Jumat, 26 Januari 2024


India - KABARPROGRESIF.COM Sambutan hangat kembali diberikan oleh Angkatan Laut India ketika menerima kedatangan KRI Frans Kaispeo-368 dalam pelayaran kembali ke Tanah Air usai menuntaskan misi sebagai pasukan pemelihara perdamaian dunia di bawah bendera PBB. 

Kedatangan KRI disambut langsung oleh Athan RI untuk India Laksma TNI Didik Kurniawan beserta Asathan, perwakilan Southern Naval Command dan Liaison Officer di Port of Boat Train Pier (BTP), Cochin, India. Kamis (25/1).

Implementasikan Naval Diplomacy, Komandan KRI Frans Kaisiepo-368 Letkol Laut (P) John David Nalasakti Sondakh didampingi Athan RI untuk India melaksanakan Courtesy Call ke Southern Naval Command. Diluar dugaan, Chief of Staff of Southern Naval Command, Rear Admiral Upal Kundu menerima kunjungan dengan berbahasa Indonesia secara fasih karena beliau merupakan alumni lulusan Sesko TNI Angkatan ke-39. 

Beliau mengharapkan kerja sama dengan Angkatan Laut Indonesia semakin erat dan semakin banyak perwira TNI Angkatan Laut yang mengikuti kursus-kursus di India.

Selama singgah di India juga dilaksanakan professional sharing dengan saling bertukar kunjungan antar kapal perang. 

Prajurit Satgas juga berkesempatan mengunjungi berbagai fasilitas di Navigation Direction School. 

Interaksi antar prajurit begitu cair, ditambah dengan pengalaman beberapa perwira Satgas yang pernah mengenyam Pendidikan di India. 

Sebagaimana komitmen yang telah disampaikan pimpinan Southern Naval Command, Angkatan Laut India siap memberikan dukungan yang dibutuhkan, termasuk memberikan kesempatan prajurit Satgas dalam mengeksplore keunikan sosial budaya dan sejarah Cochin.



Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Surabaya kembali tertibkan kedai yang menjual minuman beralkohol (minhol) di kawasan Jalan Kalimas Baru Kota Surabaya, Rabu (24/1) malam. 

Penindakan yang dilakukan petugas berdasarkan pada pelanggaran oleh kedai tersebut, yakni tidak memiliki izin serta tidak dapat menunjukkan izin.

Sebelumnya, para petugas Satpol PP Surabaya telah mendatangi kedai tersebut pada Minggu, (24/1) lalu, dalam giat pengawasan peredaran minuman beralkohol. 

Pada razia saat itu, petugas berhasil mengamankan barang bukti delapan botol minuman beralkohol. 

Namun pada penertiban saat itu, pemilik kedai tidak kooperatif terhadap pelanggaran yang telah dilakukan dengan tidak datang ke kantor Satpol PP. 

“Sebelumnya sudah ditertibkan, pada penertiban sebelumnya mereka tidak kooperatif karena mereka tidak datang ke kantor Satpol PP untuk sidang tipiring,” kata Kepala Bidang Penegakan Peraturan Daerah (Gakda) Satpol PP Surabaya, Yudhistira, Jum'at (26/1).

Yudhistira menjelaskan, Satpol PP Surabaya telah mengirimkan surat panggilan kepada pemilik kedai, namun pemilik kedai tidak kunjung hadir sehingga kembali dilakukan tindakan. 

“Kami sudah kirimkan surat. Jika tindakan kami yang kedua ini, mereka tetap tidak kooperatif maka akan dilakukan penindakan selanjutnya oleh dinas terkait,” tegasnya.

Saat dilakukan razia, petugas menjumpai 11 orang yang berada di dalam kedai, di antaranaya 9 orang pemandu lagu, 1 pengunjung, serta 1 pemilik kedai. 

Dari 9 orang pemandu lagu, petugas mengamankan 2 pemandu lagu, serta 1 pengunjung yang tidak dapat menunjukkan kartu identitas dan langsung dibawa ke kantor Satpol PP Surabaya.

“Dari sembilan, kami amankan 2 pemandu lagu yang tidak bisa menunjukkan KTP, serta ada 1 pengunjung juga. Kami bawa mereka dan kami proses pendataan di kantor,” terangnya.

