Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Soft Launching Kota Lama, Gelar Sejumlah Paket Wisata

Sejumlah paket wisata digelar Pemkot Surabaya usai soft launching Kota Lama zona Eropa yang berada di kawasan Jalan Rajawali, Krembangan, Surabaya.

Cegah Narkoba di Kalangan ASN dan Pelajar, Pemkot Surabaya Gandeng BNN dan Polisi

Upaya Pemkot Surabaya memberantas Narkoba tak hanya di kalangan pelajar dan masyarakat, tetapi juga Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup pemkot.

Peluang Investasi untuk Pengembangan Eks THR-TRS

Pemkot Surabaya menggandeng Kamar Dagang dan Industri (Kadin) untuk mempromosikan proyek peluang investasi di Kota Pahlawan. Diantaranya di kompleks eks Taman Hiburan Rakyat (THR) dan Taman Remaja Surabaya (TRS).

Tekan Laju Inflasi, Pemkot Rutin Gelar Pangan Murah

Untuk menekan laju inflasi agar masyarakat bisa mendapatkan komoditas bahan pangan dengan lebih murah, Pemkot Surabaya rutin menggulirkan program Gerakan Pangan Murah setiap bulan.

Pemkot Surabaya Komitmen Amankan Aset yang Dikuasai Pihak Ketiga

Berbagai upaya strategis terus dilakukan Pemkot Surabaya untuk memastikan aset daerah dapat dimanfaatkan secara optimal demi kepentingan warga dan pemerintah.

Sabtu, 23 November 2024

Embarkasi Ranpur Pendarat Amfibi Lattek Jalasesya Taruna AAL


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Prajurit Fighter Sejati Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi 2 Marinir (Yonranratfib 2 Mar) melaksanakan embarkasi pasukan dan materiel tempur on board ke Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Banjarmasin 592 Landing Platform Dock (LPD), dalam rangka mendukung latihan praktek (Lattek) Jalasesya Taruna AAL Tingkat II Angkatan Ke-72 di Dermaga Semampir, Koarmada II, Ujung Surabaya. Rabu (20/11/2024).

Pengerahan Kendaraan tempur (Ranpur) Yonranratfib 2 Mar jenis LVT-7 A1 lengkap dengan Senjata Mesin Berat (SMB) M85 pada embarkasi, memiliki peranan penting pada Sistem Senjata Armada Terpadu yang didalamnya terdapat unsur kekuatan Marinir, Kapal Perang, Pesawat Udara dan Pangkalan untuk memberikan gambaran, sekaligus menumbuhkan kebanggaan tersendiri bagi para Taruna AAL sebagai calon-calon pemimpin masa depan.

Di lain tempat, Komandan Yonranratfib 2 Mar Letkol Marinir Aloysius Yogandhi Nugroho, M.Tr.Opsla. menyampaikan, kepada prajurit yang tergabung sebagai kru Ranpur agar mensupport dan membantu dalam memberikan wawasan pada rangkaian kegiatan latihan tentang berbagai kesenjataan yang ada di Korps Marinir, salah satunya Ranpur Yonranratfib 2 Mar sebagai Alutsista utama dalam setiap operasi pendaratan amfibi Korps Marinir TNI Angkatan Laut.

Lattek Jalasesya merupakan bagian penting dalam pembentukan karakter dan persiapan para Taruna AAL menjadi pemimpin handal, profesional dan berintegritas tinggi. Maka dari itu, 

"Sumbangkan seluruh pengetahuan dan pengalaman para kru yang terlibat, mulai dari pengetahuan dasar satuan hingga lanjutan, tentang berbagai taktik dan strategi tempur Satuan Yonranratfib 2 Mar sebagai salah satu satuan pelaksana di jajaran Resimen Kavaleri 2 Mar Korps Marinir," pungkas Danyonranratfib 2 Mar.

Sat Narkoba Polres Simalungun Berhasil Ringkus Pengedar Sabu di Silimakuta, Ungkap Jaringan Peredaran Narkoba


Simalungun - KABARPROGRESIF.COM Sat Narkoba Polres Simalungun kembali menunjukkan kesigapannya dalam memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya. 

Tim Sat Reskrim Polsek Seribudolon berhasil menangkap Andika (35 tahun, Wiraswasta), seorang pengedar sabu, pada Rabu, 20 November 2024, sekitar pukul 20.30 WIB, di samping Gereja GKPS Sinar Baru, Kecamatan Silimakuta, Kabupaten Simalungun.

Penangkapan ini berawal dari informasi masyarakat yang menyebutkan adanya transaksi narkoba di lokasi tersebut. 

Tim yang dipimpin oleh Kanit Reskrim Polsek Seribudolon, IPDA Daniel Suranta, bersama AIPDA Leo Johansen Saragih, SH, dan BRIPKA Zulfan Nur, langsung bergerak cepat menuju TKP untuk melakukan penyelidikan.

Setelah melakukan pengintaian, petugas langsung melakukan penggerebekan dan berhasil mengamankan Andika. 

Dari tangan Andika, petugas menemukan dua bungkus plastik transparan kecil yang diduga berisi narkotika jenis sabu, satu unit handphone Android merek Infinix, dan uang sebesar Rp. 2000,-.

Dalam interogasi, Andika mengakui bahwa narkotika jenis sabu tersebut adalah miliknya dan ia mendapatkannya dari seseorang yang ia kenal bernama Bajing, yang berdomisili di Kecamatan Silimakuta, Seribudolok, Kabupaten Simalungun.

Tersangka dan barang bukti kemudian dibawa ke kantor Sat Narkoba Polres Simalungun guna proses penyidikan lebih lanjut.

“Penangkapan Andika merupakan bukti kesigapan dan profesionalitas Polres Simalungun dalam memberantas peredaran narkoba,” ujar Kasat Narkoba Polres Simalungun, AKP Henry Salamat Sirait, S.IP., S.H., M.H. 

“Kami akan terus berupaya untuk mengungkap jaringan peredaran narkoba yang lebih luas dan menindak tegas para pelakunya.”

Polres Simalungun berkomitmen untuk memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya dan mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam memberikan informasi kepada pihak kepolisian terkait potensi gangguan Kamtibmas dan peredaran narkoba di lingkungannya.

“Dengan adanya komunikasi yang baik antara warga dan polisi, diharapkan dapat meminimalisir terjadinya tindak pidana dan gangguan Kamtibmas lainnya,” tegas AKP Henry Salamat Sirait.

Penangkapan Andika menjadi bukti nyata bahwa Polres Simalungun serius dalam memberantas peredaran narkoba di wilayahnya. 

Operasi ini diharapkan dapat menjadi peringatan bagi para pelaku kejahatan narkoba lainnya dan mendorong masyarakat untuk berperan aktif dalam memberantas peredaran narkoba di lingkungannya.

Akhiri Masa Cuti Kampanye, PJs Restu Novi Serah Terima Tugas ke Wali Kota Eri Cahyadi


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Setelah menjalankan tugas selama dua bulan sebagai Penjabat sementara (PJs) Wali Kota Surabaya, Restu Novi Widiani hari ini resmi mengakhiri masa baktinya, Sabtu, (23/11). 

Di akhir masa tugasnya, PJs Restu Novi melakukan serah terima pelaksanaan tugas kepada Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, di kantor Balai Kota. 

Serah terima pelaksanaan tugas PJs Wali Kota Restu Novi kepada Wali Kota Eri Cahyadi tersebut, disaksikan secara langsung oleh Asisten I Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur (Setdaprov Jatim), Benny Sampirwanto. 

Tak hanya itu, serah terima jabatan itu juga disaksikan oleh jajaran Kepala Perangkat Daerah (PD) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Surabaya, serta istri Wali Kota Eri Cahyadi, Rini Indriyani. 

Dalam kesempatan ini, PJs Wali Kota Restu Novi mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh jajaran PD serta Forkopimda Kota Surabaya yang hadir. 

“Tanggal 23 November 2024 merupakan hari bersejarah bagi saya, dan tentunya saya tunggu-tunggu. Karena hari ini adalah batas akhir saya sebagai penjabat sementara (Wali Kota Surabaya) dan luar biasa Pak Eri dan Bu Rini,” kata PJs Restu Novi.

Dalam kesempatan ini, PJs Restu Novi menyampaikan, waktu kerja selama 60 hari itu tidak mudah dilakukan. 

Karena, sebagai PJs juga harus memastikan roda pemerintahan terus berjalan, menciptakan masa kampanye yang tenang dan damai, memastikan pelayanan publik berjalan, serta melaksanakan perintah sesuai arahan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). 

“Ini semua bisa terlaksana juga karena adanya dukungan dari teman-teman Forkopimda, KPU, dan Bawaslu juga sudah mendukung saya. Saya bangga dan bahagia sekali telah menjadi bagian dari Pemkot Surabaya, karena di dua bulan ini ada tujuh penghargaan yang saya terima, dan ini saya hanya mengambil saja, tentu ini adalah hasil dari beliau (Eri Cahyadi) sebelumnya,” ujar PJs Restu Novi. 

PJs wali kota yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Sosial (Kadinsos) Provinsi Jawa Timur itu, menyebutkan selama dua bulan ini telah melakukan inspeksi pelayanan di 31 kecamatan Surabaya. 

Ia menyampaikan, seluruh pelayanan di 31 kecamatan berjalan lancar dan baik. 

PJs Restu Novi juga memastikan, telah melakukan sosialisasi pemilihan umum (Pemilu) 2024 di setiap kecamatan. 

Dalam sosialisasi pemilu sebelumnya, Ia menekankan, jumlah partisipasi pemilih di tiap kecamatan harus meningkat dan melebihi target. 

“Staf bapak (Eri Cahyadi) di kecamatan dalam keadaan baik-baik saja pelayanannya. Tinggal kemarin saya tekankan untuk partisipasi pemilih lebihi target, ada beberapa yang saya target 95 persen. Jadi, kita selain memastikan keadaan kampanye aman, juga bagaimana kita meningkatkan partisipasi pemilih di Surabaya,” paparnya. 

Di samping itu, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengucapkan banyak terima kasih kepada Restu Novi yang telah melaksanakan tugas sebagai PJs Wali Kota Surabaya selama ia menjalani masa cuti dua bulan terakhir.

Menurutnya, menjadi wali kota itu tidak mudah dan menanggung beban berat, karena harus berhadapan secara langsung dengan masyarakat. 

Maka dari itu, di sisa masa jabatannya sebagai wali kota, Eri Cahyadi ingin, pekerjaan yang telah dikerjakan selama dua bulan terkahir oleh PJs Wali Kota Restu Novi dilanjutkan untuk menjadikan Surabaya lebih baik lagi. 

“Pada kesempatan ini saya matur nuwun sanget (terima kasih banyak) Bu PJs Novi, karena telah menjaga Kota Surabaya tetap berjalan di dalam jalurnya,” kata Wali Kota Eri. 

Setelah mengakhiri masa cuti kampanye, Wali Kota Eri Cahyadi akan melanjutkan beberapa program ke depannya. 

Selain itu, ia juga memastikan kembali berapa total Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang sudah diterima Pemkot Surabaya, mengingat saat ini telah memasuki akhir tahun. 

“Yang ketiga, saya akan memastikan pelayanan publik masih berjalan sesuai sebelum saya cuti kemarin,” ujar Wali Kota Eri. 

Selain itu, ia juga akan memastikan proyek-proyek strategis yang sebelumnya sudah berjalan apakah sudah selesai dikerjakan atau belum. 

Karena, ia melanjutkan, seharusnya proyek-proyek pemkot yang berjalan sebelum ia cuti, harus sudah selesai pada November 2024. 

“Proyek itu harusnya selesai ya, di bulan November harusnya selesai. Jadi nanti akan saya cek kembali, karena ada masa pemeliharaan selama 100 hari, nah itu kalau dia belum melewati masa itu tidak jadi masalah, kalau melewati masa itu secara otomatis harus ada jaminan pelaksanaan perpanjangan waktu, kalau ada perpanjangan waktu juga harus ada alasan yang tepat,” jelasnya. 

Beberapa proyek tersebut diantaranya adalah, RSUD Surabaya Timur dan Tunnel Joyoboyo. Dua proyek tersebut, seharusnya sudah harus rampung dikerjakan pada akhir tahun 2024. 

“Harusnya (diresmikan) november atau desember ini, tapi kemarin Bu PJs bilang ada perpanjangan waktu. Termasuk tunnel juga, karena itu kan proyek satu tahun anggaran, bukan multiyears,” pungkasnya.

Kapolri dan Panglima TNI Lakukan Hal Ini untuk Ketahanan Pangan


Semarang - KABARPROGRESIF.COM Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto meninjau pelaksanaan program pemanfaatan lahan dan pekarangan di Kelurahan Bulusan, Kecamatan Tembalang, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Kamis (21/11/2024).

Program ini merupakan kolaborasi antara Polda Jawa Tengah dan Kodam IV/Diponegoro dalam mendukung ketahanan pangan nasional.

“Terima kasih, hari ini saya dan Panglima mendapatkan kesempatan untuk berkunjung dan bersama-sama melaksanakan program dari Bapak Presiden Prabowo Subianto dalam mendukung ketahanan pangan serta program makan bergizi,” ujarnya.

Program ini melibatkan pemanfaatan lahan produktif seluas 242 hektare yang ditanami 2,51 juta bibit tanaman serta penebaran 1,37 juta benih ikan. 

Selain itu, pekarangan pangan bergizi seluas 58,5 hektare akan dimanfaatkan untuk pertanian, peternakan, dan perikanan.

Kodam IV/Diponegoro juga akan mengelola 30 hektare lahan di kawasan Bulusan, dengan 20 hektare di antaranya ditanami bibit jagung.

“Alhamdulillah, kita diberi pinjaman lahan untuk dikelola bersama-sama dengan Kodam IV dan mitra lainnya untuk mendukung ketahanan pangan,” kata Kapolri.

Kapolri menegaskan komitmen TNI-Polri untuk mendukung kebijakan Presiden Prabowo Subianto terkait ketahanan pangan.

“Kami akan terus bekerja sama dengan masyarakat, kelompok tani, dan mitra lainnya untuk memastikan program ini berjalan optimal. Sinergi ini diharapkan dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat,” jelasnya.

Dalam mendukung program ini, Polri juga menyalurkan bantuan berupa tiga unit traktor, enam unit mesin pompa air, dua ton pupuk, dan 35 kilogram benih jagung.

Kapolri juga menekankan pentingnya pengawasan distribusi pupuk bersubsidi agar tepat sasaran.

“Kami akan terus memastikan distribusi pupuk bersubsidi berjalan lancar dan mendukung seluruh jajaran TNI-Polri untuk melakukan program serupa di daerah masing-masing,” ujar Kapolri.

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menyatakan bahwa program ini diharapkan memberikan manfaat luas bagi masyarakat, termasuk menciptakan multiplier effect yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar.

“Sinergi ini adalah wujud dukungan konkret TNI-Polri terhadap kebijakan Presiden, sekaligus menjadi langkah nyata dalam membangun ekosistem ketahanan pangan yang terintegrasi,” pungkasnya.

Kapusinfomar TNI Resmikan Maritime Command Center (MCC) Batam


Batam - KABARPROGRESIF.COM Kepala Pusat Informasi Maritim (Pusinfomar) TNI Laksmana Pertama TNI Robert Marpaung, M.A. meresmikan Maritime Command Center (MCC) Batam. Acara peresmian dilaksanakan di Gedung MCC Batam yang berada tepat di lantai atas Gedung Mako Lantamal IV Batam pada Senin, 18 November 2024.

Turut hadir dalam acara tersebut Komandan Lantamal IV Batam Laksamana Pertama TNI Tjatur Soniarto CHRMP., M.Tr.Opsla. beserta Pejabat Utama jajaran Lantamal IV Batam, Danlanal jajaran Lantamal IV Batam, Kapuskodal Kogabwilhan I, Kapuskodal Koarmada I serta Direktur PT. Spasi Indonesia Bapak Erwin Danuaji beserta Staf yang merupakan Pihak Penyedia.

Sebelum peresmian MCC Batam, sebelumnya dilaksanakan penandatanganan Berita Acara Serah Terima Pekerjaan dari Direktur PT. Spasi Indonesia sebagai Pihak Penyedia kepada Kapusinfomar TNI selaku PPK. 

Dalam sambutannya, Kapusinfomar TNI menjelaskan pengadaan MCC Batam merupakan langkah strategis Pusinfomar TNI dalam meningkatkan kemampuan melaksanakan tugas dan fungsinya. 

MCC Batam hadir sebagai solusi terintegrasi yang mampu memantau serta menyajikan data dan informasi secara real-time mengenai situasi di Selat Singapura dan Selat Malaka.

Pusinfomar TNI memiliki kemampuan dalam mengumpulkan, mengolah dan menganalisis data maritim, mendistribusikan dukungan informasi yang komprehensif kepada satuan-satuan operasi penegakan kedaulatan TNI serta penegakan hukum TNI AL termasuk Lantamal IV Batam juga kepada segenap Kementrian dan Lembaga terkait. 

Kolaborasi ini meningkatkan efektivitas pengawasan, pencegahan ancaman serta penanggulangan masalah keamanan maritim. 

Dengan teknologi canggih yang dimiliki, MCC Batam akan meningkatkan kemampuan Pusinfomar TNI dalam mendeteksi dini, menganalisis dan merespon setiap potensi ancaman secara cepat, tepat dan terpercaya.

Melengkapi sambutannya, Kapusinfomar TNI menyampaikan ucapan terimakasih kepada Danlantamal IV Batam beserta jajaran atas dukungan dan kerjasamanya yang erat, ucapan yang sama juga disampaikan kepada Direktur PT. Spasi Indonesia beserta seluruh Staf dan Pegawai selaku penyedia atas kerja keras dan komitmennya dalam menyelesaikan pembangunan MCC Batam sesuai dengan spesifikasi dan jadwal yang telah ditetapkan

Sat Narkoba Polres Simalungun Berhasil Bongkar Peredaran Sabu, Dua Tersangka Diringkus


Simalungun - KABARPROGRESUF.COM Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polres Simalungun berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika jenis sabu yang melibatkan dua tersangka. 

Operasi tersebut dilakukan pada Kamis, 21 November 2024, sekitar pukul 16.30 WIB, di dua lokasi berbeda di Kecamatan Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun.

Dua tersangka yang diamankan adalah Robiansah Ginting alias Robin (51), warga Huta II Andarasih, Kecamatan Tanah Jawa, dan Cofi Octafionda alias Ucof (38), warga Tanjung Rejo, Kota Medan. Keduanya diduga terlibat dalam peredaran narkotika jenis sabu di wilayah tersebut.

Dalam penggerebekan di sebuah rumah di Huta II Andarasih, petugas menemukan tiga paket kecil sabu dengan berat bruto 1,34 gram, uang tunai Rp600.000, serta beberapa barang lainnya, termasuk handphone yang diduga digunakan untuk transaksi. 

Dari pengembangan, petugas kemudian mengamankan Cofi di pinggir jalan lintas Tanah Jawa dengan barang bukti berupa sabu seberat 5,75 gram.

Penangkapan pertama dilakukan di sebuah rumah di Huta II Andarasih, Nagori Parbalogan, Kecamatan Tanah Jawa, sekitar pukul 16.30 WIB. 

Selanjutnya, pengembangan dilakukan ke lokasi kedua, yaitu pinggir jalan lintas Tanah Jawa, tempat Cofi berhasil diamankan.

Kasi Humas Polres Simalungun, AKP Verry Purba, menjelaskan bahwa penangkapan bermula dari laporan masyarakat tentang aktivitas mencurigakan di sebuah rumah yang sering digunakan untuk transaksi narkoba. 

Menindaklanjuti laporan tersebut, Sat Narkoba Polres Simalungun yang dipimpin oleh Kanit 1, IPDA Sugeng Suratman, dan Kanit 2, IPDA Froom Pimpa Siahaan, segera melakukan penyelidikan dan penggerebekan.

Penggerebekan di rumah tersebut berhasil menangkap Robin yang kedapatan menyimpan tiga paket sabu di atas meja ruang tamu. 

Dalam interogasi, Robin mengaku mendapatkan sabu dari seorang pria bernama Cofi. 

Berdasarkan informasi tersebut, petugas melakukan pengembangan dan berhasil menangkap Cofi di lokasi kedua dengan barang bukti sabu seberat 5,75 gram.

Operasi ini merupakan bagian dari upaya profesional Polri, khususnya Polres Simalungun, untuk menekan angka peredaran narkotika yang meresahkan masyarakat. 

Laporan masyarakat menjadi dasar kuat bagi aparat untuk bertindak.

Operasi ini melibatkan tujuh personel Sat Narkoba, yaitu IPDA Sugeng Suratman, IPDA Froom Pimpa Siahaan, Brigadir Sofiansyah, Brigadir Anggi Afrianes, Brigadir Sandro Purba, Brigadir Efraim Purba, dan Brigadir Aprido Tampubolon. 

Tim ini bekerja dengan cermat, mulai dari pengintaian hingga penggerebekan.

Kedua tersangka beserta barang bukti telah dibawa ke kantor Sat Narkoba Polres Simalungun untuk proses penyidikan lebih lanjut. 

Polisi juga melakukan pengembangan untuk menangkap dua pelaku lainnya, yakni Budi Tarigan dan Ucok, yang disebut-sebut sebagai pemasok narkoba kepada Cofi. Namun, hingga kini, kedua nama tersebut belum berhasil ditemukan.

Kasat Narkoba Polres Simalungun, AKP Henry Salamat Sirait, menyatakan bahwa operasi ini menunjukkan komitmen kuat Polres Simalungun dalam memberantas peredaran narkoba. 

Ia mengimbau masyarakat untuk terus berperan aktif melaporkan kegiatan mencurigakan di lingkungan mereka.

“Kami tidak akan berhenti di sini. Ini adalah bagian dari upaya kami untuk menciptakan lingkungan yang bebas dari narkoba,” ujar AKP Henry.

Dengan keberhasilan ini, Polres Simalungun kembali menegaskan perannya sebagai garda terdepan dalam melawan peredaran narkoba di wilayah hukum mereka. 

Operasi yang dilakukan menunjukkan kolaborasi yang baik antara aparat dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

Relawan Banyu Urip Kidul Deklarasi Dukung Eri-Armuji di Pilkada 2024


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Dukungan terhadap pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi-Armuji di Pilkada Tahun 2024 semakin menguat. 

Kali ini, dukungan datang langsung dari relawan yang tergabung dalam Warga Banyu Urip Kidul Surabaya. 

Mereka menyatakan dukungannya melalui deklarasi yang diadakan di Jalan Banyu Urip Kidul X, Kelurahan Banyu Urip, Kecamatan Sawahan, Surabaya, Sabtu (23/11/2024) sore.

Deklarasi ini juga diikuti dengan kegiatan roadshow yang dilakukan oleh para relawan. 

Mereka berkeliling kampung Banyu Urip Kidul dengan membagikan brosur dan kaos bergambar pasangan Eri-Armuji kepada warga setempat.

Koordinator Relawan Kecamatan Sawahan Surabaya, Agung Tri Karyono menegaskan bahwa dukungan terhadap Eri-Armuji didasarkan pada keberhasilan program-program mereka di periode pertama.

"Karena kita tahu program-program Pak Eri Cahyadi dan Armuji bisa diterima oleh masyarakat. Jadi kita berharap dengan periode kedua itu bisa berjalan lebih baik lagi," kata Agung.

Agung juga menyebutkan jika deklarasi dukungan kali ini dihadiri oleh relawan dari tiga wilayah kelurahan di Kecamatan Sawahan. 

Yakni, Kelurahan Banyu Urip, Pakis dan Sawahan. "Jadi deklarasi kali ini diikuti relawan dari tiga wilayah kelurahan," ujarnya.

Ia berharap, deklarasi ini dapat memperkuat komitmen masyarakat untuk mendukung pasangan Eri-Armuji dalam melanjutkan pembangunan Surabaya. 

"Kita dukung Eri-Armuji di periode kedua memimpin Surabaya," tegasnya.

Agung mengungkapkan bahwa deklarasi ini sekaligus menjadi ajang untuk menyapa warga di wilayah Banyu Urip Kidul Surabaya. 

Utamanya, warga wilayah RW 9 dan RW 3 yang merupakan daerah padat penduduk.

"Setelah deklarasi, kami kemudian roadshow menyapa warga di wilayah padat penduduk RW 9 dan RW 3. Harapannya menjelang Pilkada, warga tetap mengingat pilihan mereka,” sebutnya.

Menurut dia, meski masa efektif pemerintahan Eri-Armuji di periode pertama hanya berjalan dua tahun, berbagai program unggulan telah memberikan dampak positif bagi masyarakat Surabaya. 

Salah satu yang paling dirasakan adalah program kesehatan.  

“Dulu, BPJS hanya bisa dinikmati oleh warga tertentu. Di bawah kepemimpinan Pak Eri Cahyadi, semua warga Surabaya kini tercover BPJS hanya dengan menggunakan KTP. Bahkan, saat ini sedang direncanakan pembangunan Rumah Sakit Baru di Surabaya Selatan,” jelasnya.  

Selain kesehatan, Agung juga menyoroti program di bidang pendidikan. 

Makanya, di periode kedua, ia berharap Eri-Armuji bisa menambah jumlah lembaga pendidikan yang kawasannya belum tercover oleh sekolah negeri.

"Kami berharap di periode kedua nanti, jumlah sekolah negeri bisa ditambah. Sehingga kawasan-kawasan yang belum tercover dapat menikmati fasilitas pendidikan yang memadai,” imbuh Agung. 

Ia menambahkan bahwa sektor kesehatan dan pendidikan adalah dua pilar penting untuk menciptakan generasi emas di Kota Surabaya.

"Harapan utamanya adalah kesehatan. Dimana kesehatan adalah faktor penting untuk menciptakan generasi emas," pungkasnya.

Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal


Sigi - KABARPROGRESIF.COM Polri kembali menegaskan pentingnya upaya kontra radikal sebagai langkah untuk mencegah penyebaran paham yang dapat memicu berkembangnya radikalisme di masyarakat. 

Penegasan ini disampaikan oleh Katim Kontra Radikal Divhumas Polri KBP. Gatot Hendro Hartono, S.E., M.Si. dalam kegiatan Focus Group Discussion (FGD) bertema Terorisme adalah Musuh Kita Bersama, yang diselenggarakan di Aula Polres Sigi, Sulawesi Tengah, Selasa (21/11/2024).

Menurut Gatot Hendro, kontra radikal merupakan langkah strategis dalam membangun kesadaran individu agar tidak mudah terpengaruh oleh propaganda kelompok tertentu yang bertujuan mengarahkan masyarakat menuju paham radikal.

“Kontra radikal adalah upaya untuk membangun individu agar mampu menolak paham radikal yang disebarluaskan melalui berbagai saluran. Hal ini penting dilakukan secara konsisten untuk mencegah radikalisme berkembang di tengah masyarakat,” jelasnya dalam keterangan resmi.

Ia juga menekankan bahwa pendekatan ini harus dilakukan secara terpadu dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat.

“Selain dukungan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), peran tokoh agama, tokoh masyarakat, adat, serta generasi muda sangat diperlukan,” tambahnya.

Dalam diskusi tersebut, hadir sebagai pembicara utama Ustadz Muhammad Nasir Abbas, mantan narapidana terorisme (napiter), yang kini aktif dalam upaya rehabilitasi mantan napiter dan mendorong perdamaian. 

Nasir mengingatkan bahwa ancaman terorisme adalah nyata meskipun gerakannya kerap tidak terlihat.

“Terorisme itu ada meskipun terkadang pergerakannya tidak tampak. Saya sendiri mantan napiter yang dahulu sempat direkrut menjadi bagian dari kelompok teroris dengan tujuan melawan pemerintah Indonesia,” ungkapnya.

Ia menjelaskan bahwa salah satu akar penyebab terorisme adalah kegagalan dalam menerima perbedaan serta kurangnya pemahaman yang benar. 

Nasir juga mengingatkan masyarakat untuk waspada terhadap orang-orang yang menyebarkan kebencian, mudah menyalahkan, dan kerap mengkafirkan orang lain, karena hal tersebut merupakan ciri paham radikal.

“Kita harus menjaga keluarga dan masyarakat dari bahaya paham radikal agar Indonesia tetap menjadi negara yang utuh dan damai,” pesannya.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai bahaya radikalisme dan terorisme, sekaligus mempererat kerja sama antara masyarakat dan aparat keamanan dalam menjaga keutuhan negara. 

Acara FGD ini dihadiri oleh berbagai kalangan, termasuk tokoh agama, tokoh adat, mahasiswa, serta tokoh masyarakat.

Pengurus Tiger Army Shooting Club Resmi Dikukuhkan


Magelang - KABARPROGRESIF.COM Gubernur Akademi Militer, Mayjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E., beserta jajarannya secara resmi dilantik dan dikukuhkan sebagai Pengurus Tiger Army Shooting Club Kabupaten dan Kota Magelang periode 2024-2028. 

Acara yang berlangsung di Lapangan Tembak M. Socheh ini berjalan dengan tertib dan lancar.  

Dalam amanatnya, Gubernur yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Tiger Army Shooting Club menyampaikan ucapan selamat kepada para pengurus yang baru saja dilantik. 

Ia menegaskan keyakinannya bahwa pengalaman dan potensi yang dimiliki para pengurus akan mampu membawa organisasi ini menjalankan tugasnya dengan baik. 

Tiger Army Shooting Club diharapkan menjadi wadah yang tidak hanya untuk menyalurkan minat dalam olahraga menembak, tetapi juga untuk mempererat silaturahmi, serta menjadi sarana pembinaan atlet secara profesional, aman, dan penuh sportivitas.  

Gubernur juga menggarisbawahi tujuan utama klub ini, yaitu mencetak atlet-atlet menembak berbakat yang mampu mengharumkan nama daerah dan bangsa. Selain itu, klub ini juga diharapkan dapat mendorong semangat cinta olahraga di masyarakat. 

Ia menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung terwujudnya klub ini, termasuk sponsor, donatur, dan semua pihak yang terlibat dalam pembangunan fasilitas dan kegiatan klub.  

Dengan semangat baru, Tiger Army Shooting Club diharapkan memberikan manfaat besar bagi anggota dan masyarakat sekitar. Gubernur mengajak seluruh pengurus dan anggota untuk menjadikan momen ini sebagai awal langkah bersama dalam mencetak prestasi sekaligus mempererat persaudaraan. 

"Selamat bertugas," tutupnya.

Ungkap Kasus Curanmor, Polsek Mrebet Ringkus Dua Pelaku


PurbaIingga - KABARPROGRESIF.COM Polsek Mrebet Polres PurbaIingga berhasil mengungkap kasus pencurian sepeda motor yang terjadi di Desa Pagerandong, Kecamatan Mrebet, Kabupaten PurbaIingga. Dua orang pelaku diringkus berikut barang buktinya.

Kapolsek Mrebet Iptu Susetyo Yulianto dalam konferensi pers, Jumat (22/11/2024) mengatakan Unit Reskrim Polsek Mrebet berhasil mengungkap kasus pencurian sepeda motor yang terjadi di Desa Pagerandong.

Pencurian sepeda motor terjadi pada hari Sabtu (16/11/2024), diketahui sekira jam 15.30 WIB. Korban bernama Ibrahim As Salafy yang beralamat di Desa Pagerandong RT 2 RW 1, Kecamatan Mrebet, Kabupaten PurbaIingga.

“Tersangka yang ringkus yaitu STK (23) dan RES (24), keduanya warga Kecamatan Mrebet, Kabupaten PurbaIingga,” jelas Kapolsek didampingi Kasi Humas Iptu Setyo Hadi dan Kanit Reskrim Aipda Rino Waluyo.

Menurut Kapolsek, modus operandi yang dilakukan yaitu tersangka berboncengan sepeda motor mencari sasaran. 

Saat mendapati sepeda motor dengan kunci yang masih menempel di halaman rumah, kemudian dibawa kabur.

“Tersangka berhasil tangkap berikut barang buktinya pada Senin (18/11/2024). Saat diperiksa, keduanya mengakui perbuatannya telah mencuri sepeda motor korban,” jelasnya.

Barang bukti yang diamankan yaitu 1 unit sepeda motor Honda Beat warna hitam bernomor polisi R-3768-L, 1 buah kunci kontak sepeda motor, satu buah jaket merk Eiger warna hitam dan satu sepeda motor yang digunakan tersangka berkeliling mencari sasaran.

Saat ditanya, tersangka mengaku nekat mencuri sepeda motor karena membutuhkan uang. Keduanya mengaku tidak memiliki pekerjaan tetap sehingga kemudian muncul ide untuk mencuri sepeda motor.

Menurut tersangka, sepeda motor hasil curian rencananya akan dijual dan sudah diposting pada grup jual beli di Facebook. Namun belum sampai terjual, tersangka sudah ditangkap pihak kepolisian berikut barang buktinya.

Kapolsek menambahkan kepada tersangka dikenakan Pasal 363 ayat (1) ke-4 KUHP tentang Pencurian dengan Pemberatan. 

Ancaman hukumannya yaitu pidana penjara paling lama tujuh tahun.

Wakil Sekretaris DPC PDIP Surabaya Ajak Warga Pilih Pemimpin Visioner


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Wakil Sekretaris DPC PDIP Surabaya, Achmad Hidayat, mengajak seluruh warga Kota Surabaya untuk menggunakan hak pilihnya pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur serta Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya pada 27 November 2024 mendatang.

Dalam pernyataannya, Achmad Hidayat menyampaikan dukungannya kepada pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, Tri Rismaharini (Risma) dan Zahrul Ashar Asumta (Gus Hans) nomor urut 3, serta paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi dan Armuji (nomor urut 1).

Achmad menjelaskan alasan pentingnya mendukung kedua paslon tersebut. Menurutnya, Bu Risma dan Gus Hans, serta Eri Cahyadi dan Armuji, merupakan pemimpin yang visioner dengan fokus pada isu-isu strategis seperti pendidikan, kesehatan, keadilan sosial, dan pembangunan infrastruktur.

“Kenapa kita harus memilih Bu Risma, Gus Hans, serta Pak Eri dan Armuji? Karena beliau adalah pemimpin yang visioner, memperhatikan urusan pendidikan, kesehatan, keadilan sosial bagi warganya, termasuk pembangunan infrastruktur yang memperhatikan kepentingan wong cilik,” kata Achmad, Sabtu (23/11).

Achmad juga mengingatkan masyarakat untuk tidak tergoda dengan iming-iming politik uang yang sering muncul menjelang pemilihan. 

Ia mengajak warga berpikir rasional dengan mempertimbangkan rekam jejak calon, bukan uang atau sembako yang ditawarkan.

“Pemilih yang cerdas tentu tidak dapat dibeli dengan apapun. Kita mungkin diberi Rp200 ribu atau Rp300 ribu, tapi nantinya kita akan merasakan dampaknya, terutama dalam hal pendidikan. Jika kita memilih pemimpin yang tepat seperti Bu Risma-Gus Hans, anak-anak kita akan mendapatkan pendidikan SMA-SMK gratis,” jelasnya.

Achmad juga menekankan bahwa memilih pemimpin yang peduli terhadap pendidikan akan memberikan manfaat jangka panjang bagi generasi mendatang. 

Ia mencontohkan bahwa pendidikan gratis untuk jenjang SMA-SMK dapat meringankan beban keluarga dan membantu menciptakan generasi penerus bangsa yang berkualitas.

“Kalau kita memilih Bu Risma-Gus Hans, kita tidak diberi apa-apa sekarang, tetapi anak-anak kita akan mendapatkan pendidikan gratis sehingga mampu menjadi generasi cerdas dan berkualitas,” tambahnya.

Di akhir pernyataannya, Achmad mengingatkan warga Surabaya untuk datang ke TPS pada 27 November 2024 dan menggunakan hak pilihnya. 

Ia menegaskan pentingnya mendukung Bu Risma dan Gus Hans dengan nomor urut 3, serta Eri Cahyadi dan Armuji dengan nomor urut 1, demi masa depan Surabaya yang lebih baik.

“Jangan lupa, 27 November pilih Bu Risma-Gus Hans nomor 3, dan Eri-Armuji nomor 1,” pungkasnya.

Dengan semangat yang disampaikan, Achmad berharap masyarakat Surabaya dapat memilih pemimpin yang mampu membawa perubahan positif untuk masa depan Jawa Timur dan Kota Surabaya.

Korlantas Polri Gelar Pelatihan Kendaraan Patroli Berbasis Baterai, Persiapkan Teknologi Ramah Lingkungan


Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Korlantas Polri menggelar pelatihan penggunaan kendaraan patroli berbasis baterai yang ramah lingkungan di Fave Hotel Jakarta, Rabu (20/11). 

Kegiatan ini dimaksudkan untuk mempersiapkan petugas kepolisian dalam mengoperasikan kendaraan listrik terbaru yang akan digunakan dalam tugas patroli, pengawalan, dan pengawasan di lapangan. 

Acara ini dibuka langsung oleh Kasubdit Tata Tertib (Tatib) Ditgakkum Korlantas Polri, Kombes Pol Herry Rio Prasetyo.

Kombes Herry menjelaskan bahwa akan mendistribusikan 59 unit kendaraan listrik, dengan 49 unit akan digunakan di Korlantas Polri dan 10 unit lainnya akan diserahkan kepada Polda Kalimantan Timur (Kaltim). 

Pelatihan ini diadakan untuk mengenalkan kendaraan terbaru tersebut kepada para anggota, khususnya yang bertugas di fungsi Patroli Jalan Raya (PJR) dan pengawalan.

“Pelatihan ini sangat penting agar anggota lebih memahami cara mengoperasikan kendaraan listrik ini, serta fitur-fitur yang ada untuk mendukung tugas patroli dan pengawalan. Dengan adanya fitur ini, diharapkan proses pembuatan laporan di lapangan menjadi lebih mudah dan efisien, tidak lagi perlu mengetik manual,” ujar Kombes Herry.

Lebih lanjut, Kombes Pol Herry menambahkan pelatihan ini juga bertujuan untuk memastikan anggota lebih siap dalam memanfaatkan teknologi kendaraan listrik untuk mendukung kinerja di lapangan.

“Harapannya, kendaraan ini akan membantu memperlancar tugas di lapangan dan mendorong pengurangan emisi karbon, sehingga tidak hanya mendukung tugas Polri tetapi juga berkontribusi pada upaya menjaga kelestarian lingkungan,” ungkapnya.

Korlantas Polri berharap, penggunaan kendaraan ramah lingkungan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi anggota dalam menjalankan tugas di lapangan. 

Selain membantu dalam tugas patroli, kendaraan listrik ini juga mempermudah pembuatan laporan, sehingga anggota lebih efisien dalam melaksanakan tugas di lapangan.