Minggu, 03 Maret 2024


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Pangkoarmada II Laksdya TNI Dr. Denih Hendrata, S.E., M.M., CHRMP., didampingi Ketua Daerah Jalasenastri Armada II Ny. Kiki Denih Hendrata, menghadiri acara Pengukuhan Ibu Kehormatan Taruna Akademi TNI, bertempat di Lapangan Laut Arafuru Akademi Angkatan Laut(AAL), Bumimoro Surabaya. Sabtu (2/3).

Dalam kesempatan ini, Ny. Evi Agus Subiyanto selaku Ketua Umum Dharma Pertiwi telah resmi dikukuhkan sebagai Ibu Kehormatan Taruna Akademi TNI. 

Gelar Ibu Kehormatan Akademi TNI merupakan gelar yang diberikan oleh Taruna Akademi TNI kepada Ny. Evi Agus Subiyanto yang juga sebagai istri dari Panglima TNI saat ini Jenderal TNI Agus Subiyanto.

Ny. Evi selaku Ibu Kehormatan Taruna Akademi TNI melalui sambutannya menyampaikan kepada para Taruna bahwa akan selalu menyayangi dan mengayomi para Taruna Akademi TNI sebagaimana seorang ibu akan menyayangi dan mengayomi anak-anaknya. 

Lebih lanjut, Ny. Evi menyampaikan bahwa merasa bangga kepada Taruna Taruni Akademi TNI atas tekad mengabdikan diri kepada Bangsa dan Negara dengan konsekuensi harus dapat menyesuaikan diri dalam kehidupan prajurit yang telah tertata secara Universal serta norma dan aturan yang berlaku di lingkungan TNI.



Sleman - KABARPROGRESIF.COM Komandan Kodim 0732/Sleman, Letkol Arm Danny A.P Girsang S.Sos.,M.Han menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Progo 2024 dan Pencanangan Aksi Keselamatan Jalan Polresta Sleman dengan tema "Keselamatan Berlalu Lintas Guna Terwujudnya Indonesia Maju" yang dipimpin langsung oleh Kapolresta Sleman Kombes Pol Yuswanto Ardi SH.S.I.K.,M.Si di halaman Mapolresta Sleman.Sabtu (2/3/2024) 

Seperti diketahui Operasi Keselamatan Progo 2024 akan dilaksanakan selama 14 hari, terhitung mulai 4-17 Maret 2024 di wilayah hukum Polresta Sleman, dengan mengedepankan giat preemtif, preventif disertai gakkum dengan humanis dan edukatif.

Dalam operasi kali ini Polresta Sleman akan tetap mengedepankan penindakan tilang elektronik dengan Elektronik Traffic Law Enforcement (ETLE) statis maupun mobile.

"Tujuan digelarnya operasi ini adalah untuk meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas serta menurunnya angka pelanggaran maupun kecelakaan lalu lintas sehingga tercipta Kamseltibcarlantas," pungkasnya.



Nunukan - KABARPROGRESIF.COM Anjangsana yang dilakukan oleh personel Satgas Pamtas Yonarhanud 8/MBC, Pratu Andika dan Pratu Fajrin akhirnya berbuah manis.

Anjangsana yang dilakukan di salah satu rumah warga di Desa Bambangan, Kecamatan Sebatik Barat, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara telah berhasil memperoleh sebuah informasi penting.

Informasi itu, berkaitan dengan adanya kepemilikan senjata api rakitan jenis laras panjang yang dimiliki oleh salah satu warga, adalah Bapak AN (54) warga Desa Bambangan.

Tanpa pikir panjang, ketika mendapat informasi tersebut, kedua prajurit Satgas itu langsung berkoordinasi dengan atasan mereka.

"Personel kami langsung menuju ke rumah pemilik senjata itu, sekaligus memberikan beberapa penjelasan," kata Dan Pos Bambangan Lettu Arh Bambang. Rabu (28/01/2024).

Alhasil, kata Lettu Bambang, pengarahan yang diberikan oleh kedua personelnya tersebut, berhasil menggugah kesadaran Bapak AN.

"Atas dasar itu, hari berikutnya Bapak AN datang ke Pos Satgas langsung menyerahkan senjatanya beserta satu butir munisi secara sukarela," pungkasnya. 



Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Miliki daerah administratif terbanyak se-Indonesia, Ketua Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Timur, Aang Kunaifi membuka Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilu Tahun 2024 Tingkat Provinsi lebih awal. 

Yakni dimulai pada Minggu, 3 Maret 2024 dan dijadwalkan akan selesai Jumat, 8 Maret 2024.

Rapat Pleno Rekapitulasi bertempat di Shangri-La Hotel Surabaya, jalan Mayjen Sungkono Nomor 120 Surabaya mulai dari jam 9 pagi sampai dengan selesai. 

Diawali dengan sesi pembukaan, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, doa, sambutan dan pembukaan acara oleh Ketua KPU Jatim.

Ketua KPU Jatim, Aang Kunaifi menyampaikan bahwa Provinsi Jawa Timur memiliki daerah administratif terbanyak di Indonesia bila dibandingkan dengan 37 provinsi lainnya.

“Jawa Timur memiliki 38 kabupaten/kota, sehingga kami mencoba untuk menyelenggarakan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilu Tahun 2024 Tingkat Provinsi lebih awal,” ungkapnya dalam keterangan tertulisnya, Minggu (3/3/2024).

Lebih lanjut, Aang menjelaskan bila sampai dengan saat ini sudah ada 23 KPU Kabupaten/Kota yang menyerahkan D.Hasil ke KPU Provinsi. 

“Sedangkan kabupaten/kota sisanya saat ini masih sedang melangsungkan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi tingkat kabupaten/kota,” ujar Ketua KPU Jatim.

Senada Sekretaris KPU Jatim, Nanik Karsini saat menyampaikan  tahapan rekapitulasi dilakukan secara berjenjang mulai dari tingkat kecamatan, kabupaten/kota, provinsi dan nasional. 

Ia pun berharap kegiatan rapat pleno terbuka rekapitulasi tingkat provinsi ini dapat berjalan lancar, kondusif dan menghasilkan data yang akurat.

Peserta terdiri dari perwakilan saksi dari Tim Pasangan Calon Tingkat Provinsi, Partai Politik (Parpol), Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Tingkat Provinsi Jawa Timur, serta 38 KPU Kabupaten/Kota se-Jawa Timur.

Sementara tamu undangan yakni, PJ Gubernur, Kepala Bakesbangpol, Bawaslu, Pangdam V Brawijaya, Polda, Kejaksaan Tinggi Provinsi Jawa Timur. 

Dari KPU Jatim sendiri nampak hadir seluruh Anggota, Aang Kunaifi, Choirul Umam, Eka Wisnu Wardhana, Habib M. Rohan, Insan Qoriawan, Miftahur Rozaq, serta Nur Salam. Dengan didampingi Sekretaris, Nanik Karsini, seluruh pejabat struktural, seluruh pejabat fungsional, beserta staf yang membidangi.



Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Danlanud Sam Ratulangi Marsma TNI Ramot C.P. Sinaga, S.E., M.Han., menghadiri Rapat Kerja Koops Udara Nasional (Raker Koopsudnas) TA 2024 yang dibuka oleh Pangkoopsudnas Marsdya TNI Ir. Tedi Rizalihadi, M.M., Gedung Leo Watimena, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur. Jumat (1/3/2024).

Mengangkat tema "Koopsudnas Siap Menjaga Kedaulatan Wilayah Udara Dalam Rangka Mendukung Peningkatan Produktivitas Untuk Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan", rapat kerja ini diikuti seluruh pejabat utama Koopsudnas dan ratusan Komandan Satuan, baik secara daring maupun luring.

Pada kesempatan itu, Pangkoopsudnas mengajak seluruh jajaran Koopsudnas memegang teguh komitmen sebagai penegak kedaulatan wilayah udara nasional dalam rangka mendukung peningkatan produktivitas ekonomi bangsa Indonesia.

"Harapannya, kiita bersama-sama mampu mendorong dan meningkatkan efektivitas pencapaian tugas pokok Koops Udara Nasional," ujar Pangkoopsudnas.

Adapun narasumber yang hadir diantaranya Kadisbangopsau Marsma TNI Heri Sutrisno, S.I.P., M.Si., membawakan materi Realignment FIR Jakarta-SIN dan CMAC dalam Persfektif Pertahanan Udara Nasional, Direktur Navigasi Penerbangan Dirjen Perhubungan Udara Capt Sigit Hani Hadiyanto menyampaikan materi Penempatan Civil Military Cooperation in Air Traffic Management (CMAC) di Singapore Air Traffic Control Centre (SATCC), dan Direktur Operasi LPPNPI Bambang Rianto menyampaikan materi Implementasi Perjanjian Realignment FIR Jakarta-CMAC.



Mojokerto - KABARPROGRESIF.COM Pj Ketua Dekranasda (Dewan Kerajinan Nasional Daerah) Provinsi Jawa Timur, Isye Rahayu Adhy Karyono beserta jajarannya mengunjungi sentra Industri Kecil Menengah (IKM) Batik Kota Mojokerto, Minggu (3/3/2024).

Dalam kunjungan Pj Ketua Dekranasda Jatim didampingi Kadis Pariwisata, Dinas Koperasi dan UMKM, dan Diskominfo Jatim dan diterima ketua Pj Ketua Dekranasda Kota Mojokerto, Nia W  Ali Kuncoro.

"Kebetulan hari ini Hut Dekranas ke 44. Setelah melakukan kegiatan di Surabaya, kami tindaklanjuti dengan kunjungan ke IKM Mojokerto. Saya mengapresiasi sentra IKM Batik Mojokerto. Ini bagus dan layak menjadi percontohan di kabupaten/kota lainnya di Jatim.”kata Isye Rahayu Adhy Karyono.

Lebih lanjut dikatakannya, di Jawa Timur dikenal banyak ragam budaya dan corak batik dari 38 kabupaten/kota. 

Seperti atik Mojokerto dengan motif dan coraknya surya Majapahit, ada tugu wiraraja, dan daun talas sebagai dasar batik Mojokerto.

"Terima kasih kepada Dekranasda Kota Mojokerto yang telah menerima dengan baik kunjungan dari Dekranasda Provinsi Jatim. Banyak ilmu yang telah kami peroleh, untuk menambah ide, refrensi, dan wawasan lainnya. Pelaku IKM di Kota Mojokerto bisa melakukan juga kunjungan ke kabupaten/kota lainnya untuk bertukar informasi tentang batik," mbuhnya.

Pihaknya juga berharap kualitas batik dari Mojokerto juga terus ditingkatkan dengan mengikuti perkembangan zaman. 

“Tidak hanya zaman lama tapi juga bisa diterima generasi Z atau generasi Milineal," pungkanya. 



Lamongan - KABARPROGRESIF.COM Tanam jagung perdana yang dilakukan oleh pihak Kodim 0812/Lamongan pada Minggu (03/03/2024) pagi, dipusatkan di area lahan kosong yang ada di Lapangan tembak Kodim di Desa Jotosanur, Kecamatan Tikung.

Tanam jagung perdana itu, merupakan rangkaian dari adanya tanam padi dan jagung yang dilakukan oleh Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Rafael Granada Baay di Kabupaten Gresik, Jawa Timur.

Dijelaskan Dandim, tanam padi dan jagung yang digelar saat ini merupakan rangkaian dari adanya kesepakatan antara TNI dengan pihak Kementerian Pertanian RI.

“Ini dilakukan untuk mendukung program Pemerintah dalam mencapai ketersediaan pangan yang cukup, dan berkualitas bagi masyarakat,” kata Letkol Arm Ketut Wira Purbawan.

Tanam jagung yang berlangsung di Desa Jotosanur saat ini, ujar Dandim, telah melibatkan seluruh pihak, baik itu dari Pemda, BUMN, para petani dan pihak-pihak terkait lainnya.

“Harapannya, melalui kolaborasi ini mampu meningkatkan hasil yang maksimal dan memberikan kontribusi dalam pembangunan pertanian di masa depan,” bebernya.



Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Komisi Pemilihan Umum (KPU) Surabaya telah merampungkan rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2024 tingkat kota untuk 15 wilayah kecamatan, melalui rapat pleno terbuka yang telah digelar selama lima hari.

"Kalau dari awal pelaksanaan pada 28 Februari hingga hari ini, maka sudah 15 dari 31 kecamatan telah selesai dibacakan," kata Komisioner KPU Kota Surabaya Divisi Teknis Penyelenggaraan Suprayitno di kantor lembaga terkait, Minggu (3/3).

Berdasarkan data dari KPU Kota Surabaya, 15 kecamatan yang telah mengikuti pleno rekapitulasi, yakni Kecamatan Karangpilang dan Kecamatan Benowo di tanggal 28 Februari 2024 serta Kecamatan Tambaksari dan Kecamatan Dukuh Pakis di tanggal 29 Februari 2024.

Kemudian pada 1 Maret 2024 giliran Kecamatan Genteng dan Kecamatan Pakal. Sedangkan 2 Maret 2024, KPU melakukan pleno untuk Kecamatan Simokerto, Kecamatan Wiyung, Kecamatan Gunung Anyar, Kecamatan Jambangan, Kecamatan Lakarsantri, Kecamatan Rungkut, dan Kecamatan Bulak.

Selanjutnya untuk hari ini tercatat KPU setempat membacakan pleno rekapitulasi penghitungan suara untuk Kecamatan Gayungan dan Kecamatan Asemrowo.

"Sebagaimana yang sudah disaksikan oleh Bawaslu dan jajarannya, saksi lintas partai politik, saksi DPD, dan saksi pasangan calon presiden-wakil presiden, maka 15 kecamatan ini dinyatakan sah untuk semua jenis pemilu," ujarnya.

Nano sapaan akrab Suprayitno menyatakan pleno rekapitulasi suara Pemilu 2024 tingkat kota tak lepas dari dinamika, salah satunya pihak panswascam yang menjadikan input manual sebagai rujukan saat penghitungan suara di tingkat kota, bukan formulir D hasil.

"Artinya hasil kecamatan yang dimiliki saksi, Bawaslu, maupun KPU itu disandingka maka itu linear," ucapnya.

Persoalan tersebut bisa ditangani melalui proses klarifikasi oleh masing-masing Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), sehingga rekapitulasi untuk 15 kecamatan rampung keseluruhan.

Sementara, Nano meminta PPK di 16 kecamatan agar segera merampungkan proses rekapitulasi dan menyerahkannya ke KPU setempat, mengingat pelaksanaan penghitungan di tingkat kota berakhir di tanggal 5 Maret 2024.

"Harapan 4 Maret sudah selesai seluruh kecamatan, namun tidak tahu lagi besok seperti apa," kata dia.



Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Dalam rangka mewujudkan sinergitas dan menjalin tali silaturahmi serta membangun kerja sama antar Satuan TNI-Polri wilayah Surabaya, Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) II Laksamana Madya TNI Dr. Denih Hendrata, S.E., M.M., CHRMP., motoran bareng bersama TNI-Polri Wilayah Surabaya di mulai dari Start Mako Koarmada II, Menuju Finish di Lapangan Aru AAL Bumimoro Surabaya. Minggu (3/3).

Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mewujudkan kekompakan, kebersamaan dan memupuk jiwa korsa serta menjalin soliditas para prajurit TNI-Polri, khususnya di wilayah Surabaya. 

Selain itu, kegiatan motoran bareng juga sebagai contoh guna meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berperilaku berkendara yang aman dan nyaman atau safety riding untuk mencegah terjadinya kecelakaan akibat berkendara.

Kegiatan motoran bareng yang digelar tersebut, diikuti oleh sekitar 100 peserta, sekaligus dengan melaksanakan pemberian Bantuan Sosial (Bansos) berupa pembagian 200 paket sembako.

Motoran bareng tersebut di mulai dari rute start Mako Koarmada ll menuju Jl. Jakarta, Jl.Perak Timur, Siola, Tugu Pahlawan, Taman Apsari, Jl. Darmo, putar balik dibawah flyover Wonokromo menuju Jl.Darmo, Jl.Basra, Jl.Indrapura/DPRD Prov.Jatim, Jl.Perak Barat dan finish di Lapangan Aru Akademi Angkatan Laut (AAL) Bumimoro.

Kegiatan tersebut menempuh perjalanan kurang lebih 35 Km dan terdapat dua cek poin yaitu, cek poin pertama Taman Apsari, depan Gedung Negara Grahadi, dan cek poin kedua di depan kantor DPRD Prov. Jatim. 

Di kedua cek point tersebut, peserta motoran menyerahkan bantuan sembako sebanyak 200 paket sembako dibagikan kepada masyarakat yang tidak mampu dan kegiatan sosial tersebut sebagai salah satu bentuk kepedulian TNI-Polri kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan.

Dalam kesempatan tersebut Pangkoarmada II menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh unsur pelaksana sehingga kegiatan motoran bareng dapat berjalan dengan lancar.

"Saya mohon maaf apabila dalam kegiatan ini terdapat kekurangan, semoga kedepanya dapat selalu terjalin tali silahturahmi dimanapun kita bertugas dan selalu bersinergi," ungkap Pangkoarmada II.

Kegiatan ini, diikuti oleh Dankodiklatal Letnan Jenderal TNI (Mar) Nur Alamsyah, S. E., M. M., M. Tr.(Han), Pangdam V Brawijaya, Kapolda Jawa Timur, Danlanud Surabaya, Gubernur Akademi Angkatan Laut, Danpuspenerbal, Danpasmar 2, Danlantamal V, Komandan STTAL, Kadispsial, Kepala RSPAL Dr. Ramelan Surabaya dan para pejabat TNI-Polri lainnya.



Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Penjabat (Pj.) Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah Provinsi Jawa Timur (Dekranasda Jatim), Isye Adhy Karyono, mengimbau agar kolaborasi antar elemen, baik pada Dekranasda Jatim maupun Dekranasda Kabupaten/Kota untuk terus dibangun. 

Pernyataan tersebut disampaikan Isye saat Ia menghadiri acara Syukuran HUT Dekranas ke-44 Tahun 2024 bertajuk ‘Tumbuh Bersama untuk Memajukan Harapan Bangsa’, pada Minggu (3/3/2024), di Showroom Dekranasda Jatim, Jalan Kedungdoro Nomor 86 – 90 Surabaya. 

"Dengan tema 'Tumbuh Bersama', kita harus membangun kolaborasi, kerja sama, dan koordinasi antar elemen baik di Dekranasda Jawa Timur maupun Kabupaten/Kota. Semuanya perlu selaras untuk memajukan dan melestarikan kualitas karya perajin bangsa supaya bisa bersaing di pangsa pasar dunia,” tutur Isye. 

Lebih lanjut, seiring dengan bertambahnya usia Dekranas ini, Isye berharap, para pelaku produk kriya dan wastra Jawa Timur binaan Dekranasda Jatim bisa bertumbuh dan bersama-sama memajukan maupun melestarikan warisan bangsa. 