Dari hasil pengawasan di kedai ini, petugas berhasil mengamankan barang bukti yakni sebanyak 39 botol minuman beralkohol, serta satu KTP pemilik kedai tersebut. 

“Selain membawa barang bukti minuman beralkohol, kami juga membawa satu KTP pemilik kedai yang nantinya akan kami sidangkan juga,” tandasnya.


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Ketua Daerah Jalasenastri Armada II Ny. Kiki Denih Hendrata beserta Wakil Ketua Daerah Jalasenastri Armada II Ny. Waty Isswarto, dan Sie Sosial Pengurus Daerah Jalasenastri Armada II melaksanakan kunjungan sosial kepada salah satu Warakawuri KRI Nanggala - 402 yg putranya sedang skt, bertempat di RSPAL dr. Ramelan Surabaya. Jum’at (26/1).

Dalam kesempatan tersebut Ny. Kiki Denih memberikan semangat dan juga motivasi kepada putra dari Ny. Winny Harry dan sekeluarga seraya berdoa agar diberikan kesehatan dan keselamatan agar dapat beraktivitas seperti sediakala.

Kunjungan sosial merupakan salah satu bentuk kepedulian dari Keluarga Besar Koarmada II kepada Anggota Jalasenastri Armada II dan merupakan salah satu upaya untuk menjaga serta meningkatkan tali silaturahmi agar tercipta rasa kebersamaan Keluarga Besar Koarmada II.

“Dengan kunjungan ini, semoga dapat memberikan dukungan moril serta wujud perhatian kita semua dalam memelihara dan meningkatkan hubungan silaturahmi sebagai keluarga besar Koarmada II.” Ungkap Ketua Daerah Jalasenastri Armada II.



Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya terus berupaya menarik wisatawan untuk berkunjung ke Kota Surabaya. 

Berbagai destinasi baru pun diciptakan untuk memanjakan para wisatawan di Kota Pahlawan. 

Alhasil, sepanjang tahun 2023, data wisatawan yang berkunjung ke Surabaya tembus 17,4 juta.

Kepala Dinas Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga serta Pariwisata (Disbudporapar) Kota Surabaya Hidayat Syah mengatakan sebenarnya target kunjungan wisatawan ke Kota Surabaya pada tahun 2023 sebanyak 13.746.856 orang. 

Namun ternyata, capaian jumlah kunjungan wisatawan ke Kota Surabaya tahun 2023 tembus 17.425.476 orang atau 17,4 juta orang.

“Alhamdulillah sudah melampaui target kunjungan wisatawan di tahun 2023,” kata Hidayat, Jum'at (26/1).

Hidayat juga memastikan bahwa dibandingkan tahun 2022, jumlah kunjungan wisatawan ke Kota Surabaya pada tahun 2023 mengalami kenaikan. 

Tahun 2022, target wisatawan sebesar 13.640.043 orang dengan capaian wisatawan sebanyak 14.231.355 orang. 

Sedangkan pada tahun 2023, target wisatawan sebanyak 13.746.856 orang dengan capaian 17.425.476 orang.

Menurutnya, jumlah total kunjungan 17.425.476 orang itu terdiri dari wisatawan nusantara (wisnus) sebanyak 16.139.571 orang dan wisatawan mancanegara (wisman) sebanyak 1.285.905 orang. 

“Wisatawan mancanegara itu paling banyak berasal dari Asia dan Eropa,” katanya.

Ia juga menjelaskan bahwa data wisatawan sepanjang tahun 2023 itu diambil dari beberapa lokasi, mulai dari objek wisata, hotel dan penginapan, Bandara Internasional Juanda, dan juga Pelabuhan Tanjung Perak.

“Adapun destinasi wisata yang paling favorit atau punya nilai jual kepada wisatawan adalah Tugu Pahlawan, Jalan Tunjungan, Balai Pemuda atau Alun-alun Surabaya, Wisata Perahu Kalimas, THP Kenjeran, Kebun Raya Mangrove, dan juga Romokalisari Adventure Land,” ujarnya.

Hidayat memastikan, di tahun 2024 ini Pemkot Surabaya akan fokus untuk menata Kawasan Kota Tua di Surabaya. 

Penataan Kawasan Kota Tua ini masuk dalam program prioritas Pemkot Surabaya di tahun 2024.

“Dengan menata Kawasan Kota Tua di Surabaya, kami yakin akan menambah daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke Surabaya, sehingga kami harap para wisatawan semakin berbondong-bondong ke Surabaya,” pungkasnya.


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Pangkoarmada II Laksda TNI Dr. Denih Hendrata, S.E., M.M., melaksanakan Podcast dengan tujuan untuk memberikan informasi kepada Masyarakat Indonesia tentang TNI Angkatan Laut khususnya Komando Armada (Koarmada) II, bertempat di Dermaga Madura Koarmada II, Ujung Surabaya. Kamis (25/1).

Dalam perbincangannya, Pangkoarmada II memberikan informasi mengenai satuan yang berada di jajaran Koarmada II, Alutsista, serta latihan-latihan yang dilaksanakan oleh prajurit Koarmada II.

Dalam kesempatan ini, Pangkoarmada II menjelaskan mengenai KRI terbaru milik Koarmada II yang telah diresmikan oleh Kasal Laksamana TNI Muhammad Ali, yakni KRI Pulau Fani-731 dan KRI Pulau Fanildo-732 dari Satuan Kapal Ranjau (Satran) Koarmada II.

Lebih lanjut, Pangkoarmada II menjelaskan bahwa dengan kecanggihan teknologi pada setiap alutsista pada kedua KRI tersebut tetap dibutuhkan jiwa militan didalam setiap diri prajurit jalasena Koarmada II yang mengawakinya.

“Kemajuan teknologi merupakan penunjang bagi prajurit dalam melaksanakan tugas, akan tetapi jiwa militan yang dimiliki oleh setiap prajurit adalah yang paling utama dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang telah dipercayakan oleh pimpinan untuk menjaga keamanan wilayah Maritim,” jelas Pangkoarmada II.

Pangkoarmada II juga menyampaikan bahwa untuk membentuk dan membangun jiwa militan tersebut, seluruh prajurit Koarmada II telah ditempa dan dilatih sehingga dapat menjadi prajurit yang tangguh, handal, dan profesional.



Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Ribuan emak-emak se kecamatan Bulak dan kecamatan Mulyorejo, memadati kampanye akbar dukung Capres Ganjar Pranowo dan Cawapres Mahfud MD, di Kenpark Kenjeran, pada Kamis (25/01/2024).

Ikut larut bersama ribuan emak-emak yang memadati lokasi antara lain, Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar-Mahfud Jatim Agus Setiadji, Juru Kampanye Ganjar Mahfud Surabaya Armuji, anggota DPRD Jatim Yordan Batara Goa, Wakil Ketua Komisi B DPRD Surabaya Anas Karno, dan aktifis seni budaya Taufik Monyong.

Acara tersebut diikuti deklarasi dukungan memenangkan Ganjar-Mahfud sebagai presiden dan wakil presiden di Pemilu 2024

Didepan ribuan emak-emak Anas Karno mengenalkan berbagai surat suara Pemilu 2024. 

Mulai untuk memilih Caleg DPRD Surabaya, DPRD Provinsi Jatim, DPR RI dan Capres-Cawapres.

"Capres Cawapres coblos nomor..coblos nomor?" seru Anas yang juga Caleg incumbent PDIP DPRD Surabaya sambil menunjukkan contoh surat suara.

"Nomor 3, Ganjar Mahfud," jawab ribuan emak serentak.

Giliran Agus Setiadji menyapa sambil menunjukkan jaket bomber Sat Set yang dipakainya.

"Jaket ini pemberian langsung dari Pak Ganjar, saat satu pesawat dengan saya. Siapa yang mau...siapa yang mau?" ujarnya.

"Yang mau jawab pertanyaan saya maju kedepan. Tapi 1 orang saja, karena jaketnya hanya 1. Pertanyaannya mudah tapi harus lengkap. Siapa nama istri Pak Ganjar Pranowo?" tanya Agus.

Banyak emak-emak mengacungkan tangannya, bahkan diantara maju mendekati panggung.

"Maaf satu orang saja ya. Ya ibu silahkan naik panggung," kata Agus menunjuk seorang ibu.

"Ibu Siti Atiqoh Supriyanti," jawab ibu berhijab saat diatas panggung. Ibu itupun sangat senang saat menerima jaket yang dipakai Agus Setiadji yang menjadi Caleg DPR RI.

Sementara itu Yordan Batara Goa membeberkan program Ganjar-Mahfud untuk menyejahterakan rakyat. 

"Yang paling utama adalah KTP Sakti. Dengan KTP Sakti ini bantuan-bantuan pemerintahan Ganjar-Mahfud dipastikan tepat sasaran. Tidak ada lagi keluhan warga miskin ada yang menerima bantuan ada yang tidak," terangnya.

"Begitu pula bantuan untuk nelayan dan petani," imbuh Caleg incumbent DPRD Jatim tersebut.

Armuji menyerukan supaya masyarakat tidak takut terhadap bentuk-bentuk intimidasi.

"Jangan gentar ada Ganjar, jangan takut ada Mahfud," kata Armuji lantang, kemudian dilanjutkan menyanyikan lagu Jangan Gentar Ada Ganjar yang viral.

Taufik Monyong membakar semangat ribuan emak-emak dengan lagu-lagu kritik sosial, serta ajakan memilih Ganjar-Mahfud di Pemilu 2024.



Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Pangkoarmada II Laksda TNI Dr. Denih Hendrata, S.E., M.M., bersama prajurit Koarmada II mengikuti “Giat Serentak Gerakan Mako dan Kompleks TNI Angkatan Laut Tertib, Bersih, dan Rapi Secara Serentak di Jajaran Koarmada RI TA. 2024”, yang diselenggarakan di sepanjang jalan Dermaga Semampir Baru sampai Dermaga Semampir Lama. Jumat (26/1).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Pangkoarmada RI Laksdya TNI Heru Kusmanto, secara Video Conference (Vicon) dengan tujuan untuk menjadikan Satuan dan Kompleks di jajaran Koarmada RI menjadi tertib, bersih, rapi, dan nyaman.

Pangkoarmada RI melalui sambutannya mengajak seluruh prajurit untuk selalu menjaga kebersihan dan kerapihan di Satuan yang menjadi tempat bekerja, serta kompleks TNI AL yang menjadi tempat tinggal untuk keluarga dan menjadi tempat untuk menjaga generasi penerus bangsa.

“Mako adalah tempat bekerja bagi para prajurit TNI AL, oleh karena itu lingkungan yang bersih dan nyaman akan meningkatkan kinerja prajurit, begitu juga Kompleks TNI AL yang merupakan tempat tinggal bagi keluarga prajurit, serta menjadi tempat untuk mendidik dan mengasuh generasi penerus bangsa” jelas Pangkoarmada RI.



Probolinggo - KABARPROGRESIF.COM Penguatan dukungan ke Pasangan Calon (Paslon) Presiden dan Wakil Presiden nomer urut 3 Ganjar Pranowo dan Prof H. Mahfud MD, terus dijalankan oleh Forum Silaturrahim Kyai Gus Jawa Timur. 

Kali ini melakukan kunjungan ke Pondok Pesantren (Ponpes) Zainul Falah Pusung Malang Resongo Kuripan Kabupaten Probolinggo.

Sowan yang Koordinatori Zona Tapalkuda yakni Gus Ainul Yaqin ini diterima langsung oleh Pengasuh Pondok KH. Sainullah, Kamis (25/1) 

Dalam kunjungan tersebut, Gus Ainul Yaqin menanyakan bagaimana sesungguh situasi dan kondisi masyarakat Probolinggo melihat hiruk pikuk pesta demokrasi Pilpres atau Pemilu 2024? 

Mendapat pertanyaan tersebut, Kyai Sainullah mengatakan masyarakat probolinggo dalam kondisi aman dan damai.

"Insyaallah masih kondusif walaupun ada tekanan pada paslon tertentu di beberapa tempat, tetapi masih terbilang aman, artinya tidak ada permusuhan antar pendukung Capres-Cawapres tertentu, tidak ada keresahan dalam hati masyarakat, masyarakat justru antusias menghadapi pemilu 14 Pebruari 2024 mendatang," kata Kyai Sainullah dalam rilisnya, Jum'at (26/1).

Tak hanya itu, Kyai Sainullah juga menanggapi siapa pilihan Capres dan Cawapres paling tepat dalam situasi negara yang masih belum mampu keluar dari guratan korupsi, kolusi dan nepotisme.

"Kita harus memastikan pilihan Paslon Presisen dan Wakil Presiden yang kira-kira punya pengalaman terhadap masalah - masalah tersebut, karena tidak cukup retorika, hanya kata - kata saja akan tetapi harus perbuatan atau tindakan nyata, Pak Ganjar dan Pak Mahfud figur yang bersih dari isu-isu korupsi kolusi atau nepotisme dan banyak ketegasan sikap yang beliau tunjukkan untuk menyelesaikan masalah tersebut," ungkapnya.

Makanya dengan menentukan pilihan yang benar yaitu ke Paslon nomer urut 3, Ganjar dan Prof Mahfud diharapkan bangsa Indonesia mampu keluar dari kubangan KKN dan bisa menata masa depan Indoesia Lebih Baik.

"Saya KH. Sainullah  Pengasuh Pondok Pesantren Zainul Falah Pusung Malang Resongo Kuripan Probolinggo mengajak tretan-tretan, santri, alumni pondok dan masyarakat Probolinggo khususnya dan masyarakat Indonesia mari memilih dan memenangkan Paslon Capres dan Wapres No. 3 Ganjar-Mahfud untuk Indonesia Lebih Baik," pungkasnya.



Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Bertempat di Kolam Renang Tirto Sagoro 15 Koarmada II. Kamis (25/1). Dinas Penyelamatan Bawah Air (Dislambair) Koarmada II menyelenggarakan Kompetisi Basic Skills Penyelam TNI AL yang dilaksanakan selama 2 hari dari tanggal 24 s.d. 25 Januari 2024.

Adapun dalam Kompetisi Basic Skills Penyelam TNI AL sebagai penyelam wajib memiliki dasar meliputi kekuatan fisik, Apnea Statis dan Dinamis (menahan napas), bongkar pasang alat selam dan penggunaan alat selam secara cepat dan benar.

Kepala Dinas penyelamatan Bawah Air (Kadislambair) Koarmada II Kolonel Laut (T) Yudha Pia R, M.Tr.Hanla., mengatakan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan sesuai dengan perintah Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) II Laksda TNI Dr. Denih Hendrata, S.E., M.M., agar selama latihan berlangsung untuk tetap selalu mengutamakan keselamatan personel (Safety Is Paramount) dan nihil kerugian materiil, serta tugas pokok ataupun tujuan kompetisi dapat tercapai dengan baik.

Lebih lanjut Kadislambair Koarmada II, mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membina kemampuan dasar perorangan dan tim sebagai Penyelam TNI AL, serta sebagai upaya meningkatkan daya juang sebagai prajurit TNI AL yang profesional dan selaras dengan perintah Pangkoarmada II.


Kamis, 25 Januari 2024


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Rafael Granada Baay menggelar kunjungan kerjanya ke Kodiklatal. 

Kunjungan yang dilakukan oleh Pangdam itu, dilakukan dalam rangka membangun sinergitas demi terciptanya optimalisasi kinerja.

Selain disambut Dankodiklatal, Letjen TNI (Mar( Nur Alamsyah, kedatangan Pangdam tersebut juga disambut oleh beberapa pejabat di lingkungan Kodiklatal.

“Kunjungan ini merupakan momen penting dalam memperkuat hubungan dan membangun sinergitas antara Kodam Brawijaya dan Kodiklatal,” ucap Mayjen TNI Rafael disela kunjungan yang dilakukan pada Kamis (25/01/2024) itu.

Pangdam menambahkan, kunjungan tersebut seakan menjadi langkah awal dalam membangun hubungan kuat dan saling mendukung antara kedua Lembaga.

“Diharapkan bisa menciptakan sinergi dalam pelaksanaan tugas dan tanggung jawab masing-masing. Sehingga, dapat memberikan kontribusi positif bagi pertahanan dan keamanan negara,” jelas Pangdam.



Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Jelang pelaksanaan Pemilu 14 Februari 2024, Polda Jawa Timur menggelar Apel Pengecekan Personel dan Alat Material Khusus Pengendalian Massa (Almatsus Dalmas) dipimpin Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Kabaharkam) Polri, Komjen Pol Fadil Imran. 

Usai Apel di lapangan Mapolda Jatim, Kabaharkam menegaskan jelang Pemilu, kondisi Jawa Timur aman. 

Penegasan tersebut menjawab pertanyaan wartawan yang menyebutkan Jatim disebut sebagai daerah rawan dan bagaimana mengantisipasinya. 

"Jatim aman kok. Yang bilang Jatim rawan siapa. Aman. Aman Jatim ini. Memang ada, tanda-tanda Jatim, tidak aman? Kan aman Jatim," tegas Komjen Fadil, Kamis (25/1/2024). 

Ia juga memastikan berbagai upaya dilakukan untuk memastikan kondisi Jawa Timur aman saat pelaksanaan Pilpres dan Pileg yang akan dilaksanakan 20 hari lagi. 

"Ya kita berupaya mempertahankan situasi yang seperti ini (aman). Tapi kalau ada peningkatan eskalasi, kita sudah siap. Apalagi Kapoldanya Pak Imam. Pangdamnya Pak Rafael. Iya tho. Kemudian unsur-unsur yang lain, siap untuk mengamankan Jatim," ungkapnya. 

Komjen Fadil juga mengajak wartawan untuk turut membantu menjaga keamanan Jawa Timur jelang Pemilu. 

"Termasuk peran media memiliki peran yang luar biasa menjaga netralitas," ujar Mantan Kapolda Jatim tahun 2020 tersebut. 

Dalam upaya pengamanan Pemilu, Polda Jawa Timur mengerahkan sekitar 23 ribu personel dari berbagai unsur gabungan dari TNI dan ASN. 

Melalui Apel Pengamanan, pihaknya ingin melakukan supervisi untuk penguatan fungsi Sabhara, mulai dari satwa, dan pengaman obyek vital. 

"Hari ini puncaknya dengan Apel Gelar Kesiapan Pasukan Sabhara tahapan inti pemungutan suara. Kita berharap semuanya siap, siap pasukan, siap peralatan, siap operasi, dan tentunya kesiapan masyarakat sedang dikerjakan dengan baik," tuturnya. 

Dengan upaya yang disiapkan, Kabaharkam berharap dapat menciptakan situasi yang adem, tenteram, damai sejak tahap kampanye, pemilihan sampai dengan penutup penghitungan suara. 

"Kami berharap dan diskusi dengan Pak Kapolda, dan hal-hal mengenai model seperti ini, 1 bulan menjelang hari H juga dilakukan juga di Polres Polres. Tentunya bukan hanya polisi sendiri, tapi juga lintas sektoral kita melakukan sinergi, agar wilayah ini menjadi aman," pungkasnya.



Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Komisi Pemilihan Umum (KPU) melantik 5.741.127 orang petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di seluruh Indonesia. Ketua KPU Hasyim Asy'ari mengatakan pelantikan ini terselenggara di 71.000 tempat.

"Anggota KPPS yang dilantik sebanyak 5.741.127 orang anggota KPPS seluruh Indonesia dan pelantikan pada hari ini diselenggarakan pada 71.000 tempat," kata Hasyim di Merlynn Park Hotel Jakarta, Kamis (25/1/2024).

Hasyim menyebut pada kesempatan ini KPU juga melakukan bimbingan teknis pelatihan kepada anggota KPPS. 

Di setiap tempat pemungutan suara (TPS) akan ditempatkan tujuh orang KPPS mengawal jalannya pemungutan suara.

"Setiap TPS itu akan dilaksanakan atau diselenggarakan oleh 7 orang anggota KPPS. Nah untuk Pemilu 2024, tujuh orang anggota KPPS ini dilantik semua. Ini yang berbeda dengan pemilu-pemilu atau Pilkada sebelumnya yang dilatih atau diikutsertakan dalam bimbingan teknis hanya 1 orang," ujarnya.

Hasyim menyebut jika Pemilu sebelumnya hanya ada 1 anggota KPPS, maka di tahun ini ada 7 orang yang ikut serta dalam pelantikan dan bimbingan teknis. Seluruh KPPS yang bertugas mendapatkan pelatihan teknis.

"Tentu tujuan utamanya adalah untuk meningkatkan kualitas kelayanan kepada pemilih dalam menggunakan hak pilihnya di TPS," tutur Hasyim.

"Selain itu juga kalau 7 orang ini dilatih, maka juga ada kesempatan bagi 7 orang ini saling mengingatkan pemahaman dan juga kemampuan teknis dalam penyelenggaraan kegiatan pemungutan penghitungan suara di TPS," pungkasnya.


Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive