Dimana dalam instruksinya Dandim selalu menginstruksikan agar para Danramil beserta para Babinsa jajaran Kodim 0809/Kediri selalu berkomunikasi satu sama lain dan dengan unsur dari Dinas Pertanian yang ada di wilayahnya, sejalan dengan peran serta secara aktif Prajurit TNI - AD dalam bidang pertanian , khususnya dalam mendukung tercapainya Program Pemerintah untuk mewujudkan Swasembada Pangan Nasional, dengan peningkatan produksi pertanian Padi , Jagung dan Kedelai.
Dandim 0809 Letkol Inf Purnomosidi dalam kesempatannya pada hari Selasa tanggal 28 Juli 2015 mengunjungi secara langsung pelaksanaan Panen Raya Padi di Desa Panggung Kec. Semen Kab. Kediri, didampingi Pasi Ter Kodim 0809 Kapten Inf Suliyono dan Danramil 0809/22 Semen Kapten Kav Puguh Bintarto serta Camat Semen ,Ketua BPP Pertanian, Mantri Pertanian Kec. Semen dan PPL kec. Semen.
Berkaitan dengan Siap Tanggap Gabah Petani , ditempat terbuka dengan nuansa Cangkrua’an yang penuh keakraban, Dandim 0809 menyampaikan himbauannya kepada unsur Pertanian yang ada di Kecamatan Semen , khususnya PPL Pertanian yang ada lapangan , agar senantiasa proaktif dalam memberikan informasi kepada Babinsa yang ada di desa – desa , perihal Nilai Validitas secara “Update” mengenai Harga Gabah Kering Giling dan Harga Gabah Kering Panen.
Demikian pula BPP Pertanian dan Mantri Pertanian dihimbau oleh Dandim untuk senantiasa berkomunikasi kepada Danramil, mengenai kesulitan dan hambatan dalam peningkatan produksi pertanian , khususnya kebutuhan pasokan air , agar dapat diupayakan solusi secara maksimal, dan disinggung juga oleh Dandim tentang informasi mengenai pendistribusian Alsintan , Pupuk Bersubsidi dan Benih Bantuan Pemerintah, perihal jual beli gabah dari petani , agar ditindaklanjuti dan berkomunikasi dengan BULOG Sub Drive Kediri, sehingga target produktifitas Padi pada perhitungan awal oleh BULOG akan sesuai dengan perhitungan akhir, yang meliputi kuantitas produksi Padi, maupun serapan kebutuhan masyarakat Kediri terhadap kebutuhan beras.
Disela –sela kunjungannya , Letkol Inf Purnomosidi bersama Camat Semen dan Kepala Desa Panggung , turut memanen padi bersama di lahan Siap Panen sekitar 7 hektar di Desa Panggung, dan sebagai bentuk partisipasi TNI terhadap petani, Kodim 0809 memberikan bantuan 4 Cangkul , 2 Sabit dan 2 Parang untuk mendukung sarana pertanian , yang diberikan secara simbolis kepada Bpk. Suyanto Ketua Poktan Sri Makmur Desa Panggung.
Dandim 0809 juga merespon positif “curhat” dari salah satu anggota PPL (Bpk. Arifin) , tentang keberadaan saluran pengairan dekat lokasi Cangkru’an yang terlihat kumuh , selanjutnya Dandim 0809 memerintahklan Danramil Semen agar memperbaiki saluran pengairan tersebut.
Dan dari lapangan diperoleh informasi bahwa pada pelaksanaan panen raya tersebut dihasilkan sekitar 8 Ton per hektar tanaman padi tersebut. (arf)