Senin, 01 April 2024


Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) akan menggelar Operasi Ketupat 2024 untuk menjaga kelancaran arus mudik dan balik pada masa mudik Idul Fitri 1445 Hijriah. 

Operasi ini akan berlangsung selama 13 hari, mulai dari tanggal 4 April sampai dengan 16 April 2024.

Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabag Penum) Divisi Humas Polri, Kombes Pol. Erdi Adrimulan Chaniago, mengatakan bahwa Polri akan menyiapkan 5.784 pos pengamanan (Pam), pos pelayanan (Yan), dan pos terpadu (Terpadu) di sejumlah wilayah di Indonesia.

“Sebanyak 5.784 lokasi penggelaran Pos Pam, Pos Yan, dan Pos Terpadu yang terbagi disejumlah wilayah di Indonesia,” kata Kombes Pol. Erdi dalam keterangannya di Gedung Divisi Humas Polri, Jakarta, Senin (01/04/2024).

Rincian pos pengamanan tersebut adalah:

3.772 lokasi Pos Pengamanan;

1.532 lokasi Pos Pelayanan;

480 lokasi Pos Terpadu

Pos Pam akan fokus pada pengamanan jalur mudik dan lokasi wisata. Pos Yan akan memberikan pelayanan kepada pemudik, seperti informasi jalur, kesehatan, dan bengkel. Sedangkan Pos Terpadu merupakan gabungan dari Pos Pam dan Pos Yan yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti tempat istirahat, ruang kesehatan, dan bengkel.



Serang - KABARPROGRESIF.COM Pasca pengecekan Pelabuhan Merak untuk persiapan pengamanan dan pelayanan Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 M, Kapolda Banten Irjen Pol Abdul Karim mendampingi Kapolri Jenderal Pol. Drs. Listyo Sigit Prabowo beserta Pejabat Utama Mabes Polri dan Panglima TNI Jenderal TNI H. Agus Subiyanto beserta Pejabat Utama Mabes TNI Buka Puasa Bersama dengan para Tokoh Ulama beserta elemen masyarakat Banten yang bertempat di Ruang Aula Serbaguna Polda Banten pada Senin (01/04).

Hadir dalam kegiatan tersebut Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Mohammad Fadjar, Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika, SH S.I.K, M.Si, Pj Gubernur Banten Al Muktabar, Danrem 064 Maulana Yusuf Brigjen TNI Fierman Sjafirial Agustus, Wakapolda Banten Brigjen Pol H. M. Sabilul Alif dan sejumlah Pejabat Utama Polda Banten. Turut hadir selaku penceramah K.H. Ahmad Muwafiq, S.Ag (Gus Muwafiq), KH. Abuya Muhtadi Dimyati, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat beserta elemen masyarakat Banten lainnya.

Saat dikonfirmasi Kabidhumas Polda Banten Kombes Pol Didik Hariyanto membenarkan kegiatan tersebut. 

“Kegiatan buka puasa bersama ini dilaksanakan dalam rangka silaturahmi dengan para Ulama dan para Tokoh Masyarakat yang ada di wilayah hukum Polda Banten,” kata Didik.

Kemudian Didik menjelaskan bahwa kegiatan buka puasa bersama ini dilaksanakan pasca peninjauan dan pengecekan Pelabuhan Merak. 

“Peninjauan tersebut dilakukan sebagai tindaklanjut untuk bergerak sejak dini demi mewujudkan mudik yang aman dan nyaman bagi masyarakat, sehingga kesiapan dalam menghadapi arus mudik dan balik tahun 2024 ini bisa lebih baik, karena memang ada peningkatan terhadap jumlah pemudik pada tahun ini,” ujarnya.

Diakhir Didik menyampaikan dari hasil peninjauan didapati segala kesiapan telah dilaksanakan dengan baik. 

“Setelah dilakukan peninjauan oleh Menko Polhukam, Kapolri dan Panglima TNI, segalanya telah dipersiapkan dengan baik mulai dari dermaga, pos keamanan, pos pelayanan, maupun pos terpadu sehingga dapat menjamin keamanan dan kenyamanan para pemudik,” tutup Didik.



Banten - KABARPROGRESIF.COM Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo mengimbau masyarakat yang akan mudik bisa mengatur waktu perjalanan. 

Hal itu menjadi cara agar dapat menghindari puncak arus mudik Lebaran 2024.

“Bisa manfaatkan waktu dan atur waktu untuk hindari puncak-puncak arus mudik. Yang biasanya mungkin melaksanakan kegiatan malam hari, ini bisa bergeser ke siang hari,” jelas Jenderal Sigit saat melakukan peninjauan di Pelabuhan Merak Banten, Senin (1/4/24).

Menurut Kapolri, hal itu disarankan karena adanya lonjakan pemudik pada tahun ini dibandingkan momen sebelumnya. 

Berdasarkan data dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub), setidaknya ada peningkatan 65% masyarakat yang mudik dibandingkan 2023.

“Karena itu tentunya kami semua mengimbau agar mudik berjalan aman dan lancar, agar apabila tidak ada kegiatan bisa mudik lebih awal dan cepat,” ujar Jenderal Sigit.

Diberitakan sebelumnya, Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo bersama Menko Polhukam Hadi Tjahjanto dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto melakukan peninjauan kesiapan mudik di penyeberangan Merak, Banten, hari ini (1/4/24). 

Hal itu dilakukan guna memastikan tidak ada kendala di jalur mudik Lebaran 2024.

“Kami ingin mengecek kesiapan personel, serta sarana dan prasarana, guna melayani masyarakat yang akan melaksanakan mudik Lebaran,” jelas Jenderal Sigit kepada wartawan, Senin (1/4/24).

Dalam tinjauan itu, Kapolri memastikan akan adanya pengawalan kepada pemudik di daerah rawan kejahatan maupun kecelakaan. 

Oleh karenanya, masyarakat diimbau untuk melaporkan kepada anggota di tiap pos yang ada.

“Untuk pengamanan yang disampaikan pak Menko Polhukam terkait dengan kekhawatiran, apabila masyarakat merasa di dalam perjalanannya khawatir di wilayah tertentu rawan kejahatan silahkan melapor ke pos terdekat,” jelas Jenderal Sigit.



Banten - KABARPROGRESIF.COM Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo memastikan akan adanya pengawalan kepada pemudik di daerah rawan kejahatan maupun kecelakaan. 

Oleh karenanya, masyarakat diimbau untuk melaporkan kepada anggota di tiap pos yang ada.

“Untuk pengamanan yang disampaikan pak Menko Polhukam terkait dengan kekhawatiran, apabila masyarakat merasa di dalam perjalanannya khawatir di wilayah tertentu rawan kejahatan silahkan melapor ke pos terdekat,” jelas Jenderal Sigit.

Menurut Jenderal Sigit, personel kepolisian akan siap 24 jam melakukan pengawalan kepada seluruh masyarakat saat melakukan perjalanan mudik di wilayah kategori rawan. 

Dengan begitu, masyarakat akan merasa aman dan nyaman saat melakukan perjalanan mudik.

“Kita akan siapkan pengawalan termasuk di jalur yang banyak kecelakaan lantas di jalur lintas Sumatera. Karena kita juga mempersiapkan selain tol, tentunya ada jalur arteri,” ujar Kapolri.

Jenderal Sigit mengemukakan, sejumlah jalan yang memang berdasarkan pemetaan kerap terjadi kecelakaan terus diupayakan dilakukan perbaikan, termasuk penerangan jalan. 

Bahkan, diakui Kapolri, pihaknya meminta ada takbahan rambu-rambu lalu lintas, serta papan informasi dan sosialisasi.

“Sehingga masyarakat betul-betul merasakan perjalanan mudik lancar, aman, dan selamat sampai tujuan masing-masing,” ungkap Jenderal Sigit.

Diberitakan sebelumnya, Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo bersama Menko Polhukam Hadi Tjahjanto dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto melakukan peninjauan kesiapan mudik di penyeberangan Merak, Banten, hari ini (1/4/24). Hal itu dilakukan guna memastikan tidak ada kendala di jalur mudik Lebaran 2024.

“Kami ingin mengecek kesiapan personel, serta sarana dan prasarana, guna melayani masyarakat yang akan melaksanakan mudik Lebaran,” jelas Jenderal Sigit kepada wartawan, Senin (1/4/24).

Kapolri juga meninjau Pelabuhan Ciwandan, Pelabuhan PT BBJ, dan Pelabuhan PT Indah Kiat. 

Selain itu, rombongan memastikan strategi jajaran Polda Banten bersama seluruh stakeholder terkait dalam mengatasi kepadatan arus lalu lintas.

Jenderal Sigit juga ingin memastikan betul kelancaran dan keamanan seluruh masyarakat dalam arus mudik Idulfitri 1445 hijriah. 

Terlebih, seluruh pelabuhan di wilayah Banten setiap tahunnya berperan vital dalam momen mudik lebaran, khususnya bagi pemudik yang hendak menuju wilayah Sumatera.

Diketahui, personel pengamanan mudik Lebaran 2024 baru akan digelar pada 3 April 2024. Terdapat sekitar 193 pemudik yang diperkirakan akan melakukan perjalanan.



Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Berada di Daerah Operasi, Komandan KRI Layang-635 Letkol Laut (P) Yan Ahmadi Sembiring, menggelar upacara kenaikan pangkat (Kenkat) bagi enam prajurit Jalasena terbaik KRI Layang-635 yang terdiri dari empat prajurit Bintara dan dua prajurit Tamtama. Senin (1/4).

Dalam sambutannya, Komandan KRI Layang-635 mengucapkan selamat kepada para personel yang naik pangkat setingkat lebih tinggi dan berbahagia atas kenaikan pangkat yang telah diraih. 

"Kenaikan pangkat merupakan kehormatan yang harus dapat dipertanggung-jawabkan secara moral kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan digunakan sebagai wahana introspeksi diri, agar diperoleh kesadaran yang mendalam untuk mengedepankan kepentingan bangsa dan negara diatas kepentingan pribadi" jelas Komandan KRI Layang-635.

Lebih lanjut juga disampaikan bahwa kenaikan pangkat tidak diperoleh dengan mudah begitu saja melainkan dengan perjuangan, kerja keras, dedikasi, loyalitas, serta kinerja baik yang di tunjukkan oleh para personel itu sendiri.



Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Polri memastikan keamanan masyarakat semasa Hari Raya Idul Fitri 2024. Untuk mewujudkan itu, Polri akan bersinergi dengan TNI dengan stakeholder terkait. 

Hal itu disampaikan oleh Kepala Biro Pelayanan Informasi dan Dokumentasi (Karo PID) Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Tjahyono Saputro dalam kegiatan pelepasan tim liputan mudik B-Universe.

“Kami melibatkan personel seluruh jajaran, kami menyiapkan keamanan ini dijamin Polri dan dibantu dengan stakeholder lain dari TNI kemudian juga instansi-instansi pemerintah yang menjaga kelancaran arus mudik,” ungkap Karo PID Divisi Humas Polri Brigjen Tjahyono Saputro sesaat setelah pelepasan tim liputan mudik B-Universe di Jakarta, Senin (1/4/2024).

Lebih lanjut, Brigjen Pol. Tjahyono mengatakan pihaknya turut mengantisipasi rumah kosong warga yang sedang mudik. Warga dihimbau untuk lapor ke aparat kepolisian terdekat.

“Kami himbau kepada masyarakat yang memang meninggalkan rumahnya dalam kondisi kosong agar menyampaikan ke aparat kepolisian terdekat atau tetangganya yang tidak melaksanakan mudik. Sehingha dipantau, dan kita jaga untuk keamanan,” katanya.

Ditanya soal titik khusus patroli kepolisian, Brigjen Pol. Tjahyono mengatakan pihaknya akan melakukan patroli yang dikhususkan untuk daerah ataupun rumah yang ditinggal mudik. Satuan wilayah telah siap mengamankan.

“Nanti kita tetap ada patroli-patroli yang dilakukan oleh Sabhara, Baharkam, akan melaksanakan patroli di tempat-tempat, daerah-daerah, wilayah, perumahan yang memang ditinggalkan. Jadi satuan kewilayahan sudah siap,” pungkasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Menteri Perhubungan – Budi Karya Sumadi, Direktur Utama PT. Jasa Raharja ( Persero) Tbk – Rivan Achmad Purwantono, Kasubditwal dan PJR Ditgakkum Korlantas Polri – Kombespol Faisal, Presiden Direktur Agung Sedayu Grup – Sugianto Kusuma beserta Jajaran Direksi, Wakil Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta – Syaripudin,  Manager Representative Office 1 Regional Metropolitan Jasa Marga – Ginanjar Bekti Rakhmanto dan Executive Chairman B-Universe – Enggartiasto Lukita beserta jajaran Board of Director B-Universe.



Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Tergabung dalam keluarga besar Komando Pasukan Katak (Kopaska), Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) II Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo, menghadiri acara Sarasehan Kopaska dalam rangka memperingati HUT Kopaska Ke-62, bertempat di Wisma Elang Laut, Mabesal, Jakarta. Senin (1/4).

Adapun tema yang diangkat dalam acara tersebut yakni "Pembangunan Kekuatan Kopaska dalam Postur TNI AL Tahun 2025-2044".

Melalui acara tersebut disampaikan bahwa Kopaska sebagai prajurit peperangan laut khusus siap mendukung tugas TNI Angkatan Laut menuju Indonesia Maju.



Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama dengan Menko Polhukam Marsekal TNI (Purn.) Hadi Tjahjanto, melakukan peninjauan langsung kesiapan pengamanan arus mudik Hari Raya Idul Fitri 2024.

Menaiki helikopter, Sigit dan Hadi melihat langsung melalui pantauan udara kesiapan arus mudik Lebaran di Pelabuhan Merak Banten, Senin, 1 April 2024.

Patroli udara itu dilakukan untuk meninjau kesiapan dalam pengamanan arus mudik dan Lebaran 2024.

Mereka melakukan pemantauan dari Lapangan Silang Monas menuju Pelabuhan Merak Banten. 

Sekaligus melihat kondisi arus lalu lintas jalur tol maupun area pelabuhan Merak via udara.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebelumnya telah melaksanakan rapat koordinasi (rakor) lintas sektoral kesiapan Operasi Ketupat Tahun 2024. 

Kegiatan ini untuk memastikan pelaksanaan arus mudik dan balik berjalan aman dan lancar.

Menurut Sigit, kesiapan strategi dan pengecekan jalur sejak dini sangat diperlukan untuk menekan angka fatalitas kecelakaan lalu lintas saat momentum arus mudik dan balik Lebaran 2024.

“Ini menjadi penting karena memang secara statistik terjadi penurunan terkait laka lantas dibandingkan 2022. Namun demikian karena mudik meningkat kita harapkan laka lantas dan kemacetan lalin di mudik 2024 ini betul-betul bisa kita kelola dengan baik,” ucap Sigit.

Lebih dalam, menurut Sigit, pada operasi ketupat tahun ini, setidaknya ada 155.165 personel gabungan yang dikerahkan untuk memastikan mudik aman dan lancar. 

Serta disiapkan pula sebanyak 5.784 pos untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

“Pos yang nanti disiapkan untuk memberikan pelayanan apakah itu yang ada di jalan tol, rest area, kemudian di arteri dan termasuk jalur yang kita persiapkan untuk berikan pengamanan di wilayah wisata, ini juga kita persiapkan,” tutur Sigit.



Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) II Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo, melaksanakan Courtesy Call kepada Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) II Marsdya TNI M. Tonny Harjono, S.E., M.M., bertempat di Ruang Kerja Pangkogabwilhan II, Jakarta. Senin (1/3).

Selain untuk menjalin tali silaturahmi dan memperkuat rasa persaudaraan, kunjungan tersebut juga dilaksanakan dalam rangka memperkenalkan diri sebagai pejabat baru Pangkoarmada II.

Pangkogabwilhan II melalui sambutannya mengucapkan selamat datang serta mengucapkan selamat kepada Laksda TNI Ariantyo atas jabatan baru yang telah diemban yakni sebagai Pangkoarmada II.

Senada dengan Pangkogabwilhan II, Pangkoarmada II mengucapkan terimakasih atas sambutan dan waktu yang telah diberikan dan diharapkan dengan pertemuan ini nantinya dapat terjalin hubungan serta kerjasama yang baik antara Koarmada II dengan Kogabwilhan II kedepannya.



Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Divisi Humas Polri memastikan kesehatan personel yang terlibat dalam Operasi Ketupat 2024 dengan memberikan layanan pemeriksaan kesehatan sebelumnya, saat bertugas dan sesudahnya.

“Pemeriksaan kesehatan ini dikarenakan personel Satgas Humas Polri bertugas sebelum, saat dan sesudah Operasi Ketupat 2024 digelar, sehingga membutuhkan tenaga ekstra,” kata Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol. Sandi Nugroho dalam apel gelar pasukan Satgas Humas Polri di Mabes Polri, Jakarta, Senin (1/4/2024).

Divisi Humas Polri mengerahkan 38 personel yang bertugas di empat Unit Kecil Lengkap (UKL), yakni UKL 1 Bakauheni dan Lampung, UKL 2 di DKI, Jabar dan Bakauheni, UKL 3 di Jateng dan DIY serta UKL 4 di Jatim dan Gilimanuk.

Tim kesehatan Dokkes Polri diturunkan untuk mengecek kesehatan personel Satgas Humas Polri termasuk Kepala Biro Penerangan (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko.

Pengecekan kesehatan meliputi pemeriksaan tekanan darah atau tensi, serta pemberian multivitamin.

“Satgas Humas mempersiapkan tenaga medis untuk mengecek kesehatan personel sehingga ini akan lebih optimal melaksanakan tugas di lapangan,” kata Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko.

Dalam Operasi Ketupat 2024, tugas personel Satgas Humas Polri di antaranya memonitor situasi terkini di Posko NTMC Korlantas Polri dan command center Km 29 Cikampek.

Melaksanakan peliputan doorstop dan prescon serta live streaming pimpinan atau PJU Mabes Polri serta menyebarkan informasi kepolisian seputar penanganan mudik dan balik Lebaran.

Sekedar informasi, Polri menggelar Operasi Ketupat selama 13 hari dimulai dari tanggal 4 April sampai dengan 16 April 2024, melibatkan 155.165 personel yang terdiri atas 1.150 personel dari Mabes Polri, 85.046 personel polda jajaran, 68.969 personel instansi terkait.

Polri juga mendirikan 5.784 pos yang terdiri atas 3.772 pos pengamanan (pospam), 1.532 pos pelayanan (posyan), dan 480 pos terpadu.



Manado - KABARPROGRESIF.COM Di tengah-tengah melaksanakan tugas operasi, Komandan KRI Hasan Basri-382, Mayor Laut (P) Angga Radiansyah, S.E., M.Tr.Opsla., menerima laporan kenaikan pangkat lima prajurit terbaik yang terdiri dari dua prajurit Bintara dan tiga prajurit Tamtama, bertempat di Dermaga Samuel Languyu, Satrol Lantamal VIII Manado, Sulawesi Utara. Senin (1/4).

Melalui sambutannya, Komandan KRI Hasan Basri-382 menyampaikan bahwa Kenaikan pangkat adalah sebuah anugerah dan kebanggaan bagi seorang prajurit dalam pengabdiannya kepada bangsa dan negara, selain itu kenaikan pangkat prajurit dapat meningkatkan motivasi serta semangat dalam menjalankan tugas pokok sebagai Prajurit TNI.

Lebih lanjut, Komandan KRI Hasan Basri-382 juga mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat dari lima prajurit terbaik serta diharapkan dengan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi ini dapat dijadikan semangat untuk menjadi lebih baik kedepannya.



Jakarta - KABARROGRESIF.COM Polri mempersilahkan masyarakat menitipkan kendaraan bermotor, rumah dan barang berharga ke polisi saat ditinggal mudik lebaran. 

Karo Penmas Divisi Humas Mabes Polri, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, penitipan dilakukan di Kantor Polisi terdekat, baik itu Polsek maupun Polres.

“Terkait dengan penitipan kendaraan, silakan dari mulai tingkat Polsek, Polres, Polda sesuai dengan kapasitasnya tentu akan diatur secara manajemen keamanan barang berharga, baik itu rumah kosong, kendaraan, atau yang lain-lain yang bersifat berharga,” kata Trunoyudo di kepada wartawan, Senin (01/04/2024).

Polri bakal mendirikan 5.784 pos pengamanan hingga pelayanan saat musim mudik lebaran. 

Pos tersebut juga dapat dimanfaatkan oleh pemudik untuk sekedar beristirahat dan menikmati layanan kesehatan yang disediakan.

“Di sana juga ada posko kesehatan. Sehingga ketika kurang fit atau ada sesuatu yang memang untuk mengecek kesehatan di pos-pos pam ini menyediakan layanan kesehatan yang tentu berkoordinasi juga dengan dinas-dinas kesehatan daerah,” ujarnya.

“Sehingga seluruh masyarakat mudik dengan ceria dan juga penuh makna, sehingga masyarakat bisa nyaman melanjutkan perjalanan sampai dengan tujuan selamat, dan kemudian kembalinya juga dengan nyaman maupun selamat,” tuturnya.

Sebagaimana diketahui, Korlantas Polri akan menggelar Operasi Ketupat 2024 guna menjaga kelancaran arus mudik dan balik pada masa mudik Idul Fitri 1445 H. 

Operasi akan dilaksanakan selama 13 hari yaitu mulai 4 April sampai dengan 16 April 2024.

Diperkirakan sebanyak 76.192 personel dan beberapa instansi terkait yang bakal terlibat diterjunkan. 

Diantaranya polri sebanyak 76.192 personel dan instansi terkait sebanyak 68.969 personel.


Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive