. Retno Hastijanti MT, IPU (Ketua), Prof. Dr. Purnawan Basundoro SS, M.Hum (Sekretaris), beserta empat anggota lainnya, yaitu Ir. Handinoto MT, F.A. Missa Demettawati, SS.M.Hum, Drs. Sumarno, M.Hum, Prof. Ir. Johan Silas.

Seusai pengesahan itu, Wali Kota Eri mengatakan dengan disahkannya Tim Ahli Cagar Budaya ini diharapkan bisa memaksimalkan dan memanfaatkan bangunan cagar budaya untuk sosial ekonomi. 

Sebab, ketika bangunan cagar budaya itu dipertahankan, maka itu bisa digunakan untuk heritage.

“Oleh karena itu, saya berharap setelah disahkan tim ini maka tugas mereka harus terus mengembangkan wisata heritage, terutama yang ada bangunan cagar budayanya di Kota Surabaya. Mungkin nanti bisa dikoneksikan dengan hotel dan wisata lainnya, sehingga menjadi satu paket yang tidak bisa dipisahkan dari pengembangan wisata Surabaya,” kata Wali Kota Eri.

Menurutnya, pemkot bersama DPRD Surabaya sudah sepakat bahwa TACB ini tidak hanya bertugas itu-itu saja. 

Namun lebih daripada itu, tim ini juga mengurusi wisata heritage se Surabaya. 

Ia tidak sebuah bangunan itu hanya ditetapkan sebagai bangunan cagar budaya, tapi akhirnya tidak diperbaiki dan sebagainya, sehingga itu menjadi beban bagi pemiliknya.

“Nah, itulah yang menjadi salah satu PR dari Tim Ahli Cagar Budaya ini. Jadi, tugas mereka nantinya bagaimana memanfaatkan bangunan cagar budaya ini, apakah di bentuk pengembangan wisata atau bagaimana?” ujarnya.

Wali Kota Eri juga menegaskan bahwa tim yang tergabung dalam TACB ini merupakan akademisi yang memang ahli di bidangnya, sehingga diharapkan bisa memberikan banyak masukan yang akan menyempurnakan Kota Surabaya ke depannya. 

Menurutnya, boleh Surabaya menjadi kota kelas dunia, tapi wisata heritage dan bangunan cagar budayanya harus tetap dipertahankan, karena itu akan menjadi daya tarik tersendiri bagi Kota Surabaya.

“Jadi, Surabaya itu kota kelas dunia yang bangunan heritagenya dan cagar budayanya tetap dipertahankan, sehingga bisa menarik orang untuk terus datang ke Kota Surabaya ini,” tegasnya.

Ia juga memastikan bahwa TACB ini akan semakin melengkapi kinerja Dinas Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga serta Pariwisata dalam mengelola gedung-gedung cagar budaya Surabaya. 

Oleh karena itu, ia menyampaikan terimakasih sebanyak-banyaknya kepada DPRD Surabaya yang telah mengesahkan Tim Ahli Cagar Budaya ini, sekaligus peran-perannya untuk membangun Kota Surabaya melalui wisata heritage.

“Kalau soal intervensi yang akan diberikan kepada bangunan cagar budaya, nanti akan dibahas lebih detail oleh tim ini, dan akan dituangkan dalam Perwali,” pungkasnya. 

Kunker Ke Lantamal VIII Manado, Pangkoarmada II Gelar Tatap Muka Dengan Prajurit Dan Jalasenastri


KABARPROGRESIF.COM: (Manado) Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) II Laksamana Muda TNI Iwan Isnurwanto, didampingi Ketua Daerah Jalasenastri Armada (DJA) II Ny. Dewi Iwan Isnurwanto menggelar tatap muka dengan seluruh Prajurit Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) VIII Manado baik Perwira, Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil (PNS), serta ibu-ibu Pengurus Jalasenastri Kordinator Cabang (Korcab) VIII DJA II. 

Tatap muka berlangsung di Gedung Yos Sudarso, Markas Komando Lantamal VIII, Jalan Yos Sudarso No.1 Kairagi Weru, Paal Dua, Manado. Senin (11/4). Hadir dalam kegiatan tersebut Danlantamal VIII Kolonel Laut (P) Nouldy J. Tangka bersama Ketua Korcab VIII DJA II Ny. Herny Nouldy J. Tangka, Brigjen TNI Mar I Wayan Ariwijaya, S.E., CFrA bersama Ny. Tirta I Wayan Ariwijaya, Wadan Lantamal VIII bersama Wakil Ketua Korcab VIII DJA II, Para Pejabat Utama, Kepala Dinas dan Kepala Satuan Kerja Lantamal VIII serta Pengurus Korcab VIII DJA II.

Dalam kesempatan tersebut Pangkoarmada ll menyampaikan beberapa hal diantaranya seluruh prajurit dan PNS Lantamal VIII harus selalu menjaga nama baik TNI AL, khususnya Lantamal Vlll dengan tidak melakukan perbuatan tercela yang melawan hukum serta tetap menjalankan tugas dengan sebaik baiknya. 

Selanjutnya terkait penempatan personel, Pangkoarmada II menyampaikan bahwa kedepan akan dievaluasi mengenai penempatan kedinasan dan penempatan personel terutama yang baru selesai melaksanakan pendidikan. 

"Nantinya akan dikembalikan ke daerah asal, sehingga dapat berkumpul serta membina keluarga yang tentunya dapat berimbas positif untuk kemajuan organisasi, " tutur Laksda Iwan. 

Laksda Iwan menambahkan bahwa tidak kalah pentingnya untuk tetap mengutamakan reformasi birokrasi, serta menciptakan budaya anti korupsi di lingkungan TNI AL khususnya Lantamal VIII. 

Sesi tanya jawab dengan personel pun tidak ketinggalan dilaksanakan dalam kegiatan tersebut.

Usai tatap muka, Pangkoarmada II secara simbolis meresmikan renovasi Mess Perwira “Talise” yang berada di komplek Lantamal VIII. 

Kegiatan tersebut ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Pangkoarmada II dan pemotongan pita oleh Ketua Daerah Jalasenastri Armada II, dan dilanjutkan dengan peninjauan sarpras di Mess tersebut. (Dispen Koarmada II)

AMAK Apresiasi Kinerja Pansel Sekda Prov Jatim


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Ketua Umum Aliansi Masyarakat Anti Korupsi (AMAK), Ponang Adji Handoko menyayangkan aksi protes atas gelaran proses seleksi Calon Sekretaris Daerah Provinsi (Sekda Prov) Jawa Timur. 

Apalagi protes tersebut ditujukan pada Ketua Panitia Seleksi yakni Prof Mohammad Nuh yang dianggap kurang professional dan menilai tiga kandidat Calon Sekdaprov Jatim cacat secara etika.

Justru menurut Bonang sapaan Ponang Adji Handoko, Ketua Pansel yakni Prof Mohammad Nuh adalah Tokoh Akademisi Jawa Timur yang telah terbukti mumpuni memikul berbagai jabatan. 

Tak hanya itu, Ketua Tim Pansel Sekda Prov Jatim juga telah mendapat persetujuan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).

"Pansel tersebut telah bekerja secara profesional, akurat dan kapable. Bahkan pansel yang diketuai Prof Mohammad Nuh selalu menjaga sikap independensi dan terjaga integritasnya," kata Ponang Adji Handoko, Senin (11/4).

Bonang menambahkan keprofesional Prof Mohammad Nuh dalam seleksi Sekda Prov Jatim sudah terlihat dari awal penjaringan kandidat.

Hal ini dibuktikannya dengan berbagai cara pemberitahuan claon pelamar Sekda Prov Jatim hingga kualifikasi kandidat melalui asessment, penulisan makalah atau policy brief serta tes wawancara.

"Kami mendukung penuh, secara moral apa yang telah dilakukan oleh Pansel Sekdaprov Jatim. Bahkan woro-woro (pemberitahuan) lelang jabatan tersebut telah dilakukan secara efektif ke khalayak ramai," jelasnya.

Nah, maka dari itu, kata Bonang jika ada pihak lain yang berusaha mempengaruhi Komisi ASN dan Tim Penilai Akhir dengan isu 'red notice'.

Bisa dikatakan pihak tersebut berupaya menutupi kelemahannya sendiri dengan menyebarkan isu secara radikal tanpa disertai data yang jelas.

"Justru kami bertanya kok baru sekarang? Kenapa ngga saat peserta berjumlah 7 Orang. Lha sekarang mengerucut 3 orang baru dimunculkan isu tersebut," ungkapnya

Bonang menengarai 'aksi jegal' tersebut sarat akan kepentingan segelintir kelompok. Tidak saja bergerak sporadis, tapi juga secara ekonomis.

"Siapapun nantinya yang menjabat Sekda Prov Jatim adalah sebuah proses yang panjang, sulit dan rumit. AMAK menyakini tidak ada rekayasa dalam pencalonan tersebut," tegasnya.

Untuk itu Bonang mengajak kepada masyarakat Jawa Timur agar tak terhasut adanya isu negatif.

Sebab dengan adanya jabatan Sekda Prov ini bertujuan mentransformasikan arah kebijakan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, dengan harapan terwujudnya Jawa Timur yang semakin maju.

"Menyerukan kepada masyarakat Jawa Timur agar tidak terhasut terhadap gerombolan yang belum jelas arahnya, yang sekedar melakukan gerakan jegal-menjegal, kampanye hitam dan ancaman aksi massa," pungkasnya.

Terkait Isu Demo Serentak, Polres Pangkalpinang Apel Gelar Pasukan


KABARPROGRESIF.COM: (Pangkalpinang) Porles Pangkalpinang melaksanakan Apel Gelar Pasukan Dalmas, Negosiator, Prasarana Pendukung, Alsus, Almasus serta Ranmor selama dua hari, Sabtu (9/4/2022) dan Minggu (10/4/2022).

Apel Gelar Pasukan dipimpin langsung oleh Kabag Ops , Kompol Andri Eko Setiawan didampingi Kasatbinmas di Halaman Mako , Minggu (10/04/2022) sekitar Pukul 08.00 WIB.

Kabag Ops Porles Pangkalpinang Kompol Andri Eko Setiawan mewakili Kapolres AKBP Dwi Budi Murtiono saat dikonfirmasi Bangkapos.com, Minggu (10/4/2022) mengatakan, apel tersebut bentuk imbangan situasional.

"Ya apel gelar pasukan seperti pengecekan peralatan Dalmas, Alsus, R4 berupa Truc Dalmas, kendaraan R2 serra memberikan APP kepada personil sesuai SOP penanhan unjuk rasa," kata Kompol Andri Eko Setiawan dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp.

Personel yang di libatkan sesuai perintah Kapolres, 115 personil terdiri atas negosiator, Ton Dalmas Awal, Dalmas Lanjut. 

"Kita sifatnya hanya apel kesiapsiagaan Personel , khususnya menindaklanjuti adanya isu-isu rencana demontasi serentak pada Hari Senin (11/4/2022) mendatang, dilaksanakan oleh mahasiswa," tambahnya.

Kabag Ops menegaskan kepada para personel yang diturunkan, tetap menjaga Prokes Covid-19 dan menjaga kondusifitas selama bertugas. 

"Sesuai perintah Kapolres, saya diperintahkan cek kesiapan personel. Kegiatan berjalan lancar dan tetap menerapkan Prokes Covid-19 kepada seluruh personel dalam bertugas," tegasnya.