“Untuk memajukan warisan bangsa tentunya, beserta nuansa kekhasan atau kearifan lokal masing-masing daerah itu adalah kewajiban kita untuk melestarikan. Dengan tidak hanya menjaga, tapi kita tetap harus mengembangkan lebih maju lagi, menyesuaikan tuntutan perkembangan zaman,” ujar Isye. 

Terkait dengan peningkatan kualitas kerajinan hasil karya para perajin lokal, Isye juga mengingatkan, hendaknya peningkatan kompetensi SDM para perajin perlu diasah lagi. 

“Karena dengan SDM yang bagus, secara langsung dapat meningkatkan kualitas produk IKM maupun UKM. Sehingga produk tersebut bisa jauh lebih berkualitas dan bisa bersaing di pangsa pasar tidak hanya di lokal saja tetapi bisa mendunia,” imbau Isye. 

Isye menilai, di Provinsi Jawa Timur ini banyak sekali elemen maupun budaya yang menjadi pengelolaan Dekranasda Jatim yang masih perlu ditingkatkan kembali. 

“Kita juga harus mencari banyak ilmu atau informasi dengan referensi lainnya untuk menggali kreatifitas, sehingga bisa menstimulasi ide-ide kreatif dari para perajin di Jawa Timur,” tukasnya. 

Melalui acara syukuran HUT Dekranas ke-44 ini, Isye menyampaikan harapannya semoga karya-karya milik perajin binaan Dekranasda Jatim bisa bersaing dan menembus pangsa pasar hingga internasional. 

“Yang kita harapkan khususnya Dekranasda Jatim, karya para perajin lokal tidak hanya bersaing di pangsa pasar Jawa Timur saja, tapi juga nasional hingga mendunia. Semoga kegiatan ini menjadi ikhtiar bersama untuk menjadi lebih baik,” harap Isye. 

Menutup acara peringatan HUT Dekranas ke-44 Tahun 2024 ini, Isye dengan didampingi Kadis DPMPTSP Jatim, Kadisbudpar Jatim, Pj. Ketua Dekranasda Kota Probolinggo, dan Pj. Ketua Dekranasda Kota Batu, melakukan pemotongan tumpeng sebagai tanda ungkapan rasa syukur. 

Turut hadir dalam acara, para Kepala OPD Pemprov Jatim, serta pengurus Dekranasda Jatim lainnya.



Tolikara - KABARPROGRESIF.COM Sebagai bentuk Kemanunggalan TNI dan rakyat, Satgas Pamrahwan Yonif 721/Makkasau menggelar ibadah minggu bersama di salah satu Gereja yang ada di Ebenhaezer, Distrik Karubaga, Kabupaten Tolikara, Papua Pegunungan. Minggu (03/03/2024).

Danpos Karubaga, Lettu Inf Rasli mengatakan, pembagian Al-Kitab juga dilakukan oleh Satgas ditengah pelaksanaan ibadah tersebut. Pembagian itu, kata dia, merupakan bentuk kebersamaan dan kedekatan antara Satgas dan masyarakat.

“Terutama dalam kebersamaan dan kekompakan dalam meningkatkan keimanan,” ucapnya.

Sementara itu di lokasi yang sama, Gembala Gereja Kitanggeng Yikwa berharap, adanya kebersamaan antara Satgas dan masyarakat yang selama ini sudah terwujud dengan baik, bisa terus terpelihara.

“Kami mengajak semua masyarakat untuk merawat dan menjaga kebersamaan ini,” pungkasnya.



Mojokerto - KABARPROGRESIF.COM Pemerintah Kabupaten Mojokerto memberikan penghargaan kepada pegiat olahraga masyarakat berprestasi Kabupaten Mojokerto. 

Penghargaan tersebut merupakan apresiasi atas prestasi yang diraih para atlet cabang organisasi olahraga masyarakat (COOM) yang tergabung dalam Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI), pada event Festival Olahraga Rekreasi Daerah Jawa Timur I (Forda I Jatim 2023) dan Festival Olahraga Masyarakat Nasional (Fornas) 2023.

Mengutip laman Pemerintah Kabupaten Mojokerto (3/3/2024), Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati menyerahkan penghargaan prestasi olahraga tersebut di Pendopo Graha Maja Tama (GMT) Pemkab Mojokerto. 

Penerima penghargaan tersebut di antaranya, Alfian Tyas Ardiansyah dari Komunitas Sepeda Tua Indonesia (KOSTI), Juara 2 Sepeda Lambat Putra pada event FORNAS, yang juga meraih Juara 1 Sepeda Lambat Putra pada event FORDA. 

Kemudian Suliadi dari KOSTI juara 1 Karnaval Putra pada event FORNAS, Afiqa Abelia Mustafa dari Federasi Seni Panahan Tradisional Indonesia (Fespati) juara 1 U12 Putri pada event FORDA. 

Kemudian Subianto dari KOSTI juara 2 Karnaval Putra pada event FORNAS, Muhammad Hilmidari dari Fespati juara 2 umum putra pada event FORNAS, yang juga meraih Juara 2 Umum putra pada event FORDA.

Selanjutnya Defi Yunia dari KOSTI juara 2 Sepeda Lambat pada event FORDA, Rifan Dwi A. dari Asosiasi Seni Tarung Tradisi (ASTA) juara 2 Kelas 47Kg Junior Putra pada event FORDA, M Samrotul Ilmi dari Federasi Orientaring Nasional Indonesia (FONI) juara 2 Labirin Putra pada event FORDA, Ferdiansyah Bayu Candra Ramadhani dari FONI juara 2 Junior Sprint Putra pada event FORDA.

Dhimas Surendra Wisanggeni dari FESPATI juara 3 U12 Putra pada event FORDA, Lalyta Najwa Al Latif dari FESPATI juara 3 U12 Putri pada event FORDA, Muh. Alif Atha Arsyamin dari FESPATI,Top Scorer SD Kelas 4, 5, 6 Jarak 10m pada event FORNAS.

"Terimakasih, saya atas nama Pemerintah Kabupaten Mojokerto mengucapkan selamat dan terima kasih yang sebesar-besarnya atas prestasinya. Ini semuanya sebuah awal yang sangat luar biasa baru pertama kali bertanding sudah mendapatkan 12 medali, dan urutan ketujuh se Jawa Timur," ungkapnya.

Selain menyerahkan penghargaan, Bupati Ikfina didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Mojokerto, Teguh Gunarko serta Ketua DPRD Kabupaten Mojokerto, Ayni Zuhro melakukan penandatanganan komitmen bersama. 

Hal itu dilakukan sebagai tanda dimulainya Gerakan Olahraga Tradisional untuk Generasi Muda Majapahit Jaya (Garda Gempita), serta untuk mendorong olahraga tradisional tersebut agar dikenal oleh anak-anak siswa SD dan SMP di Kabupaten Mojokerto.

Tak hanya itu, agenda yang diinisiasi Kormi Kabupaten Mojokerto ini akan melibatkan secara aktif Dinas Kebudayaan, Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata, Dinas Pendidikan, dan Dinas Kesehatan melalui Puskesmas-puskesmas untuk menghitung dan memantau angka kebugaran siswa SD dan SMP di wilayahnya.

Sementara Dinas Pendidikan memastikan olahraga tradisional dapat dikenal dan dilakukan oleh siswa SD dan SMP baik melalui jalur kurikulum maupun ekstrakurikuler, sehingga Garda Gempita ini bisa berjalan bertahap dan menyeluruh.

"Dengan olahraga tradisional ini akan betul-betul bisa menimbulkan tubuh yang sehat, bugar dan gembira. Saya garis bawahi ini ada kata gembira itu sangat mahal dan ini bagian dari hal yang sangat penting dalam kesehatan kita nanti," pungkasnya. 


Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive