KABARPROGRESIF.COM : (Tangerang) Denarhanud Rudal 003 menerima kunjungan Pramuka Penegak dan Pandhega se-Kabupaten Tangerang. Sebanyak 108 Pramuka tersebut melaksanakan kunjungan dalam rangka kegiatan Raimuna Cabang (Raicab) Kabupaten Tangerang tahun 2015.Jumat (28/8)
Kedatangan Pramuka Penegak dan Pandhega di Denarhanud Rudal 003 disambut oleh Wadanden Arhanud Rudal 003, Kapten Arh Bangun Bara. Setelah kegiatan penyambutan para Pramuka diajak untuk menyaksikan film profil satuan untuk lebih mengenal Denarhanud Rudal 003. Selain pengenalan profil satuan, para Pramuka terebut juga diberikan pengetahuan tentang TNI khususnya TNI AD.
Setelah pengenalan satuan, kegiatan dilanjutkan dengan pengenalan alutsista yang dimiliki oleh Denarhanud Rudal 003 yaitu Meriam 23 mm/Zuur Komposit Rudal Grom dan MML Poprad. Pada kegiatan ini para Pramuka berkesempatan untuk melihat secara langsung alutsista yang ada, serta diberikan kesempatan untuk bertanya berbagai hal tentang alutsista yang dimiliki satuan. Kegiatan kunjungan para Pramuka di Denarhanud Rudal 003 ditutup dengan pengenalan berbagai macam pakaian seragam TNI khususnya TNI AD yang diperagakan oleh prajurit Denarhanud Rudal 003.
Antusiasme para Pramuka Penegak dan Pandhega Kabupaten Tangerang begitu besar dalam mengikuti kegiatan. Hal ini terlihat dari rasa ingin tahu yang besar serta pertanyaan-pertanyaan yang diajukan selama kegiatan. Melalui kegiatan kunjungan ini, diharapkan dapat menambah ilmu pengetahuan khususnya di bidang kemiliteran serta menumbuhkan rasa nasionalisme kepada bangsa dan negara. (arf)