Kamis, 29 Juni 2023


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Setelah Shalat Idul Adha dan berkeliling meninjau penyembelihan hewan kurban, lalu Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengunjungi Gereja Victory di Jalan Bogowonto, Kecamatan Wonokromo, Surabaya, Kamis (29/6). 

Di tempat tersebut, para jemaat Victory atau victory community sedang menggelar pesta rakyat dalam rangka memeriahkan Hari Raya Idul Adha 2023.

Di lokasi, Wali Kota Eri juga sempat mengambil undian dan memberikan hadiah kepada warga Surabaya yang beruntung mendapatkan hadiah dari doorprize yang sudah disiapkan oleh Gereja Victory. 

Wali Kota Eri bersama keluarga besarnya yang kebetulan ikut dalam acara itu turut berbaur bersama panitia dan warga yang ikut dalam acara tersebut.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menjelaskan bahwa Gereja Victory menyambut Hari Raya Idul Adha ini dengan menggelar berbagai kegiatan yang dilakukan di gerejanya. 

Mereka menggelar pesta rakyat yang mana di sini ada makan gratis, ada great sale dengan menjual baju murah, dan ada pula berbagai dorprize yang dilakukan di gereja Victory Surabaya. 

“Alhamdulillah ini menunjukkan toleransi yang luar biasa di Kota Surabaya,” kata Wali Kota Eri di lokasi acara.

Menurutnya, Pastor Senior Victory Community Church Surabaya Herman Santoso beserta para jemaatnya itu bukan hanya sekali ini saja membantu warga Surabaya dan menjaga toleransi. 

Namun, sebelumnya mereka sudah membantu menyumbang hewan kurban, mereka juga sudah menyumbang untuk pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu). 

“Bahkan, ada salah satu musholla yang dibantu oleh beliaunya, ini sangat luar biasa,” tegasnya.

Dari mereka, warga Surabaya bisa mengambil pelajaran bahwa dalam membantu di dunia ini tidak boleh memandang suku, agama dan ras. 

Berbeda kalau dalam hal ibadah. Kalau persoalan ibadah, memang harus melakukan ibadah sesuai dengan keyakinannya masing-masing.

“Jadi, hari ini kita diberikan contoh kembali oleh Gereja Victory. Sekali lagi ini menjadi contoh bahwa di dunia ketika membantu tidak boleh melihat agama, suku, ras dan apapun itu, karena kita hanya satu, yaitu NKRI harga mati. Semoga ini bisa menjadi contoh untuk tempat-tempat ibadah lainnya di Kota Surabaya. Kami atas nama warga menyampaikan terimakasih kepada Pak Herman dan sukses selalu buat Pak Herman beserta jemaat Gereja Victory Surabaya,” katanya.

Sementara itu, Pastor Senior Victory Community Church Surabaya Herman Santoso mengatakan bahwa dia bersama jemaatnya merupakan warga Surabaya yang turut bersyukur memiliki pemimpin yang luar biasa seperti Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi. 

Ia mengakui bahwa sudah lama mengenal Wali Kota Eri dan dia melihat integritas Wali Kota Eri sangat luar biasa.

“Kita sebagai warga Surabaya, jangan hanya berpangku tangan dan jangan Cuma menjadi orang yang memberikan beban kepada kota ini, tanpa memberikan kontribusi kepada kota tercinta ini. Makanya, dia bersama jemaatnya sudah hadir (membantu) sejak 7 tahun lalu, kami selalu berpartisipasi dalam segala hal, termasuk pada hari ini,” kata Pastor Herman.

Oleh karena itu, pada momen Hari Raya Idul Adha kali ini, ia mengakui sudah memberikan satu ekor sapi dan lima ekor kambing serta menggelar pesta rakyat, yang mana dalam pesta rakyat itu ada hadiah dan berbagai macam yang diberikan kepada warga.

“Ini kami lakukan untuk menjalin kerukunan, menjalin kebersamaan dan toleransi serta menciptakan rasa aman bagi Kota Surabaya,” ujarnya.

Ia meyakini Kota Surabaya ini akan semakin maju terus dengan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi yang sangat luar biasa. Apalagi, dalam kesempatan itu, hadir pula keluarga besarnya ke acara tersebut. 

“Sejahtera Kota Surabaya berkat wali kotanya yang luar biasa,” pungkasnya.


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Pangkoarmada II Laksda TNI Maman Firmansyah, bersama seluruh prajurit Koarmada II melaksanakan Sholat Idul Adha 1444H Tahun 2023, bertempat di Masjid As Salam, Ujung Koarmada II. Kamis (29/6).

Untuk mewarnai Idul Adha 1444H tersebut, Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, yang diwakili Pangkoarmada II menyerahkan hewan kurban untuk Daerah Basis Angkatan Laut (DBAL) Surabaya.

Pada pelaksanaan Idul Adha 1444H kali ini, panitia kurban Koarmada II berhasil menyembelih hewan kurban sapi sebanyak 21 ekor dan kambing 30 ekor.

Setelah sholat bersama dan meninjau pemotongan hewan kurban di Masjid As Salam, Pangkoarmada II menuju Masjid Agung Surabaya untuk menyerahkan hewan kurban dari Koarmada II.



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Surabaya menjadi kota pertama di Indonesia yang menerapkan Identitas Kependudukan Digital (IKD) untuk transaksi perbankan. 

Launching sekaligus uji coba penerapan IKD atau KTP Digital untuk transaksi perbankan tersebut, berlangsung di Balai Kota Surabaya, Selasa (27/6).

Sebelum dilakukan uji coba, Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dirjen Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Teguh Setyabudi melakukan penandatanganan addendum Perjanjian Kerjasama (PKS) dengan Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman. 

Acara penandatanganan tersebut, disaksikan langsung Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi.

Dirjen Dukcapil Kemendagri, Teguh Setyabudi mengatakan, bahwa penerapan IKD atau KTP Digital untuk transaksi perbankan di Surabaya merupakan yang pertama di Indonesia. 

Menurutnya, Surabaya ini bisa menjadi role model untuk penerapan di kabupaten/kota lainnya.

"Saya menyampaikan apresiasi, terima kasih kepada Pak Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi yang sudah menginisiasi dan juga Pak Dirut Bank Jatim, sehingga acara ini bisa terlaksana," kata Teguh Setyabudi.

Dalam kesempatan itu, Dirjen Dukcapil Kemendagri tak sekadar hanya melakukan launching ceremony semata. 

Melainkan, ia bersama Wali Kota Eri Cahyadi juga mencoba langsung transaksi Bank Jatim menggunakan KTP Digital.

"Bagaimana Pak Wali tadi misalnya setor tunai ke Bank Jatim hanya butuh waktu singkat. Saya tadi juga coba langsung buka rekening, walaupun saya orang Jakarta bisa buka rekening tabungan di Bank Jatim tidak lebih dari 1 menit, cepat sekali, hitungannya detik," ungkap dia.

Ia juga menyatakan, bahwa penerapan IKD untuk transaksi perbankan ini lebih memudahkan masyarakat. 

Bagaimana penerapan digitalisasi dalam perbankan tersebut, membuat waktu lebih hemat dan efisien.

"Karena ini sudah tersistem, sudah by NIK (Nomor Induk Kependudukan) dan Insyaallah secara sistem juga sudah kita kembangkan lebih bagus, secara security juga terus kita jaga, mudah-mudahan Insyaallah aman," katanya.

Selama sepekan ke depan, Teguh menegaskan, pihaknya akan memonitor penerapan IKD untuk transaksi perbankan di Kota Surabaya. 

Ini dilakukan sebelum nantinya IKD untuk perbankan akan menyusul diterapkan ke daerah lain di Indonesia.

"Kita lihat dalam minggu ini dinamikanya bagaimana. Kami juga mohon support Pak Wali Kota bagaimana warga Surabaya ini sekarang lebih aktif mengaktivasi IKD di dalam handphonenya. Karena sekarang lebih mudah, bisa pakai android dan iPhone," terangnya.

Di sisi lain, Teguh juga memastikan, ke depan penggunaan KTP Digital akan terus dikembangkan untuk sektor pelayanan publik lainnya. 

Misalnya, kata dia, KTP Digital digunakan untuk penanganan stunting.

"Nanti kami akan kembangkan lebih lanjut IKD atau KTP versi digital ini untuk berbagai layanan publik. Artinya, IKD menjadi hap dari berbagai layanan publik," ujarnya.

Di kesempatan yang sama, Wali Kota Eri Cahyadi menyampaikan terima kasih kepada Dirjen Dukcapil Kemendagri karena telah memilih Surabaya sebagai kota pertama yang menerapkan IKD untuk perbankan. 

"Insyaallah setelah ini perbankan, kita gunakan (IKD) untuk pelayanan publik. Salah satu contoh tercepat adalah untuk pemberian kursi roda," kata Wali Kota Eri Cahyadi.

Menurutnya, IKD atau KTP Digital juga dapat digunakan untuk layanan publik lainnya, seperti pemberian bantuan sosial. 

Misalnya, pemberian program Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu), kursi roda, Jamban hingga penanganan stunting. 

"Itu akan kita connect kan. Juga, terkait dengan perizinan, nanti di PTSP (Pelayanan Terpadu Satu Pintu) akan connect kan dengan sistem (IKD) ini," paparnya.

Karenanya, Wali Kota Eri juga berharap kepada warga Surabaya yang lebih aware terhadap digital, agar dapat menggunakan IKD. Sehingga secara bertahap  ke depan, diharapkan pula masyarakat tidak lagi menggunakan KTP elektronik manual. 

"Insyaallah kita segera lakukan dengan Pak Dirjen Dukcapil. Nanti satu bulan kita lihat lagi (penerapan IKD perbankan) di Surabaya," pungkasnya.


KABARPROGRESIF.COM: (Klungkung) Perayaan Idul Adha di Kabupaten Klungkung, Provinsi Bali mendapat perhatian serius dari pihak Kodim 1610/Klungkung. 

Perhatian itu, dibuktikan dengan adanya pengerahan Babinsa di sejumlah kawasan.

Selain mewujudkan stabilitas selama perayaan Idul Adha, pengerahan Babinsa itu juga ditujukan untuk membantu warga selama prosesi pemotongan hewan kurban.

Seperti yang terjadi di Desa Kampung Kusamba, Kabupaten Klungkung, Kamis (29/06/2023) pagi.

Di lokasi itu, terdapat dua aparat Babinsa yang telah membantu warga selama proses pemotongan hewan kurban. Adalah Serma Yudhi Suhartono dan Sertu I Nyoman Suartana.

“Kita bantu warga mulai dari proses penyembelihan hingga pemotongan hewan kurban,” kata Suhartono.

Sebelumnya, Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Armen telah menginstruksikan seluruh Danramil untuk ikut berpartisipasi mengawal kelancaran pelaksanaan maupun serangkaian kegiatan Hari Raya Idul Adha di wilayah teritorialnya.

Perintah itupun, direspon oleh seluruh Danramil yang ada di Kabupaten Klungkung dengan melakukan pengerahan Babinsa di setiap wilayah masing-masing.



KABARPROGRESIF.COM: (Klungkung) Upaya menjaga keamanan dan stabilitas wilayah di Kabupaten Lanny Jaya, Papua terus dilakukan oleh Satgas Pamrahwan Yonif 721/Makkasau.

Satgas dibawah kendali Letkol Inf Heri Kuswanto itu, kali ini menggelar kunjungan ke rumah salah satu Missionaris pertama yang ada di Kabupaten Lanny Jaya, Papua.

Tak sendiri, kunjungan yang dipimpin langsung oleh Dansatgas tersebut juga turut diikuti oleh  Pj Bupati Lanny Jaya, Doren Wakerkwa.

“Kunjungan ini untuk memperkuat sinergitas, dan melihat secara langsung kondisi masyarakat dan Missionaris pertama di Lanny Jaya itu,” kata Letkol Heri Kuswanto. Kamis (29/06/2023).

Hal senada juga dikatakan oleh Doren Wakerkwa. Doren mengatakan jika pihaknya bakal terus bersinergi dengan aparat TNI, khususnya Satgas Yonif 721/Makkasau untuk bisa mengetahui berbagai kendala yang dialami masyarakat.

“Terutama dalam mewujudkan stabilitas keamanan wilayah. Kami (Pemkab) akan terus bersinergi dengan aparat TNI,” jelasnya.



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Tak lama setelah shalat subuh usai, takbir terus berkumandang di Taman Surya halaman Balai Kota Surabaya, Kamis (29/6).

Warga Kota Surabaya pun terus berdatangan dari berbagai penjuru arah. Pasalnya, di Taman Surya Balai Kota Surabaya itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menggelar kembali Shalat Idul Adha 1444 hijriah.

Tak lama kemudian, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bersama keluarganya, istri dan kedua anaknya tiba di Taman Surya. 

Alunan takbir pun terus berkumandang kala itu. Sesekali, panitia Shalat Idul Adha mengumumkan bahwa Shalat Idul Adha akan dilakukan tepat pukul 06.00 WIB. 

Tepat pukul 06.00 WIB, Shalat Idul Adha pun dilakukan. Yang bertindak sebagai imam shalat adalah Ustad Aziz Muslim dan yang bertindak sebagai Khotib adalah KH. Drs. Agus Fahmi, MA. 

Seusai shalat, Wali Kota Eri mengatakan bahwa momentum Idul Adha ini adalah momen untuk berbagi, mengorbankan semuanya, terutama ketika menjalankan perintah Gusti Allah SWT. 

Selain itu, bagaimana berkorban dengan ikhlas untuk berbagi kepada sesama. 

"Jadi, sejatinya berkorban itu tidak harus sapi, tidak harus kambing. Tapi kita diajarkan untuk berkorban dan untuk bersedekah, jadi korban ayam ya tidak apa-apa karena di sinilah kita mengorbankan apa yang kita punya untuk bersedekah sesuai dengan kemampuan kita," kata Wali Kota Eri.

Oleh karena itu, ia berharap dan berdoa semoga antar sesama bisa terus berbagi. 

Bahkan, ia juga berharap masyarakat Surabaya bisa terus berbagai, dan berbagi itu bukan hanya bagi yang mampu dan berbagi itu tidak selalu dengan harta benda. 

"Tapi berbagi ini bisa dengan tenaga kita masing-masing, jadi kalau ada yang mampu dengan tenaga ya dengan tenaga. Itulah yang diajarkan untuk kita selalu berbagi untuk menjaga hablumminannas," tegasnya. 

Setelah shalat di halaman Balai Kota Surabaya, lalu Wali Kota Eri bersama keluarga besarnya menuju ke Masjid Muhajirin melihat langsung pemotongan hewan kurban yang disumbangkan oleh jajaran Pemkot Surabaya. 

Selanjutnya, Wali Kota Eri meninjau langsung pemotongan hewan kurban di beberapa tempat, termasuk di RPH.


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Farid Makruf, M. A bersama Ketua Persit KCK PDv/Brawijaya, Ny. Sally Farid Makruf mengikuti pelaksanaan sholat Idul Adha 1444 Hijriah yang digelar di Lapangan Makodam Brawijaya, Surabaya. Kamis (29/06/2023) pagi.

Kegiatan itu, juga turut diikuti oleh Kasdam V/Brawijaya, Brigjen TNI Niko Fahrizal, M.Tr (Han), Irdam V/Brawijaya, Brigjen TNI Abdul Rachman, S.Sos., Kapoksahli Pangdam V/Brawijaya, Brigjen TNI Totok Suhartono, S.Sos, para pejabat utama di lingkungan Kodam dan masyarakat.

Pelaksanaan sholat itu, dipimpin oleh Dr. KH. Ahmad Muzakki Alhafidz, Lc. M. Hi. Dr. KH. Ahmad diketahui juga mengemban amanah sebagai Imam besar Masjid Nasional AL-Akbar, Surabaya.

Dalam ceramahnya, Ahmad Muzakki mengajak semua jama’ah untuk menjadikan momentum Hari Raya Idul Adha saat ini, sebagai sarana untuk meningkatkan ketakwaan dan rasa kepedulian terhadap sesama mellaui keteladanan yang telah diajarkan oleh Nabi Ibrahim, Nabi Ismail dan Nabi Muhammad SAW.

“Kurban mengajarkan kita tentang arti sebuah keikhlasan. Sebuah pengorbanan bagi umat Islam. Itu diceritakan pada kisah Nabi Ibrahin dan Nabi Ismail. Saat itu, Nabi Ibrahim harus mengikhlaskan untuk menyembelih anaknya, yaitu Nabi Ismail. Ujian tersebut merupakan ujian yang sangat berat,” kata KH. Ahmad.

Sejatinya, ia menyebut jika kurban memiliki makna yang lebih penting. Makna itu, ialah untuk lebih mendekatkan diri pada Allah SWT. Kurban, menurutnya berasal dari kalimat Qariba. Kalimat itu, berarti mendekatkan diri kepada Allah.

“Bukankah kita akan menjadi individu yang baik bila kita melaksanakan segala perintah Allah,” jelasnya.

Selain pelaksanaan sholat Idul Adha, acara tersebut juga diwarnai dengan adanya penyerahan hewan kurban ke pihak panitia. 

Daging hewan kurban tersebut, nantinya akan diserahkan pada masyarakat kurang mampu di sekitar lingkungan Makodam Brawijaya.



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Danguspurla koarmada Il Laksma TNI Edi Haryanto selaku Pangkogasgabfib Armada Jaya (AJ) XLI Tahun 2023 memimpin pelaksanakan sholat Idul Adha 1444 H, yang saat ini sedang lego jangkar di Perairan Pulau Kangean. Kamis (29/06).

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Anak Buah Kapal (ABK) KRI SBY-591 dan tim Satgas AJ Tahun 2023 yang beragama Islam. Bertindak selaku Imam Serda Bah Ibnu dan sebagai khotib yaitu Serka Pom Sugeng.

Pelaksanaan sholat Idul Adha berlangsung di Geladak Helly KRI SBY-591, selesai melaksanakan sholat Idul Adha dilanjutkan dengan halal bihalal.



KABARPROGRESIF.COM: (Ternate) Hari raya Idul Adha/Idul Qurban dirayakan umat islam seluruh Dunia, tak ketinggalan pula umat Islam Korem 152/Baabullah juga merayakan Hari Raya Idul Adha 10 Dzulhijjah 1444 H / 2023 M salah satunya dengan menyembelih hewan kurban, pada penybelihan kali ini nampak berbeda karena yang menyembelih dilakukan langsung oleh Kasrem 152/Baabullah Kolonel Inf Ridwan Khoerul Anwar, S.I.P., M.Si. yang disaksikan Danrem 152/Baabullah Brigjen TNI Elkines Villando Dewangga K, S.A.P. bertempat di Makorem 152/Baabullah Jl. Am. Kammarudin No.1 Kel. Sangaji Kec. Ternate Utara Kota Ternate Prov. Maluku Utara, Kamis (29/06/2023).

Dalam kegiatan tersebut Danrem juga menyerakan hewan kurban kepada panitia yang didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 152 PD XVI/Pattimura Ny Indah Elkines Vilando Dewangga, hewan kurban yang diserahkan akan disembelih sebagai bentuk pengabdian dan pengorbanan dalam menjalankan ibadah kurban.

Kolonel Inf Ridwan Khoerul Anwar, S.I.P., M.Si. sebagai Kasrem 152/Baabullah memiliki tanggung jawab untuk menyelenggarakan pelaksanaan kurban dengan mengoordinasikan seluruh proses, mulai dari pemilihan hewan kurban, penyembelihan, hingga distribusi daging kepada yang membutuhkan.

Kabintal Korem 152/Baabullah Lettu Inf Mujiono selaku Ketua Panitia Kurban mengatakan kegiatan kurban ini juga menjadi momen yang mendekatkan hubungan antara Korem 152/Baabullah dengan masyarakat sekitar. 

Daging hewan kurban yang diperoleh dari penyembelihan ini akan dibagikan kepada masyarakat yang kurang mampu untuk membantu memenuhi kebutuhan mereka, terutama dalam merayakan Hari Raya Idul Adha.

Dengan mengambil bagian dalam kegiatan kurban ini, Korem 152/Baabullah berharap dapat memberikan manfaat dan kebahagiaan kepada masyarakat sekitar, serta memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat dalam rangka membangun sinergi yang baik dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Maluku Utara. (PEN 152)


Rabu, 28 Juni 2023


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya, Agus Hebi Djuniantoro menyatakan telah menyebarkan Surat Edaran (SE) tentang Sosialisasi Penyembelihan Hewan Kurban kepada masyarakat. 

Surat tersebut telah disebarkan melalui kecamatan/ kelurahan pada tanggal 17 Juni 2023.

"Intinya satu, kalau untuk menyembelih kurban bisa langsung ke Rumah Potong Hewan (RPH). Kedua, apabila menyembelih sendiri tidak boleh mencuci rumen di sungai, kami persiapkan di TPS (Tempat Pembuangan Sampah) untuk membuang rumen," kata Agus Hebi, Rabu (28/6).

Selain dua poin tersebut, Hebi menjelaskan, bahwa dalam surat edaran masyarakat atau takmir masjid juga diimbau agar tidak membagikan daging hewan kurban menggunakan kresek. 

"Untuk membagikan daging hindari menggunakan kresek. Kalau bisa pakai besek," pintanya.

Hebi menyatakan, pihaknya telah menyiapkan TPS sebagai lokasi pembuangan limbah rumen hewan kurban. 

Sebab, sebelum dibuang ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA), rumen akan disemprot dahulu di TPS menggunakan zat khusus agar tidak bau.

"Jadi yang di TPS kami siapkan tempat pembuangan untuk rumen, sebab tidak bisa langsung dibuang ke TPA. Intinya jangan sampai bau. Jadi silahkan ke TPS terdekat, jangan dibuang dan mencuci di sungai," katanya.

Meski demikian, Hebi juga berharap besar kepada masyarakat atau panitia Idul Kurban agar dapat membersihkan dahulu limbah rumen sebelum dibuang ke TPS. 

Menurutnya, membersihkan rumen sebelum dibuang bisa dilakukan dahulu di lokasi pemotongan hewan kurban.

"Rumen dikeluarkan dari tubuh hewan terus dicuci dulu di lokasi pemotongan, baru dibuang ke TPS. Setelah di TPS disemprot cairan khusus, jadi kemudian dibuang ke TPA," jelasnya.

Walaupun begitu, Hebi juga memastikan, pihaknya berkoordinasi bersama Satpol PP untuk melakukan pengawasan saat penyembelihan hewan kurban. 

Pengawasan ini diharapkan dapat mengantisipasi adanya warga atau panitia idul kurban yang membuang limbah rumen ke sungai.

"Kami mengimbau agar jangan dibuang ke sungai. Kita juga koordinasi sama Satpol PP untuk mengantisipasi warga membuang rumen ke sungai. Ada (petugas DLH) dari sembilan rayon setiap wilayah," pungkasnya.


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mengimbau masyarakat agar tidak membuang limbah rumen hewan kurban sembarangan seperti di sungai. 

Pasalnya, membuang rumen di sungai dapat menyebabkan pencemaran lingkungan.

"Untuk warga Surabaya yang memotong hewan kurban tolong jangan dibuang di sungai, sehingga nanti bisa dilakukan di tempat pembuangan yang sudah disediakan," kata Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Rabu (28/6).

Selain itu, Wali Kota Eri juga mengimbau masyarakat agar tidak membagikan daging hewan kurban menggunakan kantong plastik. 

Hal ini sebagaimana telah diatur dalam Peraturan Wali Kota (Perwali) Nomor 16 tahun 2022 tentang Pengurangan Penggunaan Kantong Plastik di Kota Surabaya.

"Karena plastik ini sulit dihancurkan ketika kita akan menghancurkan sampah dan ini membuat polusi. Sehingga saya berharap warga Surabaya ayo dijaga kebersihan lingkungannya," pungkasnya.


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Rumah Potong Hewan (RPH) Kota Surabaya menyiapkan belasan sapi kurban premium berukuran jumbo, pesanan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, di moment Idul Adha 1444 H. 

Sapi kurban berbobot mulai 950 kilogram, sampai 1 ton lebih tersebut, di datangkan RPH dari berbagai daerah di Jawa Timur antara lain Blitar, Malang, Jember, Jombang dan Madura, Senin dinihari (26/6) lalu.

"Ada 4 sapi berbobot 1 ton lebih. Yaitu sapi Limousin asal Malang, dengan berat 1062 Kg. Sapi Simental asal Malang berbobot 1050 Kg. Sapi Simental asal Blitar beratnya 1050 Kg, dan Sapi Pegon Simental asal blitar dengan berat hidup 1020 Kg," kata Direktur Utama PD RPH Surabaya Fajar Arifianto Isnugroho usai menerima kunjungan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan bunda Rini Indriyani, Selasa (27/6).

Selain itu, ada belasan sapi besar lainnya dengan bobot 950 Kg sampai 990 Kg berjenis Limousin, Simental, Pegon Hitam, dan Pegon Simental. Belasan sapi tersebut, diambil dari peternak di Jember, Blitar, Jombang dan Madura.

"Seluruh sapi-sapi pesanan Wali kota didistribusikan bertahap pada Selasa dan Rabu (27-28/6)," imbuh Fajar.

Lebih lanjut Fajar mengatakan, sapi kurban RPH Surabaya, juga diminati untuk dibeli oleh BUMD, Dinas dan OPD Pemkot Surabaya. 

Sementara itu kunjungan Wali Kota Surabaya ke kandang RPH di jalan Pegirikan 258, untuk memastikan kesiapan RPH Surabaya sebagai sentra potong hewan kurban saat Idul Adha 1444 H.

"Walikota memastikan RPH menyediakan hewan kurban terbaik, sehat dan memenuhi syarat syar’i untuk dipotong di hari raya Idul Ada serta memberikan pelayanan jasa potong kurban mulai 28 Juni sampai 2 Juli 2023," pungkas Fajar.

Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive