Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Soft Launching Kota Lama, Gelar Sejumlah Paket Wisata

Sejumlah paket wisata digelar Pemkot Surabaya usai soft launching Kota Lama zona Eropa yang berada di kawasan Jalan Rajawali, Krembangan, Surabaya.

Cegah Narkoba di Kalangan ASN dan Pelajar, Pemkot Surabaya Gandeng BNN dan Polisi

Upaya Pemkot Surabaya memberantas Narkoba tak hanya di kalangan pelajar dan masyarakat, tetapi juga Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup pemkot.

Peluang Investasi untuk Pengembangan Eks THR-TRS

Pemkot Surabaya menggandeng Kamar Dagang dan Industri (Kadin) untuk mempromosikan proyek peluang investasi di Kota Pahlawan. Diantaranya di kompleks eks Taman Hiburan Rakyat (THR) dan Taman Remaja Surabaya (TRS).

Tekan Laju Inflasi, Pemkot Rutin Gelar Pangan Murah

Untuk menekan laju inflasi agar masyarakat bisa mendapatkan komoditas bahan pangan dengan lebih murah, Pemkot Surabaya rutin menggulirkan program Gerakan Pangan Murah setiap bulan.

Pemkot Surabaya Komitmen Amankan Aset yang Dikuasai Pihak Ketiga

Berbagai upaya strategis terus dilakukan Pemkot Surabaya untuk memastikan aset daerah dapat dimanfaatkan secara optimal demi kepentingan warga dan pemerintah.

Rabu, 04 Oktober 2023

Kejuaraan Bulu Tangkis Bupati Ponorogo Cup Libatkan Ratusan Pemain dari Selusin Daerah


KABARPROGRESIF.COM: (Ponorogo) Kejuaraan bulu tangkis Bupati Cup 2023 yang digelar Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Ponorogo diikuti ratusan pemain dari 12 daerah. 

Tercatat sekitar 400 pemain ikut mendaftar yang akan bertanding di kelas prestasi sesuai kelompok umur serta ganda dewasa putra B, C, dan veteran.

Ketua PBSI Ponorogo, Luhur Apidianto, Rabu (4/10/2023) mengatakan, ratusan pemain itu berasal dari seantera daerah yang masuk wilayah Bakorwil 1 Madiun. Mulai Kabupaten/Kota Madiun, Magetan, Ngawi, Pacitan, Kabupaten/Kota Blitar, Tulungagung, Trenggalek, dan Nganjuk. 

Pebulutangkis dari Wonogiri juga ikut ambil bagian. Sementara itu, tuan rumah Ponorogo mengikutsertakan sejumlah pemain yang selama ini intens berlatih di lima klub naungan PBSI. 

‘’Lima klub ini yang sering mencetak atlet berprestasi karena peduli dengan pembinaan pemain usia dini,’’ terang Luhur. 

Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko membuka  kejuaraan yang berlangsung di Gedung Bulu Tangkis Reog itu. 

Kang Bupati, sapaannya, empat bermain ganda kendati cukup lama tidak memegang raket akibat cedera pergelangan tangan. ‘

’Bersyukur hari ini bisa main bulu tangkis lagi,’’ jelasnya. 

Kang Bupati mengungkapkan, gelaran kejuaraan bulu tangkis itu juga tidak lepas dari upaya mengungkit gerak roda perekonomian. 

Kendati ada tujuan mengasah prestasi di setiap cabang olahraga (cabor). 

Pebulu tangkis Indonesia selama ini juga sangat diperhitungkan di kancah kejuaraan dunia. Selain itu, bulu tangkis juga memiliki reputasi sebagai olahraga paling sukses di negara ini. 

‘’Kejuaraan olahraga kalau sering diselenggarakan akan berbuah prestasi dan ekonomi pasti jalan,’’ ungkapnya.

Tatkala melantik jajaran pengurus PBSI Ponorogo periode 2023-2027, Kang Bupati menitipkan pesan khusus agar memperbanyak turnamen sehingga terjadi kaderisasi, transisi, dan transmisi. 

Kepengurusan PBSI yang baru itu diharapkan mampu menciptakan inovasi dengan memaksimalkan potensi yang ada tanpa harus mengandalkan APBD.

Plt Gubernur, Emil Elestianto Dardak Buka Jatim Fest 2023


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Pelaksana tugas (Plt) Gubernur Jawa Timur, Emil Elestianto Dardak membuka Jatim Fest 2023, di Gedung Jatim Expo Surabaya, Rabu (4/10/2023). event tahunan ini dalam rangka Hari Jadi Jatim ke-78. 

Plt Gubernur Jatim, mengatakan, Jatim Fest 2023 sebelumnya bernama Jatim Fair dan digelar tiap tahun untuk memberi kesempatan masyarakat mengenal lebih dalam lagi potensi Jawa Timur. 

"Kita berharap antusiasme masyarakat bisa kita buat setinggi mungkin untuk mungunjungi dan mengenal lebih dekat, bahkan berinteraksi untuk memberdayakan pelaku ekonomi di Jatim,"ujar Wagub Emil, saat memberikan sambutan pada pembukaan Jatim Fest 2023.

Ia menambahkan, dengan pameran ini, ia berharap, masyarakat bisa lebih dekat dengan instansi Pemerintah Provinsi Jawa Timur. 

"Mudah-mudahan pameran-pameran ini juga bisa membuat masyarakat lebih merasa dekat dengan Pemprov Jatim dan dengan seluruh instansi pemerintah yang berpartisipasi, karena tak kenal maka tak sayang,"ujarnya.

Dikatakanya, Jatim Fest 2023 adalah harapan Pemprov Jawa Timur dan pelaku ekonomi untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. 

"Ini adalah momen pemulihan ekonomi dan akan efektif untuk mengungkit perekonomian masyarakat,"tambahnya.

Sementara itu Kepala Biro Perekonomian Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Timur, Muhammad Afta Buddin Rizaluzzamah menjelaskan, Jatim Fest 2023 digelar di Jatim Expo 4 sampai 8 Oktober 2023 untuk memberikan sesuatu yang baru dan bisa menarik lebih banyak masyarakat dalam kegiatan belanja, hiburan dan rekreasi masyarakat.

Pameran ini diikuti sebanyak 84 peserta dengan 190 stand yang terdiri dari  terdiri dari 1 kementerian, 28 stan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Provinsi Jatim, 10 stan Badan Usaha Milik Negara (BUMN ) dan Lembaga Tinggi Negeri, 12 stan Pemerintah Kabupaten dan Kota di Jatim, 5 stan Badan Usaha Milik Daerah serta 32 stan perusahaan swasta. 

Selain produk, kegiatan Jatim Fest 2023 juga akan menampilkan hiburan dan seni seperti ludruk, tauziah ustad yang diminati masyarakat Jatim, dan lainnya. 

Selain itu juga akan diisi talkshow, seminar, dan Business Matching untuk mendorong peningkatan transaksi. 

Ketua PMI Kota Probolinggo Berikan Penghargaan Kepada KODIM 0820


KABARPROGRESIF.COM: (Probolinggo) Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Probolinggo, Mega Guntara, memberikan  penghargaan pada KODIM 0820 atas dukungannya pada Gerakan Kemanusiaan Secara Aktif Melaksanakan Gerakan Donor Darah Sukarela.

Dari rilis PMI Jatim Rabu (4/10/2023), pemberian penghargaan ini mendapatkan dukungan dari Walikota Probolinggo,Dr Hadi Zainal Abidin S.Pd,M.M,M.Hp. yang ikut hadir dalam acara tersebut.

"Kami akan terus memberikan apresiasi bagi seluruh kelompok donor darah sukarela yang ada di Kota Probolinggo, dengan melalui pemberian piagam Penghargaan Dukungan Gerakan Kemanusiaan yang secara Aktif, berkat Kelompok DDS ini stok darah yang ada di PMI Kota Probolinggo menjadi aman," ujar Ketua PMI Kota Probolinggo,Mega Guntara,S.E

Walikota Probolinggo Dr Hadi Zainal Abidin S.Pd,M.M,M.Hp berpesan agar PMI bisa menjadi pelita pada siapa saja yang membutuhkan, ketersediaan darah yang cukup dan aman adalah merupakan faktor penting yang harus diperhatikan. "Pemkot Probolinggo memberikan dukungan pemberian penghargaan dari PMI ini," ujar Habib Hadi.

Kodim 0820 merupakan salah satu Kelompok Donor Darah yang ada di Kota Probolinggo secara rutin melakukan kegiatan donor darah. Dalam rangkaian - rangkaian HUT TNI ke 78 yang bertemakan Pengawal Demokrasi Untuk Indonesia Maju mengadakan Baksos Kesehatan yang salah satunya kegiatan Donor Darah. 

Perolehan dalam kegiatan ini adalah jumlah pendonor sebanyak 86 kantong darah, sedangkan jumlah yang ditolak sebanyak 13 kantong darah dan yang hadir sebanyak 99 orang. Piagam Penghargaan di berikan oleh Ketua PMI kota Probolinggo, Mega Guntara,S.E dan diterima sendiri oleh Dandim Letkol Arm.Heri Budiasto.

Prinsip kemanusiaan menjadi sangat penting dan sebagai kebutuhan untuk bertindak demi meringankan penderitaan orang lain, terlepas dari siapa dan dimana mereka berada.

Pemkab Pasuruan Adakan Pelatihan Untuk Ratusan Pengangguran


KABARPROGRESIF.COM: (Pasuruan) Ratusan pengangguran dijembatani oleh Pemerintah Kabupaten Pasuruan dengan diikutkan pelatihan agar punya cukup skill dan bisa menjadi bekal untuk memiliki usaha mandiri.

Seperti yang terlihat di UPT LKD Kabupaten Pasuruan, Rabu (04/10/2023) siang. Para peserta pelatihan tengah mengotak-atik sepeda motor di salah satu ruangan yang dibuat khusus untuk lokasi pelatihan roda dua.

Di tempat tersebut, total ada 24 peserta yang dilatih untuk menguasai seluh beluk sepeda motor selama 30 hari.

Kepala UPT LKD Kabupaten Pasuruan, Umiasih Indrawati, mengatakan, pelatihan digelar mulai 27 September dan berakhir 28 Oktober mendatang. 

Selain roda dua, UPT LKD yang berada di bawah naungan Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Pasuruan ini  juga mengadakan 5 jenis pelatihan yang lain, yakni las, batik, bordir, tata rias serta pembuatan roti dan kue.

“Pelaksanaan pelatihan dalam sebulan ke depan dilakukan di UPT LKD, dengan rincian, pelatihan roda dua dan las di UPT, sedangkan sisanya di balai desa. Selama pelatihan, seluruh peserta mendapatkan fasilitas berupa makan minum, sepatu dan seragam, uang transport hingga obat-obatan,” ujarnya.

Lebih lanjut Umi menegaskan, seluruh peserta belum memiliki pekerjaan alias pengangguran. 

Terutama mereka-mereka yang merupakan korban PHK perusahaan, jumlahnya paling mendominasi dan sisanya ada yang baru lulus SMK atau SMA," ucapnya.

Sementara itu, 6 pelatihan yang digelar saat ini merupakan bagian dari total 45 paket selama satu tahun anggaran. 

Dari paket tersebut, ada 9 jenis pelatihan yang dibagi dalam 4 gelombang dengan total peserta 970 orang.

Pj. Bupati Bojonegoro Sampaikan Tiga Point Penting Dalam Apel


KABARPROGRESIF.COM: (Bojonegoro) Tiga point penting disampaikan Penjabat (Pj.) Bupati Bojonegoro Adriyanto, dalam kegiatan apel pagi hari ini, Rabu (4/10/2023). 

Tiga point tersebut yakni Pemkab Bojonegoro yang akan melakukan audiensi dengan berbagai media lokal sebagai mitra penting dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat. 

Sedangan point kedua adalah terkait penyerapan anggaran di lingkup Pemkab yang masih minim sebab hingga akhir September, penyerapan anggaran baru mencapai 40%.

Ia mengingatkan para pegawai pemerintah untuk berperan aktif dalam memaksimalkan penyerapan anggaran demi kemajuan daerah. 

“Sementara point ketiga adalah menekankan peran ASN untuk aktif berpartisipasi dalam masyarakat.  Dimana musim kemarau yang mendekati musim hujan perlu diantisipasi dengan langkah-langkah strategis dalam mengantisipasi adanya bencana, seperti banjir, hal itu tidak hanya menjadi tanggung jawab BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah). Semua pegawai pemerintah di lingkup pemkab Bojonegoro diharapkan perlu aktif membantu masyarakat dalam mengatasi dampak bencana, “ ujarnya.

"Pegawai pemerintah adalah mitra yang sangat berharga bagi pembangunan Bojonegoro. Mari bersama-sama kita wujudkan kemajuan dan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat," imbuh Pj Bupati Adriyanto, mengakhiri sambutannya.

Mendekati Pemilu 2024, Wali Kota Eri Ajak Warga Tetap Jaga Persaudaraan: Jangan Saling Menjatuhkan


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengajak seluruh masyarakat agar tetap menjaga silaturahmi dan persaudaraan menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024. 

Baginya, berbeda pilihan adalah hal biasa namun jangan sampai perbedaan itu menjadi penyebab putusnya tali persaudaraan.

"Kalau turun ke RT/RW masyarakat, saya selalu bilang, jangan korbankan rasa persaudaraan kita untuk kepentingan sesaat, kepentingan duniawi," kata Wali Kota Eri, Rabu (4/10).

Karena menurutnya, Pemilihan Presiden (Pilpres), Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) maupun Pemilihan Legislatif (Pileg) adalah kepentingan duniawi. 

Oleh sebabnya, perbedaan pilihan itu jangan sampai digunakan untuk menjatuhkan orang lain.

"Jadi jaga persaudaraan, dengan cara apa? memilih. Pilihlah dengan hati nurani dan qolbu yang diberikan Allah, tapi jangan dikeluarkan dari lisan dengan saling menjatuhkan dan memfitnah orang lain," pesan dia.

Bahkan, ia mencontohkan, ketika pemilihan wali kota tahun 2020 silam, warga pasti ada yang memilihnya dan tidak. 

Namun, apabila warga tersebut mengalami kesusahan dan membutuhkan keranda jenazah, tidak mungkin akan menghubungi wali kota. 

"Berarti apa? Jaga silaturahmi dengan tetangga. Karena waktunya meninggal, pasti dia (warga) hubungi tetangganya, tidak mungkin telepon saya (wali kota). Jadi jaga rasa itu," jelasnya.

Wali Kota Eri menuturkan bahwa setiap Warga Negara Indonesia (WNI) yang sudah berusia genap 17 tahun, diberikan hak untuk memilih. 

Namun ia berharap, pilihan itu tidak dikeluarkan melalui lisan dengan cara menjatuhkan yang lain. 

"Setiap manusia diberikan hak untuk memilih, tetapi jangan keluarkan melalui lisan dengan cara menjatuhkan. Tapi pilihlah dengan hati dan qolbu," tuturnya.

Termasuk pula kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya. 

Wali Kota Eri juga berpesan, agar para ASN dapat memilih sesuai dengan hati nurani dan qolbu. 

"Termasuk ASN, silahkan memilih, tapi dengan hati dan qolbu. Pilihlah orang yang amanah, orang yang merakyat, orang bisa untuk kemaslahatan umat," katanya.

Pada sisi lain, Wali Kota Eri juga mengingatkan ASN agar tetap menjaga netralitas dan integritas. 

Hal ini diatur dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) No 2 Tahun 2022 tentang Pedoman Pembinaan dan Pengawasan Netralitas Pegawai ASN dalam Penyelenggaraan Pemilihan Umum dan Pemilihan.

Di dalam SKB itu salah satunya berisi tentang larangan membuat unggahan, mengomentari, membagikan (share), menyukai (like), hingga bergabung atau follow akun atau grup kampanye pemenangan peserta pemilu. 

"Kami juga membutuhkan peran masyarakat dan media, kalau ada (ASN) yang like (menyukai) silahkan dilaporkan," pungkasnya.

Mengintip Meriahnya Malam Resepsi Diplomatik KRI Bima Suci di Oman


KABARPROGRESIF.COM: (Oman) Penampilan yang disuguhkan prajurit Satuan Tugas Kartika Jala Krida 2023 (Satgas KJK) berhasil membuat decak kagum ratusan tamu undangan pada Malam Resepsi Diplomatik yang diselenggarakan di geladak utama KRI Bimasuci ketika sedang sandar di Dermaga no.5 Port Sultan Qaboos, Oman. Selasa (03/10).

Tujuan diselenggarakannya Malam Resepsi Diplomatik ini untuk memperkenalkan dan menyuguhkan penampilan budaya dan kesenian yang ditampilkan kepada para tamu undangan serta memperingati Hari Ulang Tahun Ke-78 Republik Indonesia pada 17 Agustus 2023 lalu. 

Keberhasilan pelaksanaan kegiatan ini tentunya berkat kerjasama antara KRI Bima Suci dengan Kedutaan Besar Republik Indonesia di Oman (KBRI Oman). 

Selama berlangsungnya acara, prajurit Satgas KJK 2023 menampilkan berbagai kesenian dan kebudayaan Indonesia dan memanjakan para tamu undangan dengan kelezatan berbagai macam hidangan Khas Indonesia.

Dalam sambutannya Dubes RI Oman Mohamad Irzan Djohan menyampaikan bahwa suatu kebanggaan untuk pertama kalinya Muscat di singgahi oleh kapal layar dan ini merupakan suatu kesempatan yang langka dan menjadi sejarah dikota ini. 

Disisi lain Komandan KRI Bima Suci Letkol Laut (P) M. Sati Lubis selaku Dansatgas KJK 2023 menyampaikan ungkapan terima kasih kepada seluruh pihak KBRI Oman maupun pihak setempat atas dukungan dan penyambutan yang luar biasa pada kedatangan KRI Bima Suci di Oman yang merupakan kesempatan yang langka dikarenakan pertama kalinya kapal layar singgah di pelabuhan Muscat.

Di tempat terpisah, Pangkoarmada II Laksda TNI Yayan Sofiyan, S.T., M.Si., CHRMP., M.Tr.Opsla., menyampaikan bahwa peran serta KRI Bimasuci dalam pelayaran muhibah diplomasi merupakan implementasi dari cita-cita bangsa Indonesia untuk menciptakan persahabatan dan memperkenalkan budaya kepada dunia.

Sandar di Oman, KRI Bimasuci Menerima Kunjungan Tamu Istimewa


KABARPROGRESIF.COM: (Oman) Hari kedua sandar di Oman, KRI Bimasuci dalam Satgas Kartika Jala Krida Tahun 2023 yang dipimpin oleh Komandan KRI Bima Suci Letkol Laut (P) M. Sati Lubis selaku Dansatgas KJK menerima kunjungan tamu istimewa dari ROK Navy, bertempat di Muscat, Oman. Rabu (4/10).

Kunjungan ini dihadiri oleh 50 orang yang kemudian dibagi menjadi dua tim untuk melaksanakan rute tour ship, agar dapat mengenal lebih dekat dengan Kapal Layar Latih Tiang Tinggi KRI Bima Suci selama sandar di Sultan Qaboos Port, Muscat, Oman. 

Mendengar hal tersebut, Pangkoarmada II Laksda TNI Yayan Sofiyan, S.T., M.Si., CHRMP., M.Tr. Opsla., ditempat yang berbeda menyampaikan bahwa dengan kedatangan dari ROK Navy diharapkan dapat menjalin hubungan bilateral yang baik antara Angkatan Laut Indonesia dengan Korea.

Layanan Pendidikan Inklusif di Ponorogo Siap Terima Siswa Berkebutuhan Khusus


KABARPROGRESIF.COM: (Ponorogo) Semua anak memiliki hak yang sama untuk mendapatkan layanan pendidikan. Tanpa kecuali bagi anak berkebutuhan khusus (ABK). 

Dalam setiap wilayah kecamatan idealnya terdapat minimal satu sekolah dasar (SD) dan satu sekolah menengah pertama (SMP) yang menyelenggarakan pendidikan inklusif bagi ABK tersebut.

“Anak berkebutuhan khusus dapat menjadi peserta didik di sekolah reguler,” kata Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ponorogo, Nurhadi Hanuri, Rabu (4/10/2023).

Mengacu Permendiknas Nomor 70 Tahun 2009 tentang Pendidikan Inklusif, ada 13 kategori ABK yang berhak masuk sekolah inklusi. 

Termasuk di antaranya, penyandang tunanetra, tunarungu, tunagrahita, autis, korban penyalahgunaan narkoba, bahkan tunaganda. 

Peraturan menteri itu juga mensyaratkan satuan pendidikan yang menyelenggarakan pendidikan inklusif wajib menyediakan paling sedikit seorang guru pembimbing khusus.

Menurut Nurhadi, dinasnya kerap menggelar pelatihan guru pembimbing khusus agar lebih banyak sekolah yang layak menyelenggarakan pendidikan inklusif. 

Pihaknya juga berupaya meningkatkan kompetensi di bidang pendidikan khusus bagi pendidik dan tenaga kependidikan pada sekolah inklusi. 

‘’Kalau ada orang tua ingin menyekolahkan anaknya yang berkebutuhan khusus ke sekolah reguler harus diterima.  Semua sekolah harus siap menampung siswa yang berkebutuhan khusus,’’ terangnya.

Sekolah wajib mengalokasikan kursi bagi ABK minimal satu peserta didik dalam satu rombongan belajar yang akan diterima. 

Di sekolah inklusi, para siswa berkebutuhan khusus akan belajar bersama-sama di satu ruang yang sama dengan siswa lainnya. 

Prinsip yang dipegang adalah kesetaraan hak pendidikan bagi semua anak.  

‘’Sekolah inklusi itu sebenarnya sekolah reguler yang juga menerima siswa berkebutuhan khusus,’’ jelasnya.

Dengan adanya layanan pendidikan inklusif, maka orang tua yang memiliki anak berkebutuhan khusus memiliki alternatif selain menyekolahkan anaknya ke sekolah luar biasa (SLB). 

Meskipun sekolah inklusi lebih tepat untuk ABK yang memiliki kemampuan kognitif baik.’’Sudah ada beberapa satuan pendidikan yang memiliki peserta didik berkebutuhan khusus,’’ ungkap Nurhadi.

Semarak Piala Dunia U-17, Pemkot Surabaya Gelar Turnamen Sepak Bola Antar Kelurahan


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Dalam rangka menyemarakkan pagelaran Piala Dunia U-17 tahun 2023, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menggelar turnamen Sepak Bola Antar Kelurahan atau antar kampung (tarkam). 

Turnamen yang digelar secara serentak itu dimulai, Selasa (3/10) hingga berakhir di tingkat kecamatan. 

Turnamen antar kelurahan ini sebenarnya untuk menyemarakkan Piala Dunia U-17. 

Selain itu, spiritnya ketika ada Piala Dunia U-17 yang digelar di Surabaya, maka diharapkan event internasional ini dapat mendorong semangatnya anak-anak muda Surabaya. 

“Oleh karena itu, melalui turnamen sepak bola antar kelurahan ini yang nantinya akan dilanjutkan ke tingkat kecamatan, diharapkan benar-benar meledakkan semangat anak muda Surabaya untuk terus cinta kepada olahraga, khususnya sepak bola,” kata Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga serta Pariwisata (Disbudporapar) Kota Surabaya Wiwiek Widayati, Rabu (4/10).

Ia juga menjelaskan bahwa sebelum tarkam kelurahan ini digelar, pihak panitia sudah menggelar technical meeting (TM) tentang turnamen tersebut. 

Pada kesempatan itu, sudah disampaikan peraturan dan tata tertib bagi para peserta turnamen, termasuk pemain harus ber-KK sesuai kelurahan yang diikuti, mendapatkan rekom dari kelurahan masing-masing, fotocopy akte kelahiran dan juga ijazah SD. 

“Jadi, pihak panitia sudah melakukan verifikasi kepada para peserta, karena kita ingin turnamen ini khusus untuk anak-anak saja,” katanya. 

Selain peraturan itu, Wiwiek juga menjelaskan bahwa jumlah pemain yang harus disiapkan setiap kelurahan itu berjumlah 18 pemain, yang main 11 orang dan yang 7 orang untuk cadangan. 

Sedangkan untuk lamanya pertandingan 25x2 menit dengan istirahat 10 menit. Peraturan lainnya, para pemain dan officialnya diwajibkan datang 30 menit sebelum pertandingan. 

“Sistem pertandingannya menggunakan sistem gugur, sehingga nanti apabila sampai akhir pertandingan skor imbang, maka langsung dilakukan tendangan penalti. Kami juga minta secara tegas kepada official untuk bertanggung jawab atas timnya dan kami melarang melakukan perbuatan anarkis yang mengakibatkan kericuhan,” tegasnya. 

Setelah melihat sejak awal di lapangan, ternyata para pemainnya ini diseleksi dulu di tingkat kelurahan, karena pastinya pihak kelurahan itu akan mengambil anak-anak dari tingkat RT dan RW atau bahkan anak-anak yang tergabung ke dalam SSB. 

Setelah terkumpul perwakilan dari kelurahan, lalu mereka bertanding antar kelurahan. 

“Nah, yang menang antar kelurahan ini akan bertanding antar kecamatan. Yang menang nanti akan ada hadiahnya tapi sekali lagi ini adalah fun game untuk menyemarakkan Piala Dunia U-17. Tapi yang paling penting lagi adalah kita bisa menemukan bibit-bibit unggul Surabaya dalam dunia sepak bola,” pungkasnya.

Dangartap III/Surabaya Kenang Jasa Pahlawan di Hari Peringatan HUT ke-78 TNI


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Dangartap III/Surabaya, Mayjen TNI Farid Makruf, M. A, memimpin berlangsungnya ziarah dalam rangka HUT ke-78 TNI yang digelar di Taman Makan Pahawalan 10 Nopember, Surabaya. Rabu (04/10/2023).

Dijelaskan Dangartap, ziarah itu dilakukan dalam rangka mengenang sekaligus menghormati jasa pahlawan yang telah gugur mempertahankan keutuhan dan kedaulatan NKRI.

“Mereka (pahlawan, red) adalah teladan bagi kita semua. Pahlawan telah mengajarkan arti kesetiaan, keberanian dan semangat pantang menyerah,” ujar Dangartap.

Ziarah itu, ujar Dangartap, seakan mendorong semangat patriotisme dan rasa cinta air. 

Untuk itu, Mayjen TNI Farid Makruf menghimbau semua prajurit untuk menjadikan momentum ziarah yang ia pimpin saat ini, sebagai inspirasi.

“Inspirasi dalam mencapai cita-cita luhur dan menjaga keutuhan NKRI,” jelasnya. “Mari kita jalin kebersamaan, saling mendukung dan Bersatu-padu demi masa depan yang lebih baik,” imbuh Dangartap.

Selain Dangartap, beberapa Petinggi TNI turut hadir dalam ziarah itu. Diantaranya, Pangkoarmada II, Danlanud Mulyono, Gubernur AAL, Dankodila, Wadankodiklatal, Kasdam V/Brawijaya, Irdam V/Brawijaya, Wakil Gubernur Jatim dan beberapa Petinggi TNI di Jatim lainnya.

BPJS Ketenagakerjaan Ikuti Pembukaan Jatim Fest 2023


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elistianto Dardak, bersama Kepala Biro Perekonomian Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Timur Dr Muhammad Afta Buddin Rizaluzzaman dan Kepala Kantor Wilayah BPJS Ketenagakerjaan Jawa Timur Hadi Purnomo, secara resmi membuka Jatim Fest 2023, Rabu (04/10/2023).

Dengan tema "Jatim Bangkit Terus Malaju", pameran dagang terbesar di Jawa Timur ini akan berlangsung sampai Minggu (08/10/2023) di Jatim Expo, Surabaya.

Pameran ini diikuti 88 peserta yang meliputi 1 kementerian, 28 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Provinsi Jawa Timur, 10 BUMN/ BUMD/ Lembaga Tinggi Negara, 12 kabupaten/ kota Jawa Timur, 5 Badan Layanan Umum Daerah (BLUD), dan 32 perusahaan swasta. 

"Melalui event ini kami ingin mengenalkan kepada masyarakat potensi yang dimiliki oleh Jawa Timur, terutama bagi pengembangan UMKM Jatim," jelas Emil Dardak saat sambutan pembukaan.

"Dengan adanya pameran ini semoga masyarakat akan merasa lebih dekat dengan Pemprov Jatim dan berbagai instansi pemerintah yang ikut berpartisipasi, termasuk dengan BPJS Ketenagakerjaan yang memberikan banyak manfaat jaminan sosial bagi masyarakat," tambah Emil.

Untuk diketahui, Jatim Fest 2023 merupakan kelanjutan dari event Jatim Fair yang sudah berlangsung sejak 2010 hingga 2022. 

Dengan mengusung konsep dan nama baru diharapkan mampu memberikan perspektif dan semangat baru. 

Kantor Wilayah BPJS Ketenagakerjaan Jawa Timur hadir di pameran terbesar di Jawa Timur ini. Menempati sebuah booth, BPJS Ketenagakerjaan Jawa Timur memanfaatkan ajang ini untuk edukasi sekaligus tempat pendaftaran peserta baru. 

Di booth BPJS Ketenagakerjaan ini pula, Wakil Gubernur Emil Dardak dengan didampingi Hadi Purnomo usai pembukaan langsung menyerahkan manfaat program Jaminan Kematian (JKM) BPJS Ketenagakerjaan kepada ahli waris 2 peserta masing-masing sebesar Rp42 juta. 

Menurut Hadi, penyerahan manfaat program JKM ini merupakan bagian dari edukasi yang menjadi tujuan kehadiran BPJS Ketenagakerjaan di Jatim Fest 2023 ini. 

"Kami hadir di Jatim Fest 2023 ini untuk edukasi pada pengunjung. Dalam edukasi ini kami jelaskan tentang manfaat program BPJS Ketenagakerjaan," ujar Hadi.

"Bahwa, manfaat program BPJS Ketenagakerjaan tidak hanya penting untuk diri pekerja, tapi juga untuk ahli waris pekerja," tandasnya. "Jadi, ada manfaat yang dihadirkan oleh negara melalui BPJS Ketenagakerjaan di Jatim Fest 2023 ini," tambahnya.

"Harapannya, bagi pengunjung Jatim Fest 2023 yang belum terlindungi program BPJS Ketenagakerjaan segera daftar guna mendapatkan perlindungan, karena di booth BPJS Ketenagakerjaan ini kami juga membuka pendaftaran peserta baru," lanjutnya.

"Sedangkan bagi peserta BPJS Ketenagakerjaan, karena banyak juga peserta terutama penerima upah yang belum tahu manfaat kepesertaan, bisa mendalami di booth BPJS Ketenagakerjaan di Jatim Fest ini, sehingga tidak perlu jauh-jauh datang ke Kantor BPJS Ketenagakerjaan," papar Hadi. 

Gelaran Jatim Fest 2023 ini sekaligus menunjukkan kolaborasi dan sinergi BPJS Ketenagakerjaan Jawa Timur dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur terus meningkat.

"Alhamdulillah sejak saya masuk Jawa Timur pada Januari 2023, kolaborasi dan sinergi BPJS Ketenagakerjaan Jawa Timur dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur maupun dengan Pemerintah Kabupaten/Kota di Jawa Timur terus lebih meningkat," ujar Hadi.

Dengan adanya kolaborasi sinergi ini kemudian ada Peraturan Daerah, Peraturan Gubernur, Surat Edaran yang dihadirkan oleh Pemerintah Daerah untuk mendorong pertumbuhan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan di Jawa Timur lebih masif lagi.

Disebutkan, jumlah kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan di Jawa Timur saat ini terus mengalami pertumbuhan. 

Dari tahun lalu hingga saat ini tumbuh 400.000 tenaga kerja, terutama di segmen informal atau bukan penerima upah (BPU).

Diakui, pertumbuhan peserta BPJS Ketenagakerjaan di Jatim ini karena adanya intervensi pemerintah provinsi terus ke pemerintah kabupaten/kota.

"Adanya intervensi dari Pemerintah Provinsi dan dilanjutkan oleh Pemkab- Pemkot ini pertumbuhan kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan di Jawa Timur meningkat luar biasa. Banyak pekerja rentan yang terlindungi program BPJS Ketenagakerjaan, yang iurannya dibantu oleh Pemkab-Pemkot, oleh instansi-instasi yang sudah mapan," paparnya.

Hadi menyampaikan, target kepesertaan BPJS Jawa Timur tahun ini untuk keseluruhan segmen sebanyak 4.893.000 tenaga kerja, dan hingga akhir bulan kemarin sudah tercapai 4.550.000 tenaga kerja. 

Sehingga, Hadi yakin target tahun ini yang kurang sekitar 300 tenaga kerja akan tercapai, apalagi dengan adanya intervensi dari pemerintah daerah